Anda di halaman 1dari 38

PEDOMAN PENULISAN LAPORAN MAGANG

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA
YOGYAKARTA
2022

i
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

KATA PENGANTAR

Puji syukur dipanjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas selesainya penyusunan buku
Pedoman Laporan Magang, Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas
Sarjanawiyata Tamansiswa (Prodi Teknik Sipil FT UST). Dalam melakukan magang, mahasiswa
wajib membuat surat permohonan, melaksanakan magang dan menyusun hasil tugas magang
menjadi sebuah Laporan Magang. Untuk memperoleh keseragaman dalam penulisan Laporan
Magang, Prodi Teknik Sipil FT UST menerbitkan buku pedoman yang memuat garis besar tata
cara penulisan Laporan Magang disertai dengan contoh.
Prodi Teknik Sipil FT UST menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan kepada
1. Bapak Dr. Ir. Iskandar Yasin, S.T., M.T., CIPM., IPM., selaku Dekan Fakultas Teknik
Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa.
2. Bapak V. Reza Bayu Kurniawan, S.T, M. Sc. selaku Wakil Dekan I Fakultas Teknik
Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa.
3. Ibu Dewi Sulistyorini, S.T., M.Eng., selaku Wakil Dekan II Fakultas Teknik Universitas
Sarjanawiyata Tamansiswa.
4. Bapak dan ibu Dosen Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas
Sarjanawiyata Tamansiswa.
Semoga buku Pedoman Penulisan Laporan Magang ini dapat bermanfaat.

Yogyakarta, Oktober 2022


Fakultas Teknik Universitas Sarjanawiyata
Tamansiswa,
Kaprodi,

Ir. Widarto Sutrisno, S.T., M.T., CIPM

ii
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

DAFTAR ISI

PEDOMAN PENULISAN ......................................................................................................................... i


KATA PENGANTAR ................................................................................................................................. ii
DAFTAR ISI ................................................................................................................................................... iii
DAFTAR TABEL .......................................................................................................................................... vi

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................................................... 1
BAB II LAPORAN MAGANG .............................................................................................................. 2
2.1 Bagian Awal ...................................................................................................................... 2
1. Halaman sampul depan ...................................................................................... 2
2. Halaman judul (sub cover).................................................................................. 3
3. Halaman pengesahan ........................................................................................... 3
4. Kata pengantar ....................................................................................................... 3
5. Daftar isi ..................................................................................................................... 3
6. Daftar tabel .............................................................................................................. 3
7. Daftar gambar......................................................................................................... 3
8. Daftar lambang (jika diperlukan).................................................................... 3
9. Daftar istilah (jika diperlukan) .......................................................................... 4
2.2 Bagian Utama .................................................................................................................. 2
1. Pendahuluan ............................................................................................................ 4
2. Metode Pelaksanaan Magang ............................................................................ 5
3. Tinjauan Umum Proyek ......................................................................................... 7
4. Penugasan Kegiatan Magang .............................................................................. 8
5. Dukungan Fasilitas Magang .................................................................................. 8
6. Kesimpulan dan Saran ............................................................................................ 8
2.3 Bagian Akhir...................................................................................................................... 2
1. Daftar pustaka ........................................................................................................ 8
2. Lampiran ................................................................................................................... 8

iii
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

BAB III FORMAT PENULISAN ............................................................................................................. 9


3.1 Bahan dan Ukuran ......................................................................................................... 9
3.2 Pengetikan ......................................................................................................................... 9
1. Jenis huruf................................................................................................................... 9
2. Bilangan dan satuan.............................................................................................. 9
3. Jarak baris .................................................................................................................. 10
4. Batas tepi ................................................................................................................... 10
5. Pengisian ruangan .................................................................................................. 10
6. Alinea baru................................................................................................................ 10
7. Permulaan kalimat ................................................................................................ 10
8. Judul bab, judul sub bab, dan judul anak sub bab .................................... 10
9. Perincian ke bawah ............................................................................................... 11
10. Letak simetris ............................................................................................................ 11
3.3 Penomoran ........................................................................................................................ 11
1. Halaman .................................................................................................................... 11
2. Tabel ............................................................................................................................ 11
3. Gambar ...................................................................................................................... 12
4. Persamaan ................................................................................................................ 12
3.4 Tabel dan Gambar .......................................................................................................... 12
1. Tabel ............................................................................................................................ 12
2. Gambar ...................................................................................................................... 13
3.5 Bahasa ................................................................................................................................. 13
1. Bahasa ....................................................................................................................... 13
2. Bentuk kalimat........................................................................................................ 13
3. Istilah ............................................................................................................................ 13
4. Kesalahan yang sering terjadi ........................................................................... 13
3.6 Penulisan Nama dalam Kutipan dan Daftar Pustaka ...................................... 14
LAMPIRAN .................................................................................................................................................. 15
Lampiran 1 Contoh format penulisan ............................................................................................. 16
Lampiran 2 Contoh halaman sampul depan (cover) ................................................................. 18

iv
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 3 Contoh halaman pengesahan .................................................................................... 19


Lampiran 4 Contoh kata pengantar ............................................................................................... 20
Lampiran 5 Contoh daftar isi .............................................................................................................. 21
Lampiran 6 Contoh daftar tabel ........................................................................................................ 24
Lampiran 7 Contoh daftar gambar .................................................................................................. 25
Lampiran 8 Contoh daftar lambang................................................................................................. 26
Lampiran 9 Contoh daftar istilah ....................................................................................................... 27
Lampiran 10 Contoh tabel ...................................................................................................................... 28
Lampiran 11 Contoh gambar ................................................................................................................ 30
Lampiran 12 Contoh Penulisan Daftar Pustaka dalam Laporan Magang ............................... 31

v
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Sistematika penulisan usulan Laporan Magang ........................................................ 2


Tabel 3.1 Format Sampul dan Laporan Magang ............................................................................. 9

vi
Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

BAB I
PENDAHULUAN

Magang merupakan kegiatan individu mahasiswa yang dilakukan langsung di lapangan


yang bertujuan untuk menambah wawasan dan pengalaman serta menumbuhkan
karakter mahasiswa terutama di dunia kerja. Laporan Magang disusun untuk membantu
mahasiswa dalam memenuhi sebagian persyaratan kelulusan program S1. Laporan Magang
harus disusun sesuai kaidah yang berlaku, baik dari segi teknik penulisan maupun bahasa
yang digunakan. Oleh karena itu, untuk memperoleh keseragaman dalam penulisan
diperlukan Pedoman Penulisan. Pedoman penulisan disusun untuk memudahkan
mahasiswa menulis laporan Magang. Buku pedoman penulisan ini memuat garis besar tata
cara penulisan laporan Praktek Kerja yang menjadi standar penulisan laporan Magang
mahasiswa Prodi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa,
Yogyakarta.
Dalam sebuah Praktek Kerja dilapangan, apabila seorang mahasiswa telah berpartisipasi
aktif dalam kegiatan pekerjaan di lapangan kerja, hal tersebut sudah dianggap cukup. Hal
yang penting adalah mahasiswa memahami pekerjaan dan permasalahan yang ada di
lapangan kerja. Sudah barang tentu masalah Praktek Kerja yang lebih sulit akan semakin
baik.

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~1~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

BAB II
LAPORAN MAGANG

Laporan Magang terdiri atas tiga kelompok, yaitu Bagian Awal, Bagian Utama, dan
Bagian Akhir seperti pada uraian berikut ini.
Table 2.1 Sistematika penulisan Laporan Magang

No. Sistematika Susunan Komponen


1. a. Halaman Sampul Depan (cover)
b. Halaman Judul (sub cover)
c. Halaman Pengesahan
d. Kata Pengantar
e. Daftar Isi
f. Daftar Tabel
Bagian Awal g. Daftar Gambar
h. Daftar Lambang (jika diperlukan)
i. Daftar Istilah (jika diperlukan)
2. Bab 1. Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan Magang
1.3 Sasaran Magang
1.4 Metode Penyusunan Laporan Magang
Bab 2. Metode Pelaksanaan Magang
Bagian Utama 2.1 Bentuk Penugasan (Task Assigment)
2.2 Waktu Pelaksanaan Magang
2.3 Peserta Magang
2.4 Prosedur Magang
Bab 3. Tinjauan Umum Proyek
Bab 4. Penugasan Kegiatan Magang
Bab 5. Dukungan Fasilitas Magang
Bab 6. Kesimpulan dan Saran
Bagian Akhir a. Daftar Pustaka
b. Lampiran (jika diperlukan)

2.1 Bagian Awal


1. Halaman Sampul Depan
Halaman sampul depan merupakan halaman identitas Laporan Magang yang
memuat judul Laporan Magang, lambang universitas, dan tahun Laporan Magang
diterbitkan.
1) Judul Laporan Magang dibuat singkat, namun jelas dan ekspresif yang
menggambarkan dengan tepat masalah yang hendak diamati tanpa

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~2~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

menimbulkan penafsiran lain. judul Laporan Magang ditulis dengan huruf


kapital.
2) Maksud Magang diajukan untuk memenuhi sebagaian persyaratan mencapai
derajat Sarjana S1 pada Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas
Sarjanawiyata Tamansiswa.
3) Logo Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa berbentuk segi lima dengan
diameter sekitar 5 cm.
4) Nama dan nomor mahasiswa. Nama mahasiswa ditulis lengkap, tidak boleh
memakai singkatan. Nomor mahasiswa dicantumkan di bawah nama.
5) Instansi yang dituju: Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas
Sarjanawiyata Tamansiswa, Yogyakarta.
6) Tahun Penyelesaian Magang adalah tahun diterbitkan dalam Rapat Yudisium.
Tahun ditempatkan di bawah kata Yogyakarta.
Contoh Halaman Sampul dapat dilihat pada Lampiran 2.
2. Halaman Judul (sub cover)
Halaman judul berisi tulisan yang sama dengan tulisan yang ada di halaman
sampul depan dan dicetak di atas kertas putih.
3. Halaman Pengesahan
Halaman pengesahan memuat tanda tangan dosen pembimbing dan dosen
penguji yang berarti bahwa proses bimbingan dan ujian Magang telah selesai.
Contoh Halaman Pengesahan dapat dilihat pada Lampiran 3.
4. Kata Pengantar
Kata Pengantar mengandung uraian singkat tentang maksud Magang dan ucapan
terima kasih. Hanya di bagian “Kata Pengantar” saja, penggunaan kata ganti
personal diperbolehkan.
Contoh Kata Pengantar dapat dilihat pada Lampiran 4.
5. Daftar Isi
Daftar Isi memuat urutan bab, sub-bab, dan anak sub-bab beserta nomor halaman
Magang.
Contoh Daftar Isi dapat dilihat pada Lampiran 5.
6. Daftar Tabel
Daftar Tabel memuat nomor urut, judul dan nomor halaman table.
Contoh Daftar Tabel dapat dilihat pada Lampiran 6.
7. Daftar Gambar
Daftar Gambar berisi nomor urut, judul dan nomor halaman gambar.
Contoh Daftar Gambar dapat dilihat pada Lampiran 7.
8. Daftar Lambang (jika diperlukan)

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~3~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Daftar Lambang memuat lambang dan singkatan yang dipergunakan dalam


Magang disertai dengan arti dan satuan/dimensi. Bila diperlukan boleh mengganti
lambang apabila mengacu dari beberapa sumber, tetapi tidak boleh mengubah
persamaan/ rumus.
Contoh Daftar Lambang dapat dilihat pada Lampiran 8.
9. Daftar Istilah (jika diperlukan)
Daftar Istilah memuat istilah yang dipergunakan dalam Magang disertai
keterangan berupa arti ataupun maknanya.
Contoh Daftar Istilah dapat dilihat pada Lampiran 9.

2.2 Bagian Utama


1. Pendahuluan
Bab pendahuluan pada Magang memuat latar belakang, tujuan Magang, sasaran
Magang, metode penyusunan laporan Magang.
a. Latar Belakang
1) Peran penting magang kerja dalam peningkatan kualitas lulusan program
pendidikan di Perguruan Tinggi
2) Uraian tentang arti penting Industri yang akan dijadikan subjek
magang kerja mahasiswa terutama pada masa yang akan datang
(proyeksi). Kaitkan dengan tantangan Industri dan Society 5.0
3) Penjelasan tentang lokasi magang yang dipilih (PT, Instansi, UKM, atau
apapun).
4) Tentunya lokasi yang dipilih adalah lokasi yang mempunyai kinerja yang
excellent sehingga memiliki keunggulan dibandingkan dengan para
competitor yang ada. Misalkan: Batching Plant dipilih sebagai lokasi
magang karena memiliki keunggulan bersaing yang sangat kuat dalam
Industri Beton. Semua orang hampir akan mengatakan Readymix ketika
ditanya tentang beton.
b. Tujuan Magang
Menguji kesiapan mahasiswa memasuki dunia kerja, Industri, dan Usaha
dengan melatih penguasaan ketrampilan konseptual, teknikal, dan relational
yang sesuai dengan standart yang diharapkan dunia Industri.
c. Sasaran Magang
Mahasiswa memiliki ketrampilan kerja sesuai dengan standart dunia industry
yang meliputi ketrampilan konseptual, teknikal, relational, dan personal.
Secara spesifik sasaran konseptual ditujukan untuk hal-hal berikut:

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~4~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

1) Mahasiswa mampu menjelaskan proses kerja yang ada di tempat magang


kerja secara komperehensif.
2) Mahasiswa mampu mengidentifikasi/menunjukkan factor-faktor kunci
yang menentukan keberhasilan usaha tempat magang.
3) Mahasiswa mampu menyusun suatu rencana aksi untuk menyelesaikan
problem-problem yang terindentifikasi di tempat magang kerja dengan
menerapkan kemampuan berpikir kritis, sistematis, dan logis.
Sedangkan untuk ketrampilan teknis, ditujukan untuk hal-hal berikut:
1) Mahasiswa mampu mempersiapkan hal-hal teknis yang diperlukan untuk
melaksanakan suatu aktivitas kerja sesuai dengan kondisi tempat magang
kerja.
2) Mahasiswa mampu menjelaskan atau melaksanakan aktivitas-aktivitas
operasi kerja sesuai dengan kondisis tempat magang kerja.
3) Mahasiswa mampu menyusun laporan kerja di setiap aktivitas kerja yang
telah dijalankan.
Sedangkan untuk ketrampilan relational ditujukan untuk hal-hal berikut:
1) Mahasiswa mampu menerima informasi dengan lengkap dan akurat baik
secara lisan maupun tertulis.
2) Mahasiswa mampu menyampaikan laporan magang kerja baik kepada
atasan (pembimbing lapangan) dan kampus (pembimbing akademik)
secara akurat dan tepat waktu (on-time)
3) Mahasiswa mampu menjalin hubungan kerja dengan atasan (pembimbing
lapangan), panitia magang kerja dan rekan kerja atau tim.
4) Mahasiswa mampu membangun tim kerja yang dinamis dan tangguh.
d. Metode Penyusunan Laporan Magang
Mahasiswa peserta program magang akan mengikuti beberapa proses
tahapan dan prosedur untuk dapat melaksanakan magang kerja. Adapun
prosedur magang terkait Birokrasi dan Evaluasi.
2. Metode Pelaksanaan Magang
a. Bentuk Penugasan (Task Assigment)
Untuk mencapai tujuan dan sasaran magang kerja secara efektif dan efisien,
semua peserta magang kerja baik secara individual maupun tim perlu
mendapat kejelasan tentang penugasan (Task Assigment) dari tempat magang
kerja. Bentuk penugasan bisa mengacu pada posisi atau jabatan yang ada atau
bisa juga berdasarkan tanggung jawab tertentu bila tempat magang memiliki
project project tertentu. Berdasarkan analisis pekerjaan untuk posisi atau project
tersebut, bisa diturunkan pekerjaan-pekerjaan spesifik yang harus dilaksanakan

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~5~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

peserta magang. Selain itu, informasi tersebut juga bisa dimanfaatkan untuk
mempersiapkan peserta magang dalam kegiatan coaching sebelum magang
untuk membekali peserta dengan hal-hal yang bersifat teknis.
b. Waktu Pelaksanaan Magang
Kegiatan magang akan dilakukan selama tidak kurang dari 4 bulan dalam
setiap semesternya. Namun, apabila ada perbedaan dengan pihak tempat
magang kerja, maka akan dilakukan penyesuaian, termasuk di dalamnya
adalah lama kerja. Penambahan waktu magang bila dirasakan sangat penting
manfaatnya untuk peserta, maka akan dipertimbangkan.
c. Peserta Magang
Peserta magang berasal dari mahasiswa Program Studi Teknik Sipil UST yang
telah menempuh 100 sks “LULUS”.
d. Prosedur Magang
Prosedur pelaksanaan magang kerja dapat dijelaskan sebagai berikut:
1) Penyampaian proposal ke lokasi magang kerja.
2) Pembahasan dan persetujuan bentuk-bentuk penugasan kepada peserta
magang.
3) Pembekalan peserta magang terkait dengan penugasan-penugasan yang
telah dibahas dan disetujui.
4) Pemberangkatan peserta ke lokasi.
5) Orientasi tempat magang.
6) Performing penugasan-penugasan yang telah diberikan.
7) Penjelasan singkat dari pembimbing lapangan tentang tugas yang harus
dijelaskan.
8) Supervisi pembimbing lapangan atau pelaksanaan tugas.
9) Evaluasi pembimbing lapangan atas kinerja yang ditujukan peserta
magang.
Khusus terkait kemampuan konseptual, setiap peserta diharuskan
menghasilkan kertas kerja yang akan disampaikan kepada pembimbing
untuk memperoleh penilaian sejauh mana perkembangan kemampuan
konseptual peserta magang. Kertas kerja yang pertama berisi tentang
deskripsi bisnis proses tempat magang, yang kedua berisi tentang identifikasi
faktor-faktor kunci penentu keberhasilan usaha tempat magang, yang
ketiga dan selanjutnya terkait dengan deskripsi dan analisis masalah yang
dapat diidentifikasi oleh peserta. Berikut alternative - alternatif
pemecahannya semakin banyak kertas kerja yang dihasilkan, semakin
sering mahasiswa melatih kemampuan konsepsionalnya. Dalam hal ini

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~6~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

peran pembimbing lapangan sangat diharapkan untuk mempertajam


kemampuan mahasiswa terkait kondisi actual yang ada di lokasi magang.
10) Monitoring dan Supervisi
Kegiatan monitoring dilakukan oleh dosen pembimbing setiap pekan
berdasarkan laporan mingguan yang dikirimkan oleh mahasiswa untuk
memastikan pelaksanaan magang berjalan dengan baik. Bila dibutuhkan,
panitia bias melakukan monitoring secara langsung ke tempat magang
kerja. Oleh karena itu, bantuan dari pembimbing lapangan (tempat
magang) sangat diharapkan terutama dalam menyampaikan hal-hal
penting terkait dengan kinerja, kesehatan dan keselamatan peserta.
Kegiatan supervisi akan dilaksanakan pada pekan awal keberadaan
peserta di lokasi atau paling tidak pada bulan pertama. Kegiatan ini
bertujuan untuk memastikan keberadaan peserta di lokasi sejak awal dan
memastikan bahwa peserta magang memahami bentuk-bentuk
penugasan yang akan atau sedang dikerjakan. Selain itu untuk
meningkatkan hubungan dengan lokasi magang.
11) Evaluasi
Evaluasi kegiatan magang kerja dilakukan untuk menilai kinerja peserta
magang dan proses penyelenggaraan magang. Evaluasi kinerja peserta
didasarkan atas beberapa hal:
i. Laporan mingguan
ii. Kertas kerja / Log Book
iii. Observasi pembimbing lapangan yang dilakukan dua kali, pada bulan
pertama pertama dan minggu terakhir pelaksanaan magang. Lembar
observasi akan diberikan kepada pembimbing lapangan saat supervisi.
iv. Laporan akhir.
v. Presentasi hasil magang.
Evaluasi penyelenggaraan magang dilakukan untuk menemukan
kekurangan-kekurangan yang masih bisa diperbaiki untuk meningkatkan
proses dan kualitas penyelenggaraan magang kerja pada masa mendatang.
3. Tinjauan Umum Proyek
Bab ini berisi uraian rinci tentang latar belakang proyek yang sedang dikerjakan,
data proyek, maksud dan tujuan proyek, serta ruang lingkup pekerjaan proyek.
Sedangkan gambaran umum proyek, dapat melampirkan gambar rencana proyek
serta lokasi pekerjaan. Bab ini juga menjelaskan tentang Managemen Proyek,
dengan melampirkan struktur organisasi.

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~7~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

4. Penugasan Kegiatan Magang


Penugasan kegiatan magang kerja disusun sebagai gambaran bentuk- bentuk
penugasan kepada peserta magang baik secara individu ataupun tim. Penyusunan
rencana kerja dikerjakan sebelum pemberangkatan peserta magang ke lokasi dan
dapat dikonsultasikan dengan pembimbing lapangan untuk mendapat
persetujuan. Alternatif lain, penyusunan rencana kegiatan magang kerja secara
definity dilakukan bersamaan dengan orientasi pada awal-awal waktu magang
kerja. Rencana kegiatan paling tidak berisi penugasan atau pekerjaan yang
dikerjakan mahasiswa disertai dengan alokasi waktu yang diperlukan untuk
melaksanakannya. Bilamana memungkinkan uraian tentang tanggung jawab
yang harus dilakukan mahasiswa dapat dijelaskan.
5. Dukungan Fasilitas Magang
Bab ini menjelaskan terkait fasilitas - fasilitas kerja yang mendukung pekerjaan di
lapangan, serta proses pengujian.
6. Kesimpulan dan Saran
Kesimpulan dan Saran dinyatakan secara terpisah.
a. Kesimpulan merupakan uraian singkat yang dijabarkan secara tepat untuk
menjawab tujuan magang.
b. Saran memuat berbagai usulan/pendapat yang sebaiknya diperhatikan oleh
peserta magang yang lain, termasuk berbagai kesulitan yang dijumpai selama
magang. Saran-saran untuk magang lanjutan harus ditunjukan dengan jelas,
bagian mana yang masih harus diperhatikan.

2.3 Bagian Akhir


Bagian akhir memuat daftar pustaka dan lampiran.
1. Daftar Pustaka
Daftar Pustaka memuat pustaka atau referensi yang diacu dalam referensi dan
disusun ke bawah menurut abjad nama penulis pertama. Pada Laporan magang
ini dianjurkan agar sumber yang digunakan minimal 10 sumber pustaka yang
merupakan terbitan terbaru baik dari buku, jurnal atau sumber pustaka lain.
Contoh penulisan daftar pustaka dapat dilihat dalam Lampiran 12
2. Lampiran
Lampiran digunakan untuk menempatkan data atau keterangan lain yang
berfungsi untuk melengkapi uraian yang telah disajikan dalam Bagian Utama
Magang.

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~8~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

BAB III
FORMAT PENULISAN

Tata cara atau format penulisan meliputi bahan dan ukuran, pengetikan, penomoran,
table dan gambar, bahasa, dan penulisan nama.
3.1. Bahan dan Ukuran
Bahan dan ukuran naskah, sampul warna sampul, tulisan pada sampul, dan ukuran
diuraikan berikut ini.
Table 3.1. Format Sampul dan Laporan Magang
No. Item Keterangan
1. Sampul a. Sampul (cover) dibuat dari kertas Buffalo atau sejenis
dan sedapat-dapatnya diperkuat dengan kertas
karton dilapisi dengan plastik (laminasi);
b. Warna sampul hitam;
c. Tulisan dan logo UST menggunakan tinta emas;
d. Pada punggung buku diberi informasi identitas
Magang (lihat Lampiran …).
2. Naskah a. Jenis kertas HVS 80 gram/m2;
b. Ukuran kertas A4 (21 cm x 29,7 cm);
c. Warna kertas putih polos;
d. Naskah dicetak pad satu muka halaman, tidak bolak
balik;
e. Halaman kosong (penyekat) untuk pemisah bab baru,
berbentuk kertas kosong berwarna (jika diperlukan).

3.2 Pengetikan
Pada pengetikan disajikan jenis huruf, bilangan dan satuan, jarak baris, batas tepi,
pengisian ruangan, alinea baru, permulaan kalimat, judul dan sub judul, perincian ke
bawah dan letak simetris.
1. Jenis huruf
a. Seluruh naskah diketik dengan huruf Times New Roman (12 pts). Untuk
kepentingan tertentu seperti table, dapat digunakan ukuran huruf minimal 10
pts.
b. Huruf miring untuk tujuan tertentu misalnya untuk penyuntingan istilah asing
dan judul jurnal/buku dalam daftar pustaka.
2. Bilangan dan satuan
a. Bilangan diketik dengan angka, kecuali jika terdapat pada permulaan
kalimat, maka bilangan itu harus dieja.
Contoh : ………………….. 15 kg tanah lempung. (benar)
…………………. seratus kg tanah lempung. (salah)

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~9~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

b. Bilangan decimal ditandai dengan koma bukan titik.


Contoh : berat sampel 100,5 g………….... (benar)
berat sampel 100.5 g…………….. (salah)
c. Satuan dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik di belakangnya,
misalnya m, g, kg, cal.
3. Jarak baris
Jarak antara 2 baris dibuat 1,5 spasi, kecuali intisari, kutipan langsung, penjelasan
rumus serta penjelasan gambar dan daftar pustaka dibuat dengan jarak 1 spasi ke
bawah. Pada table dapat digunakan jarak 1 spasi atau 1,5 spasi.
4. Batas tepi
Batas-batas pengetikan, ditinjau dari tepu kertas, diatur sebagai berikut:
a. Tepi atas : 4 cm
b. Tepi kiri : 4 cm
c. Tepi bawah : 3 cm
d. Tepi kanan : 3 cm
e. Header dan footer : 2 cm
5. Pengisian ruangan
Ruangan yang terdapat pada halaman naskah harus diisi penuh (text aligment:
justify) artinya pengetikan harus mulai dari batas tepi kiri sampai ke batas tepi
kanan, dan jangan sampai ada ruangan yang terbuang-buang kecuali untuk
persamaan, table, gambar, judul sub bab, atau hal-hal yang khusus.
6. Alinea baru
Alinea baru dimulai pada ketikan pertama dari batas tepi kiri penulisan. Jarak
antara alinea diberi spasi 10 pts (spacing after: 10 pts).
7. Permulaan kalimat
Bilangan, lambing, atau rumus kimia yang terletak diawal kalimat harus dieja.
Contoh: Oksigen merupakan ……… (benar)
O2 merupakan ……………….. (salah)
8. Judul bab, judul sub bab, dan judul anak sub bab
a. Judul bab harus ditulis dengan huruf besar (capital) semua dan diatur supaya
simetris (rata tengah), tanpa diakhiri dengan titik.
b. Judul sub bab ditulis rata kiri, semua awal kata dimulai dengan huruf besar
(capital), kecuali kata penghubung dan kata depan, dan semua dicetak tebal
tanpa diakhiri dengan titik. Kalimat pertama sesudah judul anak sub bab
dimulai sebagai alinea baru.
c. Judul anak sub bab diketik dari mulai tepi kiri dan dicetak tebal, hanya huruf
pertama saja yang berupa huruf besar (dicetak tebal), tanpa diakhiri dengan

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 10 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

titik. Kalimat pertama sesudah judul anak sub bab dimulai sebagai alinea
baru.
d. Judul sub anak sub bab tidak diperkenankan, akan tetapi dapat diganti
menggunakan penomoran berupa angka atau huruf mengikuti aturan pada
sub bab i. Perincian ke bawah.
Contoh penulisan judul dan lain-lain tertera pada Lampiran …..
9. Perincian ke bawah
Jika pada penulisan naskah ada perincian yang harus disusun ke bawah, pakailah
nomor urut dengan angka atau huruf sesuai dengan derajat perincian. Perincian
ke bawah tidak diperkenankan menggunakan garis penghubung (-), titi tebal ()
ataupun tanda/symbol lainnya (bullets).
Contoh:
a. ………………………………………..
1) ………………………………………..
a) ………………………………………..
10. Letak simetris
Gambar, tabel, persamaan dan judul bab ditulis simetris terhadap tepi kiri dan
kanan pengetikan (text alignment: center)

3.3 Penomoran
Bagian ini dibagi menjadi penomoran halaman, table, gambar, dan persamaan.
1. Halaman
a. Bagian awal Laporan Magang, mulai dari halaman judul sampai ke Daftar
Istilah, diberi nomor halaman dengan angka Romawi kecil.
Contoh: I, ii, iii, iv, …………….
b. Bagian utama, mulai dari Pendahuluan (Bab I) sampai ke halaman terakhir
Lampiran, diberi angka arab sebagai nomor halaman.
c. Nomor halaman ditempatkan di sebelah kanan atas, kecuali kalau ada judul
atau bab pada bagian atas halaman itu, maka nomor halaman ditulis di
sebelah kanan bawah.
d. Nomor halaman diketik dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 2 cm dari tepi
atas atau dari tepi bawah kertas (header and footer: 2 cm).
2. Tabel
Table diberi nomor urut dengan angka Arab mengikuti kode bab, ditulis di atas
table dan diacu dalam naskah. Tabel 4.6 berarti table tersebut merupakan table
pada bab 4 urutan ke-6.
Contoh: Pada kondisi kenyang air nilai kuat dukung tanah menurun (Tabel 4.6)

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 11 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Contoh penulisan tabel dapat dilihat pada Lampiran 10


3. Gambar
Gambar (termasuk bagan, grafik, potret foto, peta) diberi nomor dengan angka
Arab mengikuti kode bab, ditulis di bawah gambar dan diacu dalam naskah.
Gambar 4.3 berarti gambar tersebut merupakan gambar pada bab 4 urutan ke 3.
Contoh penulisan untuk mengacu suatu gambar dalam naskah adalah sebagai
berikut: Bagan alir magang dapat dilihat pada Gambar 4.3.
Alat uji triaksial cyclic (Gambar 6.2) merupakan alat ……….
Contoh penulisan gambar dapat dilihat pada Lampiran 11
4. Persamaan
Nomor urut persamaan yang berbentuk seperti rumus matematika, reaksi kimia
ditulis dengan angka Arab di dalam kurung dan ditempatkan pada tepi kanan
sesuai dengan nomor bab dan harus diacu dalam naskah. Symbol dalam
persamaan dicetak dengan huruf miring. Contoh persamaan pada Bab 3 nomor
urut 1, adalah
δ = P/A ..................................................................................................... (3.1)

3.4 Tabel dan Gambar


1. Table
a. Nomor dan judul table ditempatkan simetris di atas table, tanpa diakhiri
dengan titik (text alignement: center). Nomor urut ditulis sesuai dengan bab
yang bersangkutan.
b. Tidak boleh ada table yang muncul mendahului uraian yang menjelaskan.
c. Table harus ditempatkan sedekat mungkin dengan uraian yang terkait.
Apabila ruang yang tersisa tidak mencukupi untuk satu table utuh (sebaiknya
table tidak dipotong), maka ruang tersisa diisi dengan uraian selanjutnya, dan
table ditempatkan segera di halaman berikutnya.
d. Table tidak boleh dipenggal, apabila table terlalu panjang maka:
1) Ukuran huruf (font size) boleh dikecilkan sampai 10 pts.
2) Apabila cara tersebut masih belum cukup, maka table aslinya dapat
dipotong dengan catatan pada table lanjutannya, harus menyertakan
keterangan pada baris pertama pada table (heading).
3) Apabila table terlalu lebar, table dapat diputar ke kiri (posisi landscape)
dengan bagian kepala berada di tepi sebelah kiri dari kertas.
4) Pemotongan table kearah melebar (jika terpaksa) dapat dilakukan dan
pada table lanjutan harus menyertakan heading dan uraian kolom.

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 12 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

5) Table yang lebih dari 2 halaman atau yang harus dilipat, ditempatkan
pada lampiran.
2. Gambar
a. Bagan, grafik, peta, dan foto semuanya disebut gambar 9tidak dibedakan).
b. Gambar harus ditempatkan sedekat mungkin dengan uraian yang terkait.
Apabila ruang yang tersisa tidak mencukupi untuk satu gambar utuh (gambar
tidak dipotong), maka ruang tersisa diisi dengan uraian lanjutan. Gambar
ditempatkan segera di halaman berikutnya.
c. Tidak boleh ada gambar yang muncul mendahului uraian yang menjelaskan.
d. Nomor gambar dan judul gambar ditempatkan simetris di bawah gambar
tanpa diakhiri dengan titik. Nomor urut ditulis sesuai denga bab yang
bersangkutan.
e. Gambar tidak boleh dipotong. Skala gambar harus proporsional dengan data
yang digambarkan.
f. Keterangan gambar (legenda) ditempatkan pada bagian yang kosong.
g. Pemberian tekstur atau warna yang kontras pada gambar/grafik perlu
diperhatikan agar tetap dimungkinkan naskah untuk dicetak/copy dalam
format hitam putih.
h. Apabila gambar diletakan melebar sepanjang tinggi kertas (posisi landscape),
maka bagian atas gambar harus diletakan di sebelah kiri kertas.

3.5 Bahasa
1. Bahasa
Bahasa yang dipakai adalah bahasa Indonesia yang baku (minimal memiliki
subyek dan predikat) dengan penggunaan ejaan sesuai dengan EYD (Ejaan Yang
Disempurnakan).
2. Bentuk kalimat
Kalimat-kalimat tidak boleh menampilkan orang pertama atau ke dua 9saya, aku,
kita, engkau, dan lain-lainnya), tetapi dibuat berbentuk pasif. Pada penyajian
ucapan terima kasih pada prakata, kata “saya” diganti dengan kata “penulis”.
3. Istilah
a. Istilah yang dipakai adalah istilah Indonesia atau yang sudah diadopsi ke dalam
bahasa Indonesia.
b. Jika terpaksa harus memakai istilah asing, maka ditulis dengan huruf miring.
4. Kesalahan yang sering terjadi
a. Kata penghubung seperti sehingga dan sedangkan tidak boleh dipakai untuk
awal kalimat.

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 13 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

b. Kata depan pada sering digunakan tidak pada tempatnya, misalnya diletakan
di depan subyek (merusak susunan kalimat).
c. Kata di mana dan dari sering kurang tepat penggunaannya dan diperlakukan
seperti kata “where” dan “of” dalam bahasa Inggris. Dalam bahasa Indonesia
bentuk yang demikian ini tidaklah baku dan jangan digunakan.
d. Awalan “ke” dan “di” harus dibedakan dengan kata depan ke dan di, misalnya
ditekan dan di halaman.
e. Tanda baca harus digunakan dengan tepat.

3.6 Penulisan Nama dalam Kutipan dan Daftar Pustaka


Format penulisan yang digunakan dalam penulisan kutipan harus sama dengan format
yang digunakan pada penulisan Daftar Pustaka. Format yang dipakai seperti dalam
Lampiran 12

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 14 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 15 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Font: TNR 12 pts;


Lampiran 1. Contoh Format Penulisan Batas Pengetikan UPPERCASE-BOLD
Spacing
BAB I Before : 0 pts
After : 0 pts
RESUME FORMAT PENULISAN LAPORAN MAGANG Line spacing: 1,5 lines
Text alignment: center
Capitaliza Each Word Bold
1.1 Teknik Penulisan Spacing
Before : 24 pts
Pengetikan naskah dilakukan dengan memakai computerdan dibatu After : 0 pts
Line Spacing: 1,5 lines
dengan software olah kata seperti MS. Word atau sejenisnya. Hanging indent: 0,75 cm

a. Tata Letak
Font TNR 12 pts
Naskah dicetak menggunakan page setup seperti dalam Tabel 1.1 Sentence case
Spacing
Before : 12 pts
Table 1.1 Page setup laporan magang After : 0 pts
Line Spacing: 1,5 lines
Kertas (Paper) HVS 80 g/m2
Text Alignment: center
Ukuran A4 (21 cm x 29,7 cm)
Warna polos putih
Table
Batas tepi Atas : 4 cm Bawah : 3 cm Font : TNR min 10 pts
(margin) Kiri : 4 cm Kanan : 3 cm Line Spacing: 1 s/d 1,5
Posisi Kertas lines
potrait
(Orientation)
Header and Different first page Sentence case-bold
Footer Header : 2 cm Spacing
Footer : 2 cm Before : 0 pts
After : 0 pts
Line Spacing: 1,5 lines
b. Pengetikan Text Alignment
Hanging indent: 0,75cm
Naskah diketik dan dicetak pada satu muka halaman, tidak boleh
Font: TNR 12 pts
bolak balik. Halaman kosong (penyekat) untuk pemisah bab baru, Spacing
Before : 0 pts
dapat berupa kertas kosong berwarna (jika diperlukan). After : 0 pts
1) Jenis huruf Times New Roman (TNR) 12 Pts; Line Spacing: 1,5 lines
Text alignment justify
2) Untuk kepentingan tertentu, dapat digunakan font TNR
minimal 10 Pts;
3) Alinea baru dimulai pada ketikan pertama dari batas tepi kiri
penulisan;
4) Jark antar alinea diberi spasi 10 Pts (spacing after: 10 Pts);
5) Judul sub anak sub bab tidak diperkenankan (maksimal tiga
(3) digit: “2.2.4”, akan tetapi dapat diganti menggunakan
penomoran berupa angka atau huruf, yaitu:
a. …………………..
1) …………………..
a) ……………… dst

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 16 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

1.2 Penjilidan
a. Sampul (cover) dibuat dari kertas buffalo atau sejenis dan sedapat-dapatnya
diperkuat dengan kertas karton dilapisi dengan plastic (laminasi).
b. Warna sampul adalah hitam.
c. Tulisan dan logo UST menggunakan tinta emas
d. Pada punggung buku diberi informasi identitas Laporan Magang seperti
informasi pada sampul depan.

PENGAWASAN PEKERJAAN PONDASI BORED

2021
LAPORAN MAGANG PILE DAN PILE CAP JEMBATAN MUDIN DIMAS IRAWAN ARDITA
KULON PROGO 2019013088

Gambar 1.1 Informasi di bagian punggung buku Laporan Magang.

1.3 Bahasa
Bahasa yang digunakan adalah bahasa Indonesia yang baku (minimal memiliki subyek
dan predikat) dengan penggunaan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 17 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 2. Contoh halaman sampul depan (Cover)

LAPORAN MAGANG

PENGAWASAN PEKERJAAN PONDASI BORED PILE DAN PILE-


CAP JEMBATAN MUDIN KULON PROGO

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Pada Program Magang Kerja


Pendidikan S-1 Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik
Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta

Disusun oleh:
DIMAS IRAWAN ARDITA
2019013088

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA
YOGYAKARTA
2021

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 18 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 3. Contoh halaman pengesahan


LAPORAN MAGANG
PENGAWASAN PEKERJAAN PONDASI BORED PILE DAN PILE-
CAP JEMBATAN MUDIN KULON PROGO

dipersiapkan dan disusun oleh:

DIMAS IRAWAN ARDITA


2019013088

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji


Pada tanggal 28 Oktober 2021

Susunan Dewan Penguji


Dosen Pembimbing

Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan

Dimas Langga Chandra Galuh., S.T., M.Eng. Dinda Happy Indira, S.T.
NIY.8514402 Staf Manajemen Konstruksi PT.
Jogjasolo Marga Makmu

Dekan Fakultas Teknik Ketua Program Studi Teknik Sipil

Dr. Ir. Iskandar Yasin, S.T., M.T., CIPM., IPM Ir. Widarto Sutrisno, S.T., M.T., CIPM.
NIY. 7908266 NIY. 7714401

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 19 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 4. Contoh kata pengantar

KATA PENGANTAR

Puji syukur dipanjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga Laporan
Magang ini dapat diselesaikan dengan baik. Laporan Magang ini diajukan untuk
memenuhi salah satu persyaratan memperoleh derajat kesarjanaan Strata-1 pada
Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
Yogyakarta.
Laporan Magang ini diberi judul Pemanfaatan Agregat Halus Pasir Besi, Pasir
Pantai dan Pasir Sungai untuk Analisa Kuat Tekan Beton.
Penyusun mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam penyelesaian Laporan Magang ini. Ucapan tersebut ditujukan kepada:
1. Dewi Sulistyorini, S.T., M.Eng. selaku dosen pembimbing utama,
2. Dinda Happy Indira, S.T., selaku dosen pembimbing lapangan,
3. Dr. Ir. Iskandar Yasin, S.T., M.T., CIPM. IPM. selaku Dekan Fakultas
Teknik,
4. Ir. Widarto Sutrisno, S.T., M.T., CIPM., selaku Ketua Program Studi Teknik
Sipil,
5. Orang tua tercinta, kakak, adik, serta teman-teman yang telah memberikan
dorongan dan masukan kepada penyusun.
Akhir kata semoga Laporan Magang ini dapat bermanfaat bagi rekan-rekan
mahasiswa pada umumnya dan penyusunm pada khususnya.

Yogyakarta, 28 Oktober 2021


Penyusun

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 20 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 5. Contoh daftar isi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i


HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. ii
HALAMAN PERNYATAAN ................................................................................ iii
KATA PENGANTAR ............................................................................................. iv
DAFTAR ISI ........................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ................................................................................................... viii
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. ix
DAFTAR LAMBANG ............................................................................................. x
DAFTAR ISTILAH ................................................................................................ xi

BAB I. PENDAHULUAN ....................................................................................... 1


1.1 Latar belakang ..................................................................................... 1
1.2 Tujuan Magang .................................................................................... 2
1.3 Sasaran Magang.................................................................................... 2
1.4 Metode Penyusunan Laporan Magang ................................................ 3

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................ 4


2.1 Bentuk Penugasan (Task Assigment) ................................................... 4
2.2 Waktu Pelaksanaan Magang ................................................................ 6
2.3 Peserta Magang .................................................................................... 7
2.4 Prosedur Magang .................................................................................. 9

BAB III. TINJAUAN UMUM PROYEK .............................................................. 10


3.1 Latar Belakang Proyek ......................................................................... 10
3.2 Maksud Dan Tujuan Proyek ................................................................. 11
3.3 Ruang Lingkup Pekerjaan Proyek ....................................................... 11
3.4 Gambaran Umum Proyek ..................................................................... 12
3.5 Lokasi Proyek ...................................................................................... 13

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 21 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

3.6 Manajemen Proyek .............................................................................. 14


3.7 Data Proyek .......................................................................................... 18
3.7.1 Data Umum Proyek ............................................................... 22
3.7.2 Data Umum Proyek Seksi 1 Paket 1.1................................... 19
3.7.3 Data Rencana Teknis Kegiatan Seksi 1 Paket 1.1 .................. 19
3.8 Pengelolaan Proyek.............................................................................. 21
3.8.1 Pemilik Proyek (Owner) ........................................................ 22
3.8.2 Manajemen Konstruksi ......................................................... 24
3.8.3 Konsultan Perencanaan ......................................................... 26
3.8.4 Konsultan Pengawas ............................................................. 27
3.8.5 Kontraktor ............................................................................. 38
3.8.6 Hubungan Kerja Pengelola Proyek ........................................ 40

BAB IV PENUGASAN MAGANG KERJA ......................................................... 43


4.1 Penjelasan Umum Penugasan Magang ................................................ 43
4.2 Pengecekan Material dan Peralatan Lapangan .................................... 43
4.3.1 Pengecekan Material Lapangan ............................................ 43
4.3.2 Peralatan Pekerjaan Lapangan .............................................. 53
4.3 Pengawasan Pekerjaan Lapangan ........................................................ 75
4.3.1 Persiapan dan Pengukuran .................................................... 76
4.3.2 Pengawasan Pengeboran Bored Pile ..................................... 77
4.3.3 Pengawasan Fabrikasi Pembesian Bored Pile ...................... 80
4.3.4 Pengawasan Pemasangan Besi Tulangan Bored Pile ............ 82
4.3.5 Pemasangan Pipa Tremie dan Corong Pipa Tremie .............. 83
4.3.6 Pengawasan Pengecoran Bored Pile ..................................... 84
4.3.7 Pengujian PDA Test Bored Pile ............................................ 86
4.3.8 Pekerjaan Galian LC (Lean Concrete .................................... 88
4.3.9 Pekerjaan Pengecoran LC (Lean Concrete) .......................... 88
4.3.10 Pekerjaan Pemotongan Kepala Tiang Bored Pile ................. 89
4.3.11 Pekerjaan Fabrikasi Pembesian Pile Cap .............................. 90
4.3.12 Pekerjaan Pemasangan Bekisting Pile Cap ........................... 91
4.3.13 Pekerjaan Pengecoran Pile Cap ............................................. 92

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 22 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

4.4 Pendataan Progres Pekerjaan ............................................................... 94


4.4.1 Data Tenaga Kerja Pekerjaan Bored Pile Dan Pile Cap ........ 94
4.4.2 Data Monitoring Pelaksanaan Pekerjaan Bored Pile ............. 99
4.5 Pendataan Permasalahan/Kendala Lapangan ...................................... 102
4.6 Laporan Progres Pekerjaan .................................................................. 104

BAB V FASILITAS MAGANG KERJA .............................................................. 106


5.1 Uraian Umum Fasilitas Magang Kerja ................................................ 106
5.2 Pengujian Lapangan Field Test Density .............................................. 106
5.3 Pengujian Material/Gradasi Agregat (APB Plant Klaten) ................... 108
5.4 Pengujian Kuat Tekan Beton Cylinder (APB Plant Klaten) ............... 111

BAB VI PENUTUP ................................................................................................. 115


6.1 Kesimpulan .......................................................................................... 115
6.2 Saran .................................................................................................... 117

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 23 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

LAMPIRAN 6. Contoh daftar tabel

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Kecelakaan Kendaraan Bermotor Berdasarkan Tingkat


Kecelakaan ........................................................................................... 7
Table 2.2 Kecelakaan Kendaraan Bermotor di Indonesia Berdasarkan Jenis
Kendaraan ........................................................................................... 18
Table 2.3 Kecelakaan Kendaraan Bermotor di DIY Berdasarkan Jenis
Kendaraan ............................................................................................ 19
Tabel 3.1 Hasil Uji Reabilitas Alat Ukur ............................................................. 56
Tabel 3.2 Skor titik Potong Skala Variabel ......................................................... 63
Tabel 4.1 Jenis Kelamin Responden .................................................................... 64
Tabel 4.2 Usia Responden ................................................................................... 65
Tabel 4.3 Pendidikan Terakhir Responden .......................................................... 68
Tabel 4.4 Pekerjaan Responden ........................................................................... 70
Tabel 4.5 Penghasilan Keluarga Responden ........................................................ 72

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 24 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 7. Contoh daftar gambar

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Estimasi Biaya Konstruksi ................................................................... 14


Gambar 3.2 Analisa Harga Satuan Pekerjaan .......................................................... 22
Gambar 5.1 Denah Alat Uji ..................................................................................... 40

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 25 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 8. Contoh daftar lambang

DAFTAR LAMBANG

Lambang Arti

L = Bentang jembatan
ft = Tegangan tarik sejajar serat yang terjadi
F’t = Tegangan tarik izin
fb = Tegangan lentur yang terjadi
Fb = Tegangan lentur izin
fc = Tegangan tekan sejajar serat yang terjadi
F’c = Tegangan tekan izin
fbc = Kuat tumpu bambu
fcw = Kuat tumpu material pengisi
d = Diameter alat sambung baut
Myb = Momen lentur lelehbaut
R = Rasio kuat tumpu bamboo terhadap kuat tumpu Material
pengisi
tbm = Tebal bambu komponen utama
tbs = Tebal bambu komponen samping
tws = Diameter dalam komponen bamboo samping
twb = Setengah diameter dalam komponen bamboo utama
G = Berat spesifik bamboo berdasarkan berat kering oven dan
Volume kering udara (kadar air 15%)

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 26 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 9. Contoh daftar istilah

DAFTAR ISTILAH

Arus : gerakan air yang menyebabkan terjadinya perpindahan masa


air secara horizontal
Bangunan bagi : bangunan air yang terletak di saluran primer dan sekunder
pada suatu titik cabang dan berfungsi untuk membagi aliran
antara dua saluran atau lebih
Bangunan bagi sadap : bangunan bagi yang mempunyai pintu sadap ke petak tersier
Bangunan pelimpah : bangunan air yang terletak di hulu bangunan talang, siphon
dan lain-lain, untuk keamanan jaringan, bangunan bekerja
otomatis dengan naiknya muka air
Bangunan pembilas : bangunan yang berfungsi mengatur/mengontrol ketinggian
batas-batas yang diperlukan untuk dapat memberikan
debityang konstan kepada bangunan sadap tersier
Bangunan sadap : bangunan air yang berfungsi mengalirkan air dari saluran
primer atau sekunder ke saluran tersier penerima
Bangunan sekunder : saluran yang membawa air dari saluran primer ke petak-petak
tersier yang dilayani oleh saluran sekunder tersebut, batas
ujung saluran ini adalah pada bangunan sadap terakhir
Curah hujan : volume intensitas hujan rerata yang jatuh pada suatu wilayah,
dihitung setiap periode waktu tertentu (setiap bulan atau setiap
tahun)
Daerah irigasi : kesatuan wilayah atau hamparan tanah yang mendapat air dari
suatu jaringan irigasi, terdiri dari areal (hamparan tanah yang
akan diberi air) dan bangunan utama jaringan (saluran dan
bangunan)
Daerah aliran sungai : suatu kesatuan wilayah tata air yang terbentuk secara alamiah,
sehingga air resapan dan atau air mengalir melalui sungai dan
anak-anak sungai yang bersangkutan
Hidrografi : ilmu pengetahuan terapan yang mempelajari tentang
pengukuran bumi dan pencitraan keadaan fisik dari bagian
permukaan bumi yang terdiri dari daratan yang berbatasan dan
dibutuhkan dunia pelayaran

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 27 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 10. Contoh Tabel

Table 4.2 Volume pekerjaan dalamdokumen proyek dan volume pekerjaan hitung ulang
VOLUME VOLUME SEL VOL
No. URAIAN PEKERJAAN SAT SAT
PROYEK HIT ULANG (HIT-PROYEK)
I PEKERJAAN PERSIAPAN
1 Uit Set/bowplank 311,04 m2 166,00 m Beda satuan
2 IMB 1 Ls 1 Ls 0
3 Air Kerja 1 Ls 1 Ls 0
4 Papan nama proyek 1 Ls 1 Ls 0

II PEKERJAAN TANAH, URUGAN DAN BUANGAN


1 Bongkaran/pembersihan lokasi 600,00 m2 720,00 m2 120,00
2 Galian fondasi tanah biasa 85,32 m3 201,60 m3 116,28
3 Urugan kembali 25,33 m3 143,73 m3 118,40
4 Urugan pasir bawah pasangan 24,78 m3 21,00 m3 -3,78
5 Urugan pasir bawah lantai 7,76 m3 23,91 m3 16,15

III PEKERJAAN PASANGAN DAN PLESTERAN


1 Pasang batu bata 1pc:4ps 359,70 m2 472,77 m2 113,07
2 Pas. Fondasi batu 85,32 m3 82,69 m3 -2,63
3 Pas. Batu kosong 12,72 m3 21,00 m3 8,28
4 Sponengan 2.013,06 m’ 610,80 m’ -1402,26
5 Pekerjaan plesteran 1pc:4ps 719,40 m3 945,53 m3 226,13

IV PEKERJAAN BETON BERTULANG 1PC: 2PS: 3KR


1 Kolom 15/15 5,04 m3 4,46 m3 -0,58
2 Kolom praktis 15/15 1,86 m3 3,17 m3 1,31
3 Balok lantai 15/15 2,28 m3 2,03 m3 -0,26
4 Kolom tiang teras 15/15 1,92 m3 1,41 m3 -0,51
5 Ringbalk 15/20 4,56 m3 7,64 m3 3,08
6 Sloof 15/20 4,38 m3 8,09 m3 3,71

V PEKERJAAN KOSEN
1 Kosen kayu kamper 3,09 m3 2,72 m3 -0,37
2 Daun pintu panel kayu kamper 0,37 m3 5,46 m2 Beda satuan
3 Daun jendela kaca dan kamper 0,22 m3 25,26 m2 Beda satuan
4 Jalusi kayu kamper 1,26 m3 38,09 m2 Beda satuan

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 28 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Tabel 5.4 Persyaratan Teknis Jalan untuk Ruas Jalan dan Sistem Jaringan jalan Primer
JALAN KECIL Untuk
SPESIFIKASI PENYEDIAAN JALAN BEBAS HAMBATAN JALAN RAYA JALAN kendaraan bermotor
PRASARANA JALAN SEDANG beroda 3 atau lebih
LRT Medan Datar < 156.000 < 117.000  < 110.000 < 82.000 < 61.000  22.000  17.000
(SMP/Hari) 78.000
Medan Bukit < 153.000 < 115.000   106.600  79.900  59.800  121.500  16.300
77.000
Medan Gunung < 146.000  73.000  103.000  77.700  58.100  20.800  15.800
110.000
Arteri (Kelas I, II, III, Khusus)
FUNGSI JALAN Arteri (Kelas I, II, III, Khusus) Lokal, Lingkungan
Kolektor (kelas I, II, III)
(PENGGUNAAN JALAN) Kolektor (Kelas I, II, III) (Kelas III)
Lokal (Kelas I, II, III)
TIPE JALAN PALING KECIL 4/2-T 4/2-T 2/2-TT
PERKERASAN JALAN

TANPA PENUTUP
Jenis Perkerasan BERPENUTUP ASPAL/BETON BERPENUTUP ASPAL/BETON BERPENUTUP
ASPAL/BETON KERIKIL/TANAH
(Khusus untuk LHRT
500 smp/hari)
IRI paling 4 6 8 10
KERA besar
TAAN RCI psling BAIK BAIK-SEDEANG SEDANG SEDANG
kecil
KECEPATAN Medan Datar 80-120 60-120 60-80 30-60
RENCANA, Medan Bukit 70-110 50-100 50-80 25-50
VR, (Km/J) Medan Gunung 60-100 40-80 30-80 20-40

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 29 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 11. Contoh gambar

Gambar 4.6 Peta Lokasi Magang


(Sumber: jawa Tengah dalam Angka, 2021)

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 30 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Lampiran 12. Contoh Penulisan Daftar Pustaka dalam Laporan Magang

DAFTAR PUSTAKA

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 31 ~


Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST

Penulisan Laporan Magang Program Studi Teknik Sipil FT UST ~ 32 ~

Anda mungkin juga menyukai