Anda di halaman 1dari 1

DUA GURU MA.

AL-HIDAYAH IKUTI KURSUS MAHIR DASAR PRAMUKA

Bantan, Pengurus Kwartir Ranting (Kwaran) Bantan menyelenggarakan pelatihan Kursus Mahir Dasar
(KMD) Gerakan Pramuka Tahun 2023 di Bumi Perkemahan Awang Perkasa. Senin, 29 Mei 2023.

KMD atau Kursus Mahir Dasar merupakan suatu kegiatan pendidikan dan pelatihan yang bertujuan
memberi bekal pengetahuan dasar dan pengalaman praktis membina pramuka melalui kegiatan
kepramukaan dalam satuan pramuka yang meliputi perindukan siaga, pasukan penggalang, ambalan
penegak, dan racana pandega.

Kursus Mahir Dasar (KMD) kali ini diikuti oleh 73 peserta diantaranya ada 2 (dua) orang guru MA. Al-
Hidayah Pambang Baru yang mengikuti pelatihan ini. Kegiatan ini dilaksanakn dari tanggal 26 Mei
sampai dengan 30 Mei 2023.

Panitia KMD Tahun 2023 yakni Murni, SE.I mengkonfirmasi bahwa memang benar adanya 2 (dua)
orang guru MA. Al-Hidayah mengikuti kursus untuk tahap ini.

“Alhamdulillah, memang benar ada dua orang peserta kita yang berasal dari MA. Al-Hidayah salah
satunya adalah Kepala Madarasahnya. Mereka berdua saat ini sedang mengikuti kegiatan dengan
baik dan lancar sampai dengan saat ini, saya melihat antusiasme mereka dan semangat yang tinggi
juga”. Ujar Murni.

Guru yang berasal dari MA. Al-Hidayah yakni Ibuk Faridah, S.Ag dan Bayu Affandi, S.Sos. Dengan
demikian nanti kedepannya MA. Al-Hidayah akan memiliki 4 (empat) guru yang memiliki sertifikat
mahir dasar dan lanjutan diantaranya (tiga orang memiliki sertifikat mahir dasar dan satu orang
memiliki mahir lanjutan)

Anda mungkin juga menyukai