Anda di halaman 1dari 2
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA e & Dp DIREKTORAT JENDERAL TENAGA KESEHATAN Jalan Hang Jebat III Blok F3 Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12120 Telepon : (021) 724 5517 - 7279 7308 Faksimile : (021) 7279 7508 Laman www.bppsdmk.depkes.go.id GERMAS Nomor 1 06.OL01/¢/ 268] /TOW 30 November 2022 Sifat :BIASA Lampiran :- Hal Perencanaan Kebutuhan dan Pemenuhan Tenaga Kesehatan pada Fasilitas Kesehatan di Instansi Daerah Yth. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia Rencana pemenuhan tenaga Kesehatan harus mengacu pada target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024 dan pelaksanaan transformasi sistem kesehatan. Mulai tahun 2022 upaya pemenuhan tenaga kesehatan akan dilakukan melalui pengadaan calon aparatur sipil negara (CASN), yaitu Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Dalam Pengadaan PPPK Tahun 2022, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PAN dan RB) telah menetapkan 80.049 formasi atas usulan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi dan Kabupaten/Kota berdasarkan hasil perencanaan kebutuhan yang disusun masing-masing Pemda. Kementerian Kesehatan juga telah menghimpun data tenaga kesehatan Non ASN melalui Sistem Informasi SDM Kesehatan (SISDMK) yang telah melewati proses verifikasi dan validasi oleh Pemerintah Daerah sebanyak 484.052 orang. Ketidakseimbangan antara formasi dengan jumlah tenaga kesehatan Non ASN perlu ditindaklanjuti melalui kebijakan strategis guna memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan di seluruh fasilitas kesehatan dan antisipasi terhadap kebijakan penghapusan tenaga non ASN pada tahun 2024, Sehubungan hal tersebut, kami mengharapkan komitmen Bapak/Ibu Kepala Dinas Kesehatan beserta jajaran dan seluruh fasilitas kesehatan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), untuk: 1. Melakukan pendataan, pemutakhiran, dan verifikasi-validasi keberadaan tenaga baik tenaga kesehatan maupun non tenaga kesehatan, berstatus ASN maupun non ASN, yang bekerja di seluruh institusi/ fasilitas kesehatan melalui SISDMK secara rutin dan berkala (maksimal 1 bulan sekali). 2, Menyusun rencana kebutuhan tenaga kesehatan setiap tahunnya sesuai panduan Kementerian Kesehatan sebagai dasar referensi dalam pengusulan formasi ASN. 3. Menghitung kebutuhan tenaga kesehatan di Aplikasi Renbut Kementerian Kesehatan dan menyelesaikan Dokumen Rencana Kebutuhan Tenaga Kesehatan Tahun 2024 selambatnya Pekan Ill Februari 2023 sebagai referensi pengusulan formasi ASN Tahun 2023 - 2024. Demikian kami sampaikan, mohon menjadi perhatian Bapak/Ibu Kepala Dinas Kesehatan untuk dapat segera ditindaklanjuti. Atas perhatian dan dukungan Bapak/ibu serta kerjasama yang baik, diucapkan terima kasih Tembusan Yth, Menteri Kesehatan (sebagai laporan) Menteri Dalam Negeri Menteri Keuangan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Gubernur seluruh Indonesia BupatiWalikota seluruh Indonesia Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi dan Kabupaten/Kota Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Provinsi dan Kabupaten/Kota Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi dan Kabupaten/Kota © erxogsens

Anda mungkin juga menyukai