Anda di halaman 1dari 2

PENILAIAN AKHIR TAHUN

MA. NAHDLOTUL ULAMA


PETUNG PANCENG GRESIK
TAHUN 2020/2021

TATA TERTIB PESERTA PAT

1. Peserta PAT memasuki ruangan, setelah tanda masuk dibunyikan, 15 menit sebelum PAT
dimulai.
2. Peserta PAT yang datang terlambat hanya boleh mengikuti PAT setelah mendapatkan ijin
dari ketua penyelenggara PAT Tingkat Sekolah/Madrasah, tanpa diberi perpanjangan
waktu.
3. Peserta PAT dilarang membawa alat komunikasi dan kalkulator ke sekolah/madrasah.
4. Tas, buku, dan catatan dalam bentuk apapun dikumpulkan di depan kelas.
5. Peserta PAT mulai mengerjakan soal setelah ada tanda waktu mulai ujian.
6. Selama PAT berlangsung, peserta PAT hanya dapat meninggalkan ruangan PAT dengan
ijin dari pengawas ruangan PAT .
7. Peserta PAT yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu PAT berakhir tidak
diperbolehkan meninggalkan ruangan sebelum berakhirnya waktu ujian.
8. Peserta berhenti mengerjakan soal setelah tanda selesai dibunyikan.
9. Selama PAT berlangsung, peserta PAT dilarang :
a. Menanyakan jawaban soal kepada siapapun.
b. Bekerjasama dengan peserta lain
c. Memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal.
d. Memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan peserta
lain.
e. Membawa naskah soal PAT keluar dari ruang ujian.
f. Menggantikan atau digantikan oleh orang lain.

Ditetapkan di : Petung
Pada Tanggal : 31 MEI 2021
Kepala Madrasah

ASKORI Ls., S.Ag., SH., M.Pd.I.


PENILAIAN AKHIR TAHUN
MA. NAHDLOTUL ULAMA
PETUNG PANCENG GRESIK
TAHUN 2020/2021

TATA TERTIB PESERTA SEBELUM PAT

1. Peserta PAT diwajibkan mentaati peraturan sekolah:


a. Sebelum hari ujian berlangsung siswa diwajibkan merapikan dan memotong rambut
yang panjang (Laki-laki),
b. memotong kuku,
c. Tidak boleh memakai asesoris-asesoris seperti gelang, cincin, kalung
d. wajib merubah bed sesuai kelas (Berlaku BAGI YANG BELUM DIRUBAH).
e. Wajib memakai atribut sekolah lengkap seperti dasi, bed, kopyah(laki-laki), jilbab
(Perempuan), sabuk MANU, kaos kaki putih dan hitam.
f. tidak boleh membawa HP, kalkulator
g. Wajib Memenuhi persyaratan PAT 18-19 seperti SKK, BIAYA UJIAN, DENDA
DINIAH sebagai syarat pengambilan nomor ujian. (UNTUK BUKU, PTS BELUM DI
BERLAKUKAN karena catatan masih sedikit)
h. Memakai pakaian sesuai harinya.
i. Bagi laki – laki baju dimasukkan dan rapi sudah dari rumah (di gerbang akan di cek),
baju wajib dimasukkan satu hari penuh (selama siswa berada disekolah).
2. Peserta PAT yang tidak mentaati peraturan point a sampai dengan i diatas, maka peserta
tersebut tidak diperbolehkan mengikuti PTS di dalam ruangan ujian, (siswa tersebut
mengerjakan PTS dihalaman sekolah). Setiap hari ketaatan peraturan siswa akan dicek oleh
panitia.
3. Siswa yang curang dalam mengerjakan ujian akan dikeluarkan dan mengerjakan PTS
dihalaman sekolah.

Ditetapkan di : Petung
Pada Tanggal : 31 MEI 2021
Kepala Madrasah

ASKORI Ls., S.Ag., SH., M.Pd.I.

Anda mungkin juga menyukai