Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH KABUPATEN TABANAN

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS MARGA II
Jln.Raya Alas Kedaton Desa Kukuh, Kec.Marga Kode Pos.82181
Telp 0361- 4790506 Faks :-
Website : - E-mail:puskmarga2@gmail.com

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS MARGA II
NOMOR : / SK /Pusk.Mrg II/TA / 2022

TENTANG
TIM KEPERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS MARGA II

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS MARGA II

Menimbang : a. bahwa Puskesmas sebagai sarana pelayanan kesehatan


tingkat pertama dalam pemberian pelayanan kesehatan
kepada masyarakat mempunyai peran penting dalam
mewujudkan derajat kesehatan masyarakat;

b. bahwa untuk mengoptimalisasikan dan mengintegrasikan


semua upaya keperawatan kesehatan di puskesmas agar
pelayanan yang diberikan bemutu perlu dibentuk Tim
Keperawatan Kesehatan Masyarakat Puskesmas Marga II
melalui Keputusan Kepala Puskesmas Marga II ;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun


2014 tentang Keperawatan;

2. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan


Reformasi Birokrasi Republik Indonesia no.35 tahun 2019
tentang jabatan Fungsional Perawat ;

3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019


tentang Puskesmas;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


44 Tahun 2016 tentang Manajemen Puskesmas;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


39 Tahun 2016 tentang Program Indonesia Sehat dengan
Pendekatan Keluarga;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 31 tahun 2019


tentang kebijakan Sistim Informasi Puskesmas;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS MARGA II TENTANG


TIM KEPERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT
PUSKESMAS MARGA II

Kesatu : Tim Pengelola Keperawatan Kesehatan Masyarakat Puskesmas


Marga II Tahun 2022 dan uraian tugasnya, sebagaimana
tercantum dalam lampiran merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari keputusan ini

Kedua : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan


ketentuan apabila dikemudian hari ada kekeliruan akan
diadakan perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di Tabanan
Pada tanggal 19 Nopember 2022

KEPALA PUSKESMAS MARGA II,

I KETUT INDRA WIGUNA CAKERA


LAMPIRAN 1 KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS MARGA II
NOMOR : /SK /Pusk.Mrg II/ TA/2022
TENTANG : TIM KEPERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS
MARGA II
I. Tim Keperawatan Kesehatan Masyarakat Puskesmas Marga II terdiri dari :
A.Tim Perkesmas
B.Tim Terpadu Kolaborasi Antar Profesi

A.TIM PERKESMAS

NO. NAMA Tugas


1. Drg.Ni Ketut Adi Arwati,M.M Penanggungjawab
2. Putu Eka Grisna Puri Koordinator Perkesmas
3. I Made Suda Mahardika Penanggung Jawab Darbin desa Kukuh
4. I Gede Putu Wiranatawan Penanggung Jawab Darbin desa Peken
5. Desak Gede Intan Pradipta Putri Penanggung Jawab Darbin Desa Beringkit
6. Ni Putu Ryana Octami Penaggung Jawab Darbin Desa Tegal Jadi
6. Ni Made Tejawati Penaggung Jawab Darbin Desa Selanbawak
7. Sastro Putre Gustiawan Penaggung Jawab Darbin Desa Cau Blayu

B.TIM TERPADU KOLABORASI INTER PROFESI


1.Dokter Umum
2.Perawat Umum
3.Bidan
4.Pelaksana Farmasi
5.Pelaksana Laboratorium
6.Pelaksana Program P2 TBC
7.Pelaksana Program Gizi
8.Pelaksana Program KIA dan KB
9.Pelaksana Program Kesehatan Jiwa
10.Pelaksana Program P2 PTM
11.Pelaksana Program Lansia
12.Pelaksana Program Imunisasi
KEPALA PUSKESMAS MARGA II

I KETUT INDRA WIGUNA CAKERA


LAMPIRAN 2 KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS MARGA II
NOMOR : /SK /Pusk Mrg II/ TA/2022
TENTANG : TIM KEPERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS
MARGA II
II.URAIAN TUGAS TIM PERKESMAS PUSKESMAS MARGA II
A.Tim Keperawatan Kesehatan Masyarakat :
A.1.Penanggungjawab
- Memimpin dan mengkoordinasi kegiatan, perencanaan,pelaksaan dan
evaluasi dibidang perkesmas;
- Mengkoordinasi dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan inovasi dibidang
perkesmas;
- Melaporkan hasil kegiatan perkesmas sebagai bahan informasi atau
pertanggung jawaban kepada kepala puskesmas;

A.2.Koordinator Perkesmas
- Melakukan pengelolaan pelayanan perkesmas tingkat puskesmas;
- Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan asuhan keperawatan di
puskesmas dan wilayah kerja;
- Sebagai pelaksana perkesmas;
- Melakukan pembinaan teknis pelayanan perkesmas;
- Menyusun register pelayanan perkesmas;
- Menyusun dan menyampaikan laporan bulanan keperawatan kesehatan;
masyarakat maupun laporan lainnya kepada penaggung jawab UKM esensial
dan perkesmas;
- Melakukan evaluasi ( penilaian kinerja perkesmas ) dan menyusun laporan
evaluasi hasil kegiatan pelayanan perkesmas;
- Berkoordinasi dengan penanggung jawab darbin perkesmas terkait asuhan
keperawatan klien kelolaannya;
-
A.3.Penanggung jawab Darbin Perkesmas
- Membantu koordinator perkesmas dalam pengelolaan pelayanan perkesmas
khususnya untuk daerah binaan kelolaannya;
- Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan asuhan keperawatan yang
dilakukan dilingkup daerah binaan kelolaannya;
- Bertugas sebagai pelaksana perkesmas;
- Berkolaborasi dengan tenaga kesehatan lain /penanggung jawab program
terkait penanganan masalah kesehatan yang dialami sasaran klien ; dan
- Menyusun dan menyampaiakan hasil asuhan keperawatan yang dikelolanya
kepada penganggung jawab perkesmas;
- Memberikan asuhan keperawatan individu, keluarga, kelompok dan
masyarakat sesuai kualifikasi pendidikan dan jabatan fungsional perawat;
- Menyusun dokumentasi asuhan keperawatan pada kartu asuhan
keperawatan dan pencatatan lainnya sesuai kebutuhan ;
B.Tim Terpadu Kolaborasi Interprofesi
- Melakukan Intervensi dan Pembinaan pada Keluarga bersangkutan apabila
ditemukan permasalahan;
- Melakukan pemeliharaan pada keluarga bersangkutan setiap tahun;
- Melakukan Intervensi pada permasalahan yang ditemukan pada keluarga
sesuai profesi,kompetensi dan kewenangan yang dibutuhkan,apabila
permasalahan keluarga bersangkutan membutuhkan penanganan profesi
terkait;

KEPALA PUSKESMAS MARGA II

I KETUT INDRA WIGUNA CAKERA


LAMPIRAN 3 KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS MARGA II
NOMOR : SK / Pusk.Mrg II/ TA/2022
TENTANG : TIM KEPERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS
MARGA II
III. SISTEM KERJA PERKESMAS TERINTEGRASI DENGAN PISPK PUSKESMAS
MARGA II

1. Penanggung jawab pispk berkoordinasi dengan koordinator perkesmas dan


pemegang program terkait utk dilakukan intervensi lanjut pada keluarga yang
mengalami masalah kesehatan.
2. Koordinator perkesmas mengadakan pertemuan teknis dengan tim
perkesmas ( menyusun rencana kerja,persiapan sarana prasarana) terkait
intervensi lanjut pada keluarga yang mengalami masalah kesehatan.
3. Koordinator perkesmas selaku pelaksana perkesmas berkoordinasi dengan
penaggung jawab darbin untuk melakukan kunjungan keluarga atau intervensi
lanjut pada keluarga yang mengalami masalah kesehatan sesuai form
prokesga;
4. Koordinator perkesmas berkoordinasi dengan penanggung jawab darbin
perkesmas terkait asuhan keperawatan klien kelolaannya;
5. Penanggung jawab darbin menyusun diagnosis keperawatan,menyusun
rencana tindakan keperawatan ,melaksanakan tindakan keperawatan sesuai
rencana dan melakukan evaluasi hasil tindakan keperawatan dengan metode
SOAP yang didokumentasikan pada kartu asuhan keperawatan .
6. Penanggug jawab darbin menyampaikan hasil asuhan keperawatan pada
koordinator perkesmas;
7. Penaggung jawab darbin berkolaborasi dengan tenaga kesehatan
lain/penanggung jawab program terkait utk melakukan intervensi lanjut pada
keluarga yang mengalami masalah kesehatan berdasarkan form prokesga.
8. Penanggung jawab darbin menyusun dan menyampaiakan rekap hasil
asuhan keperawatan yang dilakukan dilingkup daerah binaan kelolaannya
sebagai data dukung pengisian register pelayanan perkesmas maupun
laporan lainnya kepada koordinator perkesmas;
9. Koordinator perkesmas menyampaiakan hasil kunjungan keluarga atau
intervensi lanjut kepada penaggung jawab pispk berdasarkan form prokesga.
10. Koordinator Perkesmas menyerahkan Form Prokesga yang sudah lengkap
ke Tim Input KS untuk diinput ke Applikasi Web Keluarga Sehat Kemenkes
Republik Indonesia oleh Tim Input Keluarga Sehat;
11. Koordinator perkesmas melakukan pencatatan pada buku register pelayanan
perkesmas
12. Koordinator perkesmas menyampaikan hasil kunjungan keluarga atau
intervensi lanjut kepada penanggungjawab UKM Esensial.

KEPALA PUSKESMAS MARGA II

I KETUT INDRA WIGUNA CAKERA

Anda mungkin juga menyukai