Anda di halaman 1dari 2

CUCI TANGAN DENGAN SABUN DAN AIR MENGALIR

No. Dokumen No. Revisi Halaman


B.2.009/SPO/KP3/I/2023 00 1/2
Ditetapkan Oleh:
SPO Tanggal terbit Penanggung Jawab
6 Januari 2023 Klinik Pratama Sada Jiwa

( dr. I Gusti Ayu Puriayuni)


PENGERTIAN Salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari
jemari dengan menggunakan air ataupun cairan lainnya oleh manusia
dengan tujuan untuk menjadi bersih
Sebagai acuan petugas dalam mencegah terjadinya infeksi silang pada
TUJUAN pasien dan petugas serta meningkatkan perilaku hidup bersih dan
sehat pada seluruh pegawai, masyarakat pengunjung dan penunggu
pasien di Klinik Pratama Sada Jiwa.
1. Peraturan Penanggung Jawab Klinik Pratama Sada Jiwa Nomor 1
KEBIJAKAN Tahun 2022 tentang Peraturan Internal Klinik Pratama Sada Jiwa
2. Cuci tangan dilakukan pada 5 momen :
a. Sebelum kontak dengan pasien;
b. Sebelum tindakan aseptik;
c. Setelah terkena cairan tubuh pasien;
d. Setelah kontak dengan pasien;
e. setelah kontak dengan lingkungan sekitar pasien.

Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 27 Tahun 2017 tentang Pedoman


REFERENSI Pencegahan dan Pengendalian Infeksi
Gerakan dilakukan kurang lebih 60 detik
PROSEDUR 1. Basahi tangan dengan air mengalir yang bersih
2. Tuangkan sabun secukupnya, pilih sabun cair
3. Ratakan sabun dengan kedua telapak tangan
4. Gosokkan punggung dan sela-sela jari tangan dengan tangan
kanan dan sebaliknya
5. Gosokkan kedua telapak tangan dan sela-sela jari
6. Jari-jari sisi dalam dari kedua tangan saling mengunci, kemudian
gosokkan
7. Gosok ibu jari kiri berputar dalam genggaman tangan kanan dan
lakukan sebaliknya
8. Gosok dengan memutar ujung jari-jari di telapak tangan kiri dan
sebaliknya
9. Bilas kedua tangan dengan air mengalir
10. Keringkan dengan handuk sekali pakai atau tissue towel sampai
benar-benar kering
11. Gunakan handuk sekali pakai atau tissue towel untuk menutup kran
12. Buang tissue pada tempat sampah non infeksius, tempatkan
handuk sekali pakai pada tempat yang telah disediakan.
UNIT TERKAIT Semua Unit

Anda mungkin juga menyukai