Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BONE

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE
Alamat : Jl. Cempalagi Awaru Desa Kading Kec. Awangpone, Kode Pos 92751
Email :puskesmasawaru82@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA
UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE
NOMOR TAHUN 2023
TENTANG
UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)
PROGRAM PROMKES

KEPALA UPT PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE,


Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
perlu dilakukan promosi Kesehatan dengan harapan masyarakat
merubah perilaku dengan menerapkan PHBS (Perilaku Hidup
Bersih dan Sehat) sehingga mereka dapat mengatasi masalahnya
yang berhubungan dengan kesehatan secara mandiri;
b bahwa pelaksanaan kebijakan Promosi Kesehatan yang ditetapkan
dalam keputusan Menteri Kesehatan No. 585/SK/Menkes/V/2007
tentang Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan di
Puskesmas,perlu dijabarkan lanjut secara rinci
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada
huruf a perlu menetapkan Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Awaru/Awangpone;
Mengingat : 1 Undang-undang Nomor 585 Tahun 2007 tentang Pelaksanaan
Promosi Kesehatan di puskesmas;
2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia 5063);
3. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 244 Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5587);
4. Undang- Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 298, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5607) ;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;
MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS


AWARU/AWANGPONE TENTANG UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT PROGRAM PROMKES UPT PUSKESMAS
AWARU/AWANGPONE.
KESATU : Menetapkan Upaya Kesehatan Masyarakat Program Promkes UPT
Puskesmas Awaru/Awangpone .
KEDUA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Awaru
pada tanggal 4 Januari 2023
KEPALA UPT PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE,

AKRAM
PEMBINA TK. I
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS AWARU
NOMOR TAHUN 2023
TENTANG
PENETAPAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM) PROGRAM PROMKES
UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE

RINCIAN KEGIATAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT PROGRAM PROMKES :


1. PENDAMPINGAN SMD/PIS-PK
2. MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD)
3. PENYULUHAN KESEHATAN/EDUKASI DI UKBM
4. PEMBINAAN DESA SIAGA
5. PEMBINAAN GERMAS
6. ADVOKASI TINGKAT KECAMATAN DAN DESA
7. PEMBINAAN KADER KESEHATAN REMAJA (SBH)
8. PEMBINAAN PEMBINAAN POSYANDU PRIMA
9. PEMBINAAN AKZI BERGIZI DAN PHBS DI TATANAN SEKOLAH
10. PEMBINAAN STUNTING PADA BALITA DAN AKTIFKAN POSYANDU MELALUI
KAP

KEPALA UPT PUSKESMAS AWARU/AWANGPONE

AKRAM

PEMBINA TK I

Anda mungkin juga menyukai