Anda di halaman 1dari 9

PERATURAN DESA PANGKALAN

NOMOR : 8 TAHUN 2016

TENTANG

PUNGUTAN DESA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA DESA PANGKALAN,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka melaksanakan kewenangan penyelenggaraan


pemerintahan desa, maka diperlukan pembiayaan;
b. bahwa salah satu pendapatan desa yang berasal dari pendapatan asli desa
yaitu pungutan desa;
c. bahwa untuk maksud poin a diatas perlu ditetapkan dengan peraturan desa
tentang  pungutan desa.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara


tahun Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 7, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5495);
2. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan
Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 213, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5539) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2015 tentang Perubahan atas
Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan
Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 157, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5717;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa yang
Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 168, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5558) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2015 tentang Perubahan atas
Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa yang
Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 88, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5694);
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2015 tentang
Pengelolaan Keuangan Desa;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 6 Tahun 2015 tentang
Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Purwakarta Tahun 2015 Nomor 6,
Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa Barat:
164/2015);
6. Peraturan Bupati Nomor 39 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pengadaan
Barang/Jasa di Desa (Berita Daerah Kabupaten Purwakarta Tahun 2015
Nomor 40);
7. Peraturan Bupati Purwakarta Nomor 190 Tahun 2016 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Desa di Kabupaten Purwakarta Tahun Anggaran
2017;
8. Peraturan Bupati Purwakarta Nomor 193 Tahun 2016 tentang Tata Cara
Pembagian dan Penetapan Besaran Dana Desa setiap Desa di Kabupaten
Purwakarta Tahun Anggaran 2017;
9. Keputusan Bupati Purwakarta Nomor 142/Kep. 981-DPMD/2016 tentang
Penetapan Besaran Alokasi Dana Desa di Kabupaten Purwakarta Tahun
Anggaran 2017;
10. Keputusan Bupati Purwakarta Nomor 142/Kep. 982-DPMD/2016 tentang
Penetapan Besaran Dana Desa di Kabupaten Purwakarta Tahun Anggaran
2017;
11. Keputusan Bupati Purwakarta Nomor 142/Kep. 983-DPMD/2016 tentang
Penetapan Besaran Dana Bagi Hasil Pajak Daerah kepada Pemerintah Desa
di Kabupaten Purwakarta Tahun Anggaran 2017;
12. Peraturan Desa Pangkalan Nomor 5 Tahun 2015, tentang Rencana Jangka
Menengah Desa Pangkalan (RPJM Desa) Tahun 2016 - 2021 (Lembaran
Desa Pangkalan Tahun 2015 Nomor );
13. Peraturan Desa Pangkalan Nomor 3 Tahun 2016 tentang RKP Desa Tahun
2017;
14. Peraturan Desa Pangkalan Nomor 6 Tahun 2016 tentang APBDes Tahun
Anggaran 2017.

Dengan PersetujuanBersama

BADAN PERMUSYAWARATAN DESA PANGKALAN


dan
KEPALA DESA PANGKALAN

Menetapkan : MEMUTUSKAN:

PERATURAN DESA PANGKALAN TENTANG PUNGUTAN DESA

BAB I
KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam peraturan ini yang dimaksud dengan :


a. Desa adalah Desa Pangkalan.
b. Pemerintah Desa adalah Pemerintah Desa Pangkalan.
c. Kepala Desa adalah Kepala Desa Pangkalan.
d. Peraturan Kepala Desa adalah Peraturan Kepala Desa Pangkalan.
e. Keputusan Kepala Desa adalah Keputusan Kepala Desa Pangkalan.
f.Camat adalah Camat Bojong.
g. Desa adalah desa dan desa adat atau yang disebut dengan nama lain, selanjutnya disebut Desa,
adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur
dan mengurus urusan pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa
masyarakat, hak asal usul, dan atau hak tradisional yang diakui dan dihormati dalam sistem
pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
h. Pemerintahan Desa adalah penyelenggaraan urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat
setempat dalam system pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
i.Pemerintah Desa adalah Kepala Desa atau yang disebut dengan nama lain dibantu perangkat Desa
sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Desa.
j.Badan Permusyawaratan Desa / Bamusdes atau yang disebut dengan nama lain adalah lembaga yang
melaksanakan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk Desa
berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis.
k. Musyawarah Desa atau yang disebut dengan nama lain adalah musyawarah antara Badan
Permusyawaratan Desa, Pemerintah Desa, dan unsur masyarakat yang diselenggarakan oleh Badan
Permusyawaratan Desa untuk menyepakati hal yang bersifat strategis.
l.Peraturan Desa adalah peraturan perundang-undangan yang ditetapkan oleh Kepala Desa setelah
dibahas dan disepakati bersama Badan Permusyawaratan Desa.
m. Keuangan Desa adalah semua hak dan kewajiban Desa yang dapat dinilai dengan uang serta segala
sesuatu berupa uang dan barang yang berhubungan dengan pelaksanaan hak dan kewajiban Desa.
n. Aset Desa adalah barang milik Desa yang berasal dari kekayaan asli Desa, dibeli atau diperoleh atas
beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa atau Perolehan hak lainnya yang sah.
o. Pungutan Desa adalah segala pungutan baik berupa uang maupun benda dan atau barang yang
dilakukan oleh Pemerintah Desa terhadap masyarakat Desa, berdasarkan pertimbangan kemampuan
sosial ekonomi masyarakat di Desa yang ditetapkan melalui Peraturan Desa dalam rangka
peningkatan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Desa.
p. Keputusan kepala desa adalah keputusan yang telah ditetapkan oleh kepala desa dalam rangka
pelaksanaan Peraturan Desa.

BAB II
JENIS DAN BESARNYA PUNGUTAN DESA

Pasal 2

(1) Jenis dan besarnya Pungutan Desa adalah sebagaimana terlampir dalam lampiran I Peraturan desa
ini;
(2) Target penerimaan dari pungutan desa sebagaimana tercantum dalam lampiran II Peraturan Desa
ini.
(3) Rincian penggunaan uang hasil pungutan desa sebagaimana tercantum dalam lampiran III
Peraturan Desa ini.

BAB III
KEWENANGAN PELAKSANAAN PUNGUTAN DESA

Pasal 3

(1) Pemerintahan Desa dengan persetujuan Bamusdes mempunyai kewenangan dalam pelaksanaan
pungutan Desa.
(2) Organisasi-organisasi kemasyarakatan yang ada di desa tidak dibenarkan melakukan Pungutan
desa.
(3) Untuk melaksanakan pungutan desa sebagaimana dimaksud ayat (1) Kepala Desa menunjuk
Petugas Pemungut dengan Keputusan Kepala Desa.

Pasal 4

(1) Pungutan desa untuk kegiatan sosial tertentu dan bersifat mendesak dapat dilakukan dengan
Keputusan Kepala Desa
(2) Keputusan Kepala Desa sebagai dimaksud dalam ayat (1) ditetapkan atas dasar Persetujuan
Bamusdes.

BAB V
PENGURUSAN PUNGUTAN DESA

Pasal 5
(1) Perencanaan penggunaan dan pengurusan pungutan Desa sebagai dimaksud dalam Pasal 2
ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa.
(2) Semua pendapatan yang berasal dari pungutan desa sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2
dimasukan dalam Kas Desa.
(3) Pungutan Desa  tidak dibenarkan dipergunakan untuk membiayai kegiatan lain dari tujuan yang
telah dimufakati bersama dengan Badan Permusyawaratan Desa.
(4) Penggunaan dari hasil pungutan Desa  dipergunakan untuk kepentingan penyelenggaraan
pemerintahan dan pembangunan ditingkat Desa.

Pasal 6

Kegiatan yang berhubungan dengan pelaksanaan Pungutan Desa dilakukan melalui administrasi yang
tertib dan teratur serta dapat dipertanggungjawabkan.

BAB VI
PERTANGGUNGJAWABAN

Pasal 7

(1) Kepada Badan Permusyawaratan Desa Kepala Desa wajib memberikan keterangan
pertanggungjawaban tentang kondisi kekayaan desa dan kepada rakyat menyampaikan pokok-
pokok pertangungjawabannya namun tetap harus memberi peluang kepada masyarakat melalui
Bamusdes untuk menanyakan dan atau meminta keterangan lebih lanjut terhadap hal-hal yang
bertalian dengan pertanggungjawaban dimaksud.
(2) Keterangan Pertangungjawaban sebagaimana dimaksud pada ayat (1) di atur dalam Peraturan
desa tersendiri.

BAB VII
PENGAWASAN

Pasal 8

Pengawasan terhadap kegiatan yang berhubungan dengan pelaksanaan Pungutan Desa dilakukan oleh
Badan Permusyawaratan Desa.

BAB VIII
KETENTUAN PENUTUP

Pasal 9

Dengan berlakunya ketentuan ini, maka semua ketentuan yang mengatur mengenai Pungutan desa dan
ketentuan-ketentuan lain yang bertentangan dengan peraturan ini dinyatakan tidak berlaku.

Pasal 10

Hal-hal lain yang belum diatur didalam peraturan ini sepanjang mengenai teknis pelaksanaannya akan
diatur lebih lanjut oleh Keputusan Kepala Desa.

Pasal 11

Peraturan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pangkalan
Pada  tanggal 30 Desember 2016
KEPALA DESA

H. R. SODIKIN

Diundangkan di Pangkalan
Pada tanggal 30 Desember 2016

SEKRETARIS DESA PANGKALAN

AEP SAEPULOH

LEMBARAN DESA PANGKALAN TAHUN 2016 NOMOR 8

PERATURAN DESA PANGKALAN

NOMOR 8 TAHUN 2016


Lampiran I Peraturan Desa Pangkalan
Nomor : 8 Tahun 2016
Tanggal : 30 Desember 2016
Tentang : Pungutan Desa

Rincian Daftar Pungutan Desa yang diatur dalam Peraturan Desa


Besarnya
No Jenis Pungutan
Sebelumnya Sekarang
1 Biaya Nikah, Talak, Cerai, Rujuk Rp.
2 Biaya Surat Pengantar Berkelakuan Baik Rp. Rp.
3 Biaya Surat Keterangan Bepergian/pas jalan Rp. Rp.
4 Biaya Surat Keterangan Naik Haji Rp. Rp.
Rp.
5 Biaya Surat Keterangan Muhrim Rp. Rp.
6 Biaya Surat Keterangan Janda/Duda Rp. Rp.
7 Biaya Surat Keterangan Veteran Rp. Rp.
8 Biaya Surat Keterangan Belum Kawin Rp. Rp.
9 Biaya Surat Keterangan Warga Negara Indonesia Rp. Rp.
10 Biaya Surat Keterangan Peralihan Hak (sertifikat tanah) Rp. Rp.
11 Biaya Surat Keterangan Pencaharian Rp. Rp.
12 Biaya Surat Keterangan Pemilihan dan Pengalihan Hak Rp. Rp.
13 Biaya Surat Keterangan Silsila Kekeluargaan Rp. Rp.
14 Biaya Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua Rp. Rp.
15 Biaya Surat Keterangan Mendapat Akte Tertentu Rp. Rp.
16 Biaya Surat Keterangan Usaha Rp. Rp.
17 Biaya Legalisir Surat-surat keterangan Rp. Rp.
18 Biaya Kesaksian Rp. Rp.
19 Biaya Penyelesaian Perkara oleh Pemerintah Desa Rp. Rp.
20 Biaya Keterangan lain yang memerlukan Legalisir Desa Rp. Rp.
21 Biaya Ijin Mendirikan Bangunan (Rumah batu, rumah Panggung) Rp. Rp.
22 Biaya dari Usaha Penggilingan Padi Rp. Rp.
23 Biaya usaha Pembuatan Batu bata Rp. Rp.
24 Biaya tanah penggarap Kebun, tegalan, Rp. Rp.
25 Biaya Jual Beli Tanah Rp. Rp.
26 Biaya Jual Beli hewan besar di luar blangko Rp. Rp.
27 Biaya Jual Beli hewan kecil diluar blangko Rp. Rp.
28 Biaya Jual beli Kayu (tebangan) Rp. Rp.
29 Biaya jual Beli Pucuk teh Rp. Rp.
30 Biaya Pemilik Kios Rp. Rp.
31 Ijin Hajatan (Pernikahan, Sunatan) Rp. Rp.
32 Ijin Hajatan Doa Selamatan Rp. Rp.
33 Biaya Surat Keterangan Meninggal Dunia Rp. Rp.
34 Biaya Surat Keterangan Tidak Mampu Rp. Rp.
35 Biaya Surat Keterangan mendapatkan pinjaman di Bank Rp. Rp.
36 Biaya Surat Keterangan Permohonan Kewarganegaraan Rp. Rp.
37 Biaya Surat Keterangan tidak menjadi Pengurus Partai Politik Rp. Rp.
38 Biaya Surat Keterangan tidak memepunyai mata pencaharian tetap Rp. Rp.
39 Biaya Surat Pengurusan surat untuk mendapatkan akte tertentu Rp. Rp.
40 Dana Gotong Royong / KK Rp. Rp.
41 Partisipasi tenaga kerja (Rekomendasi Masuk Kerja) Rp. Rp.
42 Partisipasi tenaga kerja (Rekomendasi perpanjangan kontrak kerja) Rp. Rp

Ditetapkan : di Pangkalan
Pada tanggal : 30 Desember 2016

KEPALA DESA PANGKALAN

H. R. SODIKIN
MENYETUJUI
KETUA Bamusdes Pangkalan

AHMAD ENGKOS KUSTIANA

Lampiran II Peraturan Desa Pangkalan


Nomor : 8 Tahun 2016
Tanggal : 30 Desember 2016
Tentang : Pungutan Desa

Rincian Target Penerimaan Pungutan Desa yang diatur dalam Peraturan Desa
Besarnya
No Jenis Pungutan
Sebelumnya Sekarang

1 Biaya Nikah, Talak, Cerai, Rujuk Rp. Rp.


2 Biaya Surat Pengantar Berkelakuan Baik Rp. Rp.
3 Biaya Surat Keterangan Bepergian/pas jalan Rp. Rp.
4 Biaya Surat Keterangan Naik Haji Rp. Rp.
5 Biaya Surat Keterangan Muhrim Rp. Rp.
6 Biaya Surat Keterangan Janda/Duda Rp. Rp.
7 Biaya Surat Keterangan Veteran Rp. Rp.
8 Biaya Surat Keterangan Belum Kawin Rp. Rp.
9 Biaya Surat Keterangan Warga Negara Indonesia Rp. Rp.
10 Biaya Surat Keterangan Peralihan Hak (sertifikat tanah) Rp. Rp.
11 Biaya Surat Keterangan Pencaharian Rp. Rp.
12 Biaya Surat Keterangan Pemilihan dan Pengalihan Hak Rp. Rp.
13 Biaya Surat Keterangan Silsila Kekeluargaan Rp. Rp.
14 Biaya Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua Rp. Rp.
15 Biaya Surat Keterangan Mendapat Akte Tertentu Rp. Rp.
16 Biaya Surat Keterangan Usaha Rp. Rp.
17 Biaya Legalisir Surat-surat keterangan Rp. Rp.
18 Biaya Kesaksian Rp. Rp.
19 Biaya Penyelesaian Perkara oleh Pemerintah Desa Rp. Rp.
20 Biaya Keterangan lain yang memerlukan Legalisir Desa Rp. Rp.
21 Biaya Ijin Mendirikan Bangunan (Rumah batu, rumah Panggung) Rp. Rp.
22 Biaya dari Usaha Penggilingan Padi Rp. Rp.
23 Biaya usaha Pembuatan Batu bata Rp. Rp.
24 Biaya tanah penggarap Kebun, tegalan, Rp. Rp.
25 Biaya Jual Beli Tanah Rp. Rp.
26 Biaya Jual Beli hewan besar di luar blangko Rp. Rp.
27 Biaya Jual Beli hewan kecil diluar blangko Rp. Rp.
28 Biaya Jual beli Kayu (tebangan) Rp. Rp.
29 Biaya jual Beli Pucuk teh Rp. Rp.
30 Biaya Pemilik Kios Rp. Rp.
31 Ijin Hajatan (Pernikahan, Sunatan) Rp. Rp.
32 Ijin Hajatan Doa Selamatan Rp. Rp.
33 Biaya Surat Keterangan Meninggal Dunia Rp. Rp.
34 Biaya Surat Keterangan Tidak Mampu Rp. Rp.
35 Biaya Surat Keterangan mendapatkan pinjaman di Bank Rp. Rp.
36 Biaya Surat Keterangan Permohonan Kewarganegaraan Rp. Rp.
37 Biaya Surat Keterangan tidak menjadi Pengurus Partai Politik Rp. Rp.
38 Biaya Surat Keterangan tidak memepunyai mata pencaharian tetap Rp. Rp.
39 Biaya Surat Pengurusan surat untuk mendapatkan akte tertentu Rp. Rp.
40 Dana Gotong Royong / KK Rp. Rp.
41 Partisipasi tenaga kerja (Rekomendasi Masuk Kerja) Rp. Rp.
42 Partisipasi tenaga kerja (Rekomendasi perpanjangan kontrak kerja) Rp. Rp

Ditetapkan : di Pangkalan
Pada tanggal : 30 Desember 2016

KEPALA DESA PANGKALAN

H. R. SODIKIN
MENYETUJUI
KETUA Bamusdes Pangkalan

AHMAD ENGKOS KUSTIANA

Lampiran III Peraturan Desa Pangkalan


Nomor : 7 Tahun 2016
Tanggal : 30 Desember 2016
Tentang : Pungutan Desa

Rincian Penggunaan Dana Pungutan Desa yang diatur dalam Peraturan Desa
Besarnya
No Jenis Pungutan
Sebelumnya Sekarang

1 Biaya .................................... Rp. Rp.


2 Biaya .................................... Rp. Rp.
3 Biaya .................................... Rp. Rp.
4 Biaya .................................... Rp. Rp.
5 Biaya .................................... Rp. Rp.
6 Biaya .................................... Rp. Rp.
7 Biaya .................................... Rp. Rp

Ditetapkan : di Pangkalan
Pada tanggal : 30 Desember 2016

KEPALA DESA PANGKALAN

H. R. SODIKIN
MENYETUJUI
KETUA Bamusdes Pangkalan

AHMAD ENGKOS KUSTIANA

Anda mungkin juga menyukai