Anda di halaman 1dari 4

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA LAGU SOLO

Waktu Dan Tempat Pelaksanaan:


1. Hari/Tanggal: Jumat/11 Agustus 2023, Selasa/15 Agustus 2023, Rabu/16 Agustus 2023
2. Pukul: 21.00 -22.30 Wita
3. Tempat: Pelataran Mesjid Al Markaz Al Ma’arif

Materi Lomba:
1. Peserta membawakan lagu wajib dan lagu pilihan
Berikut adalah daftar lagu wajib tersebut:
-
-
-

Teknis Lomba:
1. Peserta lomba akan menyanyikan 2 buah lagu yang dipilih (lagu wajib dan pilihan)
2. Pada saat pelaksanaan lomba, peserta menggunakan pakaian/kostum bebas dan tetap sopan
3. Panitia akan memutarkan minus one yang telah dipilih atau diserahkan sebagai pengiring
pada saat perlombaan berlansung
3. Peserta akan tampil sesuai nomor urut yang telah dibagikan panitia sebelumnya
4. Pergantian peserta pada saat perlombaan akan dipandu oleh MC
5. Penilaian akan dilakukan oleh juri dibelakang layar
6. Hal-Hal terkait perubahan dan kendala pada saat perlombaan harap disampaikan kepada
panitia

Kriteria Penilaian:
1. Materi Vocal dengan bobot nilai 30% meliputi
- Karakter
- Kualitas Vokal.
2. Teknik Vokal dengan bobot nilai 40% meliputi
- Intonasi
- Artikulasi
- attack/ending phrasering.
3. Pembawaan lagu (ekspresi dan interpretasi) dengan bobot nilai 30% meliputi
- Penjiwaan lagu,
- Penguasaan lirik,
- Dinamika,
- Improvisasi dan keselarasan antara lagu dan musik
- Penampilan meliputi sikap profesional dalam bernyanyi dan
- Penguasaan panggung.
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA PERAGAAN BUSANA NASIONAL
“INDONESIA TEMPO DOLOE”
Waktu Dan Tempat Pelaksanaan:
1. Hari/Tanggal: Rabu/16 Agustus 2023
2. Pukul 20.00 – 21.00 Wita
3. Tempat: Pelataran Mesjid Al Markaz Al Ma’arif
Tema Kegiatan:
1. Busana nasional dengan tema “Indonesia Tempo Doloe”
Ketentuan Peserta:
1. Peserta Dibuka Secara Umum
2. Peserta per orang berjenis kelamin laki-laki atau perempuan
Ketentuan Lomba:
1. Kostum yang dikenakan merupakan busana nasional yang identik dengan “indonesia
tempo doloe”
2. Setiap peserta mempersiapkan dan membawa segala perlengkapan Busana, kecuali dvd
player (Musik Pengiring)
Kriteria Penilaian:
1. Personal : Keberanian, teknik Gaya Catwalk, Keserasian gerak dengan music dan ekspresi.
2. Busana : Keserasian dengan Tema Lomba dan Makeup.

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA AKUSTIK


Waktu Dan Tempat Pelaksanaan:
1. Hari/Tanggal: Selasa/08 Agustus 2023, Sabtu/12 Agustus 2023
2. Pukul: 21.00-21.30
3. Tempat: Pelataran Mesjid Al Markaz Al Ma’arif
Tema Lomba:
1. Lomba Akustik Lagu Kemerdekaan
Ketentuan Lomba:
1. Peserta yang mendaftar wajib mengikuti Technical Meeting sesuai waktu yang telah
ditentukan oleh panitia.
2. Anggota Band Akustik terdiri dari 3-5 orang
3. Setiap Peserta Membawakan 1 lagu yaitu lagu tema kemerdekaan.
Berikut adalah daftar lagu wajib tersebut:
-
-
-
-
4. Durasi tampil dan melakukan seluruh persiapan adalah 15 menit
5. Peralatan lomba berasal dari panitia dan peserta
6. Pakaian Bebas Pantas
Kriteria Penilaian:
1. Harmonisasi
2. Aransemen
3. Aksi Panggung
4. Kreativitas

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA STAND UP COMEDY


Waktu Dan Tempat Pelaksanaan:
1. Hari/Tanggal: Rabu/9 Agustus 2023, Minggu 13 Agustus 2023
2. Pukul: 21-22.30 Wita
3. Tempat: Pelataran Mesjid Al Markaz Al Ma’arif
Ketentuan Lomba:
1. Lomba dibuka secara umum
2. Peserta tidak dipungut biaya (FREE)
3. Tema Lomba Stand Up Comedy adalah “Kemerdekaan”
4. Materi yang disampaikan di Stand Up Comedy tidak mengandung unsur SARA,
kekerasan, dan pornografi.
Petunjuk Teknis:
1. Peserta menyampaikan materi Stund Up Comedy sesuai dengan tema yaitu
“Kemerdekaan”
2. Peserta Stund Up Comedy diberikan waktu selama 10 menit
Kriteria Penilaian:
1. Ide atau gagasan stand up
2. Keselarasan dan kedalaman materi yang disampaikan dengan tema
3. Kreatifitas penyampaian materi Stand Up Comedy

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA PERKUSI


Waktu Dan Tempat Pelaksanaan:
1. Hari/Tanggal: Kamis/10 Agustus 2023, Senin/14 Agustus 2023
2. Pukul: 21-22.30 Wita
3. Tempat: Pelataran Mesjid Al Markaz Al Ma’arif
DESKRIPSI : Merupakan permainan alat musik berupa barang-barang recycled seperti
galon, botol plastik, kaleng, dan lain-lain yang tidak menggunakan daya listrik. Tidak
diperkenankan menggunakan alat musik formal seperti gitar, bass, dll.
DURASI : maksimal 20 menit
JUMLAH PESERTA : 10 -15 orang
TEMA : Kemerdekaan

PERATURAN PERLOMBAAN :
1. Lomba dibuka secara umum
2. Menggunakan alat-alat untuk keperluan sehari-hari (panci, botol, drum, galon,
dll) dilarang menggunakan alat musik.
3. Menyediakan sendiri seluruh keperluan, panitia hanya menyediakan fasilitas
umum : meja dan kursi.
4. Waktu yang diberikan kepada setiap peserta maksimal 20 menit (termasuk
persiapan).
5. Kostum/pakaian sopan sesuai dengan tatakrama yang berlaku. Pakaian harus
sopan (tidak mengandung SARA dan melanggar norma kesusilaan).

Kriteria penilaian dan penjurian :


1. Kostum dan penampilan : keserasian dan keseragaman kostum peserta, serta
kerapihan dan kesopanan pada penampilan.
2. Kesesuaian dengan tema : kesesuaian penampilan dengan tema dari segi apapun.
3. Keselarasan nada : keselarasan nada dan irama yang dihasilkan.
4. Variasi pukulan : beragamnya pukulan yang dikuasai peserta.
5. Teknik pukulan : cara memukul yang dikuasai peserta
6. Kreativitas : kreativitas peserta dalam pengolahan irama, nada, dan penampilan.
7. Aksi panggung : kelincahan dan keselarasan gerak peserta dalam mengiringi
nada.
8. Kekompakan kelompok : penilaian terhadap kekompakan tiap orang dalam hal
penampilan dan kesesuaian gerakan.
9. Kesesuaian waktu : tepat atau tidaknya dengan waktu yang telah disediakan.

Anda mungkin juga menyukai