Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

LOKAKARYA MINI (LOKMIN)

I. PENDAHULUAN

Proses manajemen perencanaan belum terlaksana dengan baik apabila tidak


dilanjutkan dengan pemantauan dan perencanaan ulang. Tindak lanjut
bertujuan untuk menilai sampai seberapa jauh pencapaian dan hambatan-
hambatan yang dihadapi. Sehingga dapat dibuat perbaikan perencanaan
yang lebih baik dan sesuai dengan tujuan yang akan dicapai.
Keberhasilan dalam pelaksanaan kegiatan puskesmas memerlukan
pengorganisasian yang baik dan keterpaduan antara lintas program dan
lintas sektor. Pengorganisasian dan keterpaduan lintas program bertujuan
agar seluruh petugas mempunyai rasa memiliki dan meningkatkan motivasi
dalam melaksanakan seluruh kegiatan. Salah satunya melalui lokakarya
bulanan puskesmas.

II. LATAR BELAKANG


Puskesmas merupakan unit pelaksana pelayanan kesehatan tingkat
pertama yang berfungsi sebagai pusat penggerak pembangunan
berwawasan kesehatan, sebagai pusat pemberdayaan masayarakat dan
keluarga serta sebagai pusat pelayanan kesehatan tingkat pertama.
Dalam pelaksanaanya puskesmas mengacu pada empat azas
penyelenggaraan yaitu wilayah kerja, pemberdayaan masyarakat,
keterpaduan dan rujukan. Puskesmas mempunyai kewenangan untuk
melakukan pengelolaan program kegiatannya, unutk itu perlu didukung
kemampuan manajemen yang baik. Manajemen puskesmas merupakan
suatu rangkaian kegiatan yang berkerja secara sinergik yang meliputi
perencanaan, penggerakan pelaksanaan serta pengendalian, pengawasan
dan penilaian.
Penerapan manajemen penggerakkan pelaksanaan dalam bentuk
forum pertemuan yang dikenal dengan mini lokakarya.

III. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS

A. Tujuan Umum
Terselenggaranya lokakarya bulanan intern Puskesmas dalam rangka
pemantauan hasil kerja petugas Puskesmas dengan cara
membandingkan rencana kerja bulan lalu dari setiap petugas dengan
hasil kegiatannya dan membandingkan cakupan kegiatan dari daerah
binaan dengan targetnya serta tersusunnya rencana kerja bulan
berikutnya.

B. Tujuan Khusus

a. Diketahuinya hasil kegiatan Puskesmas bulan lalu.


b. Diketahuinya hambatan/ masalah dalam pelaksanaan kegiatan
bulan lalu.
c. Dirumuskannya cara pemecahan masalah.
d. Disusunnya rencana kerja bulan baru dan tersusunnya rencana
kerja untuk periode selanjutnya.

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan ini dilaksanakan selama tahun 2023. Lokakarya mini ada beberapa
macam. Lokakarya mini bulanan dilakukan setiap bulan, lokakarya mini tiga
bulanan atau lokakarya mini lintas sektor dilakukan tiap tiga bulan.

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


A. Mini lokakarya bulanan :
1. Petugas melakukan koordinasi antara Admen, UKM dan UKP.
2. Petugas membuat jadwal selama satu tahun
3. Petugas menyampaikan jadwal seminggu sebelum pelaksanaan
4. Petugas menyiapkan absensi dan materi yang akan dibahas
5. Petugas memaparkan hasil kegiatan dan program
6. Petugas menyampaikan semua masalah dan kendala yang
menyebabkan tercapainya suatu program
7. Petugas mendiskusikan rencana tindak lanjut yang akan dilakukan

B. Mini lokakarya tribulan (lintor) :


1. Petugas melakukan koordinasi dalam bentuk tim
2. Petugas membuat jadwal selama satu tahun
3. Petugas mengirimkan undangan atau pemberitahuan kepada lintas
sektor
4. Petugas menyiapkan absensi dan materi yang akan dibahas
5. Petugas memaparkan hasil kegiatan dan program
6. Petugas menyampaikan semua masalah dan kendala yang
menyebabkan tidak tercapainya suatu program
7. Petugas mendiskusikan rencana tindak lanjut yang akan dilakukan
bersama pihak-pihak terkait.

VI. SASARAN
Sasaran mini lokakarya bulanan adalah seluruh pegawai puskesmas
kelurahan pegangsaan. Sedangkan sasaran mini lokakarya lintas sektor
adalah seluruh komponen masyarakat yang terkait. Kelurahan, Kecamatan,
KUA, dinas pendidikan serta tokoh masyarakat.

VII. JADWAL PELAKSANAAN


Jadwal lokakarya mini bulanan puskesmas kelurahan pegangsaan:

JAN FEB MAR APRIL MEI JUNI JULI AGUST SEPT OKT NOV DES
10 7 6 8 5 17 11 9 6- 11
9-Apr 7 Agust
Januari Februari Maret Mei Juni Juli Sep Okt Nov Des

VIII. MONITORING, EVALUASI, PELAKSANAAN KEGIATAN DAN


PELAPORAN
Monitoring, evaluasi, pelaksanaan dan pelaporan dilakukan setelah kegiatan
dilaksanakan.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN, DAN EVALUASI KEGIATAN


Kegiatan akan dilaporkan setelah pelaksanaan

Anda mungkin juga menyukai