Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tri Binuko

Nim : 22533671
Kls : Prosus K2
UTS ORGANISASI KOMPUTER
1. a. Input. Fungsi pertama adalah input, yaitu menerima data atau informasi dari sumber luar. Contoh paling mudah dari
fungsi ini adalah informasi dari ketikan keyboard atau klik mouse
b. Processing. Fungsi utama dari komputer adalah melakukan pemrosesan. Yang diproses adalah berbagai macam data
dan informasi yang diberikan oleh perangkat input. Kemudian data yang tersimpan dalam memori internal akan
diproses untuk menghasilkan informasi baru yang nantinya akan dikirim ke perangkat output.
c. Output. Setelah diproses, informasi yang dihasilkan akan menjalankan fungsi output.
d. Storage. Fungsi komputer yang terakhir adalah sebagai tempat untuk menyimpan informasi. Informasi yang disimpan
juga bisa dibedakan menjadi data pengguna dan data instruksi.

2. a. Memory Buffer Register (MBR), berisi sebuah word yang akan disimpan di dalam memori atau digunakan
untuk menerima word dari memori.
b. Memory Address Register (MAR), untuk menentukan alamat word di memori untuk dituliskan dari MBR atau
dibaca oleh MBR.
c. Instruction Register (IR), berisi instruksi 8 bit kode operasi yang akan dieksekusi.
d. Instruction Buffer Register (IBR), digunakan untuk penyimpanan sementara instruksi sebelah kanan word di
dalam memori.
e. Program Counter (PC), berisi alamat pasangan instruksi berikutnya yang akan diambil dari memori.
f. Accumulator (AC) dan Multiplier Quotient (MQ), digunakan untuk penyimpanan sementar operand dan hasil
ALU. Misalnya, hasil perkalian 2 buah bilangan 40 bit adalah sebuah bilangan 80 bit; 40 bit yang paling berarti
(most significant bit) disimpan dalam AC dan 40 bit lainnya (least significant bit) disimpan dalam MQ.
g. IAS beroperasi secara berulang membentuk siklus instruksi. Komputer IAS memiliki 21 instruksi

3. a. Generasi pertama dimulai ketika komputer digunakan dalam akademi dan militer, seperti Komputer Atanasoff-Berry
dibuat pada tahun 1937 untuk menyelesaikan sistem persamaan linear dan komputer Colossus untuk memecahkan
kode rahasia Jerman Nazi. Kemudian, ENIAC yang dibangun pada tahun 1946 menjadi komputer pertama untuk tujuan
umum. Ketika komputernya dinyalakan untuk pertama kali, Philadelphia mengalami mati listrik. Komputer generasi ini
menggunakan tabung vakum untuk menyimpan data dan ukurannya memakan satu ruangan.
b. Generasi kedua dimulai ketika transistor menggatikan tabung vakum. UNIVAC diperkenalkan ke publik tahun 1951
untuk penggunaan komersial. Kemudian, pada tahun 1953, IBM memulai bisnis komputernya dengan merilis IBM 650
dan IBM 700. Berbagai bahasa pemrograman mulai dikembangkan dan komputer mulai memiliki memori dan sistem
operasi.
C. Generasi ketiga dimulai ketika teknologi transistor meningkat menjadi sirkuit terpadu. Komputer mini adalah inovasi
yang signifikan dalam generasi ini dan mempengaruhi generasi komputer selanjutnya. NASA menggunakan komputer
generasi ini untuk melancarkan Program Apollo, seperti Komputer Bimbingan Apollo untuk mempermudah kendali
Apollo Command/Service Module. Digital Equipment Corporation menjadi perusahaan komputer nomor dua di
belakang IBM dengan komputer PDP dan VAX-nya. Komputer ini membawa ke pengembangan sistem operasi yang
berpengaruh, Unix.
d. Generasi keempat dimulai pada dasawarsa 1970-an ketika penemuan MOSFET dan integrasi berskala besar
selanjutnya membawa ke pengembangan mikroprosesor di awal 1970-an. komputer pribadi yang semakin kecil berkat
mikroprosesor mulai berkembang, dimulai dari komputer rumahan dan komputer meja. Teknologi selanjutnya adalah
laptop dan ponsel cerdas yang sangat fenomenal, membawa berbagai perusahaan teknologi ke dalam perang paten atas
ponsel cerdas.
e. Generasi kelima digadang-gadang sebagai tahapan perkembangan teknologi paling canggih saat ini dan diciptakan
pertama kali pada tahun 1980-an. Peningkatan dari segi visualisasi, menjadikan tampilan visual pada komputer di
generasi kelima mempunyai resolusi sangat tinggi dan begitu tajam. Negara yang mempelopori sejarah perkembangan
komputer pada generasi kelima adalah Jepang. Dalam proses pengembangannya, terdapat penambahan komponen-
komponen penting ke dalam sistem komputer modern saat ini. Hal ini dikarenakan komponen yang digunakan pada
komputer generasi kelima adalah menerapkan ragam teknologi modern, seperti superkonduktor, ULSI, dan kecerdasan
buatan (atau kalian lebih mengenalnya dengan sebutan Artificial Intelligence).

4. Hukum Moore, yang menyatakan bahwa kompleksitas sebuah mikroprosesor akan meningkat dua kali lipat tiap 24 bulan
sekali, sekarang semakin dekat ke arah jenuh.
5. a. Komputer digital adalah mesin komputer yang diciptakan untuk mengolah data yang bersifat kuantitatif dalam bentuk
angka, huruf, tanda baca dan lain-lain.Yang pemrosesnya dilaksanakan berdasarkan teknologi yang mengubah sinyal
menjadi kombinasi bilangan 0 dan 1.Merupakan hasil teknologi yang mengubah sinyal menjadi kombinasi urutan
bilangan 0 dan 1 (disebut juga dengan biner) untuk proses informasi yang mudah, cepat dan akurat.

b. Komputer hybrid merupakan komputer yang bekerja secara kualitatif dan kuantitatif karena merupakan kombinasi
antara komputer analog dan komputer digital.

c. Komputer analog adalah komputer yang bekerja secara analog untuk mengolah data yang sifatnya continue, datanya
berupa besaran fisik dan angka-angka.Level analog di sini adalah lawan ( dual ) dari level digital , yang mana level digital
adalah level tegangan 'high' (tinggi) dan 'low' (rendah), yang digunakan dalam implementasi bilangan biner.Secara
mendasar, komponen elektronik yang digunakan sebagai inti dari komputer analog adalah op-amp (operational
amplifier).

6. Klasifikasi komputer ialah penggolongan komputer sesuai macam-macam dasarnya. Berikut penjelasannya:
- Klasifikasi komputer berdasarkan jenis data yang diolah:
1. Analog computer
2. Digital computer
3. Hybrid computer

- Klasifikasi komputer berdasarkan kemampuan komputer:


1. Small scale computer
2. Medium scale computer
3. Large scale computer

- Klasifikasi komputer berdasarkan ukuran fisik:


1. Mini computer
2. Micro computer

- Klasifikasi komputer berdasarkan bidang masalah:


1. Special purpose computer
2. General purpose computer

Anda mungkin juga menyukai