Anda di halaman 1dari 5

Mata Pelajaran : Seni Budaya

Pengajar :
Kelas / Semester : VIII / II
Hari / Tanggal :
Waktu :

Petunjuk Umum
✔ Perhatikan dan ikuti petunjuk pengisian pada Lembar Jawaban Komputer (LJK).
✔ Periksa dan bacalah soal-soal sebelum anda menjawabnya
✔ Laporkan kepada pengawas ujian, jika terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal kurang
✔ Dahulukan soal-soal yang anda anggap mudah
✔ Periksalah pekerjaaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian
✔ Lembar soal tidak boleh dicorat-coret
✔ Setiap bentuk kecurangan adalah pelanggaran

Pilih salah satu jawaban yang paling benar diantara pilihan a, b, c dan d
1. “Suatu sarana menyampaikan pesan melalui gambar dan memiliki bentuk seni yang
menggunakan gambar-gambar tidak bergerak yang disusun sedemikian rupa sehingga membentuk
jalinan cerita”. Penggalan kalimat tersebut merupakan sebuah pengertian dari . . . .
A. Vignette C. Cerita bergambar
B. Menggambar komik C. Ragam eunikan
2. Perhatikan Gambar di bawah ini !
Gambar disamping merupakan penggalan dari sebuah
cerita dalam bentuk gambar. Gambar tersebut
dinamakan ...
A. Komik
B. Poster
C. Karikatur
D. Lukisan

3. Ciri utama dari komik adalah mempunyai sifat . . . .


A. menarik untuk dibaca C. lucu
B. Sederhana D. Cerah sederhana
4. Komik menurut fungsinya menyampaikan pesan secara singkat menggunakan . . . .
A. suara C. sinyal
B. kata dan gambar D. sandi
5. Langkah-langkah dalam menggambar komik adalah . . . .
A. tema, tokoh, plot, konflik, dan tamat C. tema, tokoh, plot, kejadian, dan tamat
B. tema, tokoh, plot, menarik dan tamat D. tema, tokoh, plot, nyata, dan tamat
6. 1. Menentukan Topik dan Tujuan
2. Membuat kalimat singkat dan Mudah diingat
3. Menggunakan gambar
4. Menggunakan media yang tepat
Pada urutan diatas, merupakan salah satu bagian dalam membuat komik yang termasuk . . . .
A. Langkah-langkah C. Syarat
B. Urutan D. Prinsip-prinsip
7. Pensil yang memiliki sifat keras dan cocok digunakan untuk membuat garis yang tipis adalah
....
A. tanda H C. tanda B
B. tanda HB D. tanda 2B
8. Orang yang membuat gambar komik disebut . . . .
A. Pelukis C. Penyanyi
B. Komikus D. Kartunis
9. Suatu pertunjukkan musik yang menggunakan alat musik sejenis atau tidak sejenis yang
dimainkan secara bersama-sama disebut….
A. ansambel          C. vokal grup
B. orkestra D. paduan suara
10. Musik yang berkembang di Wilayah Nusantara dan merupakan kebiasaan turun-temurun . . . .
A. Musik daerah C. Musik Nusantara
B. Musik Tradisional D. Musik Non Tradisional
11. Salah satu Unsur musik Tradisional Nusantara adalah ….
A. Melodi C. Lagu
B. Harmoni D. Akor
12. Gambar di samping merupakan gambar dari alat musik yang
bernama...
A. Sasando
B. Angklung
C. Sampek
D. Calung

13. Perhatikan gambar dibawah ini!


Pada gambar disamping terdapat beberapa
alat musik, urutan teknik yang benar dalam
memainkan alat musik tersebut adalah . . . .
A. dipukul, dipukul, dipetik dan dipetik
B. dipukul, dipetik, dipukul dan dipukul
C. dipetik, dipukul, dipetik dan dipukul
D. dipetik, dipukul, dipukul dan dipukul

14. Tarian yang tumbuh dan berkembang dan turun temurun dalam suatu masyarakat disebut tari ....
A. Klasik C. Modern
B. Tradisional D. Balet
15. Tari klasik yang berkembang sesuai dengan perkembangan zaman namun masih terdapat nilai- nilai yang
terkandung dalam tarian tersebut merupakan jenis tari ....
A. Modern C. klasik
B. Kreasi baru D. folklasik
16. Tari Burung Enggang dari Kalimantan dengan keunikan gerak terletak pada gerak pergelangan tangan
keatas dan ke bawah sehingga bulu-bulu burung enggang yang diselipkan pada jari-jari dapat mengembang
seperti sayap burung yang hendak terbang. Keunikan gerakan pada bagian tangan ini memiliki kemiripan
dengan tari ....
A. Cakalele C. Sekapur sirih
B. Tanggai D. Pakarena
17. Perbedaan gerak pada tari tradisonal menunjukkan kekayaan dan keunikan gerak tari. Berikut ini salah satu
keunikan pada tari Saman dari Aceh adalah ....
A. gerak kaki yang ritmis 
B. iringan dari penari dan gerakan melingkar sambil menggerakkan tangan ke atas
C. nyanyian penari sambil melakukan gerak dengan menepuk hampir seluruh badan dan anggota badan
D. keahlian dalam memainkan alat musik sambil menggerakkan kaki secara dinamis
18. Perhatikan gambar di bawah ini !
Tari pada gambar di samping adalah tari ....
A. Gambyong
B. Pakarena
C. Sekapur sirih
D. Enggang

19. Berikut ini adalah pernyataan yang benar tentang bermain pantomim, kecuali ....
A. pantomim merupakan seni yang memvisualisasikan suatu objek atau benda tanpa menggunakan suara
B. visualisasi pantomim menggunakan gerakan tubuh dan mimik wajah
C. musik tidak pernah digunakan dalam pertunjukan pantomim
D. cerita dalam pertunjukan pantomim adalah seputar kehidupan sehari- hari 

20. Pertunjukan pantomim menggunakan bahasa non verbal, artinya ....


A. menggunakan bahasa yang mudah dimengerti
B. menggunakan bahasa lisan
C. pesan atau ide yang disampaikan tidak secara langsung
D. bahasa yang disampaikan familiar sehari- hari
21. Di bawah ini yang bukan merupakan keunikan dan ciri khas dari pantomim adalah ....
A. kaos dengan garis- garis hitam putih
B. riasan bedak warna putih di wajah
C. dimainkan secara non verbal
D. menggunakan panggung yang megah
22. Salah satu syarat dalam bermain pantomim adalah ....
A. dapat menggambarkan suasana
B. kelenturan tubuh pemain
C. gerak dan mimik wajah sebagai ekspresi
D. semua jawaban benar
23. Cerita yang diangkat dalam pertunjukan pantomim biasanya adalah berkisar cerita ....
A. Rakyat C. Isu politik
B. kehidupan sehari- hari D. legenda
24. Sebagai pertunjukan isyarat, pantomim ....
A. menggunakan musik sebagai penunjangnya
B. menggunakan mimik wajah dan gerakan tubuh sebagai dialog
C. menggunakan latar panggung yang luas
D. berfokus pada cerita isu terkini
25. Musik dalam pantomim berfungsi untuk ....
A. penguat adegan dan gerakan pantomim
B. mewujudkan suasana yang ingin ditampilkan
C. menunjukkan karakter yang dimainkan
D. jawaban A dan B benar
26. Berikut ini adalah karakter dan sifat dari gerakan pantomim, kecuali ....
A. gerakan yang imajinatif
B. gerakan dengan stylasi
C. gerakan yang terburu- buru
D. gerakan yang lucu dan menghibur

27. Salah satu teknik dalam pantomim yang memunculkan ilusi dalam berjalan dikenal dengan ....
A. Breakdance C. Dinding kaca
B. Moonwalking D. Menarik kaca
28. Tata rias pada pantomim memiliki ciri khas ....
A. dominan bedak putih pada leher C. Bedak yang berwarna warni
B. dominan bedak putih pada badan D. Dominan bedak putih pada muka
29. Yang menjadi kekuatan utama dari gerak pantomim adalah ....
A. gerakan imajinatif dan tiruan C. Gerakan gabungan
B. gerakan konstruktif D. Gerakan lambat
30. Adegan pantomim tentang aktivitas di sebuah pasar yang ramai dengan berbagai macam hal dapat
dilakukan dengan bentuk pantomim ....
A. Tunggal C. berkelompok
B. Berpasangan D. Jawaban B dan C benar
31. Pernyataan yang benar berkaitan dengan pementasan pantomim adalah ....
A. karakter dan kesan dalam setiap pementasan pantomim cenderung sama
B. salah satu kesuksesan pementasan pantomim ditentukan oleh perancangan dan persiapan yang baik
C. pengelolaan manajemen pertunjukan yang baik tidak menentukan pelaksanaan pementasan berjalan
dengan sukses
D. persiapan waktu yang panjang bukanlah syarat yang wajib untuk pementasan pantomim
32. Tujuan dibentuknya panitia dalam pementasan teater adalah ....
A. agar kegiatan pementasan lebih terarah
B. pembagian bidang kerja yang jelas 
C. supaya pementasan berjalan dengan baik, berhasil dan sukses
D. semua jawaban benar
33. Orang yang bertanggung jawab terhadap keberhasilan dalam pementasan adalah ....
A. pimpinan produksi C. Ketua panitia
B. pimpinan panggung D. Manajer panggung
34. Salah satu kewajiban dari anggota panitia dalam pementasan adalah ....
A. bekerja sendiri- sendiri sesuai dengan tugas pokok masing- masing
B. saling membantu dengan unit lain agar beban kerja terbagi rata
C. melaporkan permasalahan di lapangan
D. bertanggung jawab penuh terhadap semua bagian pementasan

35. Di bawah ini adalah hal- hal berkaitan dengan pembuatan rancangan pementasan pantomim, kecuali ....
A. pembuatan rancangan pentas harus menyesuaikan dengan kebutuhan naskah yang dibuat
B. setting dan properti sebaiknya dibuat dengan bahan yang baru dan modern
C. pengetahuan tentang tata teknis pentas sangat diperlukan dalam mengenal cara kerja merancang
pementasan
D. kreativitas sangat diperlukan dalam merancang setting dan properti
36. Salah satu fungsi publikasi dalam pementasan pantomim adalah ....
A. memberikan gambaran tentang alur cerita pantomim
B. mensosialisasikan kepada penonton akan pementasan pantomim yang akan datang
C. memberikan informasi tentang susunan panitia pementasan
D. memberikan informasi tentang adanya suatu pementasan pantomim 
37. Karakteristik seni pertunjukan adalah terikat ruang dan waktu artinya ....
A. karya pertunjukan dapat dinikmati kapan saja
B. karya pertunjukan hanya dapat dinikmati saat pertunjukan sedang berlangsung
C. karya pertunjukan dapat dinikmati sampai kapanpun
D. karya pertunjukan terbatas oleh panggung yang sempit
38. Publikasi yang digunakan untuk menjangkau kalangan masyarakat yang lebih luas akan adanya
pementasan pantomim adalah melalui ....
A. Spanduk C. Selebaran
B. Baliho D. Radio
39. Alat yang mendukung pementasan dalam panggung disebut ....
A. Kostum C. properti
B. Riasan D. Naskah
40. Berikut ini adalah hal- hal terkait dengan evaluasi dari pementasan pantomim kecuali ....
A. evaluasi dilakukan untuk mengoreksi proses pementasan yang telah dilakukan
B. evaluasi dilaksanakan sebelum pementasan dilakukan
C. evaluasi sangat berguna untuk pelaksanaan pementasan selanjutnya
D. tingkat keberhasilan dan kegagalan rancangan dapat diketahui dari kegiatan evaluasi 

Anda mungkin juga menyukai