Anda di halaman 1dari 4

THE ROOTS FORUM

TERM OF REFERENCE

GAMBARANUmum
Gambaran UMUM
Penelitian sejatinya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari proses
perencanaan pembangunan. Dapat dikatakan hulu dari perencanaan pembangunan adalah
hasil penelitian. Artinya, perencanaan yang berkualitas hanya dapat terwujud bila dilandasi
oleh hasil penelitian yang berkualitas pula. Sebagaimana amanat Undang-Undang (UU)
Nomor 11 Tahun 2019 tentang Sistem Nasional Ilmu Pengetahuan dan Teknologi,
disebutkan bahwa peran dari ilmu pengetahuan dan teknologi diantaranya adalah menjadi
landasan dalam perencanaan pembangunan. Adapun penyelenggaraan ilmu pengetahuan
dan teknologi itu salah satunya adalah melalui penelitian.
Mengingat pentingnya kedudukan penelitian dalam proses perencanaan
pembangunan, maka jelas penelitian menjadi kebutuhan yang mendasar dalam perencanaan
pembangunan. Sebagai kegiatan ilmiah, penelitian tentu tidak dapat dilakukan
sembarangan, namun berdasarkan pada prosedur dan metode ilmiah yang akuntabel.
Mengacu pada UU Nomor 11 Tahun 2019, diuraikan bahwa penelitian merupakan kegiatan
yang dilakukan menurut metodologi ilmiah untuk memperoleh data dan informasi yang
berkaitan dengan pemahaman tentang fenomena alam dan/atau sosial, pembuktian
kebenaran atau ketidakbenaran suatu asumsi dan/atau hipotesis, dan penarikan kesimpulan
ilmiah.
Penelitian yang baik didasarkan atas permasalahan dan kebutuhan yang ada
dimasyarakat. Dalam rangka mengumpulkan informasi terkait permasalahan dan
kebutuhan yang ada dimasyarakat dibutuhkan Forum Grup Discussion dengan Instansi
berkaitan sehingga masalah yang diangkat sesuai sasaran. Oleh karena itu, untuk menjawab
urgensi yang telah dipaparkan hadirlah program The Roots Forum dalam menjangkau
kebutuhan-kebutuhan sebagai bahan pnelitian dan berkontribusi atas penyelesaian
permasalahan di Masyarakat.

BENTUK ACARA
Bentuk Acara
Sesi acara ini berupa Forum Group Discussion mengenai issue Kesetaraan Gender sesuai
background Instansi Via Zoom Meeting.

PESERTA
Peserta
Perwakilan Tim Instansi yang diundang dan Tim Ikatan Alumni PIMNAS.
TARGET & ARAHAN
Target dan Arahan FGD
1. Isu yang melatarbelakangi terbentuknya organisasi.
2. Isu yang sedang memperjuangkan Instansi.
3. Kontribusi instansi untuk masyarakat saat ini.
4. Diskusi Isu Pendidikan.
5. Rekomendasi dari Instansi untuk riset IAP.

TUJUAN
Tujuan Umum UMUM
Kegiatan ini bertujuan memberikan rekomendasi isu yang akan diangkat dalam rencana
penelitian menyesuaikan dengan kebutuhan di Masyarakat.

WAKTU & TEMPAT


Waktu dan Tempat
Waktu pelaksanaan kegiatan ini adalah:
hari, tanggal : Jum’at, 9 Juni 2023
waktu : 09.30 WIB s.d selesai
Platform : Zoom Meeting ( https://bit.ly/TheRootsForum2023 )

SUSUNAN ACARA
Susunan Acara
Waktu Durasi Acara
Main Room
09.30 – 09.35 5 Menit Opening Acara
09.35 – 09.40 5 Menit Sambutan Perwakilan Tim
IAP
09.40 – 09.45 5 Menit Sambutan Perwakilan
Instansi
09.45 – 09.55 10 Menit Tanya jawab bersama
Instansi dan Host
09.55 – 10.20 25 Menit Forum Group Discussion
10.20 – 10.30 10 Menit Closing

PENUTUP
Penutup
Term of Reference ini disusun sebagai kerangka acuan dalam program The Roots Forum.
Yogyakarta, 31 Mei 2023
Mengetahui,
Executive Director Produser
Komunitas Ikatan Alumni PIMNAS Indonesia Silicon Valley Department

Aditia Pramudia Sunandar, S.Pd. Diah Nadiatul Jannah, S.Pd.


NRA. 004-IAP-ED-23122021 NRA. 051-IAP-SV-23122021

Anda mungkin juga menyukai