Anda di halaman 1dari 4

SMA SWASTA ASSISI SIANTAR

UJIAN MID SEMESTER GENAP


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

MATA PELAJARAN : SEJARAH PEMINATAN


KELAS : XI MIA/IS
WAKTU : 90 MENIT

A. PILIHAN BERGANDA

1. Peristiwa yang menyebabkan terjadinya Perang Dunia I adalah…


A. Mobilisasi pasukan Rusia untuk melawan Austria-Hongaria
B. Invasi Jerman atas Belgia
C. Terbunuhnya Franz Ferdinand
D. Aneksasi Austria atas Bosnia-Herzegovina
E. Perjanjian aliansi antara Perancis dan Rusia
2. Faktor penyebab terlibatnya Inggris dalam Perang Dunia 1 dan berada di pihak Sekutu adalah….
A. Tenggelamnya kapal Lusitania D. Perang kapal selam tanpa batas oleh Jerman
B. Blockade Jerman atas wilayah laut Inggris E. Invasi Jerman ke Belgia yang netral
C. Serangan Austria-Hungaria atas Serbia
3. Isi perjanjian St. Germain adalah….
A. Kapal perang Jerman harus diserahkan kepada Inggris
B. Bulgaria harus menyerahkan daerah pantai Aegia kepada Yunani
C. Austria harus melepaskan daerah Tiro
D. Ibu kota Berlin dibagi menjadi dua, yaitu Berlin Barat dan Berlin Utara
E. Kemerdekaan diberikan kepada Kurdi
4. Pernyataan berikut ini yang tidak berkaitan dengan PD 1 adalah…
A. Dimulai 1914
B. Disebabkan kekecewaan Jerman atas perjanjian Versailles
C. Adanya permusuhan laten di antara negara-negara Eropa
D. Merupakan perang besar pertama yang melibatkan semua negara besar di dunia
E. Dipicu oleh pembunuhan Franz Ferdinand
5. Perjanjian aliansi yang dilakukan di antara negara-negara Eropa pada masa-masa sebelum PD I dan
sebelum PD II memiliki tujuan untuk…
A. Melindungi kepentingan masing-masing D. Melindungi diri dari serangan bangsa lain
B. Saling berbagi wilayah kekuasaan di Balkan E. Melkindungi kepentingan masing-masing
C. Saling mengakui kedulatan masing-masing
6. Pihak-pihak dari Blok Sentral yang terlibat dalam Perang Dunia II adalah…
A. Amerika Serikat, Jepang dan Inggris D. Italia, Amerika Serikat dan Jepang
B. Perancis, Amerika Serikat dan Inggris E. Italia, Perancis dan Inggris
C. Jerman, Italia dan Jepang
7. Berikut yang bukan merupakan dampak Perang Dunia 1 di bidang ekonomi adalah….
A. Hancurnya sarana fisik dan non fisik
B. Rusaknya daerah pertanian yang mengakibatkan timbulnya kelaparan di Rusia
C. Munculnya negara-negara baru
D. Terjadinya krisis malaise pada tahun 1929
E. Hancurnya pusat-pusat industry Eropa
8. Latar belakang Perang Dunia II adalah….
A. Kekecewaan Jerman atas hasil perjanjian Versailles D. Invasi Jerman ke Polandia
B. Ancaman penyebaran komunisme ke seluruh Eropa E. Krisis ekonomi di Jerman dan Italia
C. Genosida terhadap 6,5 juta orang Yahudi di Eropa
9. Pernyataan berikut yang tidak berkaitan dengan Perjanjian Versailles adalah….
A. Perjanian Versailles membuat wilayah kekuasaan Jerman berkurang secara signifikan
B. Hukuman terhadap Jerman merupakan keinginan Inggris dan Perancis
C. Perjanjian Versailles mengecewakan Jerman
D. Hitler berharap perjanjian Versailles berlandaskan 14 point yang diajukan Wilson
E. Perjanjian Versailles mengakhiri permusuhan di antara bangsa-bangsa di Eropa
10. Meletusnya Perang Dunia II di Kawasan Asia-Pasifik ditandai dengan…..
A. Penyerbuan Jerman ke Polandia
B. Invasi Italia ke Abessybia dan Mesir
C. Serangan Jepang ke pangkalan armada Amerika Serikat di Pearl Harbour
D. Terbunuhnya Franz Ferdinand di Sarajevo
E. Serangan Jerman ke Rusia yang melanggar Pakta Non-Agresi
11. Perang Dunia II terjadi karena tidak berdayanya LBB mengatasi konflik antarnegara. Berikut yang
bukan alasan LBB tidak bekerja sesuai diharapkan adalah….
A. Tidak semua negara bergabung dengan LBB D. LBB lamban mengambil tindakan
B. Jerman dilarang menjadi anggota LBB E. LBB tidak memiliki tentara
C. LBB tidak memiliki daya menekan negara yang kuat
12. Pihak-pihak dari blok Sentral yang terlibat dalam Perang Dunia II adalah….
A. Italia, Prancis dan Inggris D. Jerman, Italia dan Jepang
B. Amerika Serikat, Jepang dan Inggris E. Italia, Amerika Serikat dan Jepang
C. Prancis, Amerika Serikat dan Inggris
13. Kongsi dagang Belanda bernama VOC dibentuk pada 20 Maret 1602 di Amsterdam. Adapun tujuan
dibentuknya VOC adalah sebagai berikut, kecuali….
A. Memonopoli perdagangan di wilayah Hindia Timur
B. Menciptakan system perdagangan yang sehat antar negara-negara Eropa
C. Menghindari persaingan yang tidak sehat antar negara sesame kelompok pedagang Belanda yang
telah ada
D. Memperkuat kedudukan para pedagang Belanda dalam menghadapi persaingan dengan pedagang
negara lain
E. Menciptakan kekuatan revolusi sehingga VOC memiliki tantara
14. Imperialism merupakan sebuah system politik yang bertujuan untuk….
A. Memperkuat kekuatan militer negara induk bagi persiapan ekspansi wilayah
B. Menanamkan pengaruh pada seluruh bidang kehidupan negara yang berkaitan
C. Menjajah negara lain untuk mendapatkan kekuasaan dan keuntungan yang lebih besar
D. Memperluas wilayah negara sebagai tahap awal untuk menjadi penguasa terkuat dunia
E. Menguasai wilayah lain untuk kepentingan politik dalam negeri
15. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Membangun pelabuhan untuk kepentingan perang
(2) Membentuk Badan Penyelidik Pengadilan di setiap kersidenan
(3) Membagi pulau Jawa menjadi 16 keresidenan
(4) Membuat jalan dari Anyer sampai Panrukan sepanjang 1.100 km
(5) Membangun pabrik senjata di Semarang
Berdasarkan pernyataan tersebut, program-program yang dilaksanakan oleh Daendels ditunjukkan
oleh nomor….
A. (1), (2) dan (3) C. (1),(4) dan (5) E. (3), (4) dan (5)
B. (2), (3) dan (4) D. (2), (4) dan (5)
16. Sebagai pengganti system tanam paksa, pemerintah Belanda menerapkan kebijakan politik Liberal.
Pada pelaksanaan politik tersebut, pemerintah Belanda mengeluarkan UU Agraria tahun 1870 yang
berisi tentang….
A. Perubahan peraturan system tanam paksa
B. Pengusaha swasta dapat menyewa tanah dari pribumi
C. Hak tanah pribumi dipegang oleh pemerintah Belanda
D. Pengusaha gula milik pemerintah dihapus secara bertahap
E. Semua pengusaha gula milik pemerintah diambil alih oleh swasta
17. Penerapan system imperialism modern Indonesia ditandai dengan….
A. Pemberlakuan system monopoli perdagangan D. Penerapan kebijakan politik liberal
B. Perekrutan tantara untuk membantu perang E. Pemberlakuan system tanam paksa
C. Pemberlakuan system kerja paksa
18. Tanam paksa adalah kebijakan yang mewajibkan petani menyerahkan tanahnya untuk ditanami
tanaman yang laku di pasar internasional oleh pemerintahan Hindia-Belanda. Pemerintah Hindia-
Belanda menerapkan tanam paksa karena….
A. Sistem ini dianggap dapat menguntngkan pihak Belanda dan Indonesia
B. Sistem ini dapat mengisi kas Belanda dengan cepat untuk membayar hutang
C. Sistem ini telah dijalankan oleh raja-raja Jawa sebelum kedatangan Belanda
D. Sistem ini merupakan salah satu ketentuan dalam kongres wina
E. Sistem ini dapat meningkatkan efektivitas pertanian Indonesia
19. Pada 1870 sistem tanam paksa di Indonesia dihapuskan. Hal tersebut disebabkan oleh….
A. Desakan dari rakyat Indonesia yang dirugikan akan system tanam paksa
B. Telah terjadi kesepakatan antara pihak Belanda dan raja-raja Jawa
C. Hasil dari tanam paksa tidak dapat mengisi kas Belanda seperti yang diharapkan
D. Semakin menurunnya harga tanaman hasil tanam paksa di pasaran
E. Pertentangan antara golongan liberal dan humanis terhadap system tanam paksa.
20. Masyarakat Indonesia menyebut sistem cultuurstelsel sebagi tanam paksa karena….
A. Terdapat jenis tanaman yang wajib ditanam dan ditentukan oleh pemerintah Belanda
B. Apabila terjadi kegagalan panen, maka masyarakt harus bertanggungjawab
C. Rakyat harus bekerja di perkebunan pemerintah terus-menerus
D. Beban pajak yang besar dan memberatkan masyarakat
E. Pananaman dilakukan dengan cara-cara paksa dan bagi yang melanggar dijukum fisik
21. Salah satu perubahan budaya di berbagai daerah Indonesia pada masa kolonial adalah….
A. Munculnya golongan intelek baru di Indonesia
B. Turunnya derajat dan kehormatan penguasa pribumi
C. Meluasnya gaya hidup barat dalam kehidupan bangsa
D. Meningkatnya angka urbanisasi dari desa ke kota
E. Munculnya saudagar-saudagar baru di Indonesia
22. Berikut ini adalah contoh pengaruh masa kolonial pada perubahan ekonomi bangsa, kecuali….
A. Perubahan mata pencaharian masyarakat
B. Perubahan tingkat kesehjatraan masyarakat
C. Meningkatnya angka urbanisasi dari desa ke kota
D. Munculnya saudagar-saudagar baru di Indonesia
E. Melemahnya kedudukan penguasa pribumi
23. Berikut ini adalah negara yang telah melakukan imperialism dan kolonialisme terhadap bangsa
Indonesia, kecuali….
A. Belanda B. Inggris C. Jepang D. Portugis E. Italia
24. Sistem penyewaan tanah yang dikenal dengan land rent system pertama kali dilaksanakan pada masa
penjaajahn….
A. Belanda B. Inggris C. Jepang D. Portugis E. Spanyol
25. Kebijakan politik pintu terbuka di Indonesia berlangsung pada tahun….
A. 1870-1885 C. 1870-1900 E. 1870-1920
B. 1870-1891 D. 1870-1914

B. ESSAY

1. Tuliskan sebab-sebab umum dan khusus terjadinya Perang Dunia 1 dan 2 dan negara-negara yang
terlibat
2. Tuliskan jalannya perang Dunia I dan Perang Dunia II
3. Tuliskan isi perjanjian Postdam dan Versailles
4. Tuliskan kebijakan-kebijakan Herman W. Daendels di Indonesia
5. Tuliskan isi perjanjian berikut ini a) Kapitulasi Tuntgang b)Convention of London

Anda mungkin juga menyukai