Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN

KEGIATAN URECOL-16 DAN


PERTEMUAN KE-30 LPPM PTMA JATENG-DIY
I. Pendahuluan
University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional
yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dosen dalam hal luaran penelitian dan
pengabdian masyarkat. Kegiatan ini didukung penuh oleh konsorsium LPPM PTMA
Jawa Tengah dan DIY. Pelaksanaan URECOL diadakan 2 (dua) kali dalam satu tahun
dan URECOL ke 16 ini diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Pekajangan
Pekalongan (UMPP).
LPPM sebagai lembaga yang memiliki peran penting untuk menciptakan
pengelolaan penelitian dan pengabdian masyarakat yang baik di suatu perguruan tinggi
perlu meningkatkan kapasitas lembaga, salah satunya melalui forum ilmiah, sehingga
diharapkan mampu menumbuhkan, mengembangkan dan meningkatkan partisipasi
dosen untuk melaksanakan dua dari caturdharma perguruan tinggi.
Sehubungan dengan maksud tersebut, Ketua STIKes Muhammadiyah Tegal
mengeluarkan Surat Tugas Nomor 267/TGS/I.0/F/IX/2022 tanggal 22 September 2022
kepada Nur Rahmah Hidayati, M.Si untuk melaksanakan tugas dalam rangka URECOL
ke-16 sekaligus pertemuan ke-30 konsorsium LPPM PTMA wilayah Jawa Tengah dan
DIY.
II. Deskripsi Hasil Kegiatan
Kegiatan URECOL-16 dan pertemuan ke-30 konsorsium LPPM PTMA Jawa
Tengah dan DIY dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 September 2022 pukul 08.00-16.00
WIB. Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut didapatkan hasil sebagai berikut:
1. Peserta URECOL-16 berjumlah 474 peserta dengan rincian 321 peserta dosen dan
153 peserta mahasiswa dari PTMA, PTN, maupun PTS di Indonesia.
2. Bapak H. Arsul Sani, SH, M.Si, Pr.M, LL.D sebagai keynote speaker pertama
menyampaikan materi tentang Membangun Semangat Kebangsaan dalam Dunia
Pendidikan.
3. Keynote speaker kedua, yaitu Bapak Muhammad Sayuti, S.Pd., M.Pd., M.Ed., Ph.D
menyampaikan materi dengan tema Pemanfaatan Hasil Penelitian dan pengabdian
Masyarakat untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat.
4. Kegiatan URECOL-16 dapat disaksikan di kanal Youtube UMPP dengan link
https://www.youtube.com/watch?v=cTbc36MB4zk&t=52s
5. Sementara peserta oral presenter mempresentasikan hasil penelitian dan pengabdian
masyarakat secara daring, ketua LPPM, LP3M, LRI melaksanakan pertemuan ke-30
konsorsium LPPM PTMA Jawa Tengah dan DIY yang dipimpin oleh Bapak drh.
Asep Rustiawan, M.Si selaku ketua konsorsium LPPM PTMA Jawa Tengah dan
DIY didampingi oleh Ibu Nuniek Nizmah Fajriyah, S.Kp., M.Kep., Sp.KMB selaku
sekretaris.
6. Ketua konsorsium LPPM PTMA se Indonesia, yaitu Bapak Agus Ulinuha, M.T.,
Ph.D menyampaikan agar sosialisai yang lebih masif lagi terhadap ketua LPPM
supaya partisipan URECOL lebih meningkat lagi
7. Pelaksanaan evaluasi kegiatan URECOL-16 dari mulai pendaftaran peserta, sistem
pada conference tool, sampai pelaksanaan urecol.
8. Artikel terpilih dari peserta URECOL akan diterbitkan di 8 jurnal URECOL
berdasarkan kepeminatan (Education and Training; Economics and Business;
Health Sciences; Applied Sciences; Engineering; Community Development;
Multidisciplinary research; Social, Art, and Humanities), sedangkan artikel lainnya
akan diterbitkan di prosiding URECOL.
9. Adanya masukan-masukan mengenai kerjasama antar PTMA dalam hal penelitian
dan pengabdian masyarakat untuk meningkatkan klasterisasi perguruan tinggi.
10. Penentuan tuan rumah URECOL ke 17 yang akan dilaksanakan pada bulan Februari
2023 dan URECOL-18 pada bulan September 2023.
III. Simpulan dan Saran
Kesimpulan dan saran dari kegiatan URECOL-16 dan pertemuan ke-30
konsorsium LPPM PTMA Jawa Tengah dan DIY adalah:
1. Kesimpulan
a. Memperoleh gambaran kegiatan URECOL dari awal sampai akhir
b. Menghasilkan kesepakatan untuk tuan rumah URECOL selanjutnya
c. Partisipasi dosen dan mahasiswa khususnya dari PTMA menjadi faktor penting
suksesnya acara URECOL.
2. Saran
a. Perlu tindak lanjut kerjasama penelitian dan pengabdian masyarakat antar PTMA
b. Perlunya komunikasi yang lebih aktif antar sesama LPPM PTMA
c. Peran serta dosen dan mahasiswa dalam kegiatan URECOL lebih ditingkatkan
lagi.
IV. Penutup
Demikian laporan kegiatan URECOL-16 dan pertemuan ke-30 konsorsium
LPPM Jawa Tengah dan DIY ini dibuat untuk dapat dipergunakan seperlunya.

Tegal, 30 Safar 1444 H


26 September 2022

Kepala LPPM,

Nur Rahmah Hidayati, M.Si


NIP. 28.02.08.2021.0012
Lampiran 1. Foto Kegiatan URECOL-16
Lampiran 2. Foto Pertemuan ke-30 Konsorsium LPPM Jateng dan DIY

Anda mungkin juga menyukai