Anda di halaman 1dari 2

MEKANISME PELAKSANAAN TES IQ & PSIKOTES

SELEKSI CALON MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN

1. Tes IQ dan Psikotes akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 6 Mei 2023
2. Tes IQ dan Psikotes dilaksanakan secara offline dan online. Peserta dapat memilih salah satu.

3. KETENTUAN PSIKOTES OFFLINE/LURING


a. Hari Sabtu, 6 Mei 2023
b. Pukul 07.30 - 11.30 WIB (30 menit untuk registrasi dan pukul 07.30 mulai tes)
c. Tempat : di Gedung Utama Kampus Utama UAD
(Jl. Jend. Ahmad Yani, Banguntapan, Bantul, D.I Yogyakarta).
GMap : https://goo.gl/maps/oLC6BXQYp156BovZ7
d. Peserta diwajibkan mengenakan masker, berpakaian sopan rapi dan peserta perempuan
mengenakan jilbab pada saat pelaksanaan tes.
e. Peserta membawa KTP/SIM, Pensil HB, Bolpoin dan penghapus.
f. Peserta membawa masker cadangan dan hand sanitizer.

4. KETENTUAN PSIKOTES ONLINE/DARING


a. Peserta wajib membayar biaya pelaksanaan Tes IQ & Psikotes Online sebesar Rp. 300.000,
Selambatnya Hari Selasa, 25 April 2023, Pukul 15.00 WIB, transfer ke: Bank Mandiri dengan No
Rekening : 139-00-0994109-1, a.n : Dimas Yanuar Langgeng (Bukti Pembayaran wajib disimpan
dan nanti upload di google form)
b. Peserta wajib mengikuti Technical Meeting dilaksanakan via Zoom Meeting (link menyusul).
c. Pelaksanaan tes dilakukan secara online menggunakan aplikasi Zoom Meeting dari tempat calon
mahasiswa masing-masing.
d. Peserta diwajibkan menghidupkan kamera dengan background polos, tidak menggunakan masker,
menggunakan pakaian sopan rapi, dan bagi peserta perempuan menggunakan jilbab.
e. Peserta menggunakan nama lengkap sebagai username Zoom.
f. Peserta mematikan audio. Jika ada pertanyaan atau tanggapan dapat menuliskan di kolom
komentar/raise hand atau menghidupkan audio jika diperlukan.
g. Tes IQ & Psikotes dimulai pukul 07.30 WIB sampai pukul 15.00 WIB (waktu pelaksanaan dapat
berubah sesuai informasi hasil Technical Meeting).
h. Pada waktu pelaksanaan tes online, harap berada di ruangan yang tenang dan kondusif.
i. Alat tulis dan perlengkapan yang perlu dipersiapkan antara lain:
1. 5 lembar Kertas A4 ukuran 80 gram
2. 1 Pensil HB
3. Laptop
4. Jaringan internet stabil
5. Aplikasi zoom yang telah terinstal di laptop

Panitia PMB UAD


Hotline PMB : 085385001960/08562671960

1
MEKANISME PELAKSANAAN TES IQ & PSIKOTES ONLINE
SELEKSI CALON MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN

1. Pelaksanaan tes dilakukan pada hari Sabtu, 6 Mei 2023.


2. Pelaksanaan tes dilakukan dalam 2 (dua) sesi, yaitu sesi tes psikologi tertulis dan tes GAIA.
3. Link Zoom :
Menyusul

Tes Tertulis :
Menyusul

4. Pelaksanaan Tes Psikologi Tertulis


a. Masing masing peserta wajib mempersiapkan alat tulis dan perlengkapan berikut :
1) 5 lembar Lembar A4 80 gram Polos sebanyak
2) 1 Pensil HB
3) Laptop
4) Jaringan internet stabil
5) Aplikasi Zoom yang telah terinstal di masing masing laptop
b. Rangkaian tes psikologi tertulis sebagai berikut :
NO JAM KEGIATAN KETERANGAN
1 07:30 WIB – 08:00 WIB Verifikasi wajah peserta Peserta tidak perlu menggunakan masker.
2 08:00 WIB – 08:30 WIB Tes 1 Menggunakan pensil HB dan 1 Lembar HVS
Polos 80 Gram
3 08:30 WIB – 09:00 WIB Tes 2 Menggunakan pensil HB dan 1 Lembar HVS
Polos 80 Gram
4 09:00 WIB – 09:30 WIB Tes 3 Menggunakan pensil HB dan 1 Lembar HVS
Polos 80 Gram
5 09:30 WIB – 10:00 WIB Tes 4 Membuka link yang akan kami berikan ketika
technical meeting.
6 10:00 WIB Selesai
*Agenda jam dapat berubah sesuai kondisi
5. Pelaksanaan Tes GAIA
1) Menggunakan Laptop dan jaringan internet yang stabil
2) Masing masing peserta masuk ke laman : https://gaianets.com/uad
3) Login dengan menggunakan password yang terlampir (Akan disampaikan ketika technical meeting)
4) Laman dibuka dari pukul 13.00 WIB, ditutup pukul 15.00 WIB.
5) Jika terjadi kendala teknis saat pengerjaan, hubungi : +62 823-2678-2680 (LPT UAD)
Dengan Format : USERNAME_PASSWORD

Anda mungkin juga menyukai