Anda di halaman 1dari 3

KEMENTERIAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL/

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL


REPUBLIK INDONESIA
JALAN TAMAN SUROPATI NOMOR 2 JAKARTA 10310
TELEPON (021) 31936207, 3905650; FAKSIMILE (021) 3145374
www.bappenas.go.id

Nomor : B-09666/SA.01/SDI/RT.02/05/2023 Jakarta, 30 Mei 2023


Sifat : Segera
Perihal : Undangan Konsinyering Pengenalan, Pengelolaan dan Penyelenggaraan Portal
Satu Data Indonesia

Kepada Yth.
(terlampir)
di Tempat

Menindaklanjuti kebijakan yang tertuang di dalam Peraturan Menteri PPN Nomor 17 Tahun
2020 tentang Penyelenggaraan Portal Satu Data Indonesia, dibutuhkan pengenalan dan pelatihan
lebih lanjut terkait teknis pengelolaan dan penyelenggaraan Portal Satu Data Indonesia. Dalam hal ini,
Sekretariat Satu Data Indonesia Tingkat Pusat telah menerbitkan instrumen regulasi berupa Panduan
Penggunaan Portal Satu Data Indonesia. Panduan sebagaimana dimaksud akan memuat maksud,
tujuan, ruang lingkup, kaidah pelaksanaan dan hal-hal lainnya yang harus diatur lebih lanjut dan
dilaksanakan, karena belum secara eksplisit dan khusus diatur.
Berkenaan dengan hal tersebut diatas, Sekretariat Satu Data Indonesia tingkat pusat akan
menyelenggarakan kegiatan “Pengenalan, Pengelolaan dan Penyelenggaraan Portal Satu Data
Indonesia”. Kegiatan ini bertujuan untuk lebih memperkenalkan Portal Satu Data Indonesia kepada
anggota Sekretariat Satu Data Indonesia tingkat pusat. Untuk itu, kami bermaksud mengundang
Bapak/Ibu untuk hadir pada kegiatan yang akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal : Minggu – Rabu, 4 - 7 Juni 2023


Waktu : 09.00 WIB – Selesai
Tempat : Hotel Santika, Botani Square Mall Bogor, Jl.
Raya Pajajaran, RT.04/RW.05, Tegallega,
Bogor Tengah,16129
Agenda : Pengenalan, Pengelolaan Dan Penyelenggaraan
Portal Satu Data Indonesia

Mengingat pentingnya kegiatan ini, kami harapkan kehadiran dan partisipasi aktif dari
Bapak/Ibu. Apabila Bapak/Ibu membutuhkan informasi dan konfirmasi lebih lanjut dapat menghubungi
narahubung Sdr. Fardian Sefreza (085171152552).
Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih

Direktur Sistem dan Prosedur Pemantauan Evaluasi dan Pengendalian


Pembangunan selaku Sekretaris Sekretariat SDI Tingkat Pusat

Hari Dwi Korianto, S.Kom, MSi


NIP.196409081988011001

Tembusan :
Deputi Bidang Pemantauan, Evaluasi, dan Pengendalian Pembangunan selaku Koordinator Forum
Satu Data Indonesia Tingkat Pusat.
Lampiran I
Nomor : B-09666/SA.01/SDI/RT.02/05/2023
Tanggal : 30 Mei 2023

DAFTAR UNDANGAN
Sekretariat Satu Data Indonesia tingkat Pusat, Kementerian PPN/Bappenas:
1. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Program Perencanaan Pembangunan Nasional XVIII;
2. Tim Manajemen Sekretariat Satu Data Indonesia tingkat Pusat;
3. Tim Sekretariat PPK PPN XVIII.
Lampiran II
Nomor : B-09666/SA.01/SDI/RT.02/05/2023
Tanggal : 30 Mei 2023

LAMPIRAN AGENDA
KEGIATAN KONSINYERING PENGENALAN, PENGELOLAAN DAN PENYELENGGARAAN PORTAL
SATU DATA INDONESIA

Hari/Tanggal Waktu Agenda Keterangan

Hari Pertama

Minggu, 4 Juni 09.00 – Keberangkatan menuju lokasi Seluruh peserta


2023 20.00

Senin, 5 Juni 09.00 – Pembuka acara, sambutan dan paparan Manager Bidang Aplikasi
2023 09.15 pengantar dan Teknologi
09.15 – Keterhubungan Sistem Penghubung Layanan Kementerian Komunikasi
09.30 Pemerintah dengan Satu Data Indonesia dan Informatika, Pranata
Komputer Pertama
09.30 – Paparan mengenai gambaran umum modul- Bidang Aplikasi dan
12.00 modul dan fitur yang terdapat pada Portal Satu Teknologi
Data Indonesia, antara lain:
1. Modul Layanan Portal Satu Data
Indonesia;
2. Modul Permohonan Akses;
3. Modul Aplikasi Sekretariat;
4. Modul Learning Management System;
5. Modul Customer Relationship
Management.
12.00 – ISHOMA
13.00
13.00 – Uji coba penggunaan Portal Satu Data Seluruh Peserta
15.30 Indonesia
15.30 – Penutup Bidang Aplikasi dan
16.00 Teknologi

Hari Kedua

Selasa, 6 Juni Agenda PPK PPN XVIII Seluruh Peserta PPK PPN
2023 XVIII

Hari Ketiga

Rabu, 7 Juni 09.00 – Perjalanan Pulang


2023 12.00

Anda mungkin juga menyukai