Anda di halaman 1dari 7

TUGAS

ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER

DI SUSUN OLEH

NAMA : BEACTRIX KARISMA MARU KATI


STB : 222401
KELAS :L

UNIVERSITAS DIPA MAKASSAR


2022/2023
1. Silakan menjelaskan sistem komputer!

 Perangkat keras (hardware)


 Perangkat lunak (software)
 Perangkat otak (brainware)
Setiap perangkat ini memiliki fungsinya sendiri, sehingga masing-masing bisa menunjang kinerja
komputer.

Apabila perangkat keras berfungsi dengan baik, maka perangkat lunak dan brainware juga akan bekerja
secara maksimal. Namun jika salah stau perangkat rusak, maka proses olah data dan berjalannya sistem
komputer akan terganggu.

Pengertian Sistem Komputer Menurut Para Ahli

 Menurut Wimatra, dkk (2008), sistem komputer adalah suatu sistem dalam perangkat
komputer yang memilki tujuan untuk melakukan proses pengolahan data, yang
kemudian dapat menghasilkan suatu informasi yang berguna.
 Menurut V. C. Hamacher, sistem komputer adalah ssitem yang dapat menerima
informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang
tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi.
Dapat disimpulkan bahwa sistem komputer merupakan hubungan antar komponen untuk melakukan
proses olah data demi menghasilkan informasi bagi pengguna.

Fungsi Sistem Komputer

Sebuah sistem komputer memiliki peran dan fungsi yang sangat vital untuk melakukan segala bentuk
perintah yang diberikan oleh user. Adapun fungsi sistem komputer tersebut meliputi :

1. Melakukan Input Data

Fungsi utama sistem komputer salah satunya untuk memasukkan data mentah ke dalam bentuk digital
dan mengolahnya. Ada berbagai jenis data yang bisa Anda masukkan ke dalam komputer, dari mulai
angka, tulisan, hingga audio.

Untuk memasukkan berbagai data tersebut, maka dibutuhkan perangkat keras penunjang komputer
diantaranya mouse, keyboard maupun microphone. Setelah data input tersebut masuk ke sistem
komputer, maka proses pengolahan data bisa dilakukan.

2. Melakukan Proses Data

Berdasarkan pengertian sistem komputer sebelumnya, komputer juga digunakan untuk olah data. Jadi
proses pengolahan data ini merupakan fungsi lanjutan dari adanya sistem komputer. Sistem di dalam
komputer akan mengolah data mentah menjadi sebuah informasi atau data baru yang bisa terbaca oleh
komputer lain.

Untuk melakukan proses olah data, maka dibutuhkan brainware berupa CPU (Cenral Processing Unit)
sebagai otak dari sistem komputer. Jadi CPU akan membuat data mentah yang dimasukkan menjadi
informasi data digital yang bisa dibaca memori komputer.

3. Menghasilkan Sebuah Data

Setelah selesai melakukan processing data, maka akan didapatkan bentuk data baru yang akan
ditampilkan sebagai sebuah output. Adapun data yang sudah diproses, bentuknya akan disesuaikan
dengan kebutuhan pengguna.

Data yang sering menjadi hasil akhir dari sistem pengolahan komputer yakni data berupa gambar, suara,
atau jenis informasi lainnya. Hasil pengolahan data ini bisa Anda gunakan kembali atau disimpan di
dalam memori komputer.

4. Menyimpan Data

Data yang sudah diproses akan disimpan oleh komputer, sehingga dapat digunakan di lain waktu untuk
memudahkan proses pengambilan data. Hasil olahan inilah yang kemudian disimpan di dalam memori
komputer.

Komponen Sistem Komputer

Untuk menjalankan semua fungsi pengolahan data, sebuah sistem komputer memerlukan beberapa
dukungan komponen/element untuk melakukan input output, mengolah data, dan menyimpannya
yakni:

1. Perangkat Keras

Perangkat keras (hardware) adalah perangkat komputer yang memiliki wujud dan bisa disentuh. Ada
berbagai model dan jenis perangkat keras yang dibutuhkan oleh komputer, diantaranya seeprti monitor,
CPU, hingga mouse dan keyboard, berikut adalah penjelasan lebih lengkap.

 Alat Input Data


Perangkat keras meruapakan alat yang digunakan untuk memasukkan data mentah ke dalam komputer
agar bisa dibaca oleh brainware atau memori komputer. Jenisnya ada beragam yaitu

1. Keyboard
2. Mouse
3. Joystick
4. Touchpad
5. Modem
6. Flashdisk
Untuk alat input data yang lebih terkini, Anda bisa menggunakan scanner untuk melakukan input
gambar, mic untuk input data dengan model suara, dan digital graphic tablet untuk jenis data yang lebih
kompleks.

 Central Prosesing Unit


Pengertian sistem komputer tidak akan lengkap tanpa CPU, sebab ia merupakan otak yang akan
mengolah data input. Semua kegiatan komputer, dari proses input, pengolahan dan penyimpanan
dilakukan oleh CPU.

Sebagai pusat pengolahan data, CPU akan memberikan izin dan control pada aktifitas yang akan
dijalankan oleh komputer. Ia juga menjadi pusat pengendali untuk segala jenis perangkat penunjang
komputer, seperti perangkat lunak hingga perangkat keras.

 Perangkat Penyimpanan
Berikutnya adalah perangkat yang memiliki fungsi sebagai media penyimpanan data, yakni unit storage.
Jadi Data yang sudah diinput dan diolah, akan langsung tersimpan ke dalam perangkat yang satu ini.

Jika Anda sedang mengolah data, maka data tersebut akan tersimpan dalam perangkat penyimpanan
dalam jangka waktu tertentu. Anda bisa menggunakannya kembali setelah proses input data usai, atau
menggunakan perangkat ini guna memindahkan data ke komputer yang lain.

 Perangkat Keluaran
Berbeda dengan input unit, output unit atau perangkat keluaran memiliki fungsi untuk menghasilkan
data yang sudah diproses dalam bentuk fisik. Data yang dihasilkan merupakan hasil dari pemrosesan
yang dilakukan oleh komputer.

Adapun contoh perangkat output sendiri terdiri atas :

1. Monitor
2. Proyektor
3. Headset
Dalam pengertian sistem komputer dijelaskan mengenai data yang didapatkan setelah proses olah data,
diantaranya data berupa gambar, suara, informasi dan juga video. Jenis output keluaran diantaranya
berupa monitor, printer, speaker dan yang lainnya.

2. Perangkat Lunak,

Perangkat lunak (software) adalah sekumpulan data digital yang dapat diatur, disimpan dan digunakan
sesuai dengan kebutuhan. Ia memiliki fungsi dan instruksi khusus yang bisa Anda jalankan, sehingga CPU
atau brainware unt Sistem operasi, yakni program dasar yang digunakan untuk menghubungkan
pengguna maupun hardware komputer dengan sistem operasinya. Tanpa sistem operasi, komputer
tidak bisa berjalan sa berjalan.

 Program aplikasi, merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk mengolah data
yang dimasukkan pengguna dalam pengertian sistem komputer. Jenis perangkat lunak
yang dipakai biasanya tergantung dengan kebutuhan dan tiap komputer memiliki
program aplikasi yang berbeda.
 Program tambahan, adalah jenis program yang digunakan untuk melindung sistem pada
komputer atau menunjang kinerja perangkat keras.
 Program bahasa, merupakan program yang dipakai untuk memudahkan pengguna
memahami fungsi dan cara kerjanya. Tanpa bahasa program, maka pengguna tidak bisa
mengetahui langkah lanjutan dalam memproses data yang masuk.

3. Perangkat Otak

Perangkat otak (brainware) adalah perangkat yang digunakan untuk melakukan operasi dan olah data
pada pengertian sistem komputer. Perangkat otak atau brainware penting dalam sistem komputer,
sebab tanpanya komputer tidak akan bisa mengolah data. Contoh dari perangkat otak untuk sistem
komputer adalah manusia, diantara jenisnya adalah:

 Programmer, merupakan orang yang menguasai bahasa pemrograman, sehingga bisa


mempersiapkan suatu program untuk digunakan sesuai fungsi dan tujuannya.
 Sistem analisis, merupakan orang yang melakukan koordinasi hingga perencanaan
dengan perangkat lunak, keras, dan sistem yang ada di dalam komputer.
 Admin, merupakan orang yang mengelola dan bertanggung jawab pada sistem operasi
komputer.
 Operator adalah orang yang bertugas memanfaatkan fungsi dari sistem komputer itu
sendiri, ia juga merupakan orang yang mengolah data menggunakan sistem komputer
dan perangkat lunaknya. Pengertian sistem komputer dan komponennya tidak akan
berjalan jika tidak dioperasikan oleh operator.

2. Silakan jelaskan struktur komputer!


Terdapat susunan struktur komputer yang saling berkaitan dari setiap komponen, tentunya
memiliki fungsi yang berbeda-beda. Berikut ini adalah fungsi dari struktur komputer tersebut:
a. Input Device
b. Output Device
c. I/O Ports
d. CPU
e. Memori
f. Data Bus
g. Address Bus
h. Control Bus

Input Device

Input device atau perangkat masukan adalah hardware yang digunakan untuk memasukkan suatu data
atau perintah ke sistem komputer. Perangkat keras ini tidak dapat bekerja sesuai fungsinya tanpa
adanya software pendukung. Perlu diketahui, perangkat input terbagi menjadi dua jenis yaitu:

 Perangkat input langsung adalah perangkat input komputer yang bisa langsung diproses
atau digunakan tanpa adanya konfigurasi terlebih dahulu. Dalam hal ini, contoh perangkat
input langsung adalah mouse dan keyboard.
 Perangkat input tidak langsung adalah perangkat input komputer yang tidak bisa langsung
digunakan, melainkan harus melalui proses tertentu. Dalam hal ini, contoh perangkat input
tidak langsung adalah hardisk.

Ada banyak input device yang dapat digunakan pada komputer antara lain: keyboard, mouse, joystick,
webcam, barcode scanner, finger print, flashdisk, trackball, touchpad, microphone, headphone, light
pen, graphic pad, kabel data, card reader, CD/DVD rom dan masih banyak lagi.

Output Device atau perangkat keluaran adalah hardware yang digunakan untuk menghasilkan keluaran
seperti gambar, suara, ataupun dokumen hardcopy. Beberapa contoh output device yang sering
digunakan adalah monitor, printer, plotter, ataupun speaker.

Contoh sederhananya adalah penggunaan printer. Printer merupakan sebuah perangkat output device
yang digunakan untuk mencetak dokumen. Sedangkan dokumen hardcopy tersebut merupakan output
yang dihasilkan oleh printer.

I/O Ports

Port I/O adalah suatu port dimana setiap port I/O di bawah control processor. Jadi mudahnya, port ini
adalah port yang sering digunakan untuk memasang perangkat tambahan seperti flashdisk ataupun yang
lainnya.

Adapun macam-macam port I/O adalah sebagai berikut:


 Port Parallel adalah port yang memiliki kemampuan transfer data dengan kecepatan
200kb/s. Port ini dapat digunakan oleh hardware seperti printer ataupun scanner.
 Port Serial adalah port yang memiliki kemampuan transfer data dengan kecepatan yang
lebih rendah daripada port parallel. Port ini dibedakan menjadi dua, yaitu COM1 dan COM2.
Yang membedakan adalah, kabel connector COM 1 menggunakan 9 pin, sedangkan untuk
COM2 menggunakan 25 pin.
 Port PS/2 adalah port yang sering digunakan untuk menghubungkan keyboard ataupun
mouse ke komputer. Namun, saat ini port PS/2 sudah jarang ditemui pada keluaran
komputer terbaru, karena sebagian besar sudah menggunakan USB.
 Port USB atau Universal Serial Bus adalah port yang digunakan untuk device yang bekerja
dengan transmisi data secara serial. Contoh device yang bisa menggunakan USB adalah
flashdisk, keyboard dan mouse USB, serta perangkat lainnya.

CPU

CPU atau Central Processing Unit adalah perangkat keras atau hardware yang berfungsi sebagai
pemroses data utama pada suatu komputer. CPU juga bisa diartikan sebagai hardware yang berfungsi
menerima dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak atau software.

CPU juga bisa disebut dengan otak komputer karena perangkat ini mengatur seluruh aktivitas serta
jalannya program dan aplikasi di dalamnya. Tanpa adanya CPU, maka komputer tidak akan bisa
berfungsi sebagaimana mestinya.

Memori

Memori adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menyimpan data atau informasi pada
komputer yang bersifat sementara ataupun permanen. Dalam hal ini, memori terbagi menjadi 2 yaitu
memori internal dan memori eksternal.

 Memori internal adalah memori utama yang dapat diakses langsung oleh prosesor. Karena
data yang disimpan pada memori bersifat volatile atau sementara, maka ketika tidak ada
sumber listrik atau ketika kimputer dimatikan, maka datanya akan hilang. Biasanya, data
yang disimpan dalam memori ini adalah program dan data.
 Memori eksternal adalah memori tambahan yang berfungsi sebagai tambahan untuk
menyimpan data atau program namun bersifat permanen atau non volatile. Ada beberapa
jenis memori eksternal yang sering digunakan, yaitu: hardisk, flashdisk, dan floppy disk.
Control bus adalah jalur yang digunakan untuk mengontrol penggunaan dan akses data ke Data Bus
maupun Address Bus. Control bus biasanya terdiri dari 5 sampai 10 jalur paralel.

Anda mungkin juga menyukai