Anda di halaman 1dari 5
PENTINGNYA ETIKA BAGI KEHIDUPAN MANUSIA Melani Putria Dewi Sari 105391100122 PENDAHULUAN Etika adalah konsep penilaian sifat kebenaran atau kebaikan dari tindakan sosial berdasarkan kepada tradisi yang dimiliki oleh individu maupun kelompok' Pembentukan etika melalui proses filsafat sehingga etika merupakan bagian dari filsafat?. Unsur utama yang membentuk etika adalah moral’. Etika hanya mengatur tentang cara manusia dalam bertindak dan tidak memperhatikan kondisi fisik dari manusia‘, Ruang lingkup etika meliputi analisis dan penerapan konsep mengenai kebenaran, kekeliruan, kebaikan, keburukan, dan tanggung jawab’, Di era globalisasi yang semakin kompleks dan penuh dengan tantangan, fenomena permasalahan terkait isu etika semakin meningkat. Misalnya, menurut data dari PBB, sekitar 1,3 miliar orang hidup dalam kemiskinan ekstrem di seluruh dunia’. Banyak faktor yang menyebabkan kemiskinan ini, seperti perang, bencana alam, dan ketidakadilan sosial. Namun, salah satu faktor terbesar adalah ketidakadilan ekonomi dan sistem yang tidak adil dalam perdagangan global. Selain itu, permasalahan lingkungan seperti pemanasan global dan kerusakan lingkungan, menurut data dari World Wildlife Fund, sekitar 80% kehidupan di bumi tergantung pada keanekaragaman hayati’. Namun, perubahan °'S, Pura, dkk, Etika Profesi: Membangun Profesionalisme Diri, (Yayasan Kita Menulis, 2020), hal. 3 2 Ismail Nurdin, Etika Pemerintahan: Norma, Konsep dan Prakiek bagi Penyelenggara Pemerintahan, (Yogyakarta: Lintang Rasi Aksara Books, 2017), hal. 1-2 * Eryati Darwin, Etika Profesi Kesehatan, (Sleman: Deepublish, 2014), hal 13, *R.Hidana, dkk, Erika Profesi dan Aspek Hukum Bidang Kesehatan, (Bandung: Penerbit ‘Widina Bhakti Pesada Bandung, 2020), hal. 3 5 Muhammad Rakhmat, Eka Profesi: Etika Dasar Setiap Profesi Kehidupan dalam Persfektf hukum Posi, (Bandung: LoGoz Publishing, 2013), hal. 2 ® Andrea Peer, Global Proverty, WordVision, 23 Agustus 2021, https:/svww-worldvision- ‘org. translate. goog/sponsorship-news-stories/global-poverty- facts?_x tr si-en& x trtI-id& x tr_hl-id&_x tr_pto-te Hannah Ritchie, Fiona Spooner dan Max Roser, Biodiversity, OurWorldinData.org, 2022, https:/ourworldindata.org/biodiversity iklim dan aktivitas manusia yang tidak bertanggung jawab dapat merusak ckosistem dan mengancam keberlangsungan hidup spesies di bumi. Di dunia bisnis, permasalahan etika sering terjadi dalam bentuk tindakan korupsi, penipuan, atau pelanggaran hak asasi manusia oleh perusahaan. Hal ini dapat _mengancam keberlangsungan perusahaan dan juga dapat merugikan masyarakat. Di dunia pendidikan, etika sangat penting dalam membentuk karakter dan moralitas siswa, yang dapat membantu mereka dalam menghadapi tantangan Kehidupan di masa depan, Di dunia politik, etika dapat menjadi penentu kualitas kkepemimpinan dan kepercayaan publik terhadap pemerintah, Berdasarkan hal tersebut, dapat dilihat bahwa nilai etika memiliki peran penting dalam menjaga keadilan sosial, mengurangi kemiskinan, dan menjaga keberlangsungan lingkungan. Selain itu, menerapkan nilai etika dalam kehidupan sehari-hari juga dapat membantu manusia dalam mengambil keputusan yang lebih baik dan meminimalkan konflik. Manfaat dari etika adalah adanya pengendalian diri individu yang dapat mempermudah pemenuhan atas kepentingan kelompok sosial®, Oleh Karena itu, penting bagi manusia untuk memperhatikan nilai etika dalam setiap tindakan mereka dan membangun masyarakat yang lebih baik dan berkelanjutan, PEMBAHASAN Etika merupakan konsep yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Etika mempengaruhi segala aspek kehidupan manusia, mulai dari interaksi sosial hingga keputusan yang diambil dalam kehidupan sehari-hari. Etika dapat dipahami melalui sudut pandang teoretis. Sudut pandang paling awal adalah memandang teori etika melalui aspek kepentingan dan motivasi. Pada sudut pandang ini subyeknya adalah individu yang melakukan suatu kegiatan atas keinginannya sendiri tanpa mempertimbangkan akibat dari tindakan yang dilakukannya, Sudut pandang berikutnya adalah berdasarkan penilaian dari pihak " Umar Sidig, Etika dan Profesi Keguruan, (Tulungagung: STAI Muhammadiyah, 2018), hal. 89 penyelenggara negara, Pada sudut pandang ini, etika dapat diatur dengan memasukkan konsep-konsepnya kedalam peraturan, undang-undang dan perlakuan hukum publik. Sudut pandang terakhir adalah penilaian etika oleh komunitas masyarakat tertentu yang menjadi pihak perantara dalam interaksi sosial maupun interaksi fisik?. Menurut para ahli filsafat moral seperti Immanuel Kant, John Stuart Mill, dan Aristoteles. Immanuel Kant, dalam karyanya "Kritik Der Praktischen ‘Vernunfi", memaparkan pentingnya moralitas sebagai dasar dari keseluruhan tindakan manusia!®, John Stuart Mill, dalam karyanya "Utilitarianism", menekankan pentingnya tindakan yang memberikan manfaat terbesar bagi kepentingan publik!!, Sedangkan Aristoteles, dalam karyanya "Nicomachean Ethics", menekankan pentingnya tindakan yang menghasilkan kebahagiaan yang abadi bagi manusia!?, Etika membantu membangun hubungan yang baik antara manusia. Dalam kehidupan sehari-hari, seseorang harus berinteraksi dengan orang lain. Ketika seseorang berperilaku dengan baik dan mengikuti prinsip-prinsip etika, maka hubungan yang schat dan harmonis dengan orang lain dapat dibangun. Etika juga membantu memahami bagaimana cara berkomunikasi dan bersikap dalam situasi tertentu, sehingga konflik yang tidak perlu dapat terhindar. Selain itu, etika juga memainkan peran penting dalam membentuk karakter seseorang. Etika membantu membentuk nilai-nilai yang dipegang oleh sescorang dan memandu mereka dalam mengambil keputusan yang tepat dalam kehidupan sehari-hari. Etika juga membantu mengembangkan sikap yang bertanggung jawab, jujur, dan menghargai orang lain, Di dunia bisnis, etika juga sangat penting. Etika bisnis melibatkan banyak hal, seperti tidak melakukan tindakan yang merugikan konsumen atau merusak ° Imron Fauzi, Ftika Profesi Keguruan, (Jember: IAIN Jember Press, 2019), hal. 11-12 Immanuel Kant, Kriti Atas Akal Budi Praktis, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2005) "John Stuart Mill, Utlitarianisme (Kitchener: Batoche Books, 2001) "Aristotle, Nichomachean Ethics Terjemahan W. D. Ross, (Kitchener: Bathoche Books, 1999) lingkungan, Bisnis yang menjalankan prinsip ctika bisnis dapat membangun reputasi yang baik dan meningkatkan kepercayaan konsumen. Namun, meskipun etika memiliki banyak manfaat, masih ada banyak orang yang tidak memperhatikan pentingnya etika, Dalam kehidupan modern saat ini, ctika seringkali diabaikan oleh banyak orang. Hal ini dapat mengarah pada konsekuensi yang serius, seperti _korupsi, penyalahgunaan _kekuasaan, ketidakadilan, dan banyak masalah lainnya. Oleh karena itu, penting bagi manusia untuk memperhatikan etika dalam setiap tindakan dan keputusan yang diambil. Solusi untuk memperkuat peran etika dalam kehidupan manusia adalah dengan meningkatkan pendidikan etika di masyarakat, Pendidikan etika dapat dilakukan melalui berbagai cara, seperti melalui pendidikan formal di sekolah, pelatihan kerja, atau melalui kampanye sosial dan media massa, Pendidikan etika harus dimulai sejak dini, schingga anak-anak dapat memahami nilai-nilai etika sejak usia dini dan dapat mengaplikasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, penting juga untuk mendorong peran individu dan masyarakat dalam menerapkan etika, Individu dan masyarakat harus terlibat aktif dalam menentukan dan memperjuangkan nilai-nilai etika yang penting bagi kehidupan manusia, Hal ini dapat dilakukan melalui partisipasi aktif dalam organisasi sosial, kelompok masyarakat, dan kegiatan sosial lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pentingnya etika dalam kehidupan manusia. KESIMPULAN Kesimpulannya, etika memainkan peran penting dalam kehidupan manusia karena menentukan standar moral yang mengatur interaksi sosial dan hubungan antarindividu serta kebijakan publik dalam masyarakat. Untuk memperkuat peran etika dalam kehidupan manusia, diperlukan upaya untuk meningkatkan pendidikan etika di masyarakat dan mendorong peran individu dan masyarakat dalam menerapkan etika, Pendidikan etika harus dimulai sejak dan dapat dilakukan melalui berbagai cara, seperti melalui pendidikan formal di sekolah, pelatihan kerja, atau melalui kampanye sosial dan media massa. Individu dan masyarakat harus terlibat aktif dalam menentukan dan memperjuangkan nilai- nilai etika yang penting bagi kehidupan manusia melalui partisipasi aktif dalam organisasi sosial, Kelompok masyarakat, dan kegiatan sosial lainnya, Dengan demikian, nilai-nilai moral dalam kehidupan manusia dapat diperkuat dan mengatasi berbagai masalah sosial yang dihadapi oleh masyarakat. DAFTAR PUSTAKA Aristotle, 1999, Nichomachean Ethics. Terjemahan W. D. Ross. Kitchener: Batoche Books. Darwin, Eryati. 2014. Etika Profesi Kesehatan. Sleman: Deepublish. Fauzi, Imron, 2019. Etika Profesi Keguruan. Jember: IAIN Jember Press. Hidana, R., dkk, 2020. Btika Profesi dan Aspek Hukum Bidang Kesehatan, Bandung: Penerbit Widina Bhakti Persada Bandung. Kant, Immanuel. 2005. Kritik Atas Akal Budi Praktis. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Mill, John Stuart. 2001. Utilitarianisme. Kitchener: Batoche Books. Nurdin, Ismail. 2017. Etika Pemerintahan; Norma, Konsep dan Praktek bagi Penyelenggara Pemerintahan, Yogyakarta: Lintang Rasi Aksara Books. Peer, Andrea. 2021. Global Proverty. _https://www-worldvision- org.translate.goog/sponsorship-news-stories/global-poverty- facts?_x_tr_sl-en& x tr tI-id& x tr hl-id& x tr_pto-te. Diakses tanggal 24 Maret 2023. Purba, S. dkk. 2020. Btika Profesi: Membangun Profesionalisme Diri. Yayasan Kita Menulis. Rakhmat, Muhammad, 2013. Etika Profesi: Etika Dasar Setiap Profesi Kehidupan dalam Persfektif Hukum Positif. Bandung: LoGoz Publishing. Ritchie, Hannah, Fiona Spooner dan Max Roser. 2022. Biodiversity, https://ourworldindata.org/biodiversity. Diakses tanggal 24 Maret 2023 Sidiq, Umar. 2018. Etika dan Profesi Keguruan. Tulungagung: STAI Muhammadiyah,

Anda mungkin juga menyukai