Anda di halaman 1dari 6

RAPAT KOORDINASI

SMK PUSAT KEUNGGULAN PEMADANAN

SMK NEGERI 1 SINGOSARI

Hari/ Tanggal : Jumat, 11 Agustus 2023

Pukul : 13.00 – 14:00 WIB

Tempat : Ruang Rapat Utama

Pembawa Acara : Wiwi Agustina, S.Pd

Pimpinan Rapat : Bapak Agus Triedi, M.Pd

Peserta : Sesuai Absen

Susunan Acara

1. Pembukaan disampaikan oleh Wiwi Agustina, S.Pd


2. Sambutan dari Koordinator SMK Pusat Keunggulan Lanjutan SMK Negeri 1 Singosari
3. Pembahasan Rapat
4. Penutup

Sasaran Kegiatan

Panitia SMK Pusat Keunggulan Pemadanan

Seluruh Guru dan Tata Usaha SMK Negeri 1 Singosari

Tujuan Kegiatan

Merencanakan dan menjadwalkan kegiatan SMK Pusat Keunggulan Skema Pemadanan di SMK Negeri 1
Singosari

Pembahasan

1. Berkoordinasi dengan tim konsentrasi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL) untuk menentukan
jadwal dan pemateri sebagai narasumber kegiatan baik dari industri Panasonic Manufacturing Indonesia
(PMI) untuk kegiatan yang berhubungan dengan TITL maupun dari industri lainnya untuk kegiatan yang
berhubungan dengan kehumasan, BKK dan kegiatan peningkatan kepala sekolah dan guru secara umum.

3. Mencari harga pasar yang sesuai untuk pembelian alat seperti yang dicantumkan di RAB.

4. Panitia berkoodinasi dengan tim konsentrasi keahlian Teknik Tenaga Listrik (TITL) untuk penjadwalan
keberangkatan training guru ke PT. Panasonic Manufacturing Indonesia selama 25 hari kerja dan membuat
jadwal proses belajar mengajar peserta didik di Teknik Instalasi tenaga listrik (TITL) tetap berjalan efektif
dan kondusif.

5. Tim Konsentrasi Keahlian TITL melakukan koordinasi dengan pihak Panasonic terkait jadwal kegiatan
yang akan dilaksanakan di SMK Negeri 1 Singosari

6. Bekerja sama dengan Humas membuat video before after kegiatan SMK Pusat Keunggulan Pemadanan
untuk pelaporan di akhir kegiatan SMK Pusat Keunggulan

7. Membuat dokumentasi dan notulen di setiap kegiatan SMK Pusat Keunggulan

8. Panitia Bersama tim Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL) membuat layout desain kelas industri dan
segera merealisasikan

Kesimpulan

1. Segera menjadwalkan Pelaksanaan Kegiatan SMK PK Pusat Keunggulan

2. Sekolah menggunakan bantuan pembelian alat seperti Genaral Refrigeration, Electricity Fundamental
training system, computer grafis dan printer untuk keperluan aktifitas teaching factory authorized service
seperti pelatihan service ac, pembentukan kelas industri, trouble shooting, penjualan ke E-commerce dengan
melibatkan peserta didik dan guru di Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL) SMK Negeri 1 Singosari.

3. Ruang Tefa depan sekolah akan dijadikan tempat display produk Panasonic dan Aktifitas Kegiatan Digital
Marketing Tefa SMK Pusat Keunggulan bagi Peserta didik Teknik Instalasi Tenaga Listrik.

Singosari, 11 Agustus 2022

Notulen

Wiwi Agustina,S.Pd
DOKUMENTASI RAPAT KOORDINASI

SMK PUSAT KEUNGGULAN PEMADANAN

SMK NEGERI 1 SINGOSARI

Peserta rapat merupakan Panitia SMK PK Pusat Keunggulan Pemadanan


Rapat dipimpin oleh Bapak Drs. Agust Triedi, M.Pd Waka Kurikulum SMK Negeri 1 Singosari

Diskusi dengan Kepala Konsentrasi Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL)
Panitia membahas penjadwalan pelaksanaan kegiatan

Rapat dilaksanakan di Ruang Rapat Utama SMK negeri 1 Singosari


Rapat dipimpin oleh Bapak Drs. Agus Triedi, M.Pd selaku Waka Urusan Kurikulum

Anda mungkin juga menyukai