Anda di halaman 1dari 7

LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK

(LKPD)

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 14 Samarinda


Kelas/Semester : XII/1
Mata Pelajaran : Matematika
Topik : Peluang Suatu Kejadian
Pertemuan ke :3

A. Identitas kelompok
Kelompok : ..........................................................
Kelas : ..........................................................
Anggota Kelompok : ..........................................................
: ...............................................................
:................................................................

B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
(KD)
3.21 Menentukan peluang 3.21.1 Menentukan peluang kejadian saling bebas dari
kejadian suatu percobaan
3.21.2 Menentukan peluang kejadian bersyarat dari
suatu percobaan
4.21 Menyelesaikan masalah 4.21.1 Menganalisis permasalahan kontekstual terkait
yang berkaitan dengan peluang kejadian saling bebas
peluang kejadian. 4.21.2 Menganalisis permasalahan kontekstual terkait
peluang kejadian bersyarat

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mengamati suatu percobaan terkait kejadian saling bebas, siswa dapat
menentukan peluang kejadian saling bebas dengan tepat.
2. Setelah mengamati suatu percobaan terkait kejadian bersyarat, siswa dapat menentukan
peluang kejadian bersyarat dengan tepat
3. Setelah mengamati permasalahan kontekstual terkait peluang kejadian saling bebas
yang diberikan, siswa dapat menganalisis untuk memecahkan masalah tersebut secara
sistematis, cermat, dan benar.
4. Setelah mengamati permasalahan kontekstual terkait peluang kejadian bersyarat yang
diberikan, siswa dapat menganalisis untuk memecahkan masalah tersebut secara
sistematis, cermat, dan benar.

D. Petunjuk LKPD
1. Isilah identitas pada bagian yang disediakan!
2. Bacalah dan pahami petunjuk belajar dengan teliti!
3. Bacalah lembar kerja siswa dengan teliti dan cermat!
4. Waktu pengerjaan adalah 30 menit
5. Jawablah pertanyaan pada tempat yang disediakan dengan lengkap dan
sistematis!
6. Tanyakan pada bapak/ibu guru jika terdapat hal yang kurang jelas!
7. Salah satu kelompk ditunjuk untuk membahas atau mempresentasikan LKPD
E. URAIAN KEGIATAN
KEJADIAN MAJEMUK

Peluang kejadian majemuk merupakan peluang dengan dua kejadian yang


terjadi, dengan kata lain dapat diartikan beberapa kejadian dapat
dikombinasikan untuk menghasilkan suatu kejadian baru, kejadian baru ini
disebut kejadian majemuk.
Kemarin kita sudah belajar mengenai kejadian saling lepas dan kejadian tidak
saling lepas. Untuk hari ini kita akan belajar kejadian saling bebas dan
kejadian bersyarat
Sebelum melakukan kegiatan dalam pembelajaran ini, pahamilah cerita
dibawah ini

Bety melihat adiknya yang bernama Andi sedang menghitung kelereng di teras rumah.
Andi sedang mempersiapkan segala sesuatunya untuk keperluan percobaan yang akan
dilakukannya besok di sekolah .
Betty: “Dik, di dalam kantong itu ada berapa kelereng? Apa saja warnanya?”
Andi: “Ada tujuh kereng kak. Kelereng biru ada 3 butir dan sisanya berwarna putih.”
Betty: “Ukurannya sama dik?”
Andi: “Ya, seluruhnya sama besar kak. Kenapa kakak bertanya seperti itu?”
Betty: “Mari belajar peluang sambil santai ya dik."
Oleh karena di dalam kantong ada 3 kelereng biru dan seluruhnya ada 7 kelereng
dengan ukuran sama, berarti peluang terambil kelereng berwarna biru adalah .
Nah, kalau ukuran setiap kelereng tidak sama, tentunya peluang terambilnya
setiap kelereng akan berbeda. Akibatnya, peluang terambil kelereng berwarna
biru bisa jadi bukan
Betty: Sekarang coba kamu ambil 1 kelereng berwarna biru, kemudian masukkan
kembali kelereng tersebut ke dalam kantong. Selanjutnya, ambil lagi 1 kelereng
secara acak. Coba tebak, berapa peluang kelereng yang terambil berwarna putih?”
Andi: “Mudah kak…. Peluang terambil kelereng berwarna putih adalah .”
Betty: “Mengapa bisa demikian dik?”
Andi: “Oleh karena kelereng yang diambil tadi dikembalikan lagi, maka jumlah kelereng
dalam kantong tetap 7 dan jumlah kelereng berwarna putih tetap 4. Dengan
demikian, peluang terambil kelereng berwarna putih adalah ."
Betty: “Wow …. Kamu pintar dik. Perlu kamu ketahui, percobaan yang tadi kamu
lakukan sebenarnya adalah salah satu contoh dari dua kejadian yang saling
bebas, dimana kejadian pertama tidak mempengaruhi kejadian kedua”.
“Dik, coba jawab pertanyaan kakak, berapa peluang terambil kelereng berwarna
putih jika kelereng berwarna biru pada pengambilan pertama tidak
dikembalikan?”
Andi: “Jawaban pertanyaan kakak mudah sekali, peluangnya . Hal ini karena
jumlah kelereng berwarna biru berkurang satu dan jumlah kelereng berwarna putih tetap
ada 4, sehingga jumlah seluruh kelereng dikantung menjadi 6”
Betty: “Memang hebat kamu dik. Jawaban kamu benar. Nah, dalam kasus ini, hasil pada
pengambilan pertama mempengaruhi hasil pada pengembalian kedua, sehingga dua
kejadian ini tidak saling bebas atau bisa juga disebut dengan kejadian bersyarat.

KEGIATAN 1 Menetukan Peluang Kejadian Saling bebas


Perhatikan permasalahan dan ilustrasi berikut

Dua dadu setimbang dilempar secara bersamaan. Tentukan peluang munculnya mata
dadu pertama 2 dan mata dadu ke dua 4

Langkah-langkah Penyelesaian:
Misalkan:
A = Kejadian munculnya mata dadu 2 pada dadu I
B = Kejadian munculnya mata dadu 4 pada dadu II
Kejadian ini merupakan kejadian saling bebas karena munculnya mata dadu 2
pada dadu I tidak mempengaruhi kejadian munculnya mata dadu 4 pada dadu II.
Dadu I
( )
( )
( )
( )
( )
Dadu II
( )
( )
( )
( )
( )
Untuk menentukan munculnya mata dadu pertama 2 dan mata dadu kedua 4, dapat
menguunakan rumus

( ) ( ) ( )

KEGIATAN 2 Menentukan peluang kejadian bersyarat


Perhatikan permasalahan dan Ilustrasi berikut

Dalam sebuah kotak berisi 2 bola merah, 1 bola putih, dan 1 bola hitam. Jika akan diambil
sebuah bola secara acak berturut-turut sebanyak dua kali tanpa pengembalian. Tentukan
peluang terambilnya keduanya bola merah.
Langkah Penyelesaiannya:
Misalkan:
A = kejadian terambilnya bola merah pada pengambilan pertama, sehingga
( )
( )
( )
( )
( )
B = kejadian terambilnya bola merah pada pengambilan kedua, sehingga
( | )
( )
( | )
( )
( )
Jadi peluang terambilnya keduanya bola merah adalah
. ( ) ( ) ( | )=...
KEGIATAN 3 Menganalisis permasalahan kontekstual terkait peluang kejadian saling bebas
Perhatikan permasalahan dan ilustrasi berikut

Pada hari Jumat, jadwal pelajaran Ani disekolah hanya matematika dan kimia, sehingga Ani
membawa berbagai buku matematika dan kimia. Di dalam tas Ani terdapat 6 buku
matematika dan 8 buku kimia. Dua buku diambil secara acak dari dalam tas satu per satu.
Jika buku pertama yang diambil dimasukkan kembali ke dalam tas sebelum buku kedua
diambil, berapakah peluang yang terambil adalah:
a. Buku pertama matematika dan buku kedua kimia
b. Buku pertama kimia dan buku kedua kimia
Langkah-langkah Penyelesaian:
Tas berisi 14 buku (6 buku matematika dan 8 buku kimia), sehingga ( )
( )
Misalkan A = kejadian terambilnya buku matematika, maka ( ) ( )
( )
B = kejadian terambilnya buku kimia, maka ( ) ( )

a. Peluang terambilnya buku matematika lalu buku kimia adalah


( ) ( ) ( )
b. Peluang terambilnya buku kimia lalu buku kimia adalah
( )
KEGIATAN 4
Menganalisis permasalahan kontekstual terkait peluang kejadian saling bebas

Perhatikan permasalahan dan ilustrasi berikut

Sebuah perusahaan berencana memilih karyawan untuk mengikuti pelatihan. Ada 5 calon pria
terdiri dari 3 dari bagian personalia dan 2 dari bagian EDP. Untuk 3 calon wanita, terdiri dari
1 dari bagian personalia dan 2 dari bagian EDP. Tentukan peluang yang dipilih mengikuti
pelatihan adalah pria dengan syarat dari bagian EDP.
Langkah-langkah Penyelesaian:
Misalkan A adalah kejadian terpilih mengikuti pelatihan dari bagian EDP.
Pada bagian EDP terdapat 2 pria dan 2 wanita (total 4 org) sehingga peluang terpilih EDP
sebagai berikut:
( )
( )
( )
N(S) = jumlah semua karyawan
B = Kejadian terpilih pria mengikuti pelatihan = 2 pria

( )
( )
( )
Jadi peluang terpilih pria dengan syarat dari bagian EDP mengikuti pelatihan adalah
( )
( )
( )
Berdasarkan kegiatan-kegiatan yang telah kalian kerjakan cobalah kalian
menyimpulkannya….

Peluang Kejadian Saling Bebas adalah . . .

Peluang Kejadian Bersyarat adalah . . .

Anda mungkin juga menyukai