Anda di halaman 1dari 6

1.

Objek sosiologi yang menjelaskan tentang gejala-gejala kehidupan sosial dan proses hubungan
antar manusia yang mempengaruhi kesatuan hidup manusia itu sendiri merupakan objek sosiologi..
A. material
B. formal
C. primer
D. sekunder
E. campuran

2. Ketika seorang sosiolog melakukan riset tentang dampak penertiban lokalisasi Dolly dan tidak
menyampaikan perihal baik dan buruknya fakta, tetapi hanya sebatas menyajikan data dan
informasi atas fakta-fakta yang ada kepada pihak-pihak terkait, maka dalam hal ini seorang
sosiolog telah memenuhi ciri-ciri sosiologi yaitu ….
A. empiris
B. kumulatif
C. non etis
D. praktis
E. teoritis

3. Media massa banyak memberitakan tentang keberadaan organisasi terlarang yang merekrut warga
menjadi anggotanya sehingga membuat masyarakat resah. Sosiologi bisa membantu
menyelesaikan masalah ini dengan memberikan informasi berbasis empiris kepada pejabat yang
berwenang untuk mengambil kebijakan. Manfaat sosiologi sesuai ilustrasi tersebut sebagai ....
A. penelitian sosial
B. Kontrol sosial
C. Perencana pembangunan 
D. pelaksana pembangunan 
E. pembangunan masyarakat 

4. Kelompok sosial yang hubungannya berlaku untuk semua orang atau bersifat terbuka untuk siapa
saja, dan tidak terbatas pada urusan tertentu, dilihat dari erat atau longgarnya ikatan antaranggota
termasuk dalam ciri-ciri kelompok sosial ....
a. Solidaritas organis
b. Solidaritas mekanis
c. Gemeinschaft
d. Sekunder
e. Gesellschaft

5. Gambar interaksi sosial :

Gambar tersebut menunjukkan interaksi sosial karena memenuhi syarat adanya ....
A. hubungan sosial bersifat asosiatif
B. pihak kalah dan pihak pemenang
C. kontak dan komunikasi antar pelaku
D. ada pihak pihak yang saling menyerang
E. komunikasi di antara dua pihak bersifat disosiatif 

6. Di perempatan atau pertigaan jalan biasanya dipasang lampu pengatur lalu lintas.
Pemasangan tersebut dilanggar oleh warga pengguna jalan maka polisi dapat menyatakan
tilang. Perilaku yang dipatuhi tersebut termasuk jenis norma....
A. Mores/ Tata kelakuan
B. Folkways/Kebiasaan
C. Custom/Adat
D. Laws/Hukum
E. Usage/Tata Cara

7. Salah satu judul penelitian sosiologi adalah,”Pengaruh penggunaan gadget terhadap hubungan
SMA tahun 2020”. Variabel terikat pada judul penelitian di atas adalah ….
A. Gadget dan siswa
B. Penggunaan gadget
C. Prestasi belajar siswa SD
D. siswa dan hubungan sosial
E. Hubungan sosial siswa

8. Tabel berikut merupakan hasil penelitian tentang interaksi remaja di media sosial. Penelitian
dilakukan di kota X dengan sampel sejumlah 150 orang, terdiri dari masing-masing 75 orang putra
dan putri. Berikut tabel hasil penelitian tersebut.
NO Media Sosial Remaja Putra Remaja Putri
1 Facebook 15 18
2 WhatsApp 16 10
3 Line 9 5
4 Instagram 10 12
5 Tik Tok 25 30

Berdasarkan table penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa ….


A. Instagram adalah media sosial yang paling tidak digemari remaja
B. Remaja putri lebih menggemari instagram daripada line
C. Remaja putra lebih menggemari instagram daripada remaja putri
D. Semua remaja di kota X memerlukan media sosial untuk interaksi
E. Tik Tok adalah media sosial yang paling digemari kalangan remaja

9. Bayu dan Shinta adalah siswa Taman Siswa, setiap pulang sekolah, mereka melakukan kerja
kelompok dengan teman sekelasnya. Dilihat dari kualitas hubungan antar individu dan besar
kecilnya anggota kelompok, maka kelompok Bayu dan shinta disebut... .
A. membership group
B. references group
C. primary group
D. secondary group
E. in group

10.Penyimpangan sosial primer merupakan tindakan melanggar nilai dan norma yang sifatnya
sementara sehingga dalam batas – batas tertentu masih dapat ditoleransi oleh masyarakat. Contoh
dari penyimpangan sosial primer adalah ….
A. makan camilan menggunakan tangan kiri
B. tawuran antar kampung menimbulkan korban jiwa
C. gerakan terror bom bunuh diri oleh kelompok radikal
D. begal merampas sepeda motor dari seorang pengendara
E. mengendarai motor melawan arus sehingga membahayakan 
11.Warga perumahan Asri Permai setiap tiga bulan sekali membuat kegiatan bersama seperti
kerjabakti massal. Dari peristiwa tersebut dapat dikatakan bahwa warga kompleks perumahan
merupakan kelompok sosial yang didasari oleh adanya.....
A. kesadaran menjadi bagian dari kelompok
B. peraturan resmi yang berlaku dalam kelompok tersebut
C. kepentingan yang dimiliki bersama warga kompleks perumahan
D. hubungan saling bergantung satu sama lain
E. kaidah yang berlaku secara umum dan dipatuhi oleh tokoh masyarakat

12. Ujaran kebencian begitu masif terjadi di mana-mana. Seseorang bisa dengan mudah membenci
orang lain, hanya karena berbeda pendapat. Kondisi inilah yang kemudian sering dimanfaatkan
kelompok radikal, untuk terus melontarkan propaganda radikalisme. Salah satu penyebab
masalah sosial dari uraian tersebut di masyarakat adalah  …..
A. rendahnya kemampuan berpikir kritis mahasiswa
B. banyaknya ormas radikal
C. pers semakin bebas dan media online semakin tidak terkendali sehingga informasi yang
valid dan tidak bercampur menjadi satu
D. kurang menghargai kekayaan kelompok lain
E. pengguna smartphone memiliki pendidikan rendah sehingga kemampuan berpikirnya rendah

13. Beberapa pernyataan tentang masyarakat :


1) Memiliki anggota yang tinggal bersama dalam satu wilayah
2) Memiliki struktur sosial dan kaidah yang menjadi pedoman
3) Berinteraksi dalam kurun waktu yang lama
4) Tidak pernah terjadi konflik atau gesekan antaranggota
5) Semua anggota saling mengenal satu sama lain
Dari beberapa pernyataan di atas yang termasuk syarat terbentuknya masyarakat adalah ...
A. 1), 2) dan 3) 
B. 1), 2) dan 4) 
C. 1), 3) dan 5) 
D. 2), 4) dan 5) 
E. 3), 4) dan 5) 

14. Sikap mendominasi kelompok lain hendaknya dihindari dalam kehidupan masyarakat
multikultural. Sikap tersebut dapat menimbulkan dampak negatif yaitu...
A. Menyebabkan disintegrasi sosial antarkelompok
B. Memunculkan kekuatan kompetisi yang seimbang
C. Memperkuat hubungan konsolidasi dalam kelompok
D. Mengurangi kepedulian sosial terhadap kelompok lain
E. Menyebabkan terbentuknya identitas sosial baru dalam kelompok

15. Golongan buruh yang menuntut perbaikan upah kepada perusahaan merupakan jenis konflik….
A. Pribadi
B. Antarkelas
C. Antarras
D. Budaya
E. Warna kulit

16. Galih berasal dari keluarga kaya. Ia bersahabat baik dengan Ratna yang berasal dari keluarga
sederhana. Ketika Ratna mengalami kecelakaan, Galih membantu membawanya ke rumah sakit.
Begitu juga sebaliknya, pada saat Galih tertimpa musibah, Ratna selalu memberi bantuan.
Berdasarkan ilustrasi tersebut, dapat disimpulkan integrasi sosial dapat menciptakan harmoni
sosial karena....
A. Meningkatkan kesejahteraan anggota masyarakat
B. Meningkatkan ketergantungan antarkelompok dalam masyarakat
C. Menciptakan perubahan sosial dalam masyarakat secara cepat
D. Menyatukan perbedaan-perbedaan sosial yang ada dalam masyarakat
E. Menumbuhkan kesadaran untuk bekerja sama dengan sesama anggota kelompok

17. COVID-19 berdampak signifikan terhadap dunia usaha sehingga karyawan


diberhentikan/dirumahkan atau bekerja dari rumah, yang mengakibatkan berkurangnya
kesempatan masyarakat memperoleh pendapatan, sebagian karyawan di PHK. Upaya pemerintah
dalam mengatasi permasalahan sosial ini adalah…
A. Membuat program Kartu prakerja dan JPS (Jaminan Perlindungan Sosial)
B. Memberi informasi lowongan pekerjaan
C. Memberi jaminan kesehatan gratis
D. Menyediakan modal bagi masyarakat
E. Memperbaiki kualitas sumber daya alam

18. Andre dan Fajar sudah berteman sejak lama, suatu ketika mereka bersama-sama mengikuti
kompetisi siswa berprestasi, tahun 2015 Tingkat Kota Tangerang Selatan. Kompetisi tersebut
dimenangkan oleh andre, dan dibalik kekalahan tersebut ternyata fazar tidak menerima akan
kekalahannya dampak dari kekalahan berakibat renggangnya hubungan pertemanan mereka dan
fajar mulai membicarakan kejelekan kepribadian andre dan menyebarkan fitnah bahwa
kemenang fajar dalam kompetisi disebabkan adanya kecurangan-kecurangan. Ditinjau dari
bentuk interaksi yang muncul antara andre dan fazar termasuk ….
A. kontravensi
B. mediasi
C. konflik
D. asimilai
E. akulturasi

19. Integrasi sosial normatif merupakan bentuk integrasi dimana masyarakat terikat oleh aturan
tertentu sehingga mereka taat/patuh sebagai warga yang bertanggung jawab.
Contoh integrasi sosial normatif adalah ....
A. di negara – negara yang berazas komunis masyarakatnya bersatu karena pemerintah
menerapkan kekuasaan dictator
B. warga suatu kelurahan/desa merasa menjadi bagian dari masyarakat setempat karena segala
urusan administrasi penduduk diurus di situ
C. lagu – lagu wajib nasional kini banyak diaransir ulang sehingga lebih kekinian tanpa
menghilangkan ciri khasnya
D. perkawinan antarorang dari suku bangsa berbeda kini memiliki budaya baru yang berbeda dari
keduanya
E. generasi muda memiliki cara khusus dalam mencintai negaranya, tidak seperti para pejuang
kemerdekaan 

20. Masyarakat yang mampu menghadapi masalah sosial mereka mempunyai tingkat kesejahteraan
yang lebih tinggi bila di bandingkan dengan masyarakat yang tidak mampu. Upaya dalam
menghadapi masalah sosial tersebut dapat mempengaruhi ….
A. Tingkah laku masyarakat
B. Pola kehiduapn indivudu  dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari
C. Tingkat kesejahteraan masyarakat
D. Hubungan sosial antara individu dengan lainnya
E. Interaksi antar masyarakat

21. Salah satu contoh perubahan sosial yaitu meningkatnya pembangunan listrik hingga ke
pelosok desa, semakin canggih dan berkembangnya teknologi, dan lain-lain.,ini termasuk bentuk
perubahan sosial….
A. Revolusi
B. Evolusi
C. Regress
D. Progress
E. Perubahan Sosial Besar

22. Wabah COVID-19 membuat berbagai macam perubahan sosial dalam kehidupan masyarakat, hal
tersebut akan berpengaruh pada kehidupan masyarakat, salah satunya berdampak terhadap
perubahan perilaku sosial masyarakat. Berikut yang Bukan dampak positif perubahan terhadap
kehidupan…
A. Mereka akan memilih hidup lebih sederhana dengan hanya membeli barang-barang yang
dibutuhkan dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan.
B.  perilaku hidup sehat akan menjadi berubah lebih baikdan teratur.
C. Perilaku menolong, seperti memberikan donasi juga sumbangan lainnya cukup berkembang di
masyarakat selama wabah COVID-19
D. Penggunaan teknologi lebih banyak sebagai alat kerja utama, sehingga perkembangan
pengetahuan tentang IPTEK meningkat
E. Terbatasnya aktivitas di luar rumah, karena diterapkannya social distancing.

23. Globalisasi terjadi karena dipengaruhi oleh 3 (tiga) pelaku utama, salah satunya yaitu orang-
orang yang tidak percaya dan menyadari bahwa globalisasi sedang terjadi, bahkan mereka
menganggapnya sebagai mitos. Hal ini berdasarkan teori Globalisasi menurut…
A. Para globalis
B. Para Tradisional
C. Para Transformalis
D. Para Era Global
E. George Ritzher

24. Perhatikan Pernyataan berikut :


1. Tidak Adanya keterbukaan di berbagai bidang
2. Adanya Saling Ketergantungan Dalam Bidang Ekonomi dan Perdagangan
3. Meningkatnya interaksi budaya antarbangsa
4. Perubahan kemajuan dan perkembangan teknologi di segala aspek
5. Masalah bersama menurun
Manakah yang merupakan ciri –ciri terjadinya proses globalisasi ….
A. 1,2,dan 3
B. 2,3,dan 4
C. 2,3, dan 5
D. 2,4,dan 5
E. 3,4 dan 5

25. Di bawah ini yang termasuk masalah sosial adalah….


a. penemuan baru yang menggemparkan dunia
b. jembatan yang dipenuhi warga tiba-tiba ambruk
c. gagal panen karena hama wereng
d. tabrakan beruntun di jalan tol
e. jumlah rakyat miskin terus bertambah

26. Di bawah adalah sebab-sebab terjadinya masalah sosial, kecuali…..


a. adanya keterbelakangan
b. adanya persoalan penduduk
c. adanya pembatasan sumber-sumber alam
d. adanya persoalan hubungan minoritas dan mayoritas
e. adanya pengangguran
27. Rendahnya tingkat pendidikan dan kurangnya keterampilan masyarakat dapat mendorong
terjadinya ketimpangan sosial. Jika dilihat dari aspek budaya, faktor yang menyebabkan
rendahnya keinginan masyarakat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi adalah
A. pandangan untuk cepat bekerja agar menghasilkan uang
B. ketidakmampuan keluarga dalam menyekolahkan anak-anaknya
C. rendahnya kualitas pendidikan di suatu daerah
D. letak daerah terpencil dan jauh dari sekolah
E. kurangnya fasilitas pendidikan di suatu daerah

28. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Beragamnya mata pencaharian
2. Adanya konflik yang berkepanjangan
3. Keadaan geografis yang berbentuk kepualauan
4. Pengaruh kebudayaan asing
5. Perbedaan iklim
Penyebab terbentuknya masyarakat multikultur adalah….
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 1, 2, dan 4
D. 1, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

29. Perhatikan pernyataan berikut !


1. Mampu mengidentifikasi masalah dan kebutuhan komunitas
2. Mampu mencapai kesempatan tentang sasaran yang hendak dicapai pada skala prioritas
3. Mampu menyepakati dan menemukan cara dan alat untuk mencapai sasaran yang telah
disepakati
4. Mampu menghilangkan budaya masyarakat yang sudah ada
5. Mampu meninggalkan komunitasnya untuk mencari komunitas yang lebih baik demi
tercapainya kesejahteraan
Pada pernyataan diatas mana yang merupakan tujuan dan sasaran pemberdayaan komunitas….
A. 1,2 dan 3
B. 1,3,dan 5
C. 2,3 dan 4
D. 2,4 dan 5
E. 3,4 dan 5

30. Dalam kegiatan aksi pemberdayaan komunitas, sekelompok siswa kelas 12 IPS mengusung tema
tentang mengelola sampah di lingkungan sekolah dengan melibatkan peran serta seluruh warga
sekolah. Setelah rencana disusun dengan rinci kemudian dilaksanakan, ternyata ditemukan
berbagai kendala sehingga dibutuhkan adanya evaluasi kegiatan. Tujuan dari evaluasi dari
program pemberdayaan komunitas tersebut adalah ….
A. Mencari kelemahan dari masing – masing anggota komunitas
B. Membaca laporan dari kelompok lain yang berhasil dalam pemberdayaan
C. Mengetahui kelemahan dan kekurangan dalam pengerjaan aksi pemberdayaan
D. Menghentikan aksi pemberdayaan komunitas yang tidak bisa dilaksnakan
E. Mencari referensi pendukung agar benar dalam aksi pemberdayaan komunitas

Anda mungkin juga menyukai