Anda di halaman 1dari 1

Nama : Achmad Shocheb

NIM/Offering : 230341818425
Prodi : S2 Pendidikan Biologi

Reflective Essay Mata Kuliah Landasan dan Problematika Pendidikan Sains Biologi

Pertemuan 3

A. Waktu Perkuliahan
Tanggal : 15 September 2023
Pukul : 13.10 – 15.30 WIB
B. Topik Perkuliahan
Landasan Pendidikan dan Pembelajaran (Historis, Filosofis, Yuridis, Psikologis,
Antropologis)
C. Kegiatan Pembelajaran dan Ringkasan Materi
Kegiatan pembelajaran di pertemuan ketiga ini diisi dengan presentasi dari kelompok
dua. Setelah pekan lalu kita telah mendiskusikan tentang Pedagogik, Andragogi, dan
Heutagogi, pekan ini kita mendiskusikan beberapa landasan yang menjadi pijakan
pelaksanaan pendidikan dan pembelajaran. Landasan tersebut meliputi landasan yuridis,
landasan filosofis, landasan historis, landasan psikologis, dan landasan antropologis.
Setelah dilakukan pemaparan materi, kegiatan dilanjutkan dengan tanya jawab.
Berbeda dengan pekan lalu, diskusi kali ini dilakukan secara konvensional. Meskipun
demikian, diskusi tetap berjalan dengan lancar dan menyenangkan. Banyak sekali mahasiswa
yang mengajukan pertanyaan, menjawab, menyanggah dan saling memberikan penguatan.
Berdasarkan hasil diskusi, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran yang ada saat ini
bertumpu pada beberapa landasan tertentu. Dalam aspek yuridis, pendidikan berlandaskan
pada UUD 1945, UU Sisdiknas, PP tentang Standar Nasional Pendidikan, beserta dengan
aturan-aturan turunannya. Dalam aspek filosofis, pendidikan di Indonesia berfilosofikan
Pancasila sebagai falsafah berbangsa dan bernegara. Dalam aspek lain, pendidikan di
Indonesia dilandaskan pada beberapa hal yang sesuai dengan konteks kemajuan zaman.
D. Kesulitan dalam Pembelajaran
Tidak ada dokumen resmi yang mencantumkan landasan-landasan filosofis, historis,
dan antropologis penerapan Kurikulum Merdeka.

Anda mungkin juga menyukai