Anda di halaman 1dari 14

SOAL KOMPETENSI

MATA PELAJARAN: SOSIOLOGI


MADRASAH ALYIAH NEGERI INSAN CENDEKIA KOTA KENDARI
TAHUN PELAJARAN 2021/2022
Nama : Dhia Nurhaliza Ulifa Abu
Kelas : XII IPS 2
A. Pilihlah jawaban A, B, C, D, dan E yang dianggap paling tepat!
1. Para peneliti yang mengkaji fenomena “Ayam Kampus” untuk meminimalisir masalah sosial
tersebut menerima fakta yang berada di lapangan apa adanya tanpa membandingkannya dengan
nilai yang dianut serta subjektivitas masing-masing peneliti menunjukkan bahwa sosiologi
memiliki ciri … .
A. kumulatif
B. nonetis
C. empiris
D. teoretis
E. etis

2. Seorang gadis mencoba meraih buku yang terletak di bagian atas rak buku perpustakaan.
Karena tampak kesulitan, seorang pria muda membantunya mengambil buku tersebut.
Keduanya saling “melemparkan senyum”. Tak lama kemudian, mereka saling menyapa dan
berkenalan. Berdasarkan ilustrasi tersebut, teori sosiologi yang tepat untuk mengkajinya adalah
teori… .
A. interaksionis
B. fungsionalis
C. evolusionis
D. konflik
E. kritis

3. Ibu yang selalu membersihkan rumah setiap hari, mencuci pakaian, menyetrika, dan
menyimpan sesuai dengan jenis pakaiannya serta memerhatikan kerapihan rumah bahkan
anggota keluarga merupakan perwujudan dari nilai … .
A. material
B. spiritual
C. estetika
D. logika
E. vital

4. Ahmad beserta teman-temannya dikeluarkan dari sekolah karena terlibat dan menjadi pelaku
perundungan terhadap adik kelas mereka yang baru masuk. Sanksi tersebut diberikan setelah
kepala sekolah mendapatkan laporan dari orang tua korban yang akan membawa kasusnya ke
jalur hukum, namun dapat diselesaiakan dengan cara kekeluargaan antarpihak yang dimediasi
oleh kepala sekolah. Norma yang dilanggar pada kasus tersebut adalah ... .
A. kesopanan
B. agama
C. adat istiadat
D. kebiasaan
E. hukum

5. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut menunjukkan bahwa dalam setiap interaksi sosial harus terdapat … .
A. alat komunikasi beserta internet
B. seorang laki-laki dan perempuan
C. kontak sosial dan dimensi waktu
D. kontak sosial dan komunikasi
E. tujuan dan simbol dalam berkomunikasi

6. Perhatikan konflik sosial berikut!


1) Relokasi pedagang kaki lima di tempat yang telah disediakan setelah pemerintah daerah
melakukan dialog dengan para pedagang.
2) Setelah demonstrasi besar-besaran, pemerintah akan mengangkat guru-guru honorer
menjadi ASN dengan syarat lulus seleksi.
3) Pemberian pesangon yang cukup besar dari perusahaan untuk para pegawai yang
mengalami PHK setelah jajak pendapat bersama perwakilan pegawai.
Pemecahan masalah konflik sebagai bagian dari interaksi sosial disosiatif di atas, menggunakan
kompromi karena ... .
A. pihak yang berkonflik dapat menolak pendapat pihak ketiga
B. pihak yang berkonflik sulit mengakui kesalahan masing-masing
C. salah satu pihak yang berkonflik memiliki kekuatan yang lebih kuat
D. masing-masing pihak yang berkonflik dapat mengurangi tuntutan
E. konflik dapat diselesaikan bila pihak yang bertikai berkelakuan seimbang

7. Agam memiliki kepribadian yang tegas, disiplin, dan tidak terlalu suka basa-basi, dia pun
terbiasa mengerjakan segala sesuatu sendiri, sehingga banyak temannya yang mengandalkan dia
sebagai pemimpin dalam tugas kelompok. Hal tersebuttidak terepas dari cara orang tua
mengajari Agam. Ilustrasi tersebut menunjukkan pola sosialisasi … .
A. partisipatoris
B. otoritatif
C. formal
D. informal
E. represif

8. Untuk memahami kehidupan sosialnya, seorang anak akan berteman dengan orang yang sebaya
dan tidak menutup kemungkinan anak-anak akan bergaul bersama orang-orang yang usianya di
atas mereka supaya mendapatkan pengalaman yang cukup dalam menghadapi kehidupannya di
masa depan.
Berdasarkan contoh di atas, anak tersebut mengalami bentuk sosialisasi sekunder karena... .
A. anak-anak bermain di luar rumah
B. proses belajar terjadi bersama agen keluarga
C. penanaman nilai dan norma dilakukan oleh agen selain keluarga
D. sekolah menjadi agen yang mempertemukan anak-anak dari berbagai kalangan
E. media sosial merupakan sarana yang tepat untuk mencari pengalaman

9. Parmadi adalah seorang pemuda yang hedonis, setiap kali mendapatkan gaji, dia gunakan untuk
belanja dan mentraktir teman-temannya. Selain itu juga, Parmadi merupakan pecandu minum-
minuman keras. Tidak sedikitpun pihak keluarga yang memberi nasihat namun tidak mengubah
perilakunya. Pasca mengalami kecelakaan menjelang tahun baru, Parmadi menjadi orang yang
hemat, mau mendengar nasihat teman dan keluarganya serta rajin beribadah. Dari ilustrasi
tersebut, faktor yang membentuk kepribadian Parmadi adalah … .
A. lingkungan alam
B. warisan biologis
C. lingkungan kebudayaan
D. pengalaman unik
E. lingkungan kerja

10. Karsi mendapatkan pekerjaan setelah dia berpindah ke kota besar. Kurangnya pemahaman
Karsi mengenai kehidupan kota mengakibatkan dia terlibat dalam pergaulan bebas dengan
teman-teman satu indekosnya.Berdasarkan kasus tersebut, perilaku menyimpang disebabkan
oleh faktor….
A. kekaburan norma
B. pelampiasan rasa kecewa
C. dorongan kebutuhan ekonomi
D. sosialisasi sub budaya menyimpang
E. sosialisasi primer tidak sempurna

11. Tersangka kasus kriminal menjadi buron polisi karena kabur dari lapas dan tidak diketahui
keberadaannya. Masyarakat mengutuk perbuatan tersebut sehingga keluarganya pun menjadi
bahan olok-olok. Dilihat dari reaksi masyarakat, jenis penyimpangan tersebut tergolong ….
A. primer
B. sekunder
C. individual
D. kelompok
E. kenakalan

12 Pejalan kaki yang melanggar aturan karena membuangsampah sembarangan disuruh menyapu
jalanan oleh aparat yang berwenang. Sifat pengendalian sosial tersebut adalah ....
A. koersif
B. preventif
C. hukuman
D. persuasif
E. represif
13. Berikut ini beberapa contoh pengendalian sosial!
1) Kepala sekolah bertindak tegas mengembalikan murid kepada orang tuanya karena
melakukan pencurian di sekolah.
2) Satuan Polisi Pamong Praja memindahpaksakan pedagang kaki lima yang berjualan di
badan jalan sehingga menimbulkan kemacetan.
3) Badan Meteorologi dan Geofisika menyampaikan prakiraan cuaca agar para nelayan
mewaspadai gelombang tinggi di laut.
4) Seorang ayah menghentikan pemberian uang jajan kepada anaknya yang tidak menuruti
nasihatnya.
5) Wali kelas mengundang wali murid untuk melakukan konsultasi edukasi atas penurunan
nilai akademik dan moralitas peserta didik.
Pengendalian sosial yang berfungsi memaksa agar tercapai keteraturan sosial di masyarakat
adalah ... .
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 3), dan 5)
D. 2), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 5)

14. Kesenjangan sosial ekonomi adalah suatu keadaan yang tidak seimbang di bidang sosial
danekonomi dalam kehidupan masyarakat. Hal ini terjadi karena kurangnya kesempatan untuk
memperoleh sumber pendapatan, kesempatan kerja, dan kesempatan berpartisipasi dalam
pembangunan. Contoh dampak yang muncul akibat kesenjangan dalam bidang tersebut
adalah ... .
A. lahirnya kelompok-kelompok sosial tertentu dalam masyarakat
B. munculnya kelas-kelas sosial terbuka bagi seluruh anggota masyarakat
C. terjadinya masalah sosial dalam keluarga karena orang tua sibuk bekerja
D. menimbulkan kecemburuan sosial yang dapat meresahkan masyarakat
E. menurunnya pendapatan perkapita akibat rendahnya produktivitas

15. Ketimpangan gender dapat dipandang sebagai masalah sosial yang umumnya merugikan
perempuan di dunia sosial karena perbedaan pandangan masyarakat dalam memahami peran
antara laki-laki dengan perempuan. Pada masyarakat modern, perempuan dianggap memiliki
hak dan peran yang sama dalam banyak aspek dengan laki-laki karena sudah terdapat
kesetaraan dalam relasinya, hal ini menunjukkan bahwa konsep gender merupakan kajian dari
….
A. startifikasi sosial
B. diferensiasi sosial
C. struktursosial
D. lembaga sosial
E. penelitian sosial

16. Di negara-negara modern yang berlandaskan demokrasi, memungkinkan terjadinya pergeseran


status seseorang baik naik/turun maupun mendatar. Rakyat biasa yang memiliki potensi besar
bisa terpilih menjadi petinggi negara. Sebaliknya, kerbat dari petinggi negara yang selama ini
memiliki keududukantinggi bisa menjadi penghuni penjara karena kasus hukum yang
menjeratnya. Ilustrasi tersebut menggambarkan stratifikasi sosial pada masyarakat modern yang
bersifat … .
A. vertkal
B. horizontal
C. tertutup
D. terbuka
E. campuran

17. Di Indonesia terdapat berbagai macam tipe masyarakat yang mendifinisikan Tuhannya masing-
masing, seperti Kaharingan, Buhun, Sunda Wiwitan, Marapu, dan lain sebagainya. Secara
struktural, perbedaan tersebut menunjukkan diferensiasi dalam bidang kepercayaan karena....
A. semua kepercayaan di Indonesia diakui secara legal formal oleh pemerintah
B. pemerintah mengakomodir beberapa kepercayaan saja
C. kepercayaan tersebut merupakan asli Nusantara
D. tidak ada dasar yang kuat untuk menjadikannya tidak setara
E. NKRI merupakan harga mati

18. Gambar stratifikasi sosial masyarakat!

Hubungan antara struktur sosial seperti pada gambar di atas dengan mobilitas sosial masyarakat
dapat dijelaskan sebagai berikut … .
A. mobilitas sosial vertikal masyarakat dipengaruhi oleh kualitas pribadi dan kebijakan
pemerintah
B. pada masyarakat dengan sifat stratifikasi sosial terbuka maka mobilitas sosial
vertikal sangat mudah terjadi
C. pada masyarakat dengan sifat stratifikasi terbuka maka kesempatan mobilitas sosial vertikal
terbatas
D. mobilitas sosial horizontal pada struktur stratifikasi sosial terbuka hanya terjadi pada
sebagian orang
E. struktur terbuka dan tertutup pada stratifikasi sosial mempengaruhi mobilitas sosial vertikal
masyarakat

19. Perhatikan contoh berikut!


1) Semakin sempitnya lahan pertanian di desa sehingga para pemuda pindah ke kota.
2) Bertambahnya hunian vertikal di kota untuk menunjang para pendatang.
3) Meluasnya slum area dan maraknya kasus pencurian di perkotaan.
Faktor pendorong mobilitas sosial pada contoh tersebut di atas adalah … .
A. politik
B. ekonomi
C. demografi
D. startifikasi
E. pendidikan

20. Perhatikan proses pengumpulan data berikut!

1
Keterangan:
2
1. Ayah : dosen
2. Ibu : Dosen
3. Anak : Dosen

Berdasarkan bagan di atas, dapat disimpulkan bahwa ... .


A. terjadi mobilitas antargenerasi naik dari orang tua terhadap anak
B. anak mengalami mobilitas sosial intragenerasi
C. keberhasilan orang tua dalam mendidik anak
D. keberhasilan anak menunjukkan kualitas pribadinya
E. pada keluaga tersebut tidak terjadi mobilitas antargenerasi

21. Seorang anak yang berasal dari keluarga miskin diadopsi sepasang suami istri dari kalangan
konglomerat. Kehidupan mewah yang didapatkan saat ini tidak mampu dimanfaatkan dengan
baik oleh sang anak karena perbedaan pengalaman dia. Hanya kebingungan dan rasa minder
yang dirasakan oleh anak tersebut ketika berada di dalam keluarga barunya. Dampak dari
mobilitas sosial tersebut adalah ... .
A. terjadinya kecemasan akan penurunan status
B. terjadinya mobilitas sosial secara geografis
C. adanya penyesuaian yang bersifat berlebihan
D. potensi berselisih dengan lingkungan lama
E. ketegangan seseorang mempelajari peran barunya

22. Media massa memberitakan kasus pertikaian antara dua organisasi penegak hukum. Pihak
pertama menetapkan oknum pimpinan pihak kedua sebagai tersangka kasus kepemilikan
sejumlah rekening tidak wajar selaku pejabat negara. Tidak lama kemudian, pihak kedua
menuduh oknum pimpinan pihak pertama pernah melakukan tindakan pelanggaran hukum
serius. Masyarakat menganggap kasus tersebut sebagai bentuk kriminalisasi pihak pertama oleh
pihak kedua. Contoh tersebut menunjukkan konflik dalam masyarakat yang disebabkan oleh ... .
A. ketidakmampuan menegakkan hukum
B. perbedaan kepentingan
C. perbedaan individual
D. perbedaan kebudayaan
E. perubahan yang terlalu cepat
23. Konflik sengketa tanah antarsaudara di Desa Cibeureum berdampak pada jatuhnya korban dari
salah satu pihak. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke polisi sebagai tindakan penganiayaan dan
percobaan pembunuhan hingga sang pelaku terjerat hukum. Proses hukum dihentikan oleh
polisi setelah pelaku memenuhi persyaratan yang diminta korban untuk menyerahkan hak milik
tanah yang dipersengketakan. Proses akomodasi sengketa tanah tersebut termasuk ....
A. konsiliasi
B. aribtrasi
C. stalemate
D. koersi
E. mediasi

24. Perhatikan kasus berikut ini!


(1) Perebutan lahan pertanian antarkelompok masyarakat X
(2) Hubungan kurang harmonis antara presiden dengan menteri
(3) Perseteruan antara jaksa penuntut dengan pengacara
(4) Protes karyawan terhadap kebijakan manajemen perusahaan
(5) Bupati menegur dengan keras camat yang tidak disiplin
Dari kasus di atas, terlihat adanya konflik yang bersifat vertikaladalah ... .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

25. Masyarakat pedalaman di Indonesia seperti Suku Anak Dalam, Samin, dan lain-lain
umumnyabersifat tertutup terhadap masyarakat di luar kelompoknya. Mereka memiliki cara
hidup yang berbeda dengan suku lain termasuk bagaimana pola relasi dan memperlakukan alam
untuk menunjang kehidupan mereka. Faktor penyebab terjadinya kondisi tersebut adalah … .
A. perbedaan adat istiadat karena isolasi alam
B. pemimpin tidak tabu terhadap hal yang asing
C. letak geografis di daerah dataran rendah
D. memiliki sumber kehidupan sendiri
E. kekuasaan yang bersumber pada kewibawaan

26. Perhatikan contoh realitas berikut ini!


(1) Masyarakat gotong royong memadamkan api yang membakar pemukiman
(2) Perayaan Nyepi dapat diterima oleh semua golongan masyarakat
(3) Banyak masyarakat yang menyaksikan pagelaran budaya dilapangan
(4) Kurang senang bergaul dengan tetangga yang berbeda latar belakang suku bangsa
(5) Sikap stereotif yang mendarah daging sejak masih kanak-kanak terhadap agama lain
Yang termasuk manfaat masyarakat multikulturaladalah ... .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
27. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Mengutamakan pegawai dari putra daerah
(2) Hanya berkelompok dengan teman seiman
(3) Menyukai budaya dari kelompok lain
(4) Menerima pemimpin dari luar kelompok
(5) Mempunyai sikap yang akomodatif
Yang termasuk tindakan masyarakat majemuk dalam memperkuat integrasi sosial adalah ... .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

28. Para pelajar Indonesia yang sedang menuntut ilmu di Jepang membentuk Perkumpulan Pelajar
Indonesia (PPI) agar memudahkan mereka beradaptasi dan menjadi ruang untuk semua pelajar
bersilaturahmi. Keanggotaan dalam organisasi ini bersifat fleksibel untuk semua orang
Indonesia. Tidak hanya pelajar, banyak turis dan pekerja Indonesia yang berkunjung ke
sekretariat PPI Jepang, hanya untuk merasakan nuansa budaya Indonesia di Jepang. Dasar
pembentukan kelompok sosial dari dekripsi tersebut adalah kesamaan….
A. kebiasaan
B. kepentingan
C. keturunan
D. kepedulian
E. wilayah

29. Kepedulian pemuda dan masyarakat secara umum untuk menyelamatkan kawasan pantai
Muaragembomg membuat suatu kampanye sosial bertagar #Savemugo agar dapat
menyosialisasikan pentingnya menjaga daerah pesisir pantai, selain itu juga keberadaan gerakan
tersebut telah menarik banyak pihak sesuai keahliannya untuk turut serta membantu
menyelesaikan masalah sosial yang terdapat di Muaragembong. Kelompok sosial yang
tergabung dalam gerakan #Savemugo menurut Ferdinand Tonnies termasuk ke dalam kelompok
... . 
A. formal
B. primer
C. sekunder
D. paguyuban
E. patembayan

30. Perhatikan pernyataan berikut ini!


(1) Mengakui identitas primordialis sebagai budaya bangsa
(2) Mengedepankan sikap akomodatif terhadap semua agama
(3) Menunjukkan sikap antipati terhadap ras lain
(4) Mengembangkan sikap saling membutuhkan dalam bidang ekonomi
(5) Menanamkan prinsip-prinsip multikulturalisme
Keanekaragaman budaya yang ada di Indonesia membuat negeri ini rentan terhadap konflik
horizontal. Oleh karena itu, sikap yang dapat mendorong proses integrasi sosial, ditunjukkan
oleh nomor ... .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

31. Peristiwa konflik yang sering terjadi diantara berbagai kelompok di dalam masyarakat majemuk
apalagi jika konflik tersebut bernuansa SARA dapat berakibat buruk. Dampak buruk yang dapat
terjadi akibat masalah tersebut adalah....
A. kesenjangan budaya
B. disintegrasi sosial
C. integrasi sosial
D. ketimpangan sosial
E. diskriminasi sosial

32. Keterbatasan kesempatan kerja di Indonesia secara umum membuat beberapa kelompok sosial
dan masyarakat terpinggirkan karena minimnya pendapatan untuk memenuhi kebutuhan
keluarga dan kelompoknya. Situasi seperti ini mendorong anggota masyarakat berpikir untuk
pergi ke luar negeri sebagai tenaga kerja Indonesia. Keputusan menjadi TKI bertujuan untuk
memperoleh peningkatan pendapatan anggota keluarganya. Secara sosiologis, kenaikan
pendapatan ekonomi mengakibatkan perubahan status dan struktur di lingkungannya.
Berdasarkan ilustrasi di atas, latar belakang perubahan sosial tersebut adalah ... . 
A. kontak dengan masyarakat dan kebudayaan lain, baik secara langsung maupun tidak
langsung menyebabkan terjadinya perubahan sosial budaya
B. adanya sistem terbuka memungkinkan gerak sosial vertikal yang berdampak pada
kesempatan untuk maju atas dasar kemampuannya sendiri
C. adanya pengaruh kebudayaan masyarakat lain yang dapat memengaruhi aspek ekonomi,
pola pikir, dan gaya hidup masyarakat
D. keinginan berkedudukan sama dengan orang atau golongan lain yang dianggapnya
lebih tinggi untuk mencapai kesetaraan
E. penemuan baru yang dapat menjadi motivasi bagi inovasi di masyarakat guna
meningkatkan efektivitas kerja

33. Model celana jeans“pensil” sebenarnya sudah muncul pada abad 17-an di Eropa, namun sempat
ditinggalkan pada awal tahun 1800. Memasuki tahun 2004, model celana ini muncul lagi dan
menjadi trend di kalangan artis Indonesia, bahkan sekarang banyak celana semacam ini dengan
berbagai macam nama namun potongannya tidak jauh berbeda. Berdasarkan ilustrasi tersebut
dapat disimpulkan bahwa perubahan sosial yang terjadi sesuai denganteori ....
A. ketergantungan
B. evolusi
C. siklus
D. linear
E. modernisasi

34. Banyak remaja di perkotaan saat ini merasa enggan untuk membantu pekerjaan orang tuanya
meskipun hanya pekerjan rumah. Mereka lebih senang bermain gawai melihat berbagai
informasi dari internet sehingga melupakan tugasnya untuk meringankan beban orang tua. Hal
demikian membuat para orang tua harus memberikan perhatian ekstra untuk mengajari anak-
anaknya. Hubungan perubahan sikap remaja sesuai ilustrasi tersebut dengan globalisasi adalah
….
A. globalisasi mengakibatkan gegar budaya pada remaja
B. tak ada perubahan yang paling dahsyat kecuali globalisasi
C. usia remaja paling rawan dalam menghadapi kemajuan
D. globalisasi hanya cocok bagi masyarakat melek teknologi
E. kesibukan orang tua mengajarkan ketidakpedulian terhadap anak-anak

35. Akun instagram kini dimiliki hampir semua kalangan. Seseorang bisa memiliki banyak teman
dari berbagai negara. Mereka tidak pernah bertemu langsung dan hanya mengenal fisik mereka
melalui foto. Bebagai ide, kepentingan, bisnis, disebarluaskan menggunakan akun tersebut.
Fenomena ini mendorong pemerintah untuk mengantisipasi dampak buruk yang dapat
ditimbulkan seperti penyebaran berita bohong (hoax), ujaran kebencian dan hasutan dengan
membuat UU ITE. Ilustrasi tersebut menunjukkan adanya hubungan antara globalisasi dengan
aspek tertentu, yaitu aspek ... .
A. sosial
B. politik
C. hukum
D. budaya
E. ekonomi

36. Perubahan melalui globalisasi menyebabkan remaja kota mengikuti budaya global, sehingga
banyak yang tidak mengenal lagi budaya asli suku bangsa atau daerahnya. Upaya logis yang
bisa di tempuh untuk mengatasi ancaman hilangnya jati diri bangsa melalui pendidikan
adalah ... .
A. melarang remaja membawa gawai ke sekolah
B. mengenalkan dan membiasakan budaya lokal melalui pembelajaran
C. menanamkan pada diri siswa bahwa globalisasi tak ada baiknya
D. pemerintah sebaiknya melarang masyarakat ikut globalisasi
E. ketua RT dan RW melarang warga ikut dalam globalisasi

37. Kekhawatiran masyarakat terhadap dampak negatif globalisasi yang dapat merusak tatanan
masyarakat mendorong sebagian dari mereka membentuk kelompok-kelompok tertentu
berdasarkan asal daerah, agama, dan marga agar dapat tetap menjaga nilai luhur yang telah
dipertahankan serta menjadi dasar kehidupan bersama. Pembentukan kelompok sosial tersebut
berdasarkan ikatan ....
A. profesi
B. gografis
C. keyakinan
D. primordial
E. hubungan batin

38. Masuknya jaringan internet ke suatu desa mendorong para pemuda untuk meningkatkan
pendidikannya guna dapat membantu mengembangkan desa menjadi lebih baik lagi. Namun
demikian seluruh warga bersepakat untuk menjaga harmoni dalam kehidupan sosialantara lain
dengan tetap menjaga gotong royong. Terkait dengan perlunya melestarikan nilai luhur
kebudayaan lokal, dapat disimpulkan sebagai berikut ... .
A. nilai modernitas menjadi penyebab lunturnya kearifan lokal di desa itu
B. pendidikan anak muda yang maju bisa mempercepat kemajuan desa
C. masyarakat menjaga gotong royong sebagai kearifan lokal yang luhur
D. sikap para orang tua menjadi lebih terbuka terhadap perubahan
E. anak muda yang terdidik menjadi agen utama perubahan di desa

39. Pembangunan di kota-kota besar seperti tidak memandang kemaslahatan alam di masa depan,
dan terus bergerak untuk menambah keuntungan semata. Berikut ini merupakan contoh
pembangunan di kota yang tetap menerapkan prinsip berkelanjutan adalah ... .
A. alih fungsi lahan kota untuk kegiatan industri
B. penerapan kebijakan ruang terbuka hijau
C. reklamasi secara besar-besaran
D. pendirian bangunan “pencakar langit’
E. pemberlakuan e-money dalam bertransaksi
40. Sekolah mengajarkan untuk disiplin melalui tata tertib yang berlaku. Mulai dari jam masuk,
seragam, dan rambut. Alat komunikasi dan sebagainya diatur dalam tata tertib tersebut untuk
menjaga keharmonisan selama proses pembelajaran berlangsung. Lembaga sosial tersebut
dibentuk karena… .
A. dianggap penting untuk mengajarkan kedisplinan terhadap anak
B. tidak sengaja karena sudah diterapkan di lingkungan masyarakat
C. sudah menjadi kebiasaan yang dilakukan oleh sekolah
D. dibentuk oleh sekelompok orang di lingkungan masyarakat
E. menjaga dan mengawasi perilaku masyarakat

41. Suatu kantor melakukan seleksi calon pegawai melalui beberapa tahapan mulai dari ujian tulis,
tes kesehatan, hingga psikotes. Fungsi lembaga ekonomi sesuai ilustrasi tersebut adalah… .
A. memastikan barang dan jasa diterima oleh masyarakat
B. melakukan survei kepuasan pelanggan perusahaan
C. memenuhi kebutuhan akan kesejahteraan masyarakat
D. merancang kegiatan produksi suatu perusahaan
E. perekrutan tenaga kerja sesuai kebutuhan perusahaan

42. Keluarga menjadi salah satu agen sosialisasi yang penting dalam mengawasi tumbuh kembang
anak agar sesuai dengan harapan masyarakat pada umumnya. Selain itu juga keluarga menjadi
prototipe seorang anak untuk membentuk kepribadian yang akan menjadi identitas dirinya
ketika berhadapan dengan masyarakat secara umum. Berdasarkan hal tersebut, fungsi lembaga
keluarga adalah… .
A. memberikan kasih sayang sepenuhnya tanpa pamrih
B. menjaga anggota keluarga dari ancaman musuh
C. menjamin kesejahteraan anggota kelompok
D. menanamkan nilai dan norma yang berlaku
E. mengatur jumlah keturunan agar tidak terlalu banyak
43. Desa Sukacinta kini semakin banyak ditinggalkan oleh para pemudanya. Para pemuda lebih
tertarik mencari pekerjaan di kota, padahal pengembangan ekonomi di desa tersebut sangat
menjanjikan terutama di sektor pariwisata yang dapat memberikan penghasilan yang memadai
bagi warganya. Memang, ada anggapan dari masyarakat di sana bahwa kesuksesan seeorang
diukur dari kesuksesan yang diperoleh ketika bekerja di kota. Topik penelitian yang tepat untuk
meneliti gejala yang berkaitan dengan budaya masyarakat pada masalah tersebut adalah… .
A. motivasi merantau pemuda di Sukacinta
B. pengembangan ekonomi Desa Sukacinta
C. pengembangan pariwisata Desa Sukacinta
D. dampak urbanisasi bagi pedesaan
E. ketimpangan ekonomi desa dan kota

44. Seorang guru membandingkan perkembangan nilai beberapa siswa yang mengikuti bimbingan
belajar dengan yang tidak mengikuti. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kemampuan
siswa serta efektivitas kegiatan pembelajaran di sekolah tersebut. Rumusan masalah yang tepat
dalam penelitian tersebut adalah… .
A. Mengapa guru membandingkan nilai siswa?
B. Apa penyebab siswa mengikuti bimbingan belajar?
C. Bagaimana proses belajar di bimbingan belajar?
D. Bagaimana pengaruh bimbingan belajar terhadap perkembangan nilai siswa?
E. Bagaimana cara meningkatkan kemampuan siswa?

45. Penelitian sosiologi pada dasarnya dapat dilakukan di balik meja, hanya saja kegiatan ini dirasa
kurang cukup dan tidak mewakili hakikat sosiologi sebagai suatu ilmu, sehingga para peneliti
memastikannya dengan mencari data ke lapangan dan mendalami fenomena yang dikaji.
Kegiatan studi lapangan yang dimaksud bertujuan untuk… .
A. membuktikan teori yang ada pada sosiologi
B. menguatkan hipotesis peneliti berdasarkan data sekunder yang didapatkan
C. membuat teori baru untuk melengkapi teori yang lain
D. membantu menyelesaikan masalah sosial
E. mendapatkan data yang empiris dan terhindar dari subjektivitas

46. Untuk mengkaji seberapa besar pengaruh e-toll terhadap usaha mengurangi kemacetan di
beberapa kota besar, peneliti kemudian menyebarkan angket ke beberapa pengguna jalan tol
yang sedang berada di rest area setelah mengamati proses penggunaan e-toll di beberapa
gerbang masuk tol. Berdasarkan metodenya, ilustrasi tersebut menggambarkan jenis
penelitian… .
A. survei karena jumlah populasi yang diteliti banyak
B. kualitatif karena sajian datanya berupa deskripsi hasil pengamatan
C. kuantitatif karena penelitian dilakukan di beberapa kota besar di Indonesia
D. kualitatif karena data yang akan diperoleh berupa narasi tentang pengaruh e-toll
E. studi kasus karena banyak muncul gejala “demam” e-money di kalangan remaja

47. Kegiatan mengumpulkan data dengan cara merekam percakapan antara peneliti dengan
informan lalu menyalinnya merupakan ciri dari metode… .
A. angket
B. observasi
C. wawancara
D. tes psikologi
E. analisis berita

48. Perhatikan tahapan analisis data berikut ini!


(1) Mengklasifikasikan jawaban responden menurut macamnya
(2) Menyederhanakan jawaban responden agar mudah diolah
(3) Mengecek kelengkapan jawaban responden
(4) Mengecek adanya konsistensi data penelitian
(5) Memeriksa relevansi jawaban dengan pertanyaan.
Langkah-langkah pengolahan data di atas yang termasuk dalam tahapan editing ditunjukkan
oleh nomor ... .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

49. Data hasil jajak pendapat tentang penggunaan waktu luang yang diminati siswa!

No. Penggunaan Waktu Luang Jumlah Siswa Persen

1 Nongkrong 20 7

2 Mengaji 30 10

3 Main game online 160 53

4 Belajar 40 13

5 Membaca buku 50 17

300 100

Dari data tersebut dapat diketahui dan disimpulkan bahwa… .


A. sedikit siswa yang minat nongkrong di sela waktu luang
B. lebih dari 20% siswa senang membaca buku
C. mengaji merupakan kegiatan siswa sehari-hari
D. siswa yang senang belajar lebih banyak dari pada yang membaca buku
E. sebagian besar siswa lebih tidak suka main game online

50. Sekelompok mahasiswa yang didampingi dosen melakukan penelitian di suatu daerah mengenai
pemberdayaan komunitas berbasis kearifan lokal di daerahnya. Hasil penelitian tersebut
dipresentasikan kepada masyarakat, pihak swasta, dan pejabat publik melalui seminar. Banyak
pihak swasta tertarik pada hasil penelitian tentang pemberdayaan komunitas yang ada dimana
pengusaha dapat memunculkan sebuah terobosan untuk meningkatkan taraf perekonomian
masyarakat tersebut yang didukung dan dilindungi oleh pemerintah setempat. Berdasarkan
deskripsi tersebut, fungsi pelaporan penelitian tersebut adalah… .
A. mengenalkan hasil temuan kepada banyak pihak seperti ilmuwan, pemerintah, dan
masyarakat
B. menambah keberlanjutan ilmu pengetahuan sebagai pengembangan pengetahuan yang lebih
tinggi
C. dengan adanya informasi dari penelitian ilmiah, kehidupan manusia menjadi lebih
sempurna dan semakin mudah
D. sebagai penentuan kebijakan sehingga daya dukung kebijakan tersebut cukup kuat karena
berupa data aktual
E. sebagai alat perbandingan antara capaian penelitian sebelumnya dan penelitian yang akan
datang

Anda mungkin juga menyukai