Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN ASESMEN

DIAGNOSTIK KESULITAN BELAJAR

MEI RANI PRAMUDIA

NIM 2010123220042

KEMENTRIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN


TEKNOLOGI

UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

JURUSAN ILMU PENDIDIKAN

PROGRAM STUDI BIMBINGAN KONSELING

BANJARMASIN

2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat
rahmat serta hidayah-Nya saya dapat menyelesaikan laporan ini. Saya juga
mengucapkan terima kasih kepada dosen pengampu Ibu Dr. Nina Permata Sari, S. Psi,
M. Pd. yang telah memberikan materi sehingga kami dapat menyelesaikan laporan
asesmen diagnostik kesulitan belajar ini tepat pada waktunya. Serta kepada teman-
teman yang telah memberikan dukungan kepada saya untuk menyelesaikan laporan
ini.
Saya menyadari bahwa dalam penulisan laporan ini, masih banyak terdapat
kekurangan. Oleh karena itu, semua kritik dan saran yang membangun sangat saya
perlukan dalam pembuatan laporan ini. Semoga dengan selesainya laporan ini dapat
bermanfaat bagi pembaca serta lingkungan sekitar kita.

Banjarmasin, 12 April 2023

Penulis

II
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................II


DAFTAR ISI ............................................................................................................. III
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................ 1
A. Latar Belakang .................................................................................................. 1
B. Tujuan Pelaksanaan Asesmen ........................................................................... 2
C. Alat atau Metode Asesmen yang Digunakan .................................................... 3
BAB IIIDENTIFIKASI MASALAH ......................................................................... 6
A. Ringkasan Masalah ........................................................................................... 6
BAB III HASIL ASESMEN ..................................................................................... 11
A. Analisis Hasil Temuan .................................................................................... 11
BAB IV KESIMPULAN ........................................................................................... 13
A. Kesimpulan ..................................................................................................... 13
BAB V SARAN DAN REKOMENDASI .................................................................14
A. Saran ................................................................................................................14
B. Rekomendasi ................................................................................................... 14
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 15
LAMPIRAN ...............................................................................................................16
A. Foto atau Gambar yang Mendukung Pelaksanaan Asesmen .......................... 16

III
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pelayanan Bimbingan dan Konseling merupakan bantuan yang diberikan


kepada setiap individu baik yang mempunyai masalah maupun yang tidak
mempunyai masalah, dalam rangka membantu individu tersebut memahami dirinya,
lingkungan dan merencanakan masa depan. Di dalam memberikan layanan kepada
individu harus dilakukan oleh orang yang profesional dan secara profesional. Agar
dalam melaksanakan pelayanan konseling dapat melakukan secara profesional maka
ada beberapa kompetensi yang harus dikuasai oleh konselor, di antaranya bahwa
konselor harus mampu memahami kebutuhan dan permasalahan nyata yang dialami
oleh individu ( konseli ) yang menjadi sasaran pelayanan konseling.

Untuk mengungkap data-data yang diperlukan dari konseli dapat dilakukan


melalui kegiatan pengukuran sebagai upaya untuk menganalisa kebutuhan (need
assesment) konseli dengan menggunakan alat ukur atau instrumen tertentu. Yang
mana kegiatan ini biasa juga disebut Aplikasi Instrumentasi.

Dalam Konseling, kondisi individu, terutama orang-orang yang potensial atau


sedang menjadi konseli memiliki berbagai hal yang perlu diungkapkan. Ketepatan
pemahaman, penyingkapan dan perlakuan konselor terhadap individu ( konseli ) yang
dimaksud sangat tergantung pada hasil pengungkapan kondisi diri individu tersebut.
Pengungkapan kondisi diri konseli dilakukan melalui Aplikasi Instrumentasi, baik
melalui instrument tes maupun non tes. Hasil aplikasi instrumentasi ini kemudian
ditafsirkan, disikapi dan digunakan untuk memberikan perlakuan terhadap konseli
dalam bentuk layanan konseling dan/atau kegiatan pendukung lainnya.

1
Berhubung dengan pentingnya hasil aplikasi instrumentasi dalam konseling,
maka kegiatan dengan menggunakan instrumen itu harus dilakukan dengan cermat,
disertai penggunaan yang tepat hasil-hasilnya. Pemilihan instrumen dan pelaksanaan
pengukuran yang cermat, penafsiran yang akurat atas hasil-hasilnya, akan
memberikan sumbangan yang amat berharga bagi pelayanan bantuan terhadap konseli.

B. Tujuan Pelaksanaan Asesmen

1. Tujuan Umum

Tujuan umum aplikasi instrumentasi (Al) adalah diperolehnya data


hasil pengukuran tentang kondisi tertentu konseli. Data ini kemudian
digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menyelenggarakan layanan
bimbingan dan konseling dan atau menjadi isi dari layanan yang dimaksudkan.
Dengan menggunakan data tersebut penyelenggaraan layanan konseling
terhadap konseli akan lebih efektif dan eflsien.

2. Tujuan Khusus

Dikaitkan dengan fungsi-fungsi konseling, kegiatan Aplikasi


Instrumentasi (AI) didominasi oleh fungsi pemahaman. Data hasil aplikasi
instrumentasi digunakan untuk memahami kondisi konseli, seperti potensi
dasar, bakat dan minat, kondisi diri dan lingkungan, masalah yang dialami dan
sebagainya. Pemahaman yang diperoleh melalui data yang dimaksudkan itu
digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam upaya membantu konseli sesuai
dengan kebutuhan dan (kemungkinan) masalah-masalah yang dialami yang
sesuai dengan fungsi pencegahan dan pengentasan. Selanjutnya berdasarkan
hasil Aplikasi Instrumentasi konselor dapat berupaya mengembangkan
potensi dan memelihara kondisi-kondisi positif yang ada (fungsi
pengembangan dan pemeliharaan). Di samping itu, data yang terungkap
mungkin juga dapat digunakan sebagai bukti dalam rangka membela hak-hak
konseli (fungsi advokasi).

2
C. Alat atau Metode Asesmen yang Digunakan

1. DCM (Daftar Cek Masalah)

a. Gambaran Umum

DCM ( Daftar Cek Masalah ) adalah daftar yang berisi pernyataan-


pernyataan yang merupakan masalah yang diasumsikan biasa dialami oleh
individu dalam tingkat perkembangan tertentu. DCM digunakan untuk
mengungkap masalah-masalah yang dialami oleh individu, dengan
merangsang atau memancing individu untuk mengutarakan masalah yang
pernah atau sedang dialaminya.

b. Fungsi DCM

1. Untuk memudahkan individu mengemukakan masalah yang pernah atau


sedang dihadapi.

2. Untuk mensistimatisasi jenis masalah yang ada pada individu agar


memudahkan analisa dan sintesa dengan data yang diperoleh dengan
cara/alat lain.

3. Untuk menyusun program pelayanan konseling agar sesuai dengan


kebutuhan dan permasalahan siswa ( Sebagai salah satu alat Need
Assesment ).

DCM ini terdiri dari 240 butir pernyataan dan terbagi dalam 4
( Empat ) bidang, sesuai dengan bidang bimbingan yakni : Pribadi, Sosial,
Belajar dan Karir. Sedangkan aspek - aspek yang berusaha diungkap lewat
DCM ini meliputi 12 ( Dua Belas ) aspek , yaitu :

1. Kesehatan

2. Keadaan Ekonomi

3
3. Kehidupan Keluarga

4. Agama dan Moral

5. Rekreasi dan Hobi

6. Hubungan Pribadi

7. Kehidupan Sosial dan Keaktifan Berorganisasi

8. Masalah Remaja ( Muda Mudi )

9. Penyesuaian Terhadap Sekolah

10. Penyesuaian Terhadap Kurikulum

11. Kebiasaan Belajar

12. Masa Depan dan Cita-cita

c. Cara Pengerjaan DCM

1. Siswa diminta menuliskan identitasnya secara lengkap sesuai format


isian yang disediakan dalam lembarjawab DCM.

2. Siswa dipersilahkan membaca item-item yang di dalamnya berisi


pernyataan-pernyataan yang mengandung permasalahan-
pennasalahan yang biasa dialami oleh individu.

3. Siswa diminta menuliskan nomer item pernyataan di lembar jawab,


jika masalah tersebut sesuai dengan yang pemah dialami atau sedang
dialami

4. Memotivasi siswa agar dapat mengerjakan dengan jujur, dengan


memberikan jaminan kerahasiaan akan semua jawabannya

4
5. Menginformasikan bahwa hasil DCM akan dijadikan acuan dalam
memberikan layanan (bantuan) pada siswa.

6. Waktu yang diberikan pada siswa setara dengan satu jam pelajaran,
yakni 40 menit.

5
BAB II

IDENTIFIKASI MASALAH

A. Ringkasan Masalah

Siswa SMA termasuk dalam rentang usia remaja, yaitu masa transisi
perkembangan antara masa kanak‐kanak dan masa dewasa yang pada umumnya
dimulai pada usia 12 atau 13 tahun dan berakhir pada usia akhir belasan tahun atau
awal dua puluhan tahun (Papalia & Olds, 2001). Transisi perkembangan pada masa
remaja berarti sebagian perkembangan masa kanak‐kanak masih dialami namun
sebagian kematangan masa dewasa sudah dicapai (Hurlock, 1990). Anna Freud
(dalam Hurlock, 1990) berpendapat bahwa pada masa remaja terjadi proses
perkembangan meliputi perubahan‐perubahan yang berhubungan dengan
perkembangan psikoseksual, dan juga terjadi perubahan dalam hubungan dengan
orangtua dan cita‐cita mereka, dimana pembentukan cita‐cita merupakan proses
pembentukan orientasi masa depan.
Proses transisi tersebut dapat menimbulkan stres karena terjadi bersamaan
dengan transisi‐transisi lainnya dalam diri individu, keluarga dan sekolah (Santrock,
2003). Pada masa transisi tersebut, kemungkinan dapat menimbulkan masa krisis,
yang ditandai dengan kecenderungan munculnya perilaku menyimpang. Pada kondisi
tertentu perilaku menyimpang tersebut akan menjadi perilaku yang mengganggu.
Melihat kondisi tersebut apabila didukung oleh lingkungan yang kurang kondusif dan
sifat kepribadian yang kurang baik akan menjadi pemicu timbulnya berbagai
penyimpangan perilaku dan perbuatan‐perbuatan negatif yang melanggar aturan dan
norma yang ada di masyarakat.
Sekolah yang baik bagi remaja adalah sekolah yang memperhatikan dengan
serius perbedaan‐perbedaan individu dalam hal perkembangan, perhatian terhadap
dunia remaja, fokus pada perkembangan sosial, emosional dan intelektual remaja
(Santrock, 2003). Kenyataan yang ada, tujuan pendidikan menengah saat ini masih

6
terjebak pada pengembangan kognitif siswa dengan tujuan keberhasilan akademis
seperti persentase kelulusan, tingginya nilai ujian nasional atau persentase kelanjutan
ke perguruan tinggi negeri (Willis, 2004).
Kenyataan ini sulit dipungkiri, karena sekilas tujuan pembelajaran lebih
menekankan pada kesiapan siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih
tinggi atau persiapan memasuki dunia kerja (bagi sekolah menengah kejuruan/SMK).
Semakin tinggi tuntutan pada diri siswa akan kualitas pendidikan maka semakin
kompleks pula permasalahan yang timbul, siswa semakin larut pada berbagai
persoalan. Berbagai masalah yang dihadapi siswa seiring dengan pertumbuhan dan
perkembangannya seringkali tidak tersentuh oleh proses pengajaran. Kondisi
demikian menjadikan remaja merasa terabaikan secara sosial dan emosional.
Akibatnya muncul masalah pada remaja di sekolah. Padahal berbagai masalah itu
justru lebih banyak menjadi sumber ketidakefisienan proses pengajaran dan
mengganggu siswa dalam mengembangkan potensinya.
Pendidikan memiliki berbagai fungsi diantaranya fungsi pengembangan,
penyesuaian dan fungsi integratif. Sebagai fungsi pengembangan, pendidikan
bertanggung jawab untuk mengembangkan potensi atau keunikan individu, yang
meliputi aspek intelektual, emosional, sosial, maupun moral spiritual. Untuk
mencapai fungsi pendidikan tersebut diperlukanlah sarana untuk pemberian layanan
bantuan kepada peserta didik dalam upaya mencapai perkembangan yang optimal
(Nurihsan & Yusuf, 2005).
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Suprihatin (2011)
menunjukkan beberapa bentuk permasalahan yang banyak terjadi pada siswa SMA,
diantaranya pertama pelanggaran tata tertib sekolah; meliputi terlambat masuk kelas,
membolos, merokok, penyalahgunaan uang SPP, mencuri, dan memalak. Terlambat
masuk kelas dan membolos merupakan masalah yang sering dilakukan oleh siswa,
semua responden menyatakan kasus ini sebagai yang terbanyak. Masalah Kedua,
akademik; meliputi motivasi belajar rendah, prestasi belajar menurun, tidak mampu
mengikuti proses belajar, kurang konsentrasi belajar, kesiapan menghadapi ujian dan

7
pemilihan studi lanjut (karir). Ketiga, masalah pribadi (keluarga) meliputi tidak
mengenal potensi diri, kurang mampu adaptasi, rendah diri, kecanduan internet
(game), masalah keluarga (perceraian orang tua, hubungan tidak harmonis dengan
keluarga, dan kurang perhatian orang tua). Keempat, masalah sosial meliputi;
hubungan antara teman, perkelahian siswa, persaingan antar geng, dan hubungan
siswa dengan guru. Masalah yang paling banyak dialami siswa adalah hubungan antar
teman (pacaran) dan perkelahian (tawuran).
Siswa SMA sebagai individu yang dinamis dan berada dalam proses
perkembangan, memiliki kebutuhan dan dinamika dalam interaksi dengan
lingkungannya. Proses perkembangan tidak selalu berlangsung normal, tetapi bersifat
fluktuatif dan bahkan terjadi stagnasi atau diskontinuitas perkembangan. Dalam
proses pendidikan, peserta didik pun tidak jarang mengalami masalah stagnasi
perkembangan sehingga menimbulkan masalah‐masalah psikologis.
Temuan penelitian dimana siswa sering melanggar peraturan sekolah tidak
terlepas dari proses perkembangan. Usia siswa SMA yang menginjak remaja
membuat mereka cenderung emosional, suka berbuat semaunya sendiri, dan suka
melanggar peraturan sekolah maupun keluarga. Ditinjau dari tahap perkembangan
remaja, peningkatan emosional yang terjadi secara cepat pada masa remaja awal yang
dikenal dengan sebagai masa storm & stress (Hurlock, 1990). Peningkatan emosional
ini merupakan hasil dari perubahan fisik terutama hormon yang terjadi pada masa
remaja. Dari segi kondisi sosial, peningkatan emosi ini merupakan tanda bahwa
remaja berada dalam kondisi baru yang berbeda dari masa sebelumnya. Pada masa ini
banyak tuntutan dan tekanan yang ditujukan pada remaja, misalnya mereka
diharapkan untuk tidak lagi bertingkah seperti anak‐anak, mereka harus lebih
mandiri dan bertanggung jawab.
Erikson (dalam Papalia, Olds & Feldman, 2001) mengatakan bahwa tugas
utama remaja adalah menghadapi identity versus identity confusion, yang merupakan
krisis ke‐5 dalam tahap perkembangan psikososial. Tugas perkembangan ini
bertujuan untuk mencari identitas diri agar nantinya remaja dapat menjadi orang

8
dewasa yang unik dengan sense of self yang koheren dan peran yang bernilai di
masyarakat (Papalia, Olds & Feldman, 2001). Untuk menyelesaikan krisis ini, siswa
SMA membuat geng atau kelompok sebagai usaha untuk menjelaskan siapa dirinya,
apa perannya dalam masyarakat, serta minat yang dimilikinya. Kondisi ini sebagai
bagian dari tahap perkembangan dimana perkembangan sosial pada masa remaja
lebih melibatkan kelompok teman sebaya dibanding orang tua (Conger, 1991; Papalia
& Olds, 2001). Dibanding pada masa kanak‐kanak, remaja lebih banyak melakukan
kegiatan di luar rumah seperti kegiatan sekolah, ekstra kurikuler dan bermain dengan
teman (Conger, 1991; Papalia & Olds, 2001). Dengan demikian, pada masa remaja
peran kelompok teman sebaya adalah besar.
Pada diri remaja, pengaruh lingkungan dalam menentukan perilaku sangat
besar. Walaupun remaja telah mencapai tahap perkembangan kognitif yang memadai
untuk menentukan tindakannya sendiri, namun penentuan diri remaja dalam
berperilaku banyak dipengaruhi oleh tekanan dari kelompok teman sebaya. Conger
(1991) dan Papalia & Olds (2001) mengemukakan bahwa kelompok teman sebaya
merupakan sumber referensi utama bagi remaja dalam hal persepsi dan sikap yang
berkaitan dengan gaya hidup. Bagi remaja, teman‐teman menjadi sumber informasi
misalnya mengenai bagaimana cara berpakaian yang menarik, musik atau film apa
yang bagus, dan sebagainya. Besarnya intensitas interaksi remaja dengan teman
sebaya membuka peluang besarnya konflik yang terjadi antar remaja. Banyaknya
permasalahan yang dihadapi pada masa remaja, membutuhkan orang yang dapat
mengerti dan memahami serta dapat membantu mereka melewati masa krisis tersebut
(Tan, 2004).
Sekolah memfasilitasi perkembangan pribadi siswa secara optimal dengan
bimbingan dan konseling (Depdiknas, 2008). Sebagaimana menurut Santrock (2003)
Sekolah yang baik bagi remaja adalah sekolah yang memperhatikan dengan serius
perbedaan‐perbedaan individu dalam hal perkembangan, perhatian terhadap dunia
remaja, fokus pada perkembangan sosial, emosional dan intelektual remaja (Santrock,
2003) Bimbingan dan konseling bertujuan membantu peserta didik agar memiliki

9
kompetensi mengembangkan potensi dirinya seoptimal mungkin atau mewujudkan
nilai‐nilai yang terkandung dalam tugas‐tugas perkembangan yang harus
dikuasainya sebaik mungkin. Pengembangan potensi meliputi tiga tahapan, yaitu
pemahaman dan kesadaran (awareness), sikap dan penerimaan (accomodation) dan
keterampilan atau tindakan (action) melaksanankan tugas‐tugas perkembangan
(Depdiknas, 2008). Pelayanan bimbingan konseling mengemban sejumlah fungsi,
yaitu fungsi pemahaman, pencegahan, pengembangan, perbaikan, penyaluran,
adaptasi dan penyesuaian (Yusuf & Nurihsan, 2005; Winkel & Hastuti, 2004). Untuk
menjalankan fungsi tersebut, sekolah mengerahkan sumberdaya yang ada; kepala
sekolah, guru kelas, guru bidang studi, khususnya adalah guru BK.

10
BAB III

HASIL ASESMEN

A. Analisis Hasil Temuan

Berdasarkan hasil need assesment dengan menggunakan alat ukur atau


instrumen DCM (Daftar Cek Masalah) pada kelas 10-1 yang berjumlah 25
siswa di SMA Negeri 13 Banjarmasin, ditemukan hasil analisis menunjukkan
bahwa permasalahan yang banyak dialami oleh para siswa adalah:
1. Di bidang sosial pada aspek hubungan pribadi dengan persentase
29,60% dengan kategori kurang (D), meliputi sering menyesali diri
sendiri, merasa tidak sebaik orang lain, ingin tampak lebih menarik,
ingin mempunyai kawan yang akrab dan ingin hidup lebih tenang.
Untuk menangani permasalahan ini, rencana penanganan yang ingin
saya lakukan yaitu bimbingan klasikal dengan topik “Berpikir dan
Bersikap Positif”.
2. Di bidang belajar pada aspek kebiasaan belajar dengan persentase 52%
dengan kategori kurang sekali (E), item soal yang paling banyak
dicentang adalah 201.belajar kalau ada ulangan. Untuk menangani
permasalahan ini, rencana penanganan yang ingin saya lakukan yaitu
bimbingan kelompok dengan jumlah siswa 10 orang serta topiknya
“Meningkatkan Motivasi Belajar”.
3. Di bidang belajar pada aspek penyesuaian terhadap sekolah dengan
persentase 32% dengan kategori kurang (D), item soal yang paling
banyak dicentang adalah 177.sering tidak dapat menyelesaikan tugas
sekolah. Untuk menangani permasalahan ini, rencana penanganan yang
ingin saya lakukan yaitu konseling kelompok dengan jumlah siswa 8
orang serta pendekatannya behavioral.

11
4. Di bidang karir pada aspek masa depan dan cita-cita pendidikan/jabatan
dengan persentase 75% dengan kategori kurang sekali (E), meliputi
khawatir tidak dapat berdiri sendiri kelak, tidak tahu berbuat apa setelah
lulus, ingin melanjutkan sekolah tetapi juga ingin bekerja, sukar untuk
menetapkan pilihan perguruan tinggi, sulit untuk memilih pekerjaan,
sulit untuk menetapkan pilihan jurusan, khawatir tidak diterima di
perguruan tinggi, ingin mengetahui bakat dan kemampuan, cita-cita
tidak sesuai dengan kemampuan, ingin melanjutkan sekolah tetapi tidak
ada biaya, cita-cita tidak sama dengan teman-teman, cita-cita selalu
goyah/berubah, mudah terpengaruh cita-cita orang lain, koneksi (KKN)
adalah unsur yang menentukan masa depan dan masa depan tidak
ditentukan oleh usaha saat sekarang. Dikarenakan saya menganalisis
individual untuk menangani permasalahan ini, rencana penanganan
yang ingin saya lakukan yaitu konseling individual dengan pendekatan
SFBC.

12
BAB IV

KESIMPULAN

A. Kesimpulan

Siswa SMA sebagai individu yang dinamis dan berada dalam proses
perkembangan, memiliki kebutuhan dan dinamika dalam interaksi dengan
lingkungannya. Proses perkembangan tidak selalu berlangsung normal, tetapi
bersifat fluktuatif dan bahkan terjadi stagnasi atau diskontinuitas
perkembangan. Dalam proses pendidikan, peserta didik pun tidak jarang
mengalami masalah stagnasi perkembangan sehingga menimbulkan
masalah‐masalah psikologis.

Berbagai permasalahan pun juga terjadi pada siswa kelas 10-1 di SMA
Negeri 13 Banjarmasin, berdasarkan hasil analisis need assesment dengan
menggunakan alat ukur atau instrumen DCM (Daftar Cek Masalah)
menunjukkan bahwa permasalahan banyak terjadi pada aspek hubungan
pribadi, kebiasaan belajar, penyesuaian terhadap sekolah dan masa depan dan
cita-cita pendidikan/jabatan. Bentuk penanganan yang ingin dilakukan
diantaranya bimbingan klasikal, bimbingan kelompok, konseling kelompok
dan konseling individual.

13
BAB V

SARAN DAN REKOMENDASI

A. Saran

Dalam penyusunan laporan ini, saya menyadari bahwa apa yang saya
tulis masih banyak terjadi kesalahan-kesalahan, baik dari segi isi (materi) dan
sistematika penulisan. Oleh karena itu, penulis meminta sumbangsi saran dan
pemikiran yang sifatnya membangun demi kesempurnaan laporan ini,
sehingga menjadi satu bahan bacaan yang dapat bermanfaat untuk setiap
orang yang membacanya.

B. Rekomendasi

Berdasarkan hal-hal yang telah dikemukakan selanjutnya dapat


diajukan beberapa rekomendasi sebagai berikut:

1. Need assesment menggunakan instrumen DCM sangat bermanfaat bagi


guru BK dan siswa, namun diharapkan need assesment dapat dilakukan
dengan alat ukur atau instrumen lain sebagai informasi tambahan untuk
memperkuat hasil analisis data seperti wawancara atau observasi.

2. Penggunaan Aplikasi Instrumentasi dengan microsoft excel berjalan


lancar, diharapkan bagi mahasiswa yang tidak memiliki aplikasi intrumentasi
dapat meminta kepada sekolah yang diteliti.

14
DAFTAR PUSTAKA

Conger, J.J. (1991). Adolescence and youth (4th ed). New York: Harper Collins.
Depdiknas. (2008). Bimbingan dan Konseling di Sekolah. Materi Diklat (tidak
diterbitkan). Direktorat Tenaga Kependidikan Direktorat Jenderal
Peningkatan Mutu Didik dan Tenaga Kependidikan Departemen Pendidikan
Nasional
Hurlock, E. B. (1990). Developmental psychology: a lifespan approach. Boston:
McGraw‐Hill.
Papalia, D E., Olds, S. W., & Feldman, Ruth D. (2001). Human development (8th ed.).
Boston: McGraw‐Hill.
Santrock, J.W. (2003). Adolescence: Perkembangan Remaja (edisi keenam). Jakarta:
Erlangga.
Suprihatin, T. Analisis Masalah Siswa SMA/SMK Di Kota Semarang.
Tan, E. (2004). Counseling in School: Theories, Processes, and Technques.
Singapore: Mc. Graw Hill.
Willis, S. S. (2004). Konseling Individual: Teori dan Praktek. Bandung: Alfabeta.
Winkel, W. S., Hastuti, S. M. (2004). Bimbingan dan Konseling di Institusi
Pendidikan. Yogyakarta: Media Abadi.
Yusuf, S., & Nurihsan, A. J. (2005). Landasan Bimbingan dan Konseling. Bandung:
PT. Remaja Rosdakarya.

15
LAMPIRAN

A. Foto atau Gambar yang Mendukung Pelaksanaan Asesmen

Dokumentasi saat siswa mengerjakan instrumen DCM

16

Anda mungkin juga menyukai