Anda di halaman 1dari 3

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH METRO JAYA


BIDANG HUBUNGAN MASYARAKAT

NOTULEN
PELATIHAN PENINGKATAN KEMAMPUAN BIDHUMAS POLDA METRO JAYA HARI KE-2
TAHUN ANGGARAN 2023

I. PENDAHULUAN
Pelatihan Peningkatan Kemampuan Bidhumas Polda Metro Jaya Tahun 2023 ini bertujuan untuk
meningkatkan kemampuan seluruh personel Bidhumas Polda Metro Jaya, Personel Seksi Humas Satker
kewilayahan Polda Metro Jaya maupun personel yg mengemban fungsi PPID di masing masing satker jajaran
Polda Metro Jaya.

II. WAKTU DAN TEMPAT


A. Hari : Selasa
B. Tanggal : 9 Mei 2023
C. Pukul : 07.00 s.d. selesai
D. Tempat : Aula Ciptasari House of Arsonia Tondano, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat

III. PESERTA LATKATPUAN


A. Pimpinan Latkatpuan
1. Karo PID Divhumas Mabes Polri;
2. Kabag Yaninfodok Biro PID Divhumas Mabes Polri;
3. Kasubbid PID Bidhumas Polda Metro Jaya.
B. Peserta Latkatpuan
1. Personel Bidhumas Polda Metro Jaya;
2. Personel Seksi Humas Polres Jajaran Polda Metro Jaya;
3. Personel PPID Satker Polda Metro Jaya.

IV. ARAHAN KARO PID DIVHUMAS MABES POLRI


Sebelum memulai materi, Karo PID Divhumas Mabes Polri Brigjen Pol Drs. Mohamad Hendra Suhartiyono,
M.Si., memberi arahan terkait pentingnya fungsi Humas di era Digital bagi kestabilan Indonesia umumnya,
maupun citra Polri khususnya. Hal ini dirasakan menjelang Pilpres 2019, dimana mulai bertebaran Informasi
Negatif bahkan Informasi Bohong (Hoax) sekalipun bertebaran di dunia maya. Disaat ini dirasakan betul fungsi
Humas sangat berperan dalam menanggulangi hal tersebut. Humas sudah berubah fungsi, dimana dulu hanya
berfungsi sebagai Penerangan kepada Masyarakat, menjadi Fungsi yang mampu menanggulangi informasi-
informasi negatif dan sebagai sumber terpercaya bagi masyarakat maupun jurnalis.
Salah satu Bukti nyata keberhasilan Fungsi Humas di tubuh Polri, Polri sering diterpa berita-berita negatif,
namun hal itu tidaklah berlangsung lama, bahkan dari berita negatif tersebut mampu digunakan sebagai batu
loncatan untuk menjadi Polri yang lebih baik, dimana hal tersebut disaksikan langsung oleh masyarakat melalui
Media Online, Cetak dan Sosial.

V. MATERI LATKATPUAN
Kabag Yaninfodok Biro Pid Divhumas Mabes Polri Kombes Pol Tjahyono Saputro, S.I.K. beserta Tim,
menjadi Narasumber penyaji Materi Latkatpuan hari ini, adapun materi yang disampaikan sebagai berikut:
A. Penyampaian Materi SPIT;
B. Penyampaian Materi Media Hub.
VI. PANUTUP
Demikian Notulen Pelatihan Peningkatan Kemampuan Bidhumas Polda Metro Jaya Hari ke-2Tahun 2023
ini dibuat untuk ditindaklanjuti

Jakarta, 9 Mei 2023


PS. KASUBBAGRENMIN BIDHUMAS
POLDA METRO JAYA

MULYADI, S.H.
AJUN KOMISARIS POLISI NRP 75030352
DOKUMENTASI LATKATPUAN BIDHUMAS POLDA METRO JAYA 2023

Anda mungkin juga menyukai