Anda di halaman 1dari 9

TATA IBADAH

PENEGUHAN DAN PEMBERKATAN


NIKAH
Jumat, 05 Mei 2023

Steven Tamonob
dan
Verawasti Imelda Taneo, S.AB

Pelayan: Pdt. Victoria H. Nenohai-Bathun, S.Th, M.Si


PERSIAPAN

 Saat teduh pribadi


 Doa Konsistori

P1: Syalom…..selamat berjumpa di rumah Tuhan yang kudus bersama Keluarga


Tamonob dan keluarga Taneo untuk mengantar Saudara Steven Tamonob
dan saudara Verawasti Imelda Taneo, S.AB yang telah bersepakat
menyatukan cinta kasih mereka dalam ikatan perkawinan. Bersama mereka, kita
dipanggil datang kehadirat Tuhan untuk beribadah dan memohon berkat bagi
perkawinan mereka.
Untuk maksud yang mulia dan penuh sukacita ini, saya jemput jemaat berdiri
dan kita memuliakan Tuhan dengan Pujian

Pujian : PKJ 159: 1-2 “Ya Tuhan Pada Hari Ini”

1. Ya Tuhan, pada hari ini hadir di hadapan-Mu


dua hati yang t’lah berjanji hidup dalam kasih-Mu,
kar’na iman yang membuat pengharapannya teguh,
datang bertelut di altar-Mu, berserah kepada-Mu.
2. Manusia tidak berdaya menentukan hidupnya,
tapi jika Engkau izinkan, bahagia miliknya.
Berkenanlah Kau kiranya memberikan berkat-Mu,
agar dalam rumah tangganya nama-Mu dipujinya.

VOTUM DAN SALAM


Pelayan: Kebaktian peneguhan dan pemberkatan Nikah Sdr. Steven Tamonob dan
saudara Verawasti Imelda Taneo, berlangsung di dalam pertolongan
Tuhan yang menciptakan langit dan bumi, yang memelihara ciptaan-Nya, dan
yang tidak pernah meninggalkan perbuatan tangan-Nya. Tuhan menyertai
saudara sekalian.
Jemaat :Dan menyertaimu juga (Duduk)

INTROITUS
Pelayan : Membaca Nats Pembimbing
Pujian : “Keluargaku adalah Sorgaku”
Aku dan seisi rumahku akan selalu menyembah-Mu Tuhan dan Rajaku
2x
Di dalam kasih karunia-Mu yang hidup saling melayani dan melayani-Mu
Bila Tuhan menjadi Kepala rumah ini maka berkat kehidupan tercurah selalu
Datanglah k'rajaan-Mu Jadilah kehendak-Mu
Kualami setiap waktu Keluargaku adalah sorgaku
2
PS/VG

PEMBERITAAN FIRMAN
P2 : Berdoa dan membaca Alkitab
Pelayan : Berbahagialah setiap orang yang mendengar Firman Tuhan dan memelihara
dalam hidupnya setiap hari...
Pujian : Haleluya, Haleluya, Haleluya
Pelayan : Berkhotbah
….…..Saat teduh……..
PS/VG
PENGAKUAN IMAN RASULI (Berdiri)
P3 :Bersama-sama dengan semua orang Kristen di segala tempat dan pada segala
waktu, marilah kita mengaku iman kita kepada Tuhan dengan bersama-sama
berkata, Aku percaya...
Pujian : KJ 474 : 1 “Kepada-Mu Puji-pujian”
Kepada-Mu puji-puji madah syukur dan segala kemuliaan,
Ya Bapa Putra Roh kudus, sampai kekal abadi (Duduk)

TITAH NIKAH
Pelayan :Saudara Steven Tamonob dan saudara Verawasti Imelda Taneo, hari
ini saudara berdua telah datang ke Rumah Allah agar nikahmu dikukuhkan di
hadapan hadirat Allah serta menerima berkat-Nya. Karena itu dengarlah
olehmu sabda Allah yang dengan-Nya memberitakan kepada kita, bahwa nikah
adalah titah Allah.
Allah sendiri telah menjadikan manusia itu laki-laki dan perempuan. Ia
telah berfirman sebagaimana yang disaksikan kepada kita dalam kitab kejadian
pasal 2 : 18 ..“Tidak baik kalau manusia itu seorang diri saja. AKU akan
menjadikan penolong baginya, yang sepadan dengan dia. “ Sebab itu Ia sendiri
telah menjadikan untuk Adam seorang perempuan sebagai isterinya. Dalam
cara pandang yang demikian, kita percaya bahwa Allah sendiri pada saat ini
telah mempersekutukan Steven Tamonob dan Verawasti Imelda Taneo
sebagai suami isteri.
Tuhan Yesus Kristus sendiri menyebut diri-Nya mempelai jemaat waktu
Ia menghadiri pesta perkawinan di Kana, Ia menunjukkan kasih karunia-Nya.
Ia juga akan senantiasa menolong setiap orang yang menikah.
Saudara Steven Tamonob dan Saudara Verawasti Imelda Taneo,
meskipun dalam nikahmu, kamu menanggung salib dan mengalami tantangan
serta penderitaan, tetapi sebagai orang beriman, saudara berdua mesti yakin
akan kasih setia Tuhan yang telah dinyatakan kepadamu di dalam Yesus
Kristus! Ia akan senantiasa menyertai kamu sesuai dengan janji-Nya. Karena
itu saudara berdua dinasehatkan agar mau hidup sesuai dengan Firman Allah
3
dan setia pada jalan yang telah Tuhan tentukan. Saudara berdua juga
diharapkan dapat bekerjasama serta saling menolong untuk memenuhi seluruh
keperluan hidupmu.
Dalam nikahmu, jika Allah mengaruniakan saudara berdua anak,
patutlah diingat bahwa orangtua diberi tugas yang mesti dilaksanakan dengan
penuh tanggungjawab yakni: mendidik dan membimbing mereka dengan
sebaik-baiknya dalam pengenalan yang benar dan takut akan Allah. Tetapi
apabila di dalam nikahmu, saudara-saudari tidak dikaruniai anak, sebagai
orang beriman saudara-saudari harus tetap setia di dalam memelihara
persekutuan perkawinanmu sesuai dengan Titah Nikah yang baru saja telah
saudara-saudari dengar.
Hendaklah secara tubuh dan roh, saudara-saudari membentuk suatu
persekutuan yang benar dan kuat dalam kehidupan rumah tanggamu untuk
memuliakan Allah.

NASIHAT DAN PERINTAH


Pelayan : Sdr. Steven Tamonob, selaku suami, hendaklah saudara mengasihi
isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat-Nya. Hendaklah saudara
mengasihi, menghormati, menghibur, melindungi, memimpin, dan menolong
istrimu di dalam kasih dan kesetiaan. Patutlah saudara dengan sungguh-
sungguh melaksanakan segala pekerjaanmu sebagai seorang suami yang
setia, dan rajin, untuk memelihara keluargamu dan memuliakan Allah.
Berdoalah senantiasa, agar di dalam rumah-tanggamu nama Allah
dipermuliakan. Carilah damai dan anugerah Allah dengan takut dan hormat
kepada-Nya.
Sdri. Verawasti Imelda Taneo, sebagai Istri hendaklah saudara
mengasihi suamimu berdasarkan kasih Yesus Kristus. Hendaklah saudara
menjadi menjadi contoh yang baik di dalam melayani dan mengasihi suamimu.
Berilah tempat yang patut kepada suamimu, karena dialah kepala keluargamu.
Patutlah saudara mengerjakan baik segala pekerjaanmu, sebagaimana
layaknya seorang isteri yang beriman di hadapan Allah di dalam kebersamaan
dengan suami dalam mengurus rumah tanggamu.
Berdoalah senantiasa agar di dalam rumah-tanggamu nama Allah
dipermuliakan. Carilah damai dan anugerah Allah dengan takut dan hormat
kepada-Nya.

JANJI ALLAH
Pelayan : Sdr. Steven Tamonob dan Sdri. Verawasti Imelda Taneo, dengarlah
olehmu janji Allah dalam kehidupan rumah-tanggamu: “Berbahagialah orang
yang takut akan Tuhan dan setia pada jalan-Nya. Hendaklah saudara berdua
berkasih-kasihan, sebab Tuhan telah lebih dahulu mengasihi saudara-saudari
dan senantiasa melimpahkan berkat-Nya. Carilah Tuhan setiap saat dalam doa
4
dan pembacaan Kitab Suci. Mintalah senantiasa pimpinan Tuhan di dalam
hidupmu, sebab jikalau bukan Tuhan yang membangun rumah-tanggamu sia-
sialah usahamu membangunnya”.
JANJI NIKAH
Pelayan :Tibalah saatnya saya menjemput saudara-saudari mempelai dan saksi untuk
berdiri. Mempelai supaya saling berhadapan dan berjabat tangan kanan
untuk mengikrarkan janji setiamu dihadapan Tuhan dan jemaat-Nya:
Sdr. Steven Tamonob, Apakah pengakuanmu dihadapan Tuhan dan janji
setiamu kepada kekasihmu yang tangan kanannya engkau pegang itu.
Steven :Kekasihku Verawasti Imelda Taneo, dihadapan Allah dan jemaat-Nya,
saya mengaku dengan sungguh bahwa sejak hari ini saya mengambil engkau
sebagai istriku yang sah. Saya berjanji tetap setia mengasihimu dalam
untung dan malang, saya tidak akan meninggalkan engkau tetapi tetap
memelihara dan melayanimu, baik dalam kelimpahan maupun kemelaratan,
dalam sehat maupun sakit, serta tekun melaksanakan kewajiban sebagai
seorang suami yang beriman kepada Yesus Kristus dan hidup suci denganmu
dalam segala hal dan menunjukkan kesetiaanku kepadamu.
Pelayan : Saudara, Verawasti Imelda Taneo, apakah pengakuanmu dihadapan
Tuhan dan janji setiamu kepada kekasihmu yang tangan kanannya engkau
pegang itu.
Vera : Kekasihku Steven Tamonob, dihadapan Allah dan jemaat-Nya saya
mengaku dengan sungguh bahwa sejak hari ini saya mengambil engkau
sebagai suamiku yang sah. Saya berjanji tetap setia mengasihimu dalam
untung maupun malang. Saya tidak akan meninggalkan engkau tapi
memelihara, dan melayanimu baik dalam kelimpahan maupun kemelaratan;
dalam sehat maupun sakit serta tekun melaksanakan kewajiban saya
sebagai seorang istri yang beriman kepada Yesus Kristus dan hidup suci
denganmu dalam segala hal dan menunjukkan kesetiaanku kepadamu.
Pujian : KJ 317: 1 & 2 “Hari Ini Tuhan Berkati” (Pelayan turun dari Mimbar)
1. Hari ini Tuhan berkati mempelai mengikat janji.
Moga-moga rumah tangganya Kauberi tent’ram bahagia!
Refr: Puji Tuhan, puji Dia. Sang Pencipta manusia!
Ia suka memberkati yang bersatu dalam kasih!
2. Bapa kami yang Mahakasih, cintaMu kekal abadi;
dalam suka ataupun duka rahmatMu takkan berubah!

PENYEMATAN CINCIN NIKAH


Pelayan : (sambil memegang Cincin); Cincin ini bulat, tanpa awal dan tanpa akhir,
sebagai lambang kasih Kristus. Atas dasar itu, cincin ini menyatakan bagi
saudara berdua untuk meniru kasih Kristus dalam kehidupan rumah tangga;
dengan mengasihi pasanganmu.

5
Steven : (Memegang cincin dan berkata): Kekasihku Verawasti Imelda Taneo ,
cincin ini ku berikan kepadamu sebagai tanda Kasih setiaku. Taruhlah aku
seperti meterai pada hatimu, seperti meterai pada lenganmu, sebab engkau
adalah istri yang dikaruniakan Allah kepadaku.
Vera : (Memegang cincin dan berkata): Kekasihku Steven Tamonob, cincin ini
kuberikan kepadamu sebagai tanda kasih setiaku. Kembangkanlah kiranya
sayapmu untuk melindungi aku, karena Engkau adalah suami pemberian Allah.

PENEGUHAN NIKAH
Pelayan : (menumpangkan tangan ke atas tangan mempelai dan berkata):
Sdr. Steven Tamonob dan Sdri. Verawasti Imelda Taneo berdasarkan
kasih Yesus Kristus yang menyebut diri-Nya mempelai jemaat, saya
meneguhkan nikahmu dalam nama BAPA, ANAK, dan ROH KUDUS! Nikah yang
telah dikukuhkan di hadapan ALLAH, janganlah diceraikan oleh manusia.

BERKAT NIKAH (Jemaat berdiri)


Pelayan :Berlututlah sekarang untuk menerima berkat Tuhan yang akan memimpin
kamu dalam perjalanan hidupmu.
Pelayan :(Berdoa) :“Ya Bapa yang kudus, kami mohon kepada-Mu datanglah dan
tumpangkanlah tangan-Mu atas pasangan yang menikah ini agar mereka
terpelihara dan hidup. Berilah mereka kekuatan Roh-Mu yang memimpin
mereka di jalan yang benar. Tolonglah mereka agar mereka percaya kepada
penyertaan-Mu, dan karena itu akan tetap bersandar kepada-Mu dengan setia.
Terimalah berkat Tuhan:“Tuhan memberkati Engkau dan memelihara
Engkau, Tuhan menyinari engkau dengan wajah-Nya dan
mengasihani kamu. Tuhan mengangkat wajah-Nya ke atasmu dan
mengaruniai engkau damai sejahtera. Amin!”
Pujian : KJ 317: 4 “Hari Ini Tuhan Berkati”
Dalam Dikau, sumber kurnia, mempelai tetap setia.
Dalam Dikau, ya Jurus'lamat, umat-Mu beroleh rahmat!
Refr. Puji Tuhan, puji Dia. Sang Pencipta manusia!
Ia suka memberkati yang bersatu dalam kasih!
(mempelai dijemput berdiri---Jemaat duduk kembali, selanjutnya mempelai laki-laki memberikan
ciuman kepada mempelai perempuan).

PENYERAHAN ALKITAB DAN SURAT NIKAH


Pelayan : Sdr. Steven Tamonob dan Sdri. Verawasti Imelda Taneo, atas nama
Majelis Jemaat, saya menyerahkan Kitab Suci ini untuk digunakan dalam
kehidupan setiap hari: “Carilah dahulu Kerajaan Allah serta kebenaran-
Nya, maka segala perkara akan ditambahkan kepadamu. Dan
terimalah surat Nikah gereja ini sebagai tanda pengakuan Gereja atas
pernikahan saudara berdua.
6
PENGHORMATAN KEPADA ORANGTUA
Pelayan:Kepada mempelai berdua dipersilahkan menghadap orang tua untuk
menyampaikan ucapan terima kasih, sambil mengingat firman Tuhan
“Hormatilah Ayahmu dan Ibumu, supaya lanjut umurmu ditanah yang diberikan
Tuhan Allahmu kepadamu.”(Kel 20:12)
Pelayan: Bpk. Mateos Erasmus Piter Tamonob dan Ibu Syeane Iffony Naffie, serta
Bpk. Lifinus Taneo, Alm dan Ibu Maria Taneo-Benu, terimalah anak-
anakmu ini sebagai bagian dari keluargamu dan doakanlah mereka.
(Mempelai memberi tanda penghormatan kepada orang tua)
Solo: Menyanyikan lagu “Menghormati Orangtua” (dengan irama lembut)

PERHADAPAN
Pelayan :(mempersilahkan mempelai menghadap jemaat): “Umat Tuhan yang
terkasih, Terimalah keluarga Kristen yang baru ini, sebagai bagian dari
persekutuan keluarga Allah yang saling mengasihi dan mendoakan.”
Nyanyian:Gita Bakti 109:1&2 ” Kristuslah Dasar Hidup Rumah Tangga”
Reff : Kristuslah dasar hidup rumah tangga, landasan cinta kasih yang kudus;
Hendaklah kamu satu dan setia membangun rumah tangga yang teguh.
1. Pada suami, tunduklah, hai istri, karena dialah kepalamu;
Seperti Kristus, Kepala Gereja yang menguduskan tubuh umat-Nya….Reff
2. Kasihilah istrimu, hai suami, dengan seluruh jiwa ragamu;
Seperti Kristus terhadap umat-Nya; Rela berkorban kar’na kasih-Nya. Reff

PERSEMBAHAN JEMAAT
P4 : Marilah mengucap syukur kepada Tuhan dengan memberi persembahan
kepada-Nya. Dengarlah Nas Alkitab yang menyatakan “Hendaklah masing-
masing memberikan menurut kerelaan hatinya, jangan dengan sedih hati atau
karena paksaan, sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan
sukacita.”(2Kor.9:7).
Mari berdoa: Ya Tuhan, Engkaulah sumber Hidup kami. Kami membawa
dengan penuh sukacita persembahan ini sebagai ungkapan syukur kami
kepada-Mu.Terimalah, ya Tuhan dan kuduskanlah agar dapat dipakai bagi
kemuliaan nama-Mu. Amin.
Pujian: “KuBersyukur Pada-Mu” (sambil mempelai, saksi, orangtua, keluarga, presbiter
dan jemaat memberikan persembahan).
Lebih dari yang telah ku pinta, lebih dari yang t'lah ku pikirkan
Semuanya Engkau sediakan, dalam hidupku
7
Tiada dapat aku mengukurnya tiada dapat aku menghitungnya
Kebesaran kasih-Mu ya Tuhan, yang Kau berikan
Ku bersyukur pada-Mu KasihMu lebih dari Hidup
Tiada yang seperti-Mu Kau pemberi hidupku
Ku bersyukur pada-Mu S'bab Engkau yang mengasihiku
Kau jadikan hidup ini Lebih indah dan lebih berharga

DOA SYAFAAT
PENGUTUSAN (Berdiri)
Pelayan:Pergilah dalam damai sejahtera Allah, berjanjilah untuk menjadi pelaku Firman
dalam panggilanmu di tengah keluarga, Gereja dan masyarakat. Ingatlah
bahwa Tuhan Allah tak pernah membiarkanmu berjalan sendiri karena semua
yang Tuhan buat bagimu, sungguh amat baik adanya
Pujian : “Berkat Bagi Keluargaku”
Kiranya Tuhan berkenan memberkati rumah keluargaku
Apa yang t’lah Tuhan berkati diberkatilah untuk selamanya
Sebab Tuhan melindungi Tuhan menyinari dengan wajahNya
Membri kasih karunia damai sejahtera Tuhan Yesus berkati

BERKAT
Pelayan :Terimalah berkat Tuhan:“Damai sejahtera Kristus, ditinggalkan
bagimu; Damai sejahtera Kristus diberikan kepadamu, dan apa yang
diberikan Kristus tidak seperti yang diberikan dunia kepadamu.
Karena itu janganlah gentar dan gelisah hatimu, Amin.
Pujian : Amin… Amin…Amin (Duduk)

DOA PENUTUP oleh Pendamping Pelayan (Berdiri)


Nyanyian: “Refrain lagu Trimakasih Tuhan”
Trimakasih Yesusku, buat anugrah yang Kau bri
Sbab hari ini Tuhan adakan syukur bagiku.
Foto bersama : dipandu Keluarga

“Selamat Berbahagia Steven dan Vera


Keluarga Tamonob dan Keluarga Taneo”

8
9

Anda mungkin juga menyukai