Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB PESERTA FIELD STUDY

TAHUN PELAJARAN 2023/2024

A. KEWAJIBAN PESERTA
1. Berdo’a untuk mengawali dan mengakhiri kegiatan;
2. Peserta diwajibkan datang 15 menit sebelum jadwal keberangkatan (jadwal keberangkatan
07.15);
3. Peserta didik wajib mengenakan pakaian seragam sesuai kompetensi keahlian masing-
masing:
a. TL : Korsa, kerudung abu-abu bagi putri, sepatu kets
b. TKJ : Atasan putih, bawahan hitam, kerudung hitam bagi putri, sepatu kets
c. BDP : Korsa, kerudung hitam bagi putri, sepatu hitam
d. OTP : Atasan putih, bawahan hitam, syal, jas almamater, kerudung hitam, sepatu
pantopel
e. AKL : Atasan putih, bawahan hitam, jas almamater, kerudung hitam, sepatu
pantopel
4. Peserta didik membawa perlengkapan ibadah (bagi yang muslim);
5. Peserta wajib membawa alat tulis, dan diperbolehkan membawa alat perekam;
6. Peserta wajib menjaga nama baik sekolah, diri sendiri dan keluarga serta wajib mematuhi tata
tertib yang berlaku di tempat kunjungan;
7. Peserta wajib menjaga semua barang bawaannya, dan panitia tidak bertanggungjawab adanya
kehilangan atas barang-barang tersebut;
8. Peserta wajib menjaga kebersihan, tidak melakukan corat-coret dan buang sampah
sembarangan di dalam kendaraan maupun dalam lingkungan sekitar lokasi kunjungan;
9. Masing masing koordinator bis, bertanggungjawab atas kelengkapan anggota rombongannya.;
10. Obat-obatan yang disediakan oleh panitia adalah obat-obatan secara umum, bagi peserta
yang membutuhkan obat secara pribadi harap membawa sendiri;
11. Kembalinya peserta dari sekolah sampai ke rumah, menjadi tanggungjawab orang tua/wali
peserta didik;
12. Peserta didik wajib menyusun laporan field study sesuai ketentuan kompetensi keahlian
masing-masing.

B. LARANGAN PESERTA
1. Peserta dilarang bertingkah laku yang memancing permasalahan, sehingga berakibat
membahayakan diri sendiri maupun orang lain;
2. Peserta tidak diperkenankan pindah ke rombongan bis yang lain;
3. Peserta tidak diperkenankan memakai perhiasan berlebihan, membawa senjata tajam, miras,
obat-obatan terlarang dan merokok dan kegiatan lainnya yang bertentangan dengan
peraturan yang berlaku.

C. SANKSI PELANGGARAN
Pelanggaran terhadap tata tertib diatas, dikenakan sangsi setingkat dengan pelanggaran tata
tertib di SMK Negeri 1 Tempel.

Tempel, 3 Oktober 2023


Mengetahui
Kepala Sekolah Ketua Panitia Field Study,

Pariyana, S.Pd., M.T. Badrus, Suryadi, S.Pd.


NIP 19780328 199703 1 003 NIP 19720218 200604 1 011

Anda mungkin juga menyukai