Anda di halaman 1dari 29

LAPORAN UJI KOMPETENSI KEAHLIAN

SMK SWADHIPA 2 NATAR

DISUSUN OLEH

NAMA : KAILA AYUNDIYA PRAWITA

KELAS : XII TKJ 3

JURUSA : KOMPUTER DAN JARINGAN

UKK PAKET : 2 (DUA)

YAYASAN SWADAYA HIMPUNAN PEMUDA

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)

SWADHIPA 2 NATAR

TAHUN 2022/2023
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirobbil’alamin, Puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
segala kesehatan dan Hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan Ujian Kompetensi
Kejuruan (UKK) TKJ yang menjadi kewajiban saya untuk mengerjakannya dengan tuntas.

Dengan adanya Ujian Kompetensi Kejuruan (UKK) TKJ ini bisa menambah wawasan,
pengetahuan dan melatih saya agar dapat menyelesaikan UKK sesuai dengan waktu yang telah
ditetapkan disekolah saya ini. Laporan ini merupakan bukti tertulis bahwa saya telah
menyelesaikan UKK TKJ ini. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada
semua pihak yang telah membantu, membimbing dan memberikan dukungan kepada saya dalam
pelaksanaannya.
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Jaringan komputer adalah sekelompok komputer yang saling berhubungan satu sama lain dengan
memanfaatkan media komunikasi dan suatu protokol komunikasi, sehingga antar komputer dapat
saling berbagi dan bertukar informasi.

Pada saat ini, manfaat dari jaringan komputer sudah sangat banyak dirasakan. Apalagi dalam
dunia komunikasi yang serba cepat ini, jaringan komputer sering kali berperan vital dalam
kegiatan pendistribusian informasi yang cepat tersebut. Semua dari komponen yang tergabung
dalam jaringan komputer tersebut haruslah mampu saling mendukung untuk menghasilakan satu
sistem yang kokoh dan handal untuk melayani setiap permintaan informasi yang dibutuhkan oleh
pengguna.

Sekian banyak manfaat dalam penerapan jaringan komputer tersebut ternyata belum
dioptimalkan pada lingkungan pendidikan sekolah menengah kejuruan (SMK). Di smk Swadhipa
2 Natar terdapat jurusan teknik komputer dan jaringan (TKJ). siswa diharuskan membuat tugas
akhir berupa suatu kegiatan uji kompetensi untuk persyaratan kelulusan.

B. Maksud dan Tujuan

Adapun maksud dan tujuan pembuatan laporan Akhir Uji Kompetensi Keahlian (UKK) ini
adalah sebagai berikut :

1. Sebagai tanda bukti bahwa siswa telah melaksanakan kegiatan Uji Kompetensi Keahlian
(UKK).
2. Sebagai sarana evaluasi pelaksanaan kegiatan Uji Kompetensi Keahlian (UKK).
3. Sebagai alat ukur kemampuan dan keberhasilan siswa dalam melaksanakan kegiatan Uji
Kompetensi Keahlian (UKK).
4. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa untuk menjadi tenaga kerja yang
professional.
5. Menjelaskan kepada pembaca tentang bagaimana cara membangun dan mengkonfigurasi
Wifi Router sebagai Gateway Internet, Web Proxy, DHCP Server, dan Firewall.
6. Mengetahui cara mengkonfigurasikan jaringan menggunakan mikrotik.
7. Mengetahui cara memblocking Website dengan menggunakan WinBox.

C. Manfaat

Dengan membangun dan mengkonfigurasi Wifi Router sebagai Gateway Internet, Web Proxy,
DHCP Server, dan Firewall memberikan manfaat sebagai berikut :

1. Dengan diadakannya Uji Kompetensi Keahlian (UKK) ini diharapkan siswa dapat
mempresentasikan sejauh mana kemampuannya.
2. Siswa diharapkan mampu membuat proposal atau laporan sebagai latihan awal untuk
membuka wirausaha.
3. Menumbuhkan rasa percaya diri pada siswa agar siap terjun di dunia usaha (dunia kerja).
4. Siswa dapat menerapkan apa yang dipelajarkan di sekolah dalam Uji Kompetensi
Keahlian (UKK) ke dalam dunia nyata.

1.DAFTAR PERALATAN

NO Nama
.
Alat/ Komponen/ Bahan Spesifikasi minimal Jumlah Keterangan
1 2 3 4 5
Alat
1. PC Client Processor :Pentium 1 Unit Digunakan sebagai
Dual Core Client

RAM: 2 GB

Harddisk: 500 GB

NIC 100 Mbps

Monitor 14”
2. Laptop Processor :Pentium 1 Unit
Dual Core

RAM: 2 GB

Harddisk: 500 GB

NIC 100 Mbps

Monitor 14”
3. Smarthphone Android/ Iphone 1 Unit Digunakan sebagai
Client
4. Crimping Tool 1 Buah Untuk kabel RJ 45
5. Cable Tester 1 Buah Untuk kabel RJ 45

Nama

No. Alat/ Komponen/ Bahan Spesifikasi minimal Jumlah Keterangan


1 2 3 4 5
komponen
1. Wifi Routerboard RB-900 Series(setara) 1 Buah
2. Routerbord RB-900 Series(setara) 1 Buah Difungsikan
sebagai switch
Bahan
1. Kabel UTP Cat 5 1 meter
2. Konektor RJ 45 Cat 5 3 Buah
3. Koneksi Internet 1Mbps Minimal

2.Topologi Jaringan

Eth1: 192.168.100.108/24

Vlan1-siswa: 192.168.40.1/24

Vlan2-guru: 192.168.60.1/24
A. SOAL/TUGAS
Judul Tugas : Rancang Bangun Jaringan Berbasis Kabel dan Nirkabel dengan
VLAN dan Routing
Langkah Kerja :
Dalam kegiatan uji kompetensi ini anda bertindak sebagai Teknisi Jaringan.Tugas anda
sebagai teknisi adalah merancang bangun dan mengkonfigurasi sebuah jaringan. Wifi Router
berfungsi sebagai Gateway Internet, Hotspot, DHCP server, dan Bandwidth Limiter,
kemudian internet tersebut dishare ke client melalui jalur kabel (non hotspot) dan wireless
(hotspot).
Dengan konfigurasi sebagai berikut:
1. Identifikasi dan buatlah daftar kebutuhan jaringan
2. Buatlah spesifikasi perangkat yang dibutuhkan
3. Buatlah spesifikasi topologi jaringan
4. Konfigurasi Wifi Routerboard dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Konfigurasi VLAN pada Ether2 dengan ketentuan:
1) VLAN 1
- VLAN ID : 10
- Name : siswa
2) VLAN 2
- VLAN ID : 20
- Name : guru
b. Konfigurasi
Ether 1:
- IP Ether1 : Sesuai dengan Network yang diberikan ISP
- Gateway : Sesuai dengan IP yang diberikan ISP
- Ether 2 digunakan untuk jaringan LAN:
a) VLAN 1
- IP VLAN 1 : 192.168.40.1/24
- DHCP Pool : 192.168.40.10 – 192.168.20.50
b) VLAN 2- IP VLAN 2 : 192.168.60.1/24
- DHCP Pool : 192.168.40.10 – 192.168.20.50
c. Konfigurasi WLAN
WLAN :
- IP WLAN : 192.168.20.1/24
- SSID : UKK_No Absen
- Password : 1234567
- DHCP Pool : 192.168.20.10 – 192.168.20.50
- Hotspot : alamat login hotspot = portalsmk.sch.id
- Ubah tampilan halaman login hotspot sehingga minimal terdapat tampilan
tulisan:
“Selamat Datang di Hotspot SMK XXX” (XXX = nama sekolah anda)

- Buatlah 5 user dengan ketentuan seperti berikut:

Username Password Kecepatan


Kepalasekolah 123 512 kbps
Guru 456 256 kbps
Siswa 789 128 kbps

5. Konfigurasi VLAN pada Routerboard dengan ketentuan seperti berikut:


1) Port 1 terhubung ke Wifi Routerboard dan difungsikan sebagai port trunk
2) Port 2 dan 3 terhubung ke VLAN 1
3) Port 4 terhubung ke VLAN 2
4) Gunakan mode VLAN secure dan logika “always-strip”
6. Konfigurasi routing statis untuk menghubungkan jaringan kabel dan jaringaan wireless
ke internet
7. Pasang perangkat sesuai dengan desain topologi yang telah ditentukan
8. Lakukan pemasangan Routerboard
9. Lakukan persiapan dan pemasangan kabel jaringan
10. Lakukan pengujian pada seluruh client pada jaringan, dengan ketentuan sebagai berikut:
Client PC jaringan kabel:
- Terhubung dengan port 2
- IP Address : DHCP
- Sistem operasi : Windows
Client Laptop jaringan kabel:
- Terhubung dengan port 4
- IP Address : DHCP
- Sistem operasi : Windows
Client jaringan wireless:
- IP Address : DHCP
- Sistem operasi : Android / IOS
1. Identity
 Klik system >> lalu pilih Identity >> Isi (Dyah) >> Apply >> OK

2.Konfigurasi VLAN
 Klik Interface >> add(+) >> VLAN >> Apply >> OK
3. Konfigurasi VLAN Pada Ether 2

 Membuat VLAN 1

Interface > Add > VLAN > Name : siswa > VLAN ID : 10 > Interface : Ether 2 > Apply, OK
 Membuat VLAN 2

Interface > Add > VLAN > Name: guru > VLAN ID : 20 > Interface : Ether > Apply,OK.

4. Konfigurasi Ip address

 Konfigurasi IP Ether 1
Ip > Address > add > address:192.168.100.108/24 > Interface: ether1 > Apply, OK.

 Konfigurasi siswa
Ip > Address > add > address: 192.168.40.1/24 > Interface : siswa > Apply, OK.

 Konfigurasi guru
Ip > Address > add > address:192.168.60.1/24 > Interface: guru > Apply, OK.

 Konfigurasi wlan 1
Ip > Address > add > address:192.168.20.1/24 > Interface: wlan1> Apply,

5. Konfigurasi Dns, Gateway, Nat


 Buat DNS

Ip > DNS > Server : 118.98.44.50-118.98.44.20 > Allow Remote Access : Ceklis Allow remote
request > Applyy > OK.
 GATEWAY

Ip > Routes > add > Gateway: 192.168.100.254 > Apply,OK.

 Firewall Nat

Ip > Firewall > Nat > Chain : srcnat > Out Interface : Ether1 > Action: Masqureade >
apply,Ok.
6. Konfigurasi DHCP

 Buat DHCP Server Untuk SISWA 10 dan GURU 20,WLAN 1

Ip > DHCP Server > DHCP Setup >DHCP POOL >

siswa 192.168.40.10-192.168.40.50

guru 192.168.60.10-192.168.60.50

wlan1 192.168.20.10-192.168.20.50

7. Konfigurasi wireless

 Buat Wireless Security


Wireless > Security -Profile > Add

Name : Profile1

Mode : Dynamic Keys

WPA 2SK : Ceklis

WPA PSK : Ceklis

WPA Pro -Shared Key : 12345678


 Buat Wireless

Wireless > Wlan: Ceklis > Wireless

Mode : ap bridge

Band : 2 GHz -B/G/N

SSID :UKK_08 > apply>ok

Security profile : Profile 1


9. Konfigurasi Hotspot

 Hotspot Konfigurasi Setup

Ip > Hotspot > Hotspot -Hotspot Setup > wlan1 > Next > Dns Name:portlsmk.sch.id

 Konfigurasi Username dan Kecepatan Hotspot

Ip > Hotspot > User Profile > Add :

Add > Name : Kepala Sekolah > Rate Limit : 512k/512k


Add > Name : Guru > Rate Limit : 256k/256k
Add > Name : Siswa > Rate Limit : 128k/128k
 Buat Password Hotspot

Ip > Hotspot > User >Add :

Add >Server : hotspot1 >Name : Kepala Sekolah >Password:123 >Profile : Kepala Sekolah.

Add > Server : hotspot1 > Name : Guru > Password: 256 > Profile : Guru Apply>OK
Add > Server : hotspot1 > Name : Siswa > Password:789 > Profile : Siswa Apply,OK.

Mengubah Tampilan Halaman Login Hotspot :

 Files – Klik Kanan hotspot/login.html – Download


 Buka File Login Hotspot Tadi Menggunakan Notepad
 Cari Kata Latviski (Default) Ganti dengan “Selamat Datang di Hotspot SMK Swadhipa 2
Natar”
 Simpan File yang Sudah di Edit Tadi Kemudian Upload
10. Konfigurasi VLAN Pada Switch

 Konfigurasi Bridge
Bridge > add > Name: bridge1 > Apply,OK.

 Konfigurasi Bridge > Port > Add :


Add > Interface : Ether1 > Bridge: bridge1 Apply,OK.
Add > Interface : Ether2 > Bridge: bridge1 Apply,OK.

Add > Interface : Ether3 > Bridge: bridge1 Apply,OK.


 Konfigurasi Switch

Switch > VLAN > Add :

Add > Switch : Switch1 > VLAN ID : 10 > Port : Ether1, Ether2 Apply,OK.

Add > Switch : Switch1 > VLAN ID : 20 > Port : Ether1, Ether3 Apply,OK.

 Konfigurasi Switch Port

Switch > Port > Ether1 > VLAN Mode : Secure > VLAN Header : Add If Missing> Apply OK.
Switch > Port > Ether2 > VLAN Mode : Secure > VLAN Header : Always Strip > VLAN ID: 10
> Apply OK

Switch > Port > Ether3 > VLAN Mode : Secure > VLAN Header : Always Strip > VLAN ID :
20 > Apply OK.
Jika semua nya sudah selesai, lalu kita cek apakah mendapatkan ip atau tidak

Dengan cara :

Windows+R > ketik :CMD > ipconfig > jika mendapat ip 192.168.60.1 maka konfigurasi vlan
siswa berhasil

Windows+R > ketik :CMD > ipconfig > jika mendapat ip 192.168.40.1 maka konfigurasi vlan
guru berhasil
BAB III

PENUTUP

Berdasarkan data-data yang disajikan yang belum sempurna dan masih banyak kesalahan-
kesalahan, sehingga Penulis minta maaf yang sebesar-besarnya. Dan tidak lupa kami ucapkan
terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan yang selalu memberikan dukungan,
bimbingan dan saran yang bersifat membangun dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini.

Anda mungkin juga menyukai