Anda di halaman 1dari 2

MAKNA UMUR

"Turunlah kamu! sebagian kamu menjadi musuh bagi yang lain, dan bagi kamu ada tempat
kediaman di bumi, dan kesenangan hidup sampai waktu yang ditentukan" 1. Umur adalah waktu yang
dibatasi. Karenanya umur bernilai sangat mahal, sebab segala yang terbatas, nilai harganya akan
semakin naik. Apalagi waktu adalah sarana untuk merasakan segala kesenangan yang disediakan di atas
dunia. Berlalunya waktu adalah kerugian apabila ia tak berubah menjadi produk, baik rizki materil, ilmu
maupun amal shalih.
Umur juga bermakna hidup2, hidup yang memang benar-benar bermakna. Hidup secara jiwa dan
raga. Bukan hanya raganya saja yang terlihat hidup, namun jiwanya seakan mati. Hidup yang
keberadaannya memang benar-benar bisa dirasakan oleh orang lain. Hidup yang keberadaannya amat
berharga hingga terasa betul perbedaannya dengan mereka yang telah mati.
Umur juga bisa bermakna “menjadi sesuatu”. Umur bukan hanya tentang jumlah tahun yang
terlewati, melainkan tentang makna yang terkandung di dalamnya. Setiap tahapan kehidupan memiliki
potensi yang tak ternilai, dan setiap individu dapat menjadikan umurnya sebagai suatu hal yang berarti.
“’Ammara al-Ardh” kata orang Arab untuk menunjukkan makna meramaikan 3 bumi dengan
berbagai bangunan yang dibangun di atasnya 4. Umur bermakna kehidupan social yang hadir secara
bersama-sama. Umur yang singkat tak boleh dihabiskan untuk kesendirian. Kebanyakan umur harus
habis dalam keramaian, membaur bersama manusia, hewan, tumbuh-tumbuhan dana lam sekitar.
Adakalanya memang kita juga butuh kesendirian di antara sekian banyak keramaian, khususnya
kesendirian kita bersama Allah. Namun jangan sampai ia merenggut kebersamaan kita bersama
makhluk-makhluk Allah lainnya.
Umur juga bermakna karya, sebab kehadiran seorang manusia di antara kehidupan yang
berlangsung di atas bumi ini lewat karya yang dilahirkannya. Setiap individu memiliki potensi untuk
memberikan manfaat bagi dunia di sekitarnya. Kita memiliki kemampuan untuk menciptakan perubahan
positif, mempengaruhi orang lain, dan meninggalkan warisan yang berkesan. Melalui pekerjaan,
dedikasi, dan kebaikan hati, kita dapat memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat dan
generasi yang akan datang. Umur yang panjang dapat menjadi wadah yang memungkinkan kita untuk
terus memberikan manfaat dan memberikan dampak positif yang melampaui batasan waktu.

1
Q.S Al-Baqarah : 36
2
Mu’jam Al-Gahniy
3
Mu’jam Al-Lughah Al-‘Arabiyyah Al-Mu’aashirah
4
Mu’jam Al-Wasith, almaany.com
Umur juga bisa bermakna bertahan lama 5. Bagi mereka yang telah memaksimalkan waktunya
yang terbatas menjadi karya dan kebermanfaatannya bisa dirasakan oleh orang-orang setelahnya, maka
merekalah orang-orang yang sejatinya memiliki umur yang panjang. Layaknya Rasulullah ‫ ﷺ‬yang telah
meninggalkan kita 14 abad yang lalu namun masih dirasakan kehadirannya di antara kita lewat Sunnah-
sunnahnya yang terus hidup.

5
Idem

Anda mungkin juga menyukai