Anda di halaman 1dari 8

TATA IBADAH MINGGU

MINGGU II SETELAH TRINITATIS

 Ev : Keluaran 19 : 1 - 8  Ep: Yakobus 2 : 14 - 17

TOPIK:
SETIA MELAKUKAN FIRMAN TUHAN

HURIA KRISTEN BATAK PROTESTAN


MINGGU, 18 JUNI 2023
1
1. Bernyanyi BN. HKBP No. 648 : 1 - 3 “Muliakanlah Allah Bapa” /
“Sangap Di Debata Ama” BL. 648
♫♪♫
Muliakanlah Allah Bapa, muliakanlah PutraNya
Muliakanlah Roh Penghibur, Ketiganya Yang Esa
Haleluya, Haleluya. Ketiganya Yang Esa
♫♪♫
Muliakan Raja Kasih, Jurus’lamat manusia
Kini kita ahli waris dalam kerajaanNya
Haleluya, Haleluya. Jurus’lamat manusia
---Musik---
♫♪♫
(Berdiri) Muliakan Raja Surga, Tuhan yang maha kuasa
Muliakan Raja G’reja di seluruh dunia
Haleluya, Haleluya. Tuhan yang maha kuasa

2. Votum - Introitus - Doa:


P : Di dalam Nama Allah Bapa, dan Nama AnakNya Tuhan Yesus Kristus,
dan Nama Roh Kudus yang menciptakan langit dan bumi. Amin.
Demikian Firman Tuhan Allah: orang yang benar itu akan hidup oleh
percayanya; tetapi tidak ada damai sejahtera bagi orang-orang fasik!”.
Haleluya!
J : (Menyanyikan) BN. HKBP No. 852 : 1 “HALELUYA (3x) HKBP
BL. 852
Haleluya, Haleluya, Haleluya….
P : Marilah kita berdoa! Ya Tuhan Allah yang Mahakuasa! Berikanlah
bagi kami iman yang benar, yang tumbuh dan kuat. Berikanlah bagi
kami kasih yang setia mencintai Tuhan dan manusia. Berikanlah bagi
kami pengharapan yang hidup supaya kami bersukacita melakukan
kehendakMu. Dengarkanlah doa kami ini di dalam Nama AnakMu,
Tuhan Yesus Kristus, Tuhan kami. Amin.
(Duduk)
3. Bernyanyi BN. HKBP No. 666 : 1 + 3 “Kita Harus Membawa T’rang
Injil” / “Ingkon Do Boanonta Barita” BL. 666
♫♪♫
Kita harus membawa t’rang Injil bagi dunia dalam gelap
Terang kebenaran dan kasih dan damai yang menetap
dan damai yang menetap
Malam g’lap jadi remang pagi dan remang jadi siang t’rang
2
Kuasa Kristus ‘kan nyatalah, dunia penuh kasihNya
♫♪♫
Kita harus membawa berita Allah mengasihi dunia
Putra-Nya diutus ke dunia supaya kita s’lamat
supaya kita s’lamat
Malam g’lap jadi remang pagi dan remang jadi siang t’rang
Kuasa Kristus ‘kan nyatalah, dunia penuh kasihNya

4. Hukum Tuhan:
P : Dengarlah Hukum Tuhan pada Minggu ke II Setelah Trinitatis hari
ini, yaitu hukum V – X. Hukum kelima “Hormatilah ayah dan
ibumu, supaya lanjut umurmu di bumi yang diberikan Tuhan,
Allahmu, kepadamu.
J : Hukum Keenam : Jangan membunuh
P : Hukum Ketujuh : Jangan berzinah.
J : Hukum Kedelapan : Jangan mencuri.
P : Hukum Kesembilan : Jangan mengucapkan saksi dusta terhadap
sesamamu manusia.
J : Hukum Kesepuluh : Jangan mengingini rumah sesamamu:
Jangan mengingini isterinya, atau hambanya laki-laki, atau
hambanya perempuan atau lembunya atau keledainya, atau
apapun yang dimiliki sesamamu.
P : Demikian Hukum Tuhan! Marilah kita memohon kekuatan kepada
Tuhan untuk melakukan HukumNya!
P + J : Ya Tuhan Allah, kuatkanlah kami melakukan yang sesuai
dengan HukumMu. Amin.

5. Bernyanyi BN. HKBP No. 683 : 1 - 2 “Di Hadapanmu Yesus” /


Di Adopanmu Jesus” BL. 683
♫♪♫
Di hadapanMu Yesus, betapa hina diriku.
Kar’na banyaknya dosaku di hadapanMu Yesus.
♫♪♫
(Berdiri) Di hadapanMu Yesus, ‘ku menyembah dan bertelut.
‘Ku mohon pengampunanMu di hadapanMu Yesus.

6. Doa Pengakuan Dosa:

3
P : Marilah kita merendahkan diri untuk mengaku dosa kita, kita
berdoa! Ya Allah Bapa kami yang Mahakuasa dan Mahapengasih.
Kami orang berdosa yang hina ini datang kehadapanMu yang Kudus
dan Mulia mengaku dan meminta keampunan segala dosa dan kejahatan
kami. Kami sering mendukakan Tuhan karena perkataan, pikiran dan
perbuatan kami yang tidak benar. Kami tidak mengasihi Engkau dengan
segenap hati, dengan segenap kekuatan dan dengan segenap akal budi
kami. Dan kami tidak mengasihi sesama manusia seperti diri kami.
Kami layak kena murkaMu dan terkutuk selama-lamanya. Tetapi
sekarang kami datang memohon keampunan dosa kami. Tolonglah kami
agar kami dapat bertobat dan meninggalkan segala kejahatan kami
karena Yesus Kristus Anak Allah yang Tunggal dan karena NamaMu
yang kudus itu. Ya Allah kasihanilah kami orang berdosa ini. Amin

Marilah kita mendengar janji Tuhan tentang pengampunan dosa:


Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan
Allah, dan oleh karena kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-
cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus. Kristus Yesus telah
ditentukan Allah menjadi jalan pendamaian karena iman, dalam
darahNya. Kemuliaan bagi Allah di tempat yang Mahatinggi!
P + J : Amin.
(Duduk)
7. Bernyanyi BN. HKBP No. 672 : 1 + 3 “Sungguh Banyak Kerja” /
“Tung Godang Situtu” BL. 672
♫♪♫
Sungguh banyak kerja dan kewajibanmu
dalam tugas pelayananmu
Giatlah bekerja, jadikan dirimu
suri dan teladan jemaatmu
Serahkan hidupmu, tunaikan tugasmu
tanpa pamrih demi Tuhanmu
Tuhan Allah memb’ri berkat dan rahmatNya
dalam seluruh pelayananmu
♫♪♫
Bawalah terangmu ke dunia kelam
Firman hidup t’rang kes’lamatan
Memb’ri pertolongan juga penghiburan
Bagi orang lapar dan sengsara
4
Serahkan hidupmu, tunaikan tugasmu
tanpa pamrih demi Tuhanmu
Tuhan Allah memb’ri berkat dan rahmatNya
dalam seluruh pelayananmu

8. Epistel:
P : Marilah kita mendengar Firman Tuhan yang ditetapkan untuk Minggu
ke II Setelah Trinitatis yaitu dari Yakobus 2 : 14 - 17. “Apakah
gunanya, saudara-saudaraku, jika seorang mengatakan, bahwa ia
mempunyai iman, padahal ia tidak mempunyai perbuatan? Dapatkah
iman itu menyelamatkan dia?”
J : Jika seorang saudara atau saudari tidak mempunyai pakaian dan
kekurangan makanan sehari-hari,
P : dan seorang dari antara kamu berkata: “Selamat jalan, kenakanlah kain
panas dan makanlah sampai kenyang!”, tetapi ia tidak memberikan
kepadanya apa yang perlu bagi tubuhnya, apakah gunanya itu?
J : Demikian juga halnya dengan iman: Jika iman itu tidak disertai
perbuatan, maka iman itu pada hakekatnya adalah mati.
P : Demikianlah firman Tuhan. Berbahagialah orang yang mendengar
Firman Allah serta memeliharanya.
P+J: Amin.

9. Bernyanyi BN. HKBP No. 701 : 1 + 3 “Padamu ‘Ku Berjanji” /


“Tu Ho Do Au Marpadan” Bl. 701
♫♪♫
PadaMu ‘ku berjanji ya Yesus Tuhanku
‘Ku ‘kan tetap setia dan melayaniMu
Di dalam pergumulan tak takut hatiku
Kar’na Kau besertaku, pelindung hidupku
♫♪♫
(Berdiri) Ya Yesus, Kau berjanji kepada umatMu
Semua ‘kan Kau bawa ke Surga rumahMu
Dan aku pun berjanji setia padaMu
Berilah kekuatan t’rus mengikutiMu

10. Pengakuan Iman:

5
P : Marilah kita bersama-sama mengaku iman kepercayaan kita,
sebagaimana teman-teman seiman di seluruh dunia. Kita bersama-
sama mengucapkannya!
P + J : Aku percaya kepada Allah Bapa....dst.
(Duduk)
11. Warta Jemaat:
12. Bernyanyi BN. HKBP No. 30 : 1 .... “Yesus B’rikanlah Roh Hikmat”/
“Jesus Lehon Hatorangan” BL. 135 (Persembahan 1.a dan 1.b)
♫♪♫
Yesus b’rikanlah Roh hikmat untuk memahami Firman dari-Mu
Dan berilah penglihatan, juga hati yang mengerti jalan-Mu
Agar kami mengikuti jalan t’rang dalam sinar-Mu
Langkah kami aman dalam bimbingan-Mu
♫♪♫
Ajarlah kami selalu untuk memahami semua p’rintah-Mu
Agar iman kami tumbuh pada Tuhan sumber hidup umat-Mu
Makin lama s’makin kuat, iman kami kepada-Mu
Perilaku kami seturut Firman-Mu
---Musik---
♫♪♫
Berbahagialah mereka yang berlindung pada Yesus Tuhannya
Demikian bagi kita, hanya Yesus perlindungan yang baka
Yesus b’rilah kekuatan menghadapi perjuangan
Agar kami memperoleh kemenangan
♫♪♫
Dengarkanlah kami Tuhan bila kami berseru kepada-Mu
Berkat-Mu berkelimpahan bagi siapapun yang datang pada-Mu
Tetaplah bersama umat, teguhkanlah perjanjian
Sampai nanti kami masuk rumah Tuhan
---Musik---

13. KHOTBAH: KELUARAN 19 : 1 - 8


14. Bernyanyi BN. HKBP No. 28 : 1.... “Firman Tuhan Allah”
“Hata Ni Jahowa” Bl. 203 (PERSEMBAHAN II)
♫♪♫
Firman Tuhan Allah, sumber kehidupan, damai dan senang
Sumber sukacita dan pelipur lara, bagi yang resah

6
Tuhan maha kuasa, Jurus’lamat manusia
Dari kuasa dosa
♫♪♫
Semua rancangan-Nya sebelum dunia, diciptakan-Nya
Makna semua kurban penebusan dosa digenapi-Nya
Janji kes’lamatan-Nya, digenapi Kristus Tuhan
Jurus’lamat kita
---Musik---
♫♪♫
Sudah tersedia kasih dan rahmat-Nya, kemurahan-Nya
Yesus disalibkan, kurban penebusan, dosa manusia
S’gala hormat bagi-Nya, dari umat yang percaya
Yang dis’lamatkan-Nya
♫♪♫
Firman kehidupan kini dib’ritakan bagi umat-Nya
Kotbah yang bermakna, indah menyegarkan
Hati pendengar, khotbah memberi pesan
Hidup dalam pertobatan, taat pada Tuhan
---Musik---
♫♪♫
Orang yang gelisah, menyesali dosa, marilah seg’ra
Datang pada Allah, mengakui dosa, dan bertobatlah
Kar’na darah anak-Nya menghapuskan semua dosa
Kau diampuni-Nya
♫♪♫
Yesus dasar iman, utuh dan bertahan s’lama-lamanya
Itulah sikapku dan keyakinanku, dasar hidupku
Aku sudah bertekad menaati p’rintah Tuhan
Juga kehendak-Nya
---Musik---
♫♪♫
Ya Yesus Tuhanku, kasihani aku, dengar doaku
B’rilah kekuatan, untukku berjalan, ke Surga baka
Bila tiba ajalku, sambutlah kehadiranku
Duduk di sisi-Mu

7
15. Doa Persembahan - Doa Bapa Kami - Doa Berkat:
P : Marilah kita berdoa untuk menyerahkan persembahan kita kepada
Tuhan! Ya Allah Bapa kami yang di surga, kami mengaku bahwa Tuhan
adalah sumber dari segala karunia yang melimpah dalam kehidupan
kami masing-masing. Sebahagian daripada karunia itu, kami serahkan
kembali sebagai persembahan kepada Tuhan. Terimalah dan berkatilah
persembahan umatMu ini, agar dapat kami pergunakan untuk pekerjaan
dan pelayanan kerajaan Tuhan di dunia ini. Bukalah hati kami untuk
mengenal betapa banyak berkat dan karunia yang kami peroleh dari
Tuhan, supaya kami senantiasa bersyukur kepadaMu di dalam Nama
Yesus Kristus, Tuhan kami. Amin.

J : (Menyanyikan) BN. HKBP No. 204 : 2 “KU SETIA PADAMU /


Ndang tadinghononHu ho” BL. 73
♫♪♫
Tuhan karunia-Mu, roh dan jiwaku semua. Nyawa juga hidupku,
harta milikku semua. ‘Ku serahkan pada-Mu untuk s’lama-
lamanya.

P : Bapa kami yang di surga, dikuduskanlah namaMu datanglah


kerajaanMu jadilah kehendakMu di bumi seperti di surga. Berikanlah
kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya. Dan ampunilah
kami akan kesalahan kami seperti kami juga telah mengampuni orang
yang bersalah kepada kami. Dan janganlah membawa kami ke dalam
pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat.

J : (Menyanyikan): BN. HKBP No. 841: 1 “KAR’NA ENGKAU


PUNYA KERAJAAN / Ai Ho do nampuna harajaon” BL. 841
♫♪♫
Kar’na Engkau punya Kerajaan dan Kekuasaan dan Kemuliaan
sampai s’lama-lamanya, Amin.

P : Doa Berkat.

J : (Menyanyikan ) BN. HKBP No. 845 : 1 “AMIN, AMIN, AMIN


HKBP” BL. 845 (Amen (3x) HKBP
Amin, Amin, Amin.

Anda mungkin juga menyukai