Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MAROS

DINAS KESEHATAN
UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS CENRANA
Jl.Poros Maros-Soppeng Kode Pos 92754, Email : puskesmascenrana16@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS CENRANA KABUPATEN MAROS
NOMOR : 031/SK/PKM/CRN/I/2017005/UKM/PKM-MKS/VIII/2015
TENTANG
PERSYARATAN KOMPETENSI PENANGGUNG JAWAB UKM
UPT PUSKESMAS CENRANA
DENGAN RAHMAT TUHAN MAHA ESA,
KEPALA UPT PUSKESMAS CENRANA,

Menimbang:
a. Bahwa dalam rangka meningkatkan kelancaran pelaksanaan tugas dan untuk
memperjelas tugas-tugas penanggung jawab UKM diperlukan kejelasan persyaratan
kompetensi penanggung jawab UKM
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana di maksud pada huruf a perlu
menetapkan keputusan Kepala UPT Puskesmas Cenrana tentang Persyaratan
kompetensi Penanggung Jawab UKM

Mengingat :
1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5063);
2. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5587);
3. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 128 tahun 2004,tentang
puskesmas;
4. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1457/MENKES/SK/X/2003
tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten/kota;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 tentang Siste
7. m Informasi Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 126,
Tambahan Lembaran Negara Republic Indonesia Nomor 5542)
MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG PERSYARATAN KOMPETENSI


PENANGGUNG JAWAB UKM
Kesatu : Penanggung jawab UKM adalah bertanggung jawab dalam penyelenggaraan UKM di
puskesmas.
Kedua : Kompetensi penanggung jawab upaya kesehatan masyarakat adalah :
1. Pendidikan minimal D III
2. Pangkat minimal II C
3. Memiliki keterampilan dalam manajemen
4. Masa kerja minimal 2 tahun
5. Memiliki integritas tinggi.
6. Memahami 5 program upaya wajib dan pengembangan.
7. Mampu memberikan pengarahan.
8. Mampu bekerja tim.
Ketiga : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal yang ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan di
akan perbaikan /perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Cenrana
Pada Tanggal : 09 Januari 2017
Kepala UPT Puskesmas Cenrana

dr. Sugih Wibowo


NIP:19830621 201101 1 003
PEMERINTAH KABUPATEN MAROS
DINAS KESEHATAN
UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS CENRANA
Jl.Poros Maros-Soppeng Kode Pos 92754, Email : puskesmascenrana16@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai