Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KOTA MAGELANG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 3 MAGELANG
Jl. Kalimas No. 33 ( (0293) 363461 Magelang 56114
E-mail : smpn3mgl@gmail.com

UJIAN SEKOLAH
TAHUN PELAJARAN 2021 / 2022
PAKET MATA PELAJARAN : BAHASA INDONESIA
UTAMA
KELAS : IX ( SEMBILAN)
2 HARI, TANGGAL
WAKTU
:
:
………., ……….. 2022
07.30 – 09.00 WIB (90 MENIT)

PETUNJUK UMUM :
1. Tulislah terlebih dahulu Nomor Tes, Nama, Kelas pada lembar jawaban yang disediakan!
2. Bacalah baik-baik setiap butir soal sebelum Anda mulai mengerjakan!
3. Pilih dan kerjakanlah terlebih dahulu soal-soal yang Anda anggap paling mudah sesuai perintahnya!
4. Periksalah kembali pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas!
5. Selamat mengerjakan!
I. Pilihlah salah satu jawaban yang benar, pada huruf A, B, C atau D!

1. Perhatikan kutipan paragraf berikut!


Puskesmas Waras adalah puskesmas yang banyak dikunjungi pasien. Doktemya ramah dan terkenal
bertangan panas. Setiap pasien yang bersilaturahmi, selalu dibantu dengan baik. Tidak heran, jika banyak
orang yang berobat ke puskesmas itu.
Kata bercetak miring pada paragraf tersebut tepat diganti dengan . . . .
A. ingin, berkunjung, ditolong
B. dingin, berobat, dianjurkan
C. dingin, berkunjung, disuntik
D. dingin, berobat, dilayani

2. Kacang hijau merupakan sumber makanan yang kaya serat. (. . .) Serat tidak larut membantu menjaga sistem
pencernaan agar tetap sehat dan mengurangi masalah sembelit. Adapun serat larut membantu menurunkan
kolesterol jahat dalam darah dan menjaga kadar gula darah.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraph tersebut adalah …
A. Serat yang dimaksud adalah serat ,tidak larut dan serat larut.
B. Manfaat lain dari kacang hijau adalah baik untuk kesehatan jantung.
C. Mengonsumsi kacang hijau membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
D. Mengonsumsi kacang hijau juga me ningkatkan fleksibilitas dari arteri dan vena.

3. Cermati kalimat berikut!


Narkoba merupakan (. . .) pelik di Indonesia bahkan dunia.
Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah . . . .
A. bermasalah
B. permasalahan
C. memasalahkan
D. mempermasalahkan

4. Perhatikan kutipan biografi berikut!


Tere Liye adalah penulis terkenal di Indonesia.Nama Tere Liye ini adalah nama pena dari seorang penulis
yang bemama Darwis. Tere Liye bisa dikatakan sebagai penulis paling produktif saat ini. Pasalnya penulis
yang satu ini selalu mengeluarkan karya-karya baru di setiap tahunnya. Tere Liye lahir di pedalaman Sumatra
pada tanggal 21 Mei 1979.
Penulis novel yang satu ini adalah penulis yang sangat tidak biasa ide-ide novelnya Hampir semua genre
novel pemah ditulis oleh Tere liye. la sudah menulis novel dengan berbagai tema mulai dari cinta, politik,
ekonomi, agama, pendidikan, dan berbagai tema lainnya. Setiap kali Tere Liye merilis novel, novel
terbitannya selalu diburu oleh penikmat novel Indonesia.
Padahal jika melihat latar belakang Tere Liye, ia tidak memiliki jejak penulis. Pendidikannyaadalah Ekonomi
dari kampus Universitas Indonesia. Namun, bakat Tere Liye dalam menulis tidak perlu diragukan lagi. Bahkan
beberapa novel karyanya sudah difilmkan. Beberapa karya yang difilmkan seperti Hafalan Sholat Delisa dan
Bidadari-Bidadari Surga.
Keistimewaan tokoh dalam kutipan biografi tersebut adalah . . .
A. Tere Liye lahir di pedalaman Sumatra pada 2 Mei 1979.
B. Hampir semua genre novel pernah ditulisnya dan selalu diburu oleh penikmat novel.
C. Tere Liye lulusan ekonomi dari kampus Universitas Indonesia.
D. Tere Liye tidak memiliki latar belakang sebagai penulis.
E.
5. Perhatikan paragraf berikut!
Perkembangan (. . .) saat ini tidak bisa di- hindari, teknologi (. . .) bahkan sudah merambah seluruh aspek
kehidupan termasuk pendidikan. Arus informasi yang deras memang tidak bisa dihindari karena (. . .) hal
tersebut tidaklah mudah.
Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah . . . .
A. tehnologi, digital, mengontrol
B. teknologi, dijital, mengkontrol
C. teknologi, digital, mengontrol
D. teknologi, digital, mengonterol

6. Perhatikan penggalan cerita berikut!


1) "Kita tak mungkinmengalahkan Si Kancil."
2) "Jangan khawatir kawan. Jumlah kita banyak. Kalau kita bersatu kita bisa mem permalukan Kancil yang
sombong itu," jelas Siput.
3) Beberapa hari kemudian, tersiar kabar bahwa Siput berhasil mengalahkan Kancil dengan kekompakan
dan kerja samanya.
Variasi kalimat berikut yang sesuai dengan kalimat nomor 2) adalah . . .
A. "Siput tidak takut kepada Kancil karena jumlahnya banyak," kata Siput.
B. Seekor Siput, "Merasa khawatir kalau Kancil bersatu susah dikalahkan.
C. " Seekor Siput membesarkan hati teman-temannya, "Tetap bersatu menghadapi Kancil."
D. "Jangan cemas, teman-teman, kalau kita bersatu kita dapat mempermalukan Kancil," kata seekor
Siput.

7. Kalimat berikut merupakan contoh kalimat tidak baku, kecuali …


A. Saya mohon ijin untuk tidak mengikuti rapat besok.
B. Obat itu harus ditebus di apotik sore nanti.
C. Kariernya sebagai dokter muda sangat cemerlang.
D. la memang tidak pernar tau kabar terakhir adiknya.

8. Perhatikan kalimat berikut!


. . . Baginda Ratu bersama pangeran berjalan menuju istana.
Kata sandang yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah . . . .
A. Sang
B. Si
C. Yang
D. Sri

9. Banyak remaja yang berusaha memperbanyak pertemanan mereka dari yang belum dikenal hingga yang
dikenalkan. Padahal, bisa saja di antaranya merupakan orang kriminal. 3) Tetapi, ada juga yang bisa menjadi
teman baik remaja itu sendiri. 4) Jika dilihat mempunyai banyak teman dan pandai bergaul itu sangat bagus,
terlebih lagi bukan hanya di media soslal tapi juga di dunia nyata
Kalimat yang menyatakan hubungan pertentangan pada teks tersebut ditandai dengan nomor . . .
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
10. Perhatikan bait syair berikut!
llmu akan membuatmu terjaga
Dari suramnya waktu serta masa
Cemerlang nantinya akan senantiasa
...
Larik yang tepat untuk melengkapi syair di atas adalah . . . .
A. Tertuang dalam bait cinta
B. Untuk menghibur hati yang duka
C. Tapi bagaimana pula hendak dikata
D. Menyinarimu saat masa dewasa

11. Perhatikan pantun rumpang berikut!


Tudung saji hanyut terapung,
hanyut terapung di air sungai.
...
...
lsi yang tepat untuk melengkapi pantun di atas adalah . . .
A. Kini aku tengah dalam menanti, nasib baik datang menghampiri.
B. Betapa senang hatiku ini, mendapat uang di hari raya.
C. Senyummu indah menarik hati, sampai terbawa ke alam mimpi.
D. Niat hati hendak pulang kampung, apa daya tangan tak sampai.

12. Perhatikan ilustrasi berikut!


Seluruh peserta wisuda diharapkan ber kumpul pada pukul 06.00 karena akan diadakan geladi bersih.
Kalimat pengumuman yang tepat berdasarkan ilustrasi tersebut adalah . . .
A. Seluruh peserta wisuda kehadirannya sangat diharapkan pada pukul 06.00 karena akan diadakan
geladi bersih di lapangan.
B. Sehubungan dengan diadakannya geladi bersih pada pukul 06.00, maka kepada seluruh peserta
wisuda dimohon ke hadirannya.
C. Diumumkan kepada seluruh peserta wisuda agar berkumpul di lapangan pada pukul 06.00 karena
akan diadakan geladi bersih.
D. Kepada seluruh peserta wisuda akan di adakan geladi bersih pada pukul 06.00 di lapangan, maka
harus hadir.

13. Perhatikan paragraf berikut!


Untuk menjadikan pendidikan yang baik, tidak hanya dibutuhkan teori saja, tetapi juga diperlukan praktik.
Setiap atlit profesionil, pada saat bertanding pasti menggunakan metode bermain secara konsekwen,
berbeda dengan yang amatiran.
Penulisan ejaan yang tidak tepat pada paragraf di atas adalah . . . .
A. metode, pasti, amatiran
B. atlit, profesionil, konsekwen
C. setiap, berbeda, praktik
D. teori, amatiran, praktik

14. Perhatikan kutipan cerita berikut!


Perpindahan saya ke sekolah ini tidak hanya sebuah kekosongan belaka. Suatu prinsip yang sangat kuat saya
tanamkan dalam diri saya. Saya mau berubah dan tidak mau mengulangi hal yang sama. Saya mulai tenang,
rajin belajar, kerja tugas, dan sudah jarang sekali bergaul bersama teman-teman saya, sehingga. Teman-
teman sering mengatakan bahwa saya sombong. Hal ini sedikit mengganggu saya, namun siapa peduli, telah
banyak kesusahan yang sudah saya berikan kepada keluarga saya. Keinginan untuk berdoa pun mulai
tertanam dalam diri saya. Di dalam doa selalu saya katakan, "Tuhan, saya ingin membalas kekecewaan yang
telah saya berikan kepada mama saya dengan sebuah kebahagiaan. Dengar kanlah doa saya Tuhan."
Ungkapan kecil dari hati ini selalu saya alungkan kepada yang Maha Kuasa di setiap doa saya, disertai dengan
belajar.
Nilai moral yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah . . .
A. Jika memiliki teman baru, teman lama jangan dilupakan.
B. Janganlah kita menyakiti perasaan orang lain.
C. Kita harus ulet dalam menggapai keingin an untuk membahagiakan orang lain.
D. Kita tidak boleh menyalahkan orang lain atas kesalahan kita sendiri.

15. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!


1) Para dokter juga meyakini bahwa kelapa bisa mencegah gigi berlubang.
2) Selain itu, buah kelapa bagus untuk meng obati keracunan karena buah ini dapat menetralkan racun di
dalam tubuh kita.
3) Selain buahnya, daun pohon kelapa sangat bermanfciat untuk pembuatan janur dan pembungkus
ketupat.
4) Berdasarkan penelitian yang ada, kelapa diyakini bermanfaat untuk me nyembuhkan penyakit seperti
TBC, Iuka bernanah, wasir, disentri, dan kolera.
Kalimat-kalimat tersebut menjadi paragraf yang padu jika disusun dengan urutan . . . .
A. 2), 3), 1), 4)
B. 3), 4), 2), 3)
C. 4), 2), 1), 3)
D. 4), 1), 2), 3)

16. Perhatikan teks prosedur berikut!


1) Tunggu agak hangat dan uleni sampai kalis!
2) Lelehkan gula dan air!
3) Bentuk adonan menjadi bulat kecill
4) Boba siap digunakan.
5) Campurkan tepung tapioka dengan cokelat bubuk, aduk hingga merata!
6) Campurkan tapioka dan cokelat bubuk ke dalam lelehan gula!
7) Masukkan adonan yang sudah dibulat kan ketepung tapioka supaya tidak me nempell
Urutan petunjuk pembuatari boba agar tnen jadi teks prosedur yang tepat adalah . . . .
A. 2), 6), 5), 3), 1), 7), 4)
B. 2), 3), 6), 5), 1), 7), 4)
C. 5), 1), 3), 2), 6), 7), 4)
D. 5), 2), 6), 1), 3), 7), 4)

17. Perhatikan teks berikut!


Wilayah Pasar Beringharjo pada awalnya adalah hutan beringin. Tidak lama setelah berdirinya Keraton
Yogyakarta pada tahun 1758, wilayah pasar ini dijadikan (. . .) ekonomi oleh warga Yogyakarta dan
sekitarnya. Nama Beringharjo diberikan setelah (. . .) Sri Sultan Hamengkubuwono VIII pada tanggal 24 Maret
1925.
Kata yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah . . . .
A. kegiatan, berdirinya
B. transaksi, dilantiknya
C. transaksi, bertakhtanya
D. pelaksanaan, dikukuhkannya

18. Perhatikan paragraf berlkut!


1)Temulawak adalah tumbuhan herbal yang berasal darl Indonesia. Habitat tanaman ini berada di hutan
tropis. 2) Tumbuhan ini mampu hidup dengan baik di dataran yang rendah. 3) Tumbuhan ini memiliki
kandungan mlnyak atsiri, kurkumin, dan zat tepung. 4) Tumbuhan ini mempunyai berbagai manfaat dalam
mencegah anemia, meningkatkan kerja ginjal, mencegah kangker, dan lain-lain.
Kata tidak baku terdapat pada kalimat nomor
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
19. Perhatikan kalimat berikut!
Pada saat melintasi jalan Soekarno-Hatta, Bandar Lampung, tiba-tiba dari arah belakang muncul seorang
pengendara liar yang memacu kuda besinya dengan sangat kencang.
Makna simbol kata kuda besi pada kutipan cerita tersebut adalah . . . .
A. hewan liar
B. hewan hitam
C. sepeda hitam
D. sepeda motor

20. Perhatikan teks berikut!


Musim kemarau panjang semakin menjadi, hingga kekeringan terjadi di mana-mana. Banyak sumber air yang
telah mengering. Hingga membuat para hewan menjadi putus asa. Pada suatu hari, para hewan memutuskan
untuk pindah mencari tempat baru yang memiliki sumber air yang masih mengalir. Mereka sengaja tidak
memberi tahu burung gagak karena mereka ingin membiarkan burung gagak yang mereka benci mati
kehausan. Akhimya, pada suatu malam para hewan berbondong-nondong pergi dengan diam-diam ketika si
burung gagak tengah asyik tidur di sarangnya.
Kutipan fabel tersebut merupakan bagian
A. orientasi
B. komplikasi
C. resolusi
D. koda

21. Perhatikan teks berikut!


Setelah menglntal beberapa lama, akhir nya buaya mendapatkan satu ekor anak kambing yang siap dia
santap. ''Tolong, jangan makan aku, dagingku tidak banyak aku masih kecil, kenapa kamu tidak makan gajah
saja yang dagingnya lebih banyak, aku bisa mengantarmu ke sana."
Makna kata yang bercetak tebal pada kutipan fabel tersebut adalah . . . .
A. mengamati dari tempat tersembunyi
B. menggunakan mata untuk memandang
C. memperhatikan dengan saksama
D. melihat melalui lubang kecil

22. Perhatikan kalimat berikut!


Taman purbakala kerajaan sriwijaya ter letak di tepi utarasungai musi, Palembang, Sumatra Selatan.
Penulisan huruf kapital yang tepat pada kalimat tersebut adalah . . .
A. Taman purbakala Kerajaan Sriwijaya terletak ditepi Utara sungai Musi, Palembang, Sumatra Selatan.
B. Taman purbakala kerajaan Sriwijaya terletak ditepi Utara Sungai Musi, Palembang, Sumatra Selatan.
C. Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya terletak di tepi utara Sungai Musi, Palembang, Sumatra Selatan.
D. Taman Purbakala kerajaan Sriwijaya terletak di tepi utara sungai Musi, Palembang, Sumatra Selatan.

23. Perhatikan kalimat berikut!


"Aku sargat bersyukur, katanya, mudah mudahan keluarga kamu akan selalu seperti ini"
Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah . . .
"Aku sangat bersyukur."katanya" mudahmudahan keluarga kamu akan selalu seperti ini".
"Aku sangat bersyukur, "katanya".mudahmudahan keluarga kamu akan selalu seperti ini".
"Aku sangat bersyukur," katanya, "mudah mudahan keluarga kamu akan selalu seperti ini."
"Aku sangat bersyukur."katanya" mudah mudahan keluarga kamu akan selalu seperti ini."

24. Bacalah kalimat berikut!


Manfaat daun jarak bagi penderita gula darah rendah adalah menenangkan kadar gula darah.
Pilihan katayang salah pada kalimat tersebut adalah . . . .
A. jarak
B. penderita
C. menenangkan
D. kadar
25. Perhatikan kutipan cerpen berikut!
Dariluarjendela kafekulihatdengan netraku orang-orang dan kendaraan berjalan lalu lalang menciptakan ilusi
keramaian yang menjadi pemandangan sehari-hari ibu kota di waktu sore. Wajar saja, hari ini adalah hari
liburan. Pastinya hampir dari semua pekerja yang merindukan rumah mereka ingin cepat merebahkan
tubuhnya dan melepaskan penat setelah bekerja keras selama sepanjang hari. Apalagi jika seseorang yang
mereka sayangi telah berada di rumah, menunggu dengan sabar.
Latar tempat kutipan cerpen tersebut adalah
A. kafe
B. jalan raya
C. rumah
D. kamar

Anda mungkin juga menyukai