Anda di halaman 1dari 5

SOAL PTS BAHASA INDONESIA KELAS 9

1. Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang sembarangan. Sampah plastik tidak bisa
membusuk. Ini berarti sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam. Jika terbawa oleh
air sungai akan mengganggu ekosistem. Banyak makhluk hidup yang mati karena menelan
sampah plastik.
Ide pokok bacaan di atas adalah ... .
a. sampah
b. sampah mengganggu ekosistem
c. dampak membuang sampah plastik secara sembarangan
d. sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam

2. Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang sembarangan.


Konjungsi yang digunakan dalam penggalan kalimat diatas adalah….
a. Konjungsi waktu
b. Konjungsi syarat
c. Konjungsi kemiripan
d. Konjungsi harapan

3. Perayaan tahun baru yang berlangsung meriah di Jakarta meninggalkan sejumlah persoalan.


Satu di antara persoalan tersebut adalah rusaknya sejumlah taman kota di Jakarta. Kerusakan
taman ini seperti terlihat di Monas Jakarta. Hampir semua tanaman hias yang berada di area
tersebut rusak akibat terinjak-injak ribuan pengunjung.
Ide pokok bacaan di atas adalah .....
a. Monas Jakarta
b. masalah yang muncul setelah perayaan tahun baru
c. taman kota di Jakarta rusak
d. tanaman hias rusak diinjak-injak

4. (1) Perayaan tahun baru yang berlangsung meriah di Jakarta meninggalkan sejumlah


persoalan terutama area taman kota. (2) Satu di antara persoalan tersebut adalah rusaknya
sejumlah taman kota di Jakarta. (3) Kerusakan taman ini seperti terlihat di Monas Jakarta. (4)
Hampir semua ruas jalan macet akibat ribuan pengunjung.
Dari penggalan teks diatas kalimat mana yang tidak kohesi/ koherensi…..
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

5. Memainkan alat musik sasando tidaklah mudah. Dibutuhkan harmonisasi perasaan dan teknik
sehingga tercipta alunan nada merdu. Selain itu, diperlukan keterampilan jari-jemari untuk
memetik dawai seperti pada harpa.
Ide pokok bacaan di atas adalah .....
a. memainkan sasando
b. memainkan sasando itu sulit
c. memainkan sasando tidak sulit
d. ciri-ciri alat musik sasando
6. Kelestarian hutan Suaka Margasatwa Nantu di Gorontalo semakin terancam. Pasalnya, di sana
kini mulai hadir penambang liar. Mereka mencari emas. Penambang liar tersebut jumlahnya
mencapai ratusan orang.
Ide pokok bacaan di atas adalah ... .
a.    terancamnya kelestarian hutan Suaka Margasatwa Nantu
b.    penambangan liar di hutan Suaka Margasatwa Nantu
c.    penyebab penambangan liar di hutan Suaka Margasatwa Nantu
d.    mencegah penambangan liar di hutan Suaka Margasatwa Nantu

7. (1)Banyak jalan yang dilewati kendaraan-kendaraan bermotor mulai rusak berat. (2) Aspal-
aspal mulai rusak karena tidak dirawat. (3) Hujan dan banjir menambah rusaknya jalan. (4)
Hampir semua tanaman hias yang berada di area tersebut rusak akibat terinjak-injak ribuan
pengunjung.
Dari penggalan teks diatas kalimat mana yang tidak kohesi/ koherensi…..
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

8. Tujuan teks diskusi adalah….


a. Untuk mencari kesepakatan
b. Untuk menentang pendapat
c. Untung mendukung pendapat
d. Untung dipertanggungjawabkan

9. Ada cara untuk mengetahui keadaan cairan di tubuh kita. Caranya dengan melihat warna urine
kita. Jika urinenya berwarna kuning pekat, itu tandanya kekurangan cairan. Namun, jika
warna urine kita putih, itu tandanya cairan dalam tubuh kita sudah cukup.
Ide pokok bacaan di atas adalah ... .
a. Cara mengetahui keadaan cairan di tubuh
b. Cara melihat warna urine
c. Urine berwarna kuning
d. Cairan tubuh cukup

10. (1)Tidur merupakan salah satu bentuk kegiatan mengistirahatkan tubuh dan otak manusia. (2)
manusia dianjurkan tidur minimal 6 jam per hari. (3) Terbukti jika seseorang kekurangan
tidur, maka tubuhnya akan terasa sakit dan kepala terasa agak berat. (4) hal tersebut dirasakan
karena tubuh dan otak tidak mendapatkan istirahat yang cukup.
Kalimat utama dalam teks di atas adalah….
a. Kalimat ke 1
b. Kalimat ke 2
c. Kalimat ke 3
d. Kalimat ke 4

11. Salah satu ciri kebahasaan teks diskusi yaitu meggunakan kata emotif. Kata emotif adalah…..
a. Kata yang menimbulkan perasaan/ emosi
b. Kata perintah
c. Kata persuasif
d. Kata baku
12. Sikap yang dicerminkan dalam teks diskusi adalah kecuali.…
a. Bijaksana
b. Memaksanakan kehendak
c. Tidak emosional
d. Bertanggung jawab

13. Sebuah diskusi berlangsung tertib dengan dipimpin oleh seorang….


a. Penyanggah
b. pemakalah
c. Natulen
d. Moderator

14. Salah satu pengaruh buruk game online bagi anak adalah aktivitas belajarnya menjadi
terganggu. Waktu yang seharusnya sangat ideal untuk belajar, justru lebih sering ia gunakan
untuk menyelesaikan level demi level dalam permainan tersebut. Karena permainan ini pula,
daya konsentrasi anak umumnya juga terganggu sehingga kemampuan dalam menyerap mata
pelajaran menjadi tidak maksimal.
Simpulan isi teks tersebut adalah ...
a. Prestasi belajar anak akan mengakibatkan bagaimana ia bermain game online.
b. Game online dapat menyebabkan prestasi belajar anak tidak maksimal.
c. Waktu ideal bermain game online seharusnya tidak digunakan untuk belajar.
d. Prestasi belajar anak hanya dipengaruhi dampak buruk game online

15. Yang tidak termasuk manfaat diskusi di bawah ini . . .


a. menambah wawasan
b. melatih kemampuan berbicara
c. mengembangkan kemampuan berpikir
d. memperlihatkan kemampuan hebat dalam berdiskusi

16. Berikut termasuk sopan santun dalam menyampaikan tanggapan adalah...

a. memberikan alasan yang masuk akal


b. tidak menunjukkan bagian yang ditanggapi
c. menggunakan bahasa daerah
d. menyampaikan alasan secara subjektif

17. Kalimat pernyataan berikut yang tepat untuk menutup diskusi adalah....

a. Demikianlah diskusi kita kali ini, atas perhatian Saudara sekalian kami mengucapkan
terima kasih
b. sekian diskusi ini, terima kasih
c. terima kasih banyak dan selamat siang
d. Sekian diskusi kita. Semoga bermanfaat

18. Kemandirian bangsa Indonesia akan tercapai ….. kesadaran rakyat membayar pajak sudah
tinggi.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah…..
a. Jika
b. Tetapi
c. Atau
d. Dan

19. Pemerintah pusat …. daerah sejak beberapa tahun lalu mencoba …. masyarakat lebih mudah
bergaya hidup hijau.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah…..
a. Dan - agar
b. Dengan - atau
c. Kecuali - lalu
d. Semoga - sejak

20. Struktur teks diskusi adalah


a. Pendahuluan-isi-simpulan
b. Isi-simpulan- pendahuluan
c. Orientasi- perumitan peristiwa-komplikasi- resolusi-koda
d. Orientasi- komplikasi- resolusi-koda

21. Tanggapan atau pertanyaan dalam diskusi disampaikan dengan bahasa.…


a. ringkas, padat, dan singkat
b. logis, jelas, dan berbelit-belit
c. komunikatif, kritis, dan memaksa
d. Jelas, santun, dan tidak berbelit-belit

22. Ibarat pisau, internet memiliki dua mata, selain mendatangkan manfaat positif, internet
memperlancar aneka kegiatan negatif seperti: pornografi, penipuan, perjudian, atau
pencemaran nama baik melalui media sosial. Apalagi, sebanyak 83 % pengguna internet
ternyata berusia di bawah 30 tahun. Setiap hari sekitar 100 anak menjadi korban pornografi.
Ide pokok paragraf tersebut adalah…
a. Media sosial
b. Dampak negatif internet bagi penggunanya.
c. Jumlah pengguna internet berusia muda di Indonesia.
d. Peningkatan jumlah pengguna internet di Indonesia

23. Salah satu pengaruh buruk game online bagi anak adalah aktivitas belajarnya menjadi
terganggu. Waktu yang seharusnya sangat ideal untuk belajar, justru lebih sering ia gunakan
untuk menyelesaikan level demi level dalam permainan tersebut. Karena permainan ini pula,
daya konsentrasi anak umumnya juga terganggu sehingga kemampuan dalam menyerap mata
pelajaran menjadi tidak maksimal.

Simpulan isi teks tersebut adalah ...

a. Prestasi belajar anak akan mengakibatkan bagaimana ia bermain game online.

b. Game online dapat menyebabkan prestasi belajar anak tidak maksimal.

c. Waktu ideal bermain game online seharusnya tidak digunakan untuk belajar.

d. Prestasi belajar anak hanya dipengaruhi dampak buruk game online.


24. Seseorang yang bertugas mencatat berbagai hal yang penting dalam diskusi dan
menulis teks diskusi adalah....

a. Penyanggah
b. Pemakalah
c. Notulen
d. Moderator

25. Yang merupakan ciri utama dari sebuah teks diskusi adalah…

a. pola tulisan berupa kausalitas dan kronologis


b. adanya aspek adiksimba
c. ada argumen mendukung (pro) dan penentang (kontra)
d. pendapat subjektif

KUNCI JAWABAN
1. C
2. B
3. B
4. D
5. B
6. A
7. D
8. A
9. A
10. A
11. A
12. B
13. D
14. B
15. D
16. A
17. A
18. A
19. A
20. A
21. D
22. B
23. B
24. C
25. C

Anda mungkin juga menyukai