Anda di halaman 1dari 8

1. Pengertian etnografi yang tepat yaitu ....

A. gambaran suku bangsa yang ada di dunia dibandingkan dengan kehidupan orang
tradisional ketika beradaptasi dan tinggal di perkotaan
B. siklus kehidupan manusia yang secara rutin diwariskan kepada generasi berikutnya
sepanjang masa dalam kehidupan manusia
C. menggambarkan sekelompok masyarakat yang dianggap terpinggirkan kehidupannya
atau untuk melukiskan kehidupan yang sesungguhnya
D. praktik penelitian yang dilakukan peneliti untuk mengetahui kehidupan manusia dalam
menjag keutuhan manusia
E. cara untuk melukiskan pengetahuan tentang kebudayaan suatu masyarakat tertentu
dalam kurun waktu tertentu

2. Jika dalam penelitian kuantitatif yang menggunakan model survey kita kenal dengan istilah
responden, maka dalam penelitian kualitatif dalam studi etnografi kita kenal dengan istilah ....
A. mata-mata
B. jaringan
C. aktor intelektual
D. informan
E. detektif

3. Seorang antropolog tidak akan terpaku dan terikat hanya pada pertanyaan-pertanyaan yang
telah dibuat sebelumnya ketika meneliti didaerah tertentu, namun dapat mengembangkan
sesuai jawaban informan di lapangan. Jika disimpulkan teknik pengumpulan data dari penjelasan
ini termasuk ....
A. observasi
B. wawancara mendalam
C. catatan lapangan
D. angket
E. survey

4. Salah satu contoh studi etnografi dalam sistem religi di Indonesia antara lain ….
A. pelaksanaan khotbah sebelum sholat jumat dilakukan
B. zakat penghasilan diberikan di bulan ramadhan
C. sang hyang dewi sri perlu diupacarakan oleh petani
D. memasang bendera putih ketika pindah rumah
E. cukur rambut ketika bayi berusia 40 hari

5. Salah satu wujud komunikasi hasil kajian etnografi yang terkait dengan isi artikel yaitu ....
A. rujukan bersifat proposional
B. menjawab semua masalah yang diteliti
C. mengetahui karakteristik peneliti
D. tersusun dengan kalimat panjang
E. judul artikel hendaknya informatif
6. Ruang lingkup kajian etnografi dalam penelitian ilmiah tentang masalah demografi adalah … .
A. Membahas tentang sistem pengetahuan
B. Menelaah asal-usul sejarah masyarakat
C. Keadaan dan perkembangan jumlah penduduk
D. Menganalisis kelompok kekerabatan
E. Mempelajari tentang agama dan kepercayaan masyarakat

7. Seorang peneliti mengajukan pertanyaan-pertanyaan konkret seputar pengalaman informan


dan tidak memberikan komnetar-komentar yang membuat informan malu. Peneliti menyebut
semua alternatif yang dapat dipilih oleh informan dan membiarkan informan untuk bercerita
apa saja yang ingin diceritakan. Peneliti tidak boleh mendominasi percakapan dalam
wawancara. Cara mengumpulkan data tersebut menggambarkan … .
A. Observasi partisipasi
B. Pengamatan terkendali
C. Wawancara tertutup
D. Wawancara bebas
E. Wawancara mendalam

8. Dalam karangan etnografi, mitologi satu suku bangsa termasuk dalam pembahasan…..
A. Sistem teknologi
B. Sistem religi
C. Asal atau sejarah
D. Lokasi, lingkungan alam dan demografi
E. Organisasi sosial

9. Metode ini dilakukan melalui pengamatan visual, yaitu dengan melakukan pencatatan terhadap
gejala-gejala pada obyek penelitian secara langsung dilapangan. Dalam hal ini metode yang
digunakan disebut :
A. Observasi
B. Wawancara
C. Angket
D. Analisis media massa
E. Studi kepustakaan

10. Beberapa kegiatan dalam penelitian :


1. Pengamatan biasa
2. Pengamatan terlibat
3. Wawancara mendalam
4. Turun lapangan
Pernyataan diatas merupakan langkah-langkah seorang antropolog dalam melakukan
penelitian dengan metode …
A. kualitatif
B. kuantitatif
C. holistik
D. random
E. observasi

11. Seorang peneliti melkukan pengamatan terhadap masyarakat suku Baduy. Peneliti tersebut ikut
serta dalam kehidupan masyarakat selama beberapa minggu. Teknik yang dilakukan peneliti
tersebut adalah…
A. Observasi partisipatif
B. Observasi non partisipatif
C. Observasi sampling
D. Kuisioner terbuka
E. Kuisioner tertutup

12. Yang bukan diskripsi etnografi atas organisasi dan susunan masyarakat adalah…
A. Pembagian kerja dalam masyarakat
B. Aktivitas kerja sama
C. Peralatan hidup
D. Hubungan dan sikap pemimpin terhadap rakyatnya
E. Wewenang dan kekuasaan masyarakat

13. Perhatikan beberapa pernyataan berikut :


1. Reduksi data
2. Pengumpulan data
3. Penarikan kesimpulan
4. Penyajian data
Tata urutan yang benar dalam analisis data adalah……
A. 2-1-4-3
B. 1-2-3-4
C. 3-1-4-2
D. 4-1-2-3
E. 4-2-1-3
14. Suatu proses berpadunya dua kebudayaan kemudian membentuk suatu sistem dan dapat
berjalan seirama dengan baik disebut . . . .
A. sinkretisme
B. rejection
C. substitusi
D. adisi
E. originasi

15. Suatu bentuk penambahan unsur kebudayaan yang baru, namun masih menggunakan usnur
kebudayaan yang lama karena dipandang masih memiliki nilai disebut . . . .
A. originasi
B. rejection
C. substitusi
D. adisi
E. sinkretisme

16. Sebuah proses bergantinya suatu unsur budaya dari yang lama menjadi yang lebih baru karena
dipandang lebih baik disebut . . . .
A. substitusi
B. originasi
C. rejection
D. adisi
E. kohesi

17. Sebuah proses berbaurnya dua atau lebih kebudayaan yang berbeda, lalu membentuk suatu
kebudayaan baru dan kebudayaan asli hilang oleh perbauran budaya yang berbeda disebut . . .
A. difusi
B. akulturasi
C. asimilasi
D. adisi
E. dekulturasi

18. Dalam proses penetrasi budaya ada yang bersifat pasifique dan violente, di antaranya:
1) praktik tanam paksa
2) kontak dua budaya dalam kondisi sejajar
3) penerapan segala kegiatan secara paksa
4) masuknya budaya Hindu-Buddha
5) masuknya ajaran agama Islam
19. Di antara hal-hal di atas, yang termasuk penetrasi pasifique adalah . . . .
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 4), dan 5)
C. 2), 3), dan 4)
D. 1), 3), dan 4)
E. 1), 2), dan 4)

20. Pengembangan sifat primordialisme suku bangsa tertentu dapat mengakibatkan suatu
masyarakat bangsa . . . .
A. terwujudnya integrasi bangsa
B. terjadinya asimilasi dan akulturasi
C. etnopolitic conflict
D. berkembangnya kebudayaan dominan suku bangsa tertentu
E. peleburan dua kebudayaan menjadi kebudayaan nasional

21. Salah satu penyebab konflik antarsuku bangsa adalah etnosentrisme yang kuat. Di bawah ini
yang dimaksud dengan etnosentrisme adalah . . . .
A. kecenderungan setiap kelompok untuk percaya begitu saja akan keunggulan
kebudayaan sendiri
B. adanya perbedaan ciri-ciri fisik yang menjadi bawaan sejak lahir
C. pandangan yang berdasarkan pada prasangka
D. penilaian terhadap bagian-bagian kebudayaan lain dibandingkan dengan kebudayaan
asing
E. peleburan kebudayaan menjadi satu kebudayaan

22. Untuk memeriahkan perkawinan, digunakan musik dangdut di samping kesenian tradisional.
Menggambarkan adanya proses ...
A. adisi
B. dekulturasi
C. sinkretisme
D. substitusi
E. originasi

23. Secara administratif, suatu desa di jawa biasanya disebut kelurahan yang dikepalai oleh seorang
lurah. Dalam menjalankan pemerintahannya, seorang lurah akan dibantu oleh seseorang yang
bertugas menjaga keamanan wilayah desa tersebut. Pembantu lurah yang bertugas menjaga
keamanan wilayah desa dinamakan …
A. Jagatirta
B. Carik
C. Ulu-ulu
D. Jagabaya
E. Kepala dusun

24. Sekelompok pendatang tinggal diwilayah baru. Mereka berusaha meleburkan diri dengan
aktivitas kehidupan masyarakat setempat. Para pendatang itu bertindak sesuai dengan nilai dan
norma yang sudah ada. Upaya yang mereka lakukan membuat masyarakat tidak lagi
membedakan mereka dengan warga yang lama. Proses dinamika budaya tersebut terjadi karena
adanya ….
A. akulturasi
B. asimilasi
C. difusi
D. inovasi
E. sosialisasi

25. perhatikan pernyataan berikut!


1) Gampong
2) Sagoe
3) Mukim
4) Nangroe

Urutan sistem pemerintahan pada masyarakat aceh dari tingkat yang terkecil adalah …

A. 4-3-2-1
B. 2-3-4-1
C. 1-3-2-4
D. 1-2-3-4
E. 3-2-1-4

26. Seorang peneliti mengajukan pertanyaan-pertanyaan konkreet seputar pengalaman informan


dan tidak memberikan komentar-komentar yang membuat informan malu.Peneliti membiarkan
informan untuk bercerita apa saja yang ingin diceritakan. Peneliti tidak mendominasi
percakapan dalam wawancara. Cara mengumpulkan data tersebut menggambarkan metode ....
A. wawancara terbuka
B. observasi partisipasi
C. wawancara tertutup
D. wawancara mendalam
E. pengamatan terkendali

27. Dalam peneliian etnografi harus diketahui langkah-langkah dalam menyusun karya tersebut.
Langkah yang dilakukan setelah semua data yang relevan dengan topik penelitian terkumpul
adalah ….
A. menganalisis data
B. membuat laporan penelitian
C. menentukan topik penelitian
D. menyusun proposal penelitian
E. melakukan penelitian lapangan

28. Di Indonesia sebenarnya etnografi tentang suku-suku dan kehidupan masyarakat bisa berguna
bagi pemerintah untuk ….
A. membentuk stereotip
B. memeratakan pembangunan
C. mensegregasi suku bangsa
D. mengeksplorasi kemampuan alam
E. mengetahui kemampuan setiap etnik

29. Masyarakat multikultural di Indonesia ditunjukkan dengan adanya keanekaragaman etnis, adat
istiadat, maupun kebudayaan. Dalam hal ini bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional sangat
diperlukan dalam masyarakat yang multikultural, karena ....
A. merupakan alat pemersatu
B. alat komunikasi antarwarga
C. alat mengembangkan ilmu
D. alat pengembangan kebudayaan
E. sebagai penghubung antarwarga

30. Istilah metodologi berasal dari kata methodos dan logos, methodos yang mempunyai arti cara
atau jalan sedangkan logos berarti ilmu pengetahuan, sehingga metodologi dapat diartikan
sebagai jalan atau cara ilmiah untuk melakukan penelitian. Banyak jenis penelitian yang ditinjau
dari sudut metodenya salah satunya adalah penelitian ex post facto yang berarti....
A. penelitian yang dilakukan pada populasi yang besar ataupun kecil dengan mengambil
sampel dari populasi tersebut
B. penelitian yang digunakan untuk meneliti peristiwa yang terjadi kemudian merunutnya
ke belakang
C. penelitian yang menggunakan objeknya secara alami
D. penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan metode kerja yang paling efisien
E. penelitian yang bertujuan untuk mencari pengaruh variable tertentu ke variable yang
lain

31. Asimilasi merupakan pertemuan dua kebudayaan antara budaya lokal dan budaya pendatang
dimana percampuran tersebut tidak meninggalkan ciri atau karakteristik kedua budaya tersebut.
Dibawah ini yang dapat mempermudah terjadinya proses asimilisi adalah...
A. kurangnya pengetahuan akan kebudayaan kelompok lain
B. prasangka dan stereotip tentang suatu kelompok tertentu
C. sifat takut akan kekuatan kebudayaan kelompok lain
D. ingroup feeling yang kuat
E. terjadinya amalgamasi

32. penelitian etnografi merupakan suatu upaya untuk rnendeskripsikan kebudayaan masyarakat.
Bagian dari etnografi yang mendeskripsikan tentang kekerabatan, pola menetap maupun aturan
perkawinan terdapat pada unsur ....
A. organisasi sosial
B. sistem pengetahuan
C. sistem bahasa
D. kegiatan ekonomi
E. sistem sosial

33. Salah satu manfaat laporan studi etnografi dalam kaitannya dengan proses pembelajaran di
sekolah antara lain ....
A. menguntungkan peneliti demi peningkatan profesinya
B. melatih siswa untuk menyenangi penelitian ilmiah
C. menguntungkan budaya lokal karena seringnya diteliti
D. memberikan kemudahan bagi peserta didik dalam mengerjakan tugas
E. mempermudah perkembangan ilmu antropologi modern

34. Laporan studi etnografi merupakan bagian yang sangat penting karena merupakan media
komunikasi antara peneliti dengan publik. Manfaat laporan tersebut antara lain…
A. Memberi gambaran tentang sejarah asal, perkembangan dan penyebaran aneka warna
bahasa yang diucapkan manusia di seluruh dunia
B. Untuk mengkomunikasikan bentuk-bentuk kehidupan yang ada pada zaman sejarah
C. Untuk mengkomunikasikan keberagaman ras manusia dengan mengamati ciri-ciri
fisiknya
D. Memberi gambaran pada pembaca mengenai deskripsi kebudayaan suatu suku bangsa
E. Memahami pandangan hidup dari sudut pandang pelaku kebudayaan terhadap
dunianya

35. Adanya masyarakat pemburu dan peramu serta masyarakat nelayan merupakan contoh- contoh
pengelompokkan suku bangsa yang terbagi berdasarkan…
A. berdasarkan wilayah atau tempat tinggal
B. berdasarkan profesi atau kemampuan
C. berdasarkan sistem mata pencaharian
D. berdasarkan warisan dari leluhur
E. berdasarkan sumber daya alam yang melimpah

36. Seorang kuwu pada desa di masyarakat sunda dalam menjalankan pemerintahannya dibantu
oleh seorang amil. Tugas amil dalam pemerintahan desa pada masyarakat sunda adalah …
A. Memelihara keamanan di desa
B. Mengurusi masalah pengairan di desa
C. Mengurusi masalah administrasi di desa
D. Mengurusi masalah keagamaan di desa
E. Mengurusi masalah pertanahan di desa

37. Dalam penelitian kualitatif, posisi sumber data manusia sangat penting perannya sebagai
individu yang memiliki informasi yang dibutuhkan oleh peneliti. Istilah sumber data manusia
disebut.....
A. responden
B. Moderator
C. Narasumber
D. Sampel
E. Populasi

38. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Menetapkan informan
2. Membuat analisis komponen
3. Bersifat deskriptif
4. Menemukan tema-tema budaya
5. Data lisan dicek dengan data tertulis
Dari pernyataan diatas yang merupakan ciri-ciri penelitian studi etnografi adalah,….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5

Anda mungkin juga menyukai