Anda di halaman 1dari 6

KEBIJAKAN & STRATEGI PEMASARAN

Di susun oleh :
ERNISA WIDIYANTI
042331242

ILMU ADMINISTRASI BISNIS


FAKULTAS ILMU HUKUM SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS TERBUKA
2023/2024
Article I. Anda diharapkan mengerjakannya dengan sungguh-
sungguh tanpa bantuan orang lain. Semoga Anda dapat
mengerjakan tugas ini tanpa kendala yang berarti, dan sukses
selalu semoga menyertai kita semua.

1. Sebutkan 4 situasi di mana membangun data pelanggan bukanlah cara yang tepat untuk
melaksanakan program pemasaran beserta contohnya

Jawab :

Bahwa untuk membangun dan memelihara suatu pangkalan data pelanggan akan
memerlukan investasi yang sangat besar yang akan digunakan untuk membiayai
penyediaan perangkat keras computer, perangkat lunak computer, program, jaringan
komunikasi dan personel yang terlatih.

Oleh karena itu, tidak semua jenis usaha akan memerlukan suatu manajemen hubungan
pelanggan. Ada beberapa contoh yang menunjukkan bahwa manajemen hubungan
pelanggan tidak tepat jika diterapkan dalam hal-hal berikut.

a) Dimana produk tersebut cenderung merupakan produk yang sekali beli, misalnya
pembelian motor, mobil

b) Di mana pelangan menunjukkan kesetiaan yang rendah terhadap merek. Tidak peduli
merek produk yang dibelinya. Contohnya, garam, gula

c) Di mana jumlah dan nilai pembeliannya sangat kecil, contohnya produk kembang
gula yang hanya memakai 2 bahan gula dan pewarna

d) Di mana biaya untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan sangatlah tinggi.


Contohnya, system

2. Buatlah tingkat kebutuhan dari Maslow

Jawab :
Hierarki Maslow umumnya digambarkan dalam bentuk piramida terdiri dari kebutuhan
paling dasar, sedangkan kebutuhan yang paling kompeks ada di atas piramida. Setelah
kebutuhan pada tingkat yang paling rendah terpenuhi, maka manusia dapat beralih ke
tingkat kebutuhan berikutnya.

Maslow mempercayai bahwa jika kebutuhan serupa dengan naluri dan memainkan peran
utama untuk motivasi perilaku. Berikut adalah 5 kebutuhan manusia dalam Teori
Abraham Maslow :

1. Kebutuhan Fisiologis

Kebutuhan dasar merupakan hal yang harus terlebih dahulu terpenuhi agar manusia
dapat bertahan hidup dan melanjutkan hidupnya. Kebutuhan fisiologis merupakan
kebutuhan manusia akan oksigen, air, makanan, suhu tubuh yang normal, tidur,
homeostasis, kebutuhan seksual, dan sebagainya.

2. Kebutuhan keamanan dan keselamatan

Untuk melangkah ke tingkat selanjutnya, seorang individu harus memenuhi


kebutuhan pada tingkat ini. Maslow menjelaskan bahwa kebutuhan akan rasa aman
ini meliputi rasa aman secara fisik maupun emosional. Kebutuhan pada tingkat ini
tergantung pada usia dari individu tersebut. Contohnya seperti anak-anak yang lebih
membutuhkan pendampingan orangtua karena tingkat kewaspadaan diri anak yang
masih rendah.

3. Kebutuhan Social

Di tingkat ini, seorang individu membutuhkan cinta, kasih sayang, dan memiliki hak
kepemilikan terhadap suatu hal. Selain itu, seorang individu dapat mendapatkan
kebutuhan di tingkat ini dengan menjalin pertemanan dengan individu lain,
membentuk keluarga, bersosialisasi dengan suatu kelompok, beradaptasi dengan
lingkungan sekitar, serta berada dalam lingkungan masyarakat.

4. Kebutuhan Penghargaan

Maksud penghargaan bagi Maslow adalah harga diri. Setiap individu berhak
mendapatkan harga diri mereka masing-masing. Harga diri dapat berasal dari diri
sendiri maupun orang lain. Menurut Maslow, harga diri dibagi menjadi dua bentuk
yakni bentuk menghargai diri sendiri dan bentuk penghargaan dari orang lain.

5. Kebutuhan Aktualisasi Diri

Kebutuhan di tingkat ini merupakan kebutuhan yang paling tertinggi. Aktualisasi diri
dapat diartikan sebagai wujud sesungguhnya untuk mencerminkan harapan serta
keinginan seorang individu terhadap dirinya sendiri.

Berikut adalah penggambaran aktualisasi diri menurut Maslow

- Acceptance and Realism, memahami dan menerima diri sendiri


- Problem Centering - menolong sesama
- Spontaneity - bertindak sopan dan beradaptasi dalam kondisi tersebut
- Autonomy and Solitude - memiliki tingkat kebebasan serta privasi yang lebih
tinggi
- Continued Freshness of Appreciation - memiliki rasa syukur akan segala hal
- Peak Experiences - memandang semua yang terjadi dengan pandangan yang
positif. (OL-1)

3. Jelaskan perbedaan dari pasar konsumen, pasar bisnis dan pasar pemerintah!

Jawab :

Pasar Konsumen

Pasar konsumen adalah jenis pasar penjualan di mana bisnis menjual langsung produknya
ke konsumen. Jenis pasar ini juga dikenal sebagai pasar business to consumer (B2C).

Di pasar konsumen, konsumen biasanya membayar harga yang sama untuk setiap produk,
meskipun mereka dapat menggunakan kupon atau diskon. Seringkali, ketika bisnis
menghadapi peningkatan permintaan konsumen, permintaan bisnis akan barang dari
pemasok mereka sendiri juga meningkat. Berikut adalah jenis utama pasar konsumen:

- Produk makanan dan minuman


- Produk consumer
- Produk transportasi
- Produk ritel

Pasar Bisnis

Pasar bisnis adalah pasar penjualan di mana bisnis menjual ke bisnis lain. Misalnya
seperti bisnis eceran dan grosir. Dengan transaksi business to business (B2B),
perusahaan pembeli membeli produk dari perusahaan penjual.

Kemudian menggunakan produk tersebut untuk membantu produksi barang lain atau
menjual kembali produk yang dibeli langsung ke konsumen. Berikut adalah jenis
utama pasar bisnis:

- Pasar industri yang berfokus pada penjualan produk atau jasa industry

- Pasar pemerintah di mana entitas pemerintah merupakan mayoritas pembeli


- Pasar layanan keuangan untuk hal-hal seperti perbankan dan kredit komersial

Dalam transaksi pasar bisnis, baik penjual maupun pembeli melakukan negosiasi
sebelum transaksi jual beli. Pasar bisnis sering menggunakan struktur pembayaran
yang bergantung pada logistik yang ditentukan oleh pembeli dan penjual.

Pasar Pemerintah

Pasar Pemerintah merupkan pasar yang memiliki volume pembelian sangat besar.
Pemerintah memiliki dan menjalankan berbagai lembaga, seperti sekolah, kepolisian.
Militer, pemerintahan dan sebagainya, di mana semua lembaga itu setiap tahunnya
membutuhkan barang dan jasa dalam jumlah yang sangat besar.

Biasanya pembelian pasar pemerintah dilakukan dengan melaksanakan proses tender.


Di mana para pemasok akan diminta untuk memberikan penawaran atas barang yang
dibutuhkan pemerintah, kemudian pemerintah akan memiliki pemasok yang dapat
barangyang memberikan harga paling rendah. Akan tetapi, pasar pemerintah sering
kali sudah terdapat daftar pemasok resmi.

Sumber Referensi :

- Buku Materi Pokok ADBI4433//Edisi 2//3SKS//Modul 1-3


- https://sahabatnesia.com/pasar-bisnis/
- https://files1.simpkb.id/guruberbagi/rpp/392690-1674477825.pdf
- https://sippn.menpan.go.id/pelayanan-publik/8175209/pemerintah-kota-
bontang/surat-keterangan-berjualan-di-3-tiga-pasar-pemerintah-kota-
bontang

Anda mungkin juga menyukai