Anda di halaman 1dari 6

TUGAS MAKALAH

WAWASAN BUDAYA DAN IPTEKS


POTENSI KEBAHARIAN PANTAI BIRA

Disusun Oleh :
NUR IHSAN
D111231032

Teknik pertambangan
Fakultas teknik

Universitas Hasanuddin
2023
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Potensi kebaharian merujuk pada potensi alam yang dimiliki oleh suatu
wilayah atau negara yang berkaitan dengan laut atau perikanan. Potensi ini
mencakup berbagai aspek seperti kekayaan ikan dan sumber daya perikanan,
pariwisata bahari, transportasi maritim energi tebarukan seperti energi angin dan
gelombang laut, serta sumber daya tambang di dasar laut seperti minyak bumi
dan gas.
Potensi kebaharian juga mencakup sumber daya hayati laut seperti terumbu
karang, biota laut, dan ekosistem pesisir yang memiliki nilai ekologi yang
tinggi. Wilayah pesisir dan laut juga memiliki potensi sebagai tempat
pendudukan, perdagangan, dan hubungan antar bangsa.
Potensi kebaharian sangat penting untuk ekonomi dan kehidupan
masyarakat di wilayah-wilayah pesisir atau negara-negara kepulauan.
Pemanfaatan potensi kebaharian yang berkelanjutan dan berwawasan
lingkungan sangat penting untuk menjaga keberlanjutan sumber daya dan
melindungi sumber laut.

1.2 Perumusan Masalah


Perumusan masalah dari makalah ini adalah sebagai berikut:

1. Di manakah letak Pantai Bira?


2. Apa potensi bahari yang dimiliki Pantai Bira?

3. Bagaimana cara agar potensi bahari Pantai Bira dapat berkembang?


BAB II

PEMBAHASAN
2.1 Letak Pantai Bira
Pantai Bira terletak di timur Pantai Bara dan menghadap ke arah barat.
Pantai Bira berupa pantai pasir putih dengan butiran yang halus, dengan lebar
pantai sekitar 50 meter dan panjang lebih dari 1 kilometer. Pantai Bira sangat
landai, berair sangat sangat jernih dan dangkal, sehingga menyerupai kolam
renang raksasa. Pantai Bira adalah tempat yang sangat bagus untuk bermain air
dan berenang di laut. Tersedia berbagai
permainan rekreasi pantai, seperti banana boat
dan donat boat. Dataran Pantai Bira yang luas
cocok untuk bermain voli pantai dan
sepakbola/futsal. Pantai Bira adalah tempat yg
tepat untuk menghabiskan senja bersama
keluarga atau rekan-rekan, sambil menikmati
keindahan matahari tenggelam di laut.
https://images.app.goo.gl/YMqk1QqnCbJJZ8qZ8

2.2 Potensi Bahari yang Dimiliki Pantai Bira


Terdapat berbagai macam sumber daya yang ada di Pantai Bira yang dapat
dimanfaatkan sehingga dapat menunjang ekonomi masyarakat di
wilayahwilayah pesisir Pantai Bira, terutama di sektor pariwisata. Sejak dulu
Pantai Bira sudah terkenal karena keindahan alamnya, sehingga banyak di
minati dan menjadi salah satu pilihan ideal untuk liburan. Sehingga potensi
yang dimiliki mampu mendukung peningkatan ekonomi daerah maupun
pendapatan masyarakat. Berikut merupakan beberapa potensi kebaharian yang
ada di Pantai Bira antara lain sebagai berikut:

1. Pantai yang indah


Pantai Bira terkenal karena keindahan alamnya. Pasir putih yang bersih dan
air laut yang jernih menciptakan suasana yang menenangkan dan menarik bagi
para wisatawan. Pemandangan pantai yang indah juga membuatnya menjadi
tempat yang populer untuk berjemur, bermain pasir, atau hanya duduk
menikmati pemandangan.
2. Kegiatan scuba diving dan snorkeling
Pantai Bira merupakan spot yang populer untuk diving dan snorkeling.
Terumbu karang yang bervariasi dan keanekaragaman hayati laut membuatnya
sebagai tempat yang ideal bagi pencinta keindahan bawah laut

.3. Pulau Liukang Loe


Pulau Liukang Loe adalah salah satu daya tarik utama di sekitar Pantai Bira.
Pulau ini terkenal dengan pasir putih dan air laut yang jernih. Pengunjug dapat
menghabiskan waktu di pantainya yang indah atau melakukan snorkeling dan
menjelajahi terumbu karang yang indah.

4.Menyaksikan Pemandangan Matahari Terbenam


Pantai Bira juga merupakan tempat yang populer untuk menyaksikan
pemandangan matahari terbenam yang spektakuler. Wisatawan dapat duduk di
pantai, menikmati angin laut yang menyegarkan sambil menyaksikan matahari
terbenam di ufuk barat, meninggalkan langit dengan warna-warna indah.

2.3 cara untuk mengembangkan potensi bahari Pantai Bira


Pengelolaan obyek wisata Pantai Tanjung Bira dapat dilakukan melalui
berbagai macam strategi seperti SDM, Promosi Kepariwisataan, sarana dan
prasarana, fasilitas pelayanan dan lingkungan.

1. Sumber Daya Manusia


Sumber Daya Manusia memiliki peran penting dalam hal ini. Mereka
dianggap mampu mengontrol dan mengatasi setiap permasalahan yang terjadi
dalam proses strategi pengembangan obyek wisata khususnya wisata Pantai
Bira.
2. Promosi Kepariwisataan
Promosi Kepariwisataan, Pantai Bira merupakan salah satu destinasi wisata
terindah di provinsi Sulawesi-selatan, obyek wisata Pantai Bira tidak kalah
indahnya dengan obyek wisata yang ada di mancanegara, pasir putihnya yang
indah merupakan ciri khas pantai ini, ditambah dengan keindahan bawah
lautnya yang memukau dan bukan hanya itu masih banyak keindahan alam yang
lain yang ada di pantai Bira. Dengan keindahannya, pantai Bira bisa memiliki
daya saing yang tinggi. Agar wisata pantai ini banyak dikunjungi oleh
wisatawan maka perlu di adakan promosi.

3. Sarana dan prasarana


Sarana dan prasarana adalah kelengkapan atau fasilitas yang dimiliki suatu
daerah khususnya Pantai Bira dalam mengembangkan dan memberikan
pelayanan kepada para wisatawan agar mampu mendapatkan pelayanan yang
sesuai dengan keinginan wisatawan. Sarana prasarana merupakan unsur pokok
dalam kegiatan strategi pengembangan pariwisata. Apabila pembenahan dan
pengelolaan sarana- prasarana kepariwisataan diterlantarkan akan berakibat
pada tidak tercapainya peningkatan ekonomi seperti pada penciptaan lapangan
kerja yang merupakan pendorong pembangunan daerah. Ketersediaan sarana
dan prasarana dalam pariwisata sangat mendukung kemajuan.

4. Fasilitas pelayanan
Fasilitas pelayanan di Pantai Bira masih butuh pengembangan untuk
menjadikan pantai Bira menjadi lebih maju, dengan terpenuhinya semua
fasilitas pelayanan tersebut maka terpuaskan pula hati para pengunjung wisata,
dengan seperti itu maka para wisatawan akan berdatangan dari berbagai penjuru
dan pelosok dunia, semua ini akan membawa dampak yang lebih baik dalam
memajukan pengembangan daerah wisata tersebut

5. Lingkungan
Lingkungan merupakan hal yang paling menarik minat wisatawan lokal
maupun mancanegara. Lingkungan sangat penting bagi suatu kawasan untuk
menjadi obyek wisata tujuan. Jadi sangat penting untuk menjaga lingkungan
sekitar agar tidak tercemar maupun rusak.
DAFTAR PUSTAKA
Alsair, H. (2022, 9 22). 15 destinasi wisata pantai di bulukumba, gak jauh dari pantai bira. Diambil
kembali dari idn times sulsel: https://sulsel.idntimes.com/travel/destination/ahmad-
hidayatalsair/destinasi-wisata-pantai-di-bulukumba-gak-jauh-dari-tanjung-bira

Istiqomah, H. I. (2020, Desember 07). Nilai Ekonomi Sampah di Kawasan Wisata Pantai Tanjung Bira.
Diambil kembali dari Journa Ilmu Pertanian Indonesia:
https://journal.ipb.ac.id/index.php/JIPI/article/view/27045

Pide, A. (2023, july 22). pengaruh objek wisata alam pantai bira terhadap kesejahtraan. Diambil
kembali dari researchgate:
https://www.researchgate.net/publication/372751869_PENGARUH_OBJEK_WISATA_ALAM_
PANTAI_BIRA_TERHADAP_KESEJAHTERAAN

Ramadhani, N. (2019, agustus 11). PENGEMBANGAN POTENSI WISATA BAHARI PANTAI TANJUNG
BIRA BAGI KEMAJUAN EKONOMI MASYARAKAT SEKITAR. Diambil kembali dari academia:
https://www.academia.edu/43101523/PENGEMBANGAN_POTENSI_WISATA_BAHARI_PANTA
I_TANJUNG_BIRA_BAGI_KEMAJUAN_EKONOMI_MASYARAKAT_SEKITAR_by_Nurkhalisa_Ram
adhani

Siswandi, A. (2021, oktober 24). Cerita Perjalanan Wisata ke Tanjung Bira Hingga Hasilkan Website
Wisatabira.com. Diambil kembali dari tempoo.co:
https://travel.tempo.co/read/1520466/cerita-perjalanan-wisata-ke-tanjung-bira-
hinggahasilkan-website-wisatabira-com

Terkini, B. (2023, juli 12). Bahari: Pengertian, Manfaat, Dan Potensinya dalam Industri Pariwisata.
Diambil kembali dari Berita Terkini: https://m.kumparan.com/berita-
terkini/baharipengertian-manfaat-dan-potensinya-dalam-industri-pariwisata-20mLKXAEco5

Anda mungkin juga menyukai