Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

NATAL PEMUDA & PAR TRI’OE


PENDAHULUAN

I. LATAR BELAKANG

Sebagai wujud rasa syukur kita dalam memperingati kelahiran Tuhan Yesus Kristus, maka

sebagai Pemuda & Par Tri’Oe kami perlu aktif berpartisipasi dan mensyukuri kelahiran

Juru Selamat kita yaitu Yesus Kristus yang telah lahir ke dunia. Hal tersebut dapat diwujud

nyatakan melalui program kerja tahunan Persekutuan Pemuda & Par Tri’Oe salah satunya

yaitu Perayaan Natal Bersama. Dengan adanya perayaan Natal ini, kami semakin mengerti

makna Natal dan mengerti betapa besarnya Kasih Tuhan kepada kita semua khususnya

bagi Pemuda & Par Tri’Oe. Melalui perayaan Natal ini diharapkan tiap umat kristiani

khususnya Pemuda dan Par menyadari tugas perutusannya untuk menjadi terang bagi

sesama tidak hanya melalui penghayatan pribadi belaka, melainkan melalui karya nyata

dalam masyarakat.

Dalam berbagai kesempatan, Yesus menunjukan kepada kita untuk menjadi teladan bagi

sesama terutama dalam kondisi yang saat ini sarat dengan berbagai cobaan hidup yang

tiada hentinya menghampiri dan menggoyahkan iman kita. Oleh karena itu, sebagai orang

Kristen kita di tuntut untuk berpegang tuguh dalam iman untuk menjadi berkat maupun

teladan dalam setiap tindakan, perkataan maupun sikap hidup kita sebagaimana Yesus

telah datang ke dunia 2000 tahun yang lalu dan menjadi teladan bagi seluruh umat

manusia. Allah ingin untuk umat-Nya meneladani Yesus, menjadi terang dan menjadi

pembawa terang tersebut ke dalam kehidupan kita di lingkungan dimana kita berada.

II. TUJUAN KEGIATAN

a. Meningkatkan rasa persaudaraan antara saudara-saudari seiman.

b. Membangun semangat melayani sebagai umat Kristiani di tengah masyarakat.

c. Membentuk generasi Pemuda & Par yang tumbuh dan dawasa sacara iman
III. TEMA KEGIATAN

GOD WILL MAKE A WAY

IV. WAKTU PELAKSANAAN

 Hari : Selasa

 Tanggal : 03 Januari 2023

 Tempat :-

 Pukul : 17.00 Sampai Selesai

V. RENCANA/KEBUTUHAN ANGGARAN

 Seksi Acara Rp. 1.500.000

 Perlengkapan dan Dekorasi Rp. 2.000.000

 Konsumsi Rp. 4.000.000

Total kebutuhan anggaran Rp. 7.500.000

VI. SUMBER DANA

Usaha dana panitia Rp. 1.500.000 (masih berjalan)

Sisa dana Rp. 6.000.000


VII. PENUTUP

Demikianlah proposal ini dibuat untuk kegiatan Natal Pemuda & Par Tri’Oe, semoga

damai Natal membawa berkat bagi kita semua dan kami segenap Panitia Perayaan Natal

Pemuda & Par Tri’Oe mengharapkan dukungan doa dan partisipasi dana untuk

terselenggaranya perayaan Natal ini. Kami mohon maaf apabila dalam pembuatan ini

masih banyak kekurangan. Kritik, saran, dan masukan yang baik akan sangat kami

butuhkan dalam pembuatan proposal ini demi kemajuan yang lebih baik. Yesus Kristus

sang bayi Natal menyertai dan memberkati kita sekarang dan sampai selama-lamanya.

Amin.

Boking, 06 Desember 2022


Panitia Perayaan Natal Pemuda & Per Tri’Oe

Ketua Sekretaris

RISTO META NORCE SELAN


DAFTAR SUMBANGAN

No Nama Nominal Tanda Tangan

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

Anda mungkin juga menyukai