Anda di halaman 1dari 11

PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL-FALAH

DESA LABOY JAYA KECAMATAN BANGKINANG


KABUPATEN KAMPAR
Alamat : Desa Laboy Jaya Kec. Bangkinang

Nomor : 02 / PAN-AL FALAH / IX / 2023 Laboy Jaya, 08 September 2023


Lamp : 1 (satu) berkas
Hal : Permohonan Bantuan Dana

Kepada Yth,
…………………………………………
Di_
Tempat

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Dengan Hormat,
Sebelumnya kami berdo’a semoga Bapak/Ibu/Sdr/i senantiasa mendapatkan
rahmat, taufik dan hidayah dari Allah SWT. Aaminn.
Selanjutnya bersama ini kami sampaikan kepada Bapak/Ibu/Sdr/i perihal
rencana kelanjutan pembangunan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya dengan luas
bangunan ± 784 M2. Dimana pada tahap pertama (I) pengerjaan pembuatan pondasi
masjid alhamdulillah telah selesai, kemudian akan dilanjutkan pengerjaan untuk
bagian yang lain. Dikarenakan pada pengerjaan lanjutan ini memerlukan dana yang
cukup besar yakni Rp. 2.256.400.000 (Dua Miliar Dua Ratus Lima Puluh Enam Juta
Empat Ratus Ribu Rupiah), Maka dari itu kami selaku Panitia Pembangunan Masjid
Al-Falah Desa Laboy Jaya mengajukan permohonan bantuan dana kepada
Bapak/Ibu/Sdr/I supaya pembangunan masjid tersebut dapat segera terealisasikan
dan berjalan lancar. Adapun besaran Rincian Anggaran Biaya Lanjutan pembangunan
masjid terlampir.
Demikian Permohonan ini kami sampaikan kepada Bapak/Ibu/Sdr/i. Atas
perhatian dan bantuan dari Bapak/Ibu/Sdr/i kami ucapkan banyak terima kasih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
PROPOSAL
PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL-FALAH
DESA LABOY JAYA KECAMATAN BANGKINANG
KABUPATEN KAMPAR

A. PENDAHULUAN
Alhamdulillah puji syukur kami panjatkan Kehadirat Allah SWT, yang telah
memberikan Hidayah, Inayyah serta Rahman dan Rahim-Nya sehingga kita
senantiasa lancar dalam menunaikan kewajiban dan sukses dalam beraktifitas dan
beribadah kepada-Nya. Sholawat serta salam senantiasa tercurah kepada junjungan
kita Nabi Besar Muhammad SAW sebagai Panutan terbaik umat yang membawa
cahaya Islam.
Masjid adalah Rumah Allah SWT dan masjid merupakan tempat Ibadah
dimana setiap saat berkumpulnya umat Islam dalam menunaikan kewajiban
melaksanakan sholat khususnya berjamaah dan beribadah lainnya, dan Masjid juga
merupakan media dakwah dan syiar Islam. Karena melalui Masjid pulalah umat bisa
melakukan aktifitas Ibadah dan Syiar Islam yang lebih efektif dan efisien untuk
dilaksanakan umat agar senantiasa diwarnai oleh sikap hidup yang berlandaskan
kebersamaan yang Islami utamanya dalam hubungan dengan sesama manusia baik
dalam rumah tangga, bermasyarakat, berbangsa dan yang utama adalah hubungan
manusia dengan Allah SWT. Masjid juga menjadi tempat seorang hamba untuk
mengabdi kepada Allah SWT.
Dalam rangka meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Ibadah kepada Tuhan
Yang Maha Esa, maka kami selaku Panitia Pembangunan Masjid Al-Falah ingin
membangun Masjid Al-Falah dengan konsep bangunan yang baru. Dengan adanya
Masjid Al-Falah dengan Konsep bangunan yang baru nantinya diharapkan dapat
memberikan kenyamanan dan ketenangan dalam beribadah yang lebih baik bila
dibandingkan dengan Kondisi Masjid Al-Falah sebelumnya.

B. DASAR HUKUM
“Tidaklah pantas orang-orang musyrik itu memakmurkan masjid-masjid Allah,
sedangkan mereka mengakui bahwa mereka sendiri adalah kafir. Itulah orang yang
sia-sia pekerjaannya, dan mereka akan kekal di dalam neraka. (QS. At taubah 9:17)

“Hanya saja yang memakmurkan masjid-masjid Allah adalah orang yang beriman
kepada Allah dan hari akhir, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan
tidak takut (kepada siapa pun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang
yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk”. (QS. At
taubah 9:18)
C. LANDASAN PEMBANGUNAN
1. Keputusan Rapat Pengurus Masjid Al-Falah beserta warga masyarakat di
lingkungan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya.
2. Melihat daya tampung Masjid Al-Falah saat ini dirasa kurang cukup dalam
menampung jama’ah, dan mengantisipasi perkembangan jumlah jama’ah di
masa mendatang mengingat jumlah penduduk yang semakin bertambah dari
tahun ke tahun.

D. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
2. Memberikan Kenyamanan dan ketenangan yang lebih baik dibandingkan dengan
kondisi masjid yang sebelumnya.
3. Membangun sarana prasarana aktivitas religius kemasyarakatan.
4. Untuk mengantisipasi perkembangan di masa mendatang mengingat jumlah
penduduk yang semakin bertambah dari tahun ke tahun.
5. Memberikan dorongan moril bagi masyarakat sekitar untuk lebih giat dalam
melaksanakan ibadah di masjid dan berjama’ah.

E. SEKRETARIAT KEGIATAN
Sekretariat kegiatan Panitia Pembangunan Masjid Al-Falah berada di Jln. Pepaya
RT.16 RW.04 Dusun Bukit Indah Desa Laboy Jaya.

F. PELAKSANA DAN KEPANITIAAN


Pelaksana Pembangunan Masjid Al-Falah adalah Pekerja yang ditunjuk oleh Panitia
Pembangunan Masjid atau oleh keputusan musyawarah, yang mana hasilnya
dilaporkan kepada seluruh Jama’ah Masjid Al-Falah dan Warga masyarakat
dilingkungan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya.

G. SUMBER DANA
Adapun sumber dana pembangunan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya, antara lain :
1. Kas Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya.
2. Sumbangan para Jama’ah Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya.
3. Sumbangan warga masyarakat dli lingkungan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya.
4. Sumbangan warga masyarakat di Desa Laboy Jaya.
5. Sumbangan para Donatur pelaku usaha di Desa Laboy Jaya.
6. Sumbangan para Donatur dari luar desa.
H. RINCIAN ANGGARAN BIAYA
Adapun Rincian Anggaran Biaya pembangunan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya
terlampir.

I. PENUTUP
Demikianlah proposal ini kami sampaikan kepada Bapak/Ibu/Sdr/i. Besar
harapan kami supaya Bapak/Ibu/Sdr/I dapat memberikan bantuan dana demi segera
terealisasinya pembangunan Masjid Al-Falah Desa Laboy Jaya. Atas perhatian dan
bantuan dari Bapak/Ibu/Sdr/i kami ucapkan terima kasih.
PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL-FALAH
DESA LABOY JAYA KECAMATAN BANGKINANG
KABUPATEN KAMPAR
Alamat : Desa Laboy Jaya Kec. Bangkinang

SUSUNAN PANITIA PEMBANGUNAN


MASJID AL-FALAH

Penanggung Jawab : R. IMAM ALI SYAHID, S.T

(Kepala Desa Laboy Jaya)

Ketua : SUMARDI

Sekretaris : SUPARJONO

Bendahara : SUMARGO
PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL-FALAH
DESA LABOY JAYA KECAMATAN BANGKINANG
KABUPATEN KAMPAR
Alamat : Desa Laboy Jaya Kec. Bangkinang

FOTO DOKUMENTASI
PENGERJAAN PONDASI MASJID YANG TELAH SELESAI
PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL-FALAH
DESA LABOY JAYA KECAMATAN BANGKINANG
KABUPATEN KAMPAR
Alamat : Desa Laboy Jaya Kec. Bangkinang

No Nama Jumlah Keterangan

Anda mungkin juga menyukai