Anda di halaman 1dari 2

Algoritma Penyortiran

Pengertian Algoritma Sorting adalah kumpulan langkah sistematis atau secara berutan
untuk memperoleh hasil yang diinginkan. Sorting dapat didefinisikan sebagai pengurutan
sejumlah data berdasarkan nilai tertentu. Pengurutan dapat dilakukan dari nilai terkecil ke nilai
terbesar (ascending) atau sebaliknya dan menempatkan elemen list pada urutan tertentu Urutan
yang sering dipakai adalah urutan numerik dan leksikografis

Sorting dapat dibedakan menjadi dua, yaitu :


-Comparasion Sort / penggurutan dengan pembandingan adalah algoritma yang dalam proses
pengurutannya melakukan pembandingan antar data.
-Non-Comparasion Sort / pengurutan tanpa pembandingan adalah algoritma pengurutan dimana
dalam prosesnya tidak melakukan perbandingan antar data.

Beberapa metode sorting mengurutkan data yang dikenal antara lain adalah:
Bubble short
Ide dari algoritma bubble sort adalah mengulang proses pembandingan antara tiap-tiap elemen
array dan menukarnya apabila urutannya salah.
Teknik ini menyusun data yang diinginkan secara berurutan dengan membandingkan elemen
data yang ada dan terus diulang hingga tidak perlu dilakukan penukaran lagi
Quick short
Algoritma quick short ditemukan oleh E. Hoare. Algoritma ini menggunakan metode rekursi
sampai habis. Prinsipnya membagi data menjadi dua bagian yang sama (kiri dan kanan).
Dimana data tengah menjadi pivot (pusat operasi). Kemudian kita akan mengumpukan data
dengan nilai lebih kecil dari pivot disebelah kiri pivot, dan di kanan untuk yang lebih besar.
Karena dimungkinkan bagian kiri dan kanan pivot tidak sama besarnya. maka dari itu tiap bagian
di bagi menjadi dua lagi sehingga mempunyai pivot yang baru.
Shell Sort
Prinsipnya hampir sama dengan Bubble Sort tetapi dioptmisisasi sehingga lebih cepat.
Ditemukan oleh Donald Shell. prinsipnya adalah membandingkan data dengan jarak tertentu
dalam array.

Selection Sort
Selection Sort merupakan salah satu algoritma pengurutan yang sederhana. Ide dasarnya
adalah melakukan beberapa kali pass untuk melakukan penyeleksian elemen struktur data. Untuk
sorting ascending (menaik), elemen yang paling kecil di antara elemen-elemen yang belum urut,
disimpan indeksnya, kemudian dilakukan pertukaran nilai elemen dengan indeks yang disimpan
tersebut dengan elemen yang paling depan yang belum urut. Sebaliknya, untuk sorting
descending (menurun), elemen yang paling besar yang disimpan indeksnya kemudian ditukar.
Selection Sort diakui karena kesederhanaan algoritmanya dan performanya lebih bagus daripada
algoritma lain yang lebih rumit dalam situasi tertentu. Algoritma ini bekerja sebagai berikut:

1.Mencari nilai minimum (jika ascending) atau maksimum (jika descending) dalam
sebuah list
2.Menukarkan nilai ini dengan elemen pertama list
3.Mengulangi langkah di atas untuk sisa list dengan dimulai pada posisi kedua
4.Secara efisien kita membagi list menjadi dua bagian yaitu bagian yang sudah diurutkan,
yang didapat dengan membangun dari kiri ke kanan dan dilakukan pada saat awal, dan
bagian list yang elemennya akan diurutkan.
Insertion Sort
Algoritma insertion sort pada dasarnya memilih data yang akan diurutkan menjadi dua bagian,
yang belum diurutkan dan yang sudah diurutkan. Elemen pertama diambil dari bagian array yang
belum diurutkan dan kemudian diletakkan sesuai posisinya pada bagian lain dari array yang telah
diurutkan. Langkah ini dilakukan secara berulang hingga tidak ada lagi elemen yang tersisa pada
bagian array yang belum diurutkan.

Merge Sort
Algoritma merge sort merupakan algoritma yang menggunakan cara divide and conquer dimana
memecah kemudian menyelesaikan setiap bagian dan menggabungkan nya kembali.

Heap Sort
Algoritma heap sort merupakan algoritma sorting menggunakan struktur data heap, dengan nilai
parent selalu lebih besar dari pada nilai childnya.

Manfaat algoritma sorting

Kelebihan Sorting adalah untuk memudahkan dalam pencarian data, dan juga


agar data lebih sestematis karena terurut. Sehingga metode pengurutan
dengan menggunakan sorting sangat bermanfaat dalam pencarian data.

Anda mungkin juga menyukai