Anda di halaman 1dari 30

LATIHAN SOAL INTERAKSI OBAT

Nama dosen : apt. Cut Ainul Mardhiyyah, M.Farm.


Sumber referensi:
1. Drug Interaction Fact 2009 (Application)
2. Stockley’s Drug Interactions 2009 (Text book)
3. Stockley’s Herbal Medicines Interactions

1 PERTANYAAN Seorang wanita usia 72 tahun menderita keluhan nyeri, dokter mendiagnosis
pasien tersebut menderita gout dengan kadar asam uratnya adalah 8,2
mg/dL, pasien tidak memiliki keluhan nyeri lambung. Dokter
merekomendasikan obat Allopurinol dan Probenesid untuk mengurangi nyeri
dan inflamasi. Potensi interaksi apa yang mungkin terjadi dari kedua obat
tersebut?
A Allopurinol menurunkan efek antiinflamasi Probenesid
B Allopurinol meningkatkan hipersensitivitas terhadap Probenesid
C Allopurinol dapat meningkatkan metabolisme Probenesid
D Allopurinol dan Probenesid kombinasi tepat menurunkan kadar asam urat
E Probenecid dapat menurunkan efek terapi Allopurinol
KUNCI

2 PERTANYAAN Seorang pasien laki laki berusia 55 tahun memiliki riwayat penyakit asam
urat. Pasien tersebut rutin diresepkan oleh dokter Allopurinol dan Colchicine.
Apa interaksi yang mungkin dari Colchicine dan Allopurinol?
A Meningkatkan efikasi dari Allopurinol
B Meningkatkan ekskresi asam urat
C Menurunkan sintesis asam urat
D Menangani serangan akut Gout
E Pencegahan serangan akut Gout
KUNCI

3 PERTANYAAN seorang pria usia 54 tahun datang keapotek dengan keluhan nyeri sendi
yang didiagnosa mengalami osteoarthritis. pasien memiliki riwayat keluhan
pada sistem pencernaan dan sudah mengkonsumsi antasida sejak 6 bulan
yang lalu sehingga dokter memberikan obat yang aman untuk pasien. terapi
apakah yang akan diberikan tersebut?
A naproksen
B paracetamol
C asetosal
D tramadol
E ibuprofen
KUNCI
4 PERTANYAAN seorang pasien perempuan 25 tahun sedang mengonsumsi karbamazepin, namun
pasien mengeluhkan rasa perih & nyeri dada seakan terbakar, kemudian pasien
mendapatkan terapi pengobatan cimetidin, apoteker menduga terjadi interaksi obat
tersebut, apakah yang disarankan oleh apoteker ?
A menghentikan pengobatan karbamazepin
B mengganti karbamazepin dengan obat lain
C cimetidin diminum sebelum makan
D cimetidin diminum terlebih dahulu 2 jam sebelum karbamazepin
E Mengganti cimetidin dengan antasida
KUNCI

5 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan usia 40 tahun di diagnosa osteoporosis


sehingga diberikan terapi vitamin D, namun diduga pasien tersebut juga
memiliki kadar asam urat yang tinggi sehingga meminum obat Benzthiazide
untuk menurunkan kadar asam uratnya. setelah dikaji oleh apoteker
ternyata terdapat interaksi antara kedua obat tersebut. Monitoring apakah
yang harus dilakukan terkait penggunaan obat tersebut?
A HbA1c
B BUN
C serum kalsium
D serum creatinin
E GFR
KUNCI

6 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 45 tahun di diagnosa osteoporosis


mendapatkan terapi kalsium oleh dokter dan mendapat terapi tambahan
Hydroflumethiazide untuk menurunkan kadar asam urat. Apoteker
mengidentifikasi adanya interaksi antara kedua obat tersebut. apakah efek
dari interaksi kedua obat tersebut?
A Hiperkalsemia
B Hipokalsemia
C Hipotermia
D Hiperglikemi
E Nyeri sendi
KUNCI

7 PERTANYAAN Seorang perempuan 55 tahun dengan riwayat rheumatoid atritis yang sudah
terkontrol nyerinya dengan obat antiinflamasi pasien datang ke klinik
diketahui terjadi kenaikan berat badan, tekanan darah, glukosa darah dan
mengeluhkan nyeri lambung. Obat apakah yang memicu keluhan tsb?
A Aspirin
B methotrexate
C Omalizumab
D Prednison
E Parasetamol
KUNCI
8 PERTANYAAN Seorang pasien laki laki berusia 55 tahun didiagnosa sindrom coroner akut
dilarikan ke UGD suatu RS dan didiagnosa dokter mengalami syok
kardiogenik TD pasien saat ini adalah 50 40 mmHg Apoteker di depo UGD
menyiapkan obat emergensi untuk pasien tersebut Apakah obat yang tepat
diberikan kepada pasien tersebut
A Dobutamin
B Dopamin
C Norepinephrine
D Epinefrin
E Adrenalin
KUNCI

9 PERTANYAAN seorang pasien perempuan 25 tahun sedang mengonsumsi karbamazepin,


namun pasien sedang mengonsumsi cimetidin penggunanaan
karbamazepin dengan cimetidin secara bersamaan menyebabkan interaksi
obat, apakah interaksi yang terjadi ?
A kadar karbamazepin dalam plasma meningkat
B kadar cimetidin dalam plasma meningkat
C absorpsi karbamazepin menurun
D absorpsi cimetidin menurun
E karbamazepin memblokir efek terapi cimetidin
KUNCI

10 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berusia 40 tahun memiliki riwayat penyakit


jantung bawaan, aritmia ventrikel dia sedang mengkomsumsi obat
amiodaron 400 mg / hari dan pasien menerima obat lain rifampisin 600 mg/
hari untuk obat kusta yang diderita pasien setelah 5 minggu pasien kembali
kerumah sakit mengeluh aritmia kambuh kembali . Dokter berkonsultasi
dengan apoteker mengenai solusi yang tepat untuk pasien tersebut. jika
anda seorang apoteker apakah yang disarankan ?
A Menaikan dosis amiodaron menjadi 400 mg diminum 2 kali sehari
B Menghentikan penggunaan obat amiodaron
C Mengganti obat amiodaron dengan obat artmia lainnya
D Menambah obat lain untuk menggobati aritmia
E Menaikan dosis amiodaron menjadi 400 mg diminum 4 kali sehari
KUNCI

11 PERTANYAAN Pasien aritmia membawa resep yang berisi obat quinidin 200 mg 2 kali
sehari dan obat disopyramide 300 mg 1 kali sehari terjadi interaksi jika
digunakan secara bersamaan menyebebkan peningkatan kadar serum
dsopyramide atau menurunkan kadar serum quinidine termasuk interaksi
apakah kedua obat tersebut ?
A Major
B Minor
C Serius
D Misterius
E Moderate
KUNCI

12 PERTANYAAN Pasien wanita usia 65 tahun memiliki riwayat gagal jantung, pasien rutin
mengonsumsi obat digoxin pasien juga mengeluhkan mual, muntah, dan
nyeri bagian uluh hati, obat apakah yang dapat berinteraksi dengan
digoxin ?
A Antasid
B Lansoprazol
C Omeprazol
D Ranitidin
E Sucralfat
KUNCI

13 PERTANYAAN Pasien 55 tahun diterapi obat dengan digoxin dan spironolacton, Apoteker
menyarankan penggunaan obat keduanya dijeda 3 jam karena adanya
interaksi obat. Apa interaksi obat yang terjadi ?
A Meningkatkan kosentrasi digoxin
B Menurunkan absorbsi digoxin
C Menghambat absorbsi
D Menyebabkan stroke
E Meningkatkan resiko pendarahan
KUNCI

14 PERTANYAAN Pasien pasca stroke (laki-laki 60 tahun) mengkonsumsi aspirin tablet


secara rutin selama 6 bulan terakhir. Nilai LDL 145 mg/dl. Untuk mengatasi
kenaikan LDL pasien mengkonsumsi niacin. jenis interaksi dari pemberian
kedua obat tersebut adalah
A menghambat metabolisme aspirin
B kadar aspirin dalam darah meningkat
C meningkatkan distribusi aspirin
D aspirin meningkatkan kadar plasma niacin
E meningkatkan distribusi aspirin
KUNCI

15 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki 58 tahun menderita penyakit hipertensi dan DM tipe
II 4 tahun yang lalu. Pasien tersebut mendapatkan obat captropil 12.5 mg
1x1 tab dan metformin 500 mg 2x1 tab. Hasil pemeriksaan fisik
menunjukkan tekanan darah 150/100 mmHg, glukosa puasa 120 mg/dL,
dan glukosa 2 jam setelah makan adalah 200 mg/dL, kolesterol total 240
mg/dL. Jika dokter meminta saran apoteker mengenai terapi untuk
menurunkan kolesterol total yang tidak berinteraksi dengan pengobatan
pasien tersebut ?
A ezetimibe
B gemfibrozil
C kolestiramin
D niacin
E simvastatin
KUNCI

16 PERTANYAAN seorang laki-laki berusia 60 tahun dengan keluhan hipertensi dan ulkus
peptis, mendapatkan obat dari dokter kaptopril (1x1), antasida (2x1),
omeprazol (1x1) setelah 7 hari pasien di cek ke dokter terjadi kegagalan
pada hipertensi, padahal sebelumnya keberhasilan pasien pada kaptopril.
apa yang menyebabkan kegagalan pada kaptopril tersebut .?
A hambatan metabolisme kaptopril oleh antasida
B hambatan distribusi kaptopril oleh antasida
C hambatan distribusi kaptopril oleh omeprazol
D hambatan absorbsi kaptopril oleh antasida
E omeprazole menghambat kaptopril
KUNCI

17 PERTANYAAN seorang pasien perempuan berusia 35 tahun mendapat antihipertensi


captopril. informasi apa yang diberikan pada pasien tersebut terkait
interaksi obat.
A obat sebaiknya diminum sesudah makan karena obat akan rusak pada
lambung kosong
B obat sebaiknya diminum bersama makan untuk mendapatkan efek
maksimal
C obat diminum bersamaa air teh hangat untuk meningkatkan absorpsi
D obat diminum bersama susu agar kerja obat cepat
E obat sebaiknya diminum sebelum makan karena absorpsi maksimal pada
saat perut kosong
KUNCI

18 PERTANYAAN seorang wanita berusia 50 tahun diketahui memiliki penyakit Ischemic heart
disease dan nyeri lambung. Dokter meresepkan salah satu obat captopril
3x1 dan antasida 3x1. Dari pemberian obat tersebut adakah interkaksi obat,
apakah interaksi yang terjadi
A antasida dapat menurunkan efek absorbi dari captopril
B captopril dapat menurunkan mekanisme kerja antasida
C captoril dapat menurunkan absorbsi antasida
D captoril dapat meningkatkan efek antasida
E antasida dapat meningkatkan efek captopril
KUNCI

19 PERTANYAAN seorang wanita berusia 50 tahun diketahui memiliki penyakit Ischemic heart
disease dan nyeri lambung. Dokter meresepkan salah satu obat captopril
3x1 dan antasida 3x1. Dari pemberian obat tersebut terjadi interkasi obat
antara captoril dan antasida, Bagaimana cara penggunaan obat tersebut
agar tidak terjadi interaksi obat?
A captopril di minum 1 jam sebelum makan dan antasida di minum 2 jam
setelah makan
B captopril di minum setelah makan dan antasida di minum setelah makan
C captopril dan antasida diminum secara bersamaan
D hanya mminum captopril
E hanya mwminum antasida
KUNCI

20 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 65 tahun penderita hipertensi dilarikan ke


UGD suatu rumah sakit dan didiagnosa dokter mengalami syok kardiogenik.
Diketahui pasien mengonsumsi propanolol 2 hari yang lalu untuk
mengendalikan tekanan darahnya. Tekanan darah pasien saat ini adalah
60/40 mmHg. Apoteker di depo UGD menyiapkan obat emergensi untuk
pasien tersebut. Obat apakah yang akan berintereaksi dengan propanolol
jika diberikan pada kondisi tersebut?
A NaCl
B Nitrogliserin
C Epineprin
D Norepineprin
E Digoksin
KUNCI

21 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 65 tahun penderita hipertensi dilarikan ke


UGD suatu rumah sakit dan didiagnosa dokter mengalami syok kardiogenik.
Diketahui pasien mengonsumsi propanolol 2 hari yang lalu untuk
mengendalikan tekanan darahnya. Tekanan darah pasien saat ini adalah
60/40 mmHg. Apoteker di depo UGD menyiapkan obat emergensi untuk
pasien tersebut. Obat apakah yang tepat untuk diberikan pada kasus diatas
agar tidak terjadi interaksi?
A NaCl
B Nitrogliserin
C Epineprin
D Norepineprin
E Digoksin
KUNCI

22 PERTANYAAN Seorang pasien laki- laki datang ke apotek untuk menebus resep. diketahui
pasien sedang dalam perawatan Stroke yang sudah di alami selama satu
bulan. Pasien tersebut mendapatkan terapi digoxin, clopidogrel, bisoprolol,
cimetidine, sucralfat dan vit. B clompek. Manakah obat yang dapat
berinteraksi ?
A Digoxin dan bisoprolol
B Cimetidine dan Sucralfat
C Vit B complek dan Bisoprolol
D Digoxin dan Cimetidine
E Clopidogrel dan Bisoprolol
KUNCI
23 PERTANYAAN Ny. N datang ke apotek mengeluhkan mual dan muntah lalu di berikan obat
metoclorpramide untuk mengatasi keluhannnya. Setelah dilakukan
konseling ternyata Ny. N sedang dalam perawatan Stroke yang ia alami
selama satu bulan dan mendapatkan terapi digoxin, clopidogrel, bisoprolol
dan vit. b complek. Apoteker lalu mengganti obat metoclorpramide dengan
obat yang lain karena di ketahui adanya interaksi yang terjadi. manakah
interaksi yang tepat di bawah ini?
A Metoclorpramide dapat menurunkan kadar plasma digoxin
B Clopidogrel dan menghambat absorpsi digoxin
C Digoxin dapat mempercepat absorpsi vit. b complek
D Metoclorpramide dapat meningkatkan kadar plasma digoxin
E Metoclorpramide dapat meningkatkat kerja digoxin
KUNCI

24 PERTANYAAN seorang pasien perempuan berusia 30 tahun sedang mengkonsumsi obat


berisi warfarin. dan datang ke rs karena menderita ulkus. dokter
meresepkan sucralfate syr untuk mengatasi ulkusnya, apa KIE yang harus
disampaikan oleh apoteker tersebut
A warfarin diminum 2 jam setelah sucralfate syr
B warfarin diminum 1 jam setelah sucralfate syr
C sucralfate diminum 2 jam setelah warfarin
D sucralfate diminum ½ jam sebelum warfarin
E warfarin diminum 1 jam sebelum sucralfate syr
KUNCI

25 PERTANYAAN seorang pasien perempuan 34 tahun datang ke rumah sakit karena


mengalami stroke ringan. setelah diwawancara pasien sedang
mengkonsumsi warfarin dan baru baru ini pasien mengalami batuk pilek
serta mengkonsumsi obat-obat seperti paracetamol, ctm, ambroxol dan
sedang mengkonsumsi kontrasepsi oral untuk mencegah hamil. setelah
pemeriksan mendapat hasil INR 0,1. interaksi obat apa yang menyebabkan
kondisi tersebut ?
A warfarin dengan paracetamol
B warfarin dengan ctm
C warfarin dengan kontrasepsi oral
D ctm dengan ambroxol
E kontrasepsi oral dengan pct
KUNCI

26 PERTANYAAN Seorang wanita usia 18 tahun mengalami jerawat yang berwarna


kemerahan seperti kulit terbakar. Dia merasa malu kepada teman
temanya..Saat ini pasien sedang menjalani terapi dengan Rifampicin. Obat
jerawa apakah yang tidak direkomendasikan pada pasien tersebut?
A Aloe vera
B Benzoil peroksida
C Doksisiklin
D Methil prednisolon
E Tretinoin
KUNCI

27 PERTANYAAN Seorang ibu datang ke apotek ingin membeli obat jerawat topikal. Diketahui
ibu tersebut sedang hamil 10 minggu. Sebagai apoteker obat jerawat
topikal apakah yang tidak direkomendasikan untuk ibu tersebut?
A Asaam salisilat
B Asam azeleat
C Benzoil peroksida
D Clindamycin
E Tretinoin
KUNCI

28 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 45 tahun menderita mengalami reaksi alergi
Syndrom Stevens-Johnson akibat mengkonsumsi obat Allopurinol. Diketahui
pasien juga sedang menderita hipertensi, apoteker memprediksi adanya
interaksi antara dua obat tersebut. Bagaimanakah penanganan untuk pasien
tersebut?
A Tetap melanjutkan terapi
B Memberi jeda ketika mengkonsumsi kedua obat tersebut
C Menghentikan salah satu dari dua obat tersebut
D Menghentikan kedua obat secara bersamaan
E Tetap melanjutkan dengan terapi obat tambahan
KUNCI

29 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan usia 25 tahun penderita Jerawat Moderate


popular postular mendapatkan pengobatan dengan krim kombinasi Tretinoin
0,05% dan Eritromisin 4% (S.2.dd). Akan tetapi penggunaan obat tersebut
selama 30 hari tidak efektif untuk mengurangin jerawat pasien. Dokter
meminta saran kepada apoteker untuk penambahan antibiotik oral yang
tidak berinteraksi dengan obat yang sedang digunakan saat ini.
A Eritromisin
B Tetrasiklin
C Klindamisin
D Kotrimoksazol
E Trimetropim
KUNCI

30 PERTANYAAN Seorang pria berusia 25 tahun dengan gangguan stres pascatrauma, telah berhasil
diobati selama 13 tahun dengan karbamazepin 400 mg/hari. Sertraline 50 mg/hari
ditambahkan ke rejimen pengobatannya ketika dia mengalami depresi berat. Ketika
pasien gagal merespon, dosis sertraline secara perlahan dititrasi menjadi 300
mg/hari. Pada dosis ini, energi, minat, suasana hati, dan tidurnya membaik. Dalam
analisis retrospektif, kadar plasma sertraline yang lebih rendah, relatif terhadap
dosis, terlihat pada pasien yang memakai carbamazepine atau fenitoin
dibandingkan dengan pasien yang memakai sertraline tanpa obat ini. Termasuk
kedalam interaksi manakah dua obat ini…
A Minor
B Serius
C Moderat
D Mayor
E Ringan
KUNCI

31 PERTANYAAN Seorang laki - laki umur 50th didiagnosa oleh dokter mengalami
hipertiroid,dan stroke.Dokter meresepkan methimazole dan
warfarin.Apoteker menskrining resep interaksi yang dapat terjadi jika
mengkonsumsi obat methimazole dengan warfarin?
A Meningkatkan resiko terjadinya pendarahan
B Meningkatkan risiko terjadinya gangguan hati
C Hilangnya mengecap rasa
D Rasa mual dan muntah
E Munculnya ruam dikulit
KUNCI

32 PERTANYAAN seorang pasien laki2 43 tahun didiagnosis mengalami penyakit sirosis hati
dikarenakan keseringan mengonsumsi alkohol. pasien sedang menjalani
terapi pengobatan mitotane dari dokter. setelah pemantauan pengobatan
diduga terjadi interaksi obat pada pasien, obat apakah yang menyebabkan
interaksi dengan mitotane ?
A furosemid
B spironolactone
C hidroklortiazid
D torsemid
E bumetanid
KUNCI

33 PERTANYAAN Seorang pasien laki2 43 tahun didiagnosis mengalami penyakit sirosis hati
dikarenakan keseringan mengonsumsi alkohol. pasien sedang menjalani
terapi pengobatan mitotane dari dokter, namun pasein sedang
mengonsumsi spironolakton. iapakah interaksi obat yang terjadi antara
mitotane dengan spironolakton ?
A absorpsi mitotane diblokir
B absorpsi spironolakton diblokir
C efek mitotane diblokir
D efek spironolakton diblokir
E Metabolisme spironolacton meningkat
KUNCI

34 PERTANYAAN seorang laki-laki umur 55 tahun mendapat resep loperamid dan


Cholestyramine interaksi apa yang akan terjadi jika kedua obat itu di minum
bersamaan?
A cholestyramine dapat mengikat loperamide dan dapat menurunkan
penyerapannya
B loperamid dapat menurunkan efek cholestyramine
C loperamid dapat mengikat cholestyramine
D cholestyramine menurunkan efek loperamid
E dapat meningkatkan penyerapan
KUNCI

35 PERTANYAAN seorang laki-laki 55 tahun mengalami kehilangan cairan yang ekstrim diduga
karena diare pasien tersebuat sudah mendaptakan terapi cholestyramine 2
g setiap 4 jam dan loperamide 2 mg setiap 6 jam. tindakan apa yang tepat
yang dilakukan oleh apoteker?
A Cholestyramine dihentikann
B Dosis Cholestyramine ditambah
C Dosis loperamide ditambah
D loperamide dihentikan
E menganti loperamide dengan attapulgit
KUNCI

36 PERTANYAAN seorang perempuan sedang mengonsumsi obat antasida karena mengalami


kenaikan asam lambung. kemudian pasien tersebut mengeluh gatal pada
selangkangan, kemudian dokter memberikan obat ketoconazole. interaksi
apa yang terjadi jika kedua obat tersebut jika dikonsumsi bersamaan?
A Menurunkan absorpsi ketoconazole
B Menurunkan absorpsi antasida
C Meningkatkan absorpsi ketoconazole
D Menurukan metabolisme antasida
E Menurunkan metabolisme ketoconazole
KUNCI

37 PERTANYAAN seorang laki-laki berusia 40 tahun didiagnosis diabetes dengan nilai gula
darah sewaktu 250 mg/dL dan mengalami mual dan nyeri pada ulu hati.
kemudian dokter memberikan obat metformin dan cimetidine. interaksi
apakah yang terjadi pada kedua obat tersebut?
A Meningkatkan metabolisme metformin
B Menurunkan metabolisme metformin
C Meningkatkan ekskresi cimetidine
D Menurunkan ekskresi cimetidine
E Menurunkan ekskresi metformin
KUNCI

38 PERTANYAAN Seorang pasien wanita usia 45 tahun menderita penyakit hepatitis sedang
dilakukan terapi menggunakan obat PEG Interferon alfa. Namun akhir-akhir
ini pasien sering mengeluhkan nyeri sendi, kaku, gatal, kerontokan rambut
dan gangguan pencernaan. Setelah dilakukan pemeriksaan dokter
mendiagnosa pasien mengalami penyakit autoimun dan memberikannya
beberapa obat untuk mengatasi keluhannya. Manakah obat dibawah ini
yang dapat menghambat aktivitas interferon alfa?
A Aspirin
B Dexamethasone
C Ibuprofen
D Methotrexate
E Naproxen
KUNCI

39 PERTANYAAN Seorang pasien wanita usia 40 tahun menderita penyakit hepatitis sedang
melakukan terapi menggunakan Interferon alfa. Namun akhir-akhir ini pasien
mengeluhkan nyeri sendi, kaku, gatal, kerontokan rambut dan gangguan
pencernaan. Setelah dilakakukan pemeriksaan dokter mendiagnosa pasien
mengalami penyakit autoimun dan meresepkan obat golongan kortikosteroid
untuk mengatasi keluhannya. Setelah mendapatkan resep pasien lalu pergi
ke apotek untuk menebus resepnya, namun setelah dilakukan skrining resep
apoteker menyadari adanya interaksi antar kedua obat tersebut. Interaksi
apakah yang terjadi antara kedua obat tersebut?
A menghambat aktivitas interveron alfa
B meningkatkan aktivitas interveron alfa
C menghambat aktivitas kortikosteroid
D meningkatkan aktivitas kotikosteroid
E Meningkatkan metabolisme interveron alfa
KUNCI

40 PERTANYAAN seorang pasien laki-laki usia 48 tahun penderita hipertensi (TD 155/95
mmHg) mendapatkan terapi captopril oleh dokter dan medapat terapi
tambahan antasida untuk mengurangi gejala mual muntah yang diderita.
apoteker mengidentifikasi adanya interasi kedua obat tersebut. apakah efek
dari interaksi kedua obat tersebut?
A antasida menurunkan efek captopril
B antasida meningkatkan metabolisme captopril
C captopril menurunkan absorbsi antasida
D captopril meningkatkan absorbsi antasida
E antasida menurukan metabolisme Captopril
KUNCI

41 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berusia 30 tahun mengeluhkan mual muntah


sehingga diberikan terapi benzodiazepin oleh dokter untuk meredakan mual
muntah yang dideritanya. setelah 3 hari pasien tersebut kembali dan
mengeluhkan bahwa obat tersebut tidak berefek. Diduga terjadi interaksi
pada obat tersebut, Apa yang menyebabkan obat tersebut tidak berefek?
A pasien meminum 1 jam setelah makan
B Pasien meminum bersama makan
C pasien meminum 1 jam sebelum makan
D pasien meminum 2 jam setelah makan
E pasien meminum 2 jam sebelum makan
KUNCI

42 PERTANYAAN Seorang pasien laki laki usia 47 tahun menderita pancreatitis mendapat
terapi ranitidin dan menddapat terapi tambahan antsida untuk mencegah
iritasi lambung. apoteker ngidentifikasi adanya interaksi penggunaan
bersamaan antar kedua obat tersebut. efek apakah yang terjadi akibat
interaksi kedua obat tersebut?
A Bioavaibilitas ranitidin menurun
B Bioavaibilitas ranitidin meningkat
C absorpsi antasida meningkat
D metabolisme ranitidin meningkat
E absorbsi antasida menurun
KUNCI

43 PERTANYAAN Tn. X usia 54 tahun menderita pancreatisis mengeluhkan nyeri, dokter


menrekomendasikan obat ketorolac dan probenecid. Apoteker
mengidentiifkasi adanya interaksi antara kedua obat tersebut, apakah
interaksi dari kedua obat tersebut?
A probenecid menurunkan efek keterolac
B probenecid meningkatkan efek keterolac
C keterolac menurunkan absorbsi probenecid
D probenecid menurunkan absorbsi keterolac
E keterolac menurunkan metabolisme probenecid
KUNCI

44 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berumur 30 tahun menderita peptic ulcer hasil
diagnosa test pasien tersebut terkena H. Pylori, dokter merekomendasikan
obat Omeprazole, bismuth subsalisilat, metronidazole, dan tetrasiklin.
Pasien juga menderita HIV dokter merekomendasikan obat Atazanavir.
Seminggu kemudian pasien memberikan hasil lab kembali dengan hasil viral
load yang masih tinggi. Dokter berkonsultasi kepada apoteker, dan apoteker
menyampaikan bahwa terdapat interaksi obat, obat apakah yang mengalami
interaksi?
A omeprazole dengan atazanaviromeprazole dengan atazanavir
B bismuth subsalisilat dengan atazanavirbismuth subsalisilat dengan
atazanavir
C metronidazole dengan atazanavirmetronidazole dengan atazanavir
D tetrasiklin dengan atazanavirtetrasiklin dengan atazanavir
E metronidazole dengan omeprazoleomeprazole dengan bismuth subsalisilat
KUNCI

45 PERTANYAAN Seorang pasien wanita berumur 30 tahun menderita hiperglikemia, dan


dokter merekomendasikan obat glipizid, pasien juga mengeluh bahwa ia
menderita peptic ulcer dan diberi obat omeprazole. Dua minggu kemudian
pasien mengeluhkan bahwa ia mengalami jantung berdebar dan berkeringat
dingin. dokter mendiagnosa bahwa pasien tersebut menderita hipoglikemia.
setelah dokter berkonsultasi kepada apoteker,apoteker menyampaikan
bahwa terdapat interaksi obat antara glipizid dan omeprazole , bagaimana
mekanisme interaksi obatnya?
A penghambatan metabolisme glipizid oleh omeprazole
B peningkatan metabolisme glipizid oleh omeprazole
C peningkatan ekskresi glipizid oleh omeprazole
D penghambatan ekskresi glipizid oleh omeprazole
E penghambatan absorbsi glipizid oleh omeprazole
KUNCI

46 PERTANYAAN Seorang ibu hamil berusia 32 tahun datang ke apotek membawa resep yang
diperoleh dari dokter. Dokter meresepkan ibu tersebut Phenytoin untuk
mengatasi gangguan epilepsi yang diderita pasien. Dokter juga meresepkan
asam folat sebagai suplemen penunjang kehamilan ibu tersebut. Setelah
dilakukan screening resep, ternyata ditemukan adanya interaksi antara
asam folat dengan phenytoin. Apakah interaksi yang dimaksud?
A Asam folat menurunkan dosis Phenytoin
B Asam folat meningkatkan dosis Phenytoin
C Phenytoin menurunkan dosis asam folat
D Phenytoin meningkatkan dosis asam folat
E Asam folat menunda penyerapan Phenytoin
KUNCI

47 PERTANYAAN Seorang ibu hamil berusia 32 tahun datang ke apotek membawa resep yang
diperoleh dari dokter. Dokter meresepkan ibu tersebut Amlodipine untuk
mengatasi gangguan hipertensi yang diderita pasien. Tensi ibu tersebut
adalah 140/100 mmHg. Dokter juga meresepkan asam folat sebagai
suplemen penunjang kehamilan ibu tersebut. Interaksi apa yang terjadi
ketika asam folat diminum bersamaan dengan Amlodipine?
A Asam folat menurunkan dosis Amlodipine
B Asam folat meningkatkan dosis Amlodipine
C Amlodipine meningkatkan dosis asam folat
D Amlodipine menurunkan dosis asam folat
E Tidak ada interaksi yang terjadi
KUNCI

48 PERTANYAAN Seorang pasien wanita berumur 30 tahun, sedang menjalankan terapi obat
untuk penyakit anemia sel sabit yang telah di diagnosa dokter. Pasien
mendapatkan terapi obat yaitu vaksin haemophilus influenza (hib), penicillin,
asam folat dan sulfasalazine. Tetapi setelah mengkonsumsi obat tersebut
pasien mengeluhkan mudah kelelahan dan pusing.
interaksi obat yang menyebabkan efek samping kasus diatas yaitu…
A Vaksin haemophilus influenza (Hib) dan Penicillin
B Penicillin dan Asam Folat
C Asam Folat dan Sulfasalazine
D Sulfasalazine dan Penicllin
E Vaksin haemophilus influenza (Hib) dan Asam Folat
KUNCI

49 PERTANYAAN Seorang pasien wanita (30thn), sedang menjalankan terapi obat untuk
penyakit anemia sel sabit obat yang didapat pasien tersebut yaitu Vaksin
haemophillus influenza (Hib), penicillin, asam folat dan sulfasalazine. Terjadi
Interkasi obat pada Asam Folat dan Sulfasalazine yaitu pada fisik mudah
kelelahan dan pusing, selain itu terdapat juga interaksi obat yaitu?
A Gangguan penyerapan Asam Folat di usus dan perubahan hidrolisis atau
reduksi Asam Folat
B Dapat menyebabkan diare dan steatorrhea
C Menyebabkan malabsorpsi
D Penurunan penyerapan GI
E Meningkatkan efektivitas antimikroba
KUNCI

50 PERTANYAAN Seorang pasien laki laki (54 th) datang ke rumahsakit dengan kondisi mual
muntah dan kehilangan keseimbangan, diketahui pasien sedang
mengkonsumsi obat TBC yaitu rifampisin, isoniasid, etambutol, pyrazinamid.
setelah di periksa pasien memiliki kekmbuhan epilepsi setelah 1 tahun tidak
kambuh dan dia periksa kedokter dan diberikan obat phenitoin tanpa
mengataan sedang konsumsi obat TBC. Apakah efek yang terjadi ketika
fenitoin dan isoniasid di konsumsi bersamaan?

A meningkatkan absorbsi fenitoin


B meningkatkan absorbsi isoniasid
C meningkatkan metabolisme kedua obat
D tidak ada efek kontraindikasi
E Terjadi sifat Sinergis
KUNCI

51 PERTANYAAN pasien perempuan berusia 45 th di rawat inap yang sedang menjalankan


pengobatan terapi penyakit saluran cerna yaitu ciprofloksasin 500mg 2x1
tab, saat dilakukan visite pasien mengalami kekambuhan asma dan dokter
akan meresepkan theopylin namun ketika di periksa apoteker terdapat
interaksi antara theopylin dan ciprofloxsasin ketika dikonsumsi bersamaan.
apa interaksi yang terjadi?
A teofilin meningkatkan kadar ciprofloxasin dalam darah
B teofilin menurunkan kadar ciprofloxasin dalam darah
C ciprofloxasin meningkatkan metabolisme teofilin
D terjadi sifat antagonis antara kedua obat
E ciprofloxasin meningkatkan kadar teofilin dalam darah
KUNCI

52 PERTANYAAN Tn A usia 40 thn datang ke dokter mengeluh demam dan menggigil disertai
sakit kepala. Dokter mendiagnosis pasien mengalami meningitis. Dokter
memberikan obat penisilin dan meminta rekomendasi kepada Apoteker obat
apa yang tidak berinteraksi dengan penisilin?
A Chloramfenicol
B Erytromicin
C Doksisiklin
D Tetrasiklin
E Vancomisin
KUNCI

53 PERTANYAAN seorang pasien wanita berusia 45 tahun mengalami endokardistis dan


mendapatkan terapi obat penicillin,pasien juga mempunyai riwayat penyakit
maag. Obat manakah di bawah ini yang harus di hindari penggunaannya
dalam waktu yang berdekatan?
A Ranitidin
B Lansoprazol
C Omeprazol
D Cimetidin
E antasida
KUNCI

54 PERTANYAAN Pasien wanita yang masih dalam usia produktif mengidap endokardisti dan
mendapat terapi cefadroxil, dan masih mengkonsumsi Pil KB, Tetapi
penggunaannya secara bersamaan menimbulkan efek yang merugikan yaitu
menurunkan efek dari pil KB, kandungan pil KB manakah yang di maksud?
A Desogestrel
B Drospirenone
C Ethinylestradiol
D Eyproterone Asetat
E Levonorgestrel
KUNCI

55 PERTANYAAN Pasien Ny. X berusia 36 tahun datang kerumah sakit dengan keluhan ruam
berwarna merah berbentuk melingkar dan terasa gatal ditangannya. Pasien
runtin mengkonsumsi Diadonisine. Dokter mendiagnosa pasien mengalami
kurap. Dokter meresepkan obat antijamur oles ketoconazole Bagaimana
saran apoteker?
A Memberikan jeda waktu selama 2 jam
B Menghentikan penggunaan ketoconazole terlebih dahulu
C Menghentikan diadonisine terlebih dahulu
D Menganjurkan mengganti obatnya dengan itraconazole
E Mengkonfirmasi untuk meminum diadonisine bersama dengan ketoconazole
KUNCI

56 PERTANYAAN Seorang pasien Tn. W datang ke klinik dengan keluhan sariawan, pasien
rutin mengkonsumsi buah anggur dan jus jeruk setiap pagi. Dokter
meresepkan itraconazole. Apoteker melihat interaksi obat dan makanan,
interaksi apa yang terjadi jika dikonsumsi secara bersamaan?
A Makanan tersebut dapat mengurangi kadar plasma dan efek terapeutik dari
itraconazole
B Itraconazole meningkatkan efek makanan dalam tubuh
C Itaconazole diminum bersama makanan akan memberikan efek terapeutik
D Itraconazole diberi jeda 1 jam sebelum makanan
E Makanan meningkatkan efek itraconazole
KUNCI

57 PERTANYAAN Seorang wanita berusia 45 tahun menderita HIV mendapatkan terapi obat
berupa obat Ritonavir, pasien juga mendapatkan obat Rifamisin. efek terapi
apa yang tejadi antara kedua obat ?
A Rifamisin dapat meningkatkan kadar ritonavir
B Rifamisin dapat meningkatkan metabolisme ritonavir
C Rifamisin dapat menurunkan kadar ritonavir
D Rifamisin dapat menurunkan metabolisme ritonavir
E Rifamisin kontraindikasi dengan ritonavir
KUNCI

58 PERTANYAAN Seorang wanita berusia 40 tahun di diagnosa menderita HIV dan


mendapatkan terapi obat salah satunya Zidovudin. ternyata pasien suka
makanan yang tinggi lemak. efek apa yang terjadi jika zidovudin di gunakan
bersama makanan yang tinggi lemak ?
A penyerapan zidovudin meningkat
B penyerapan zidovudin menurun
C makanan tinggi lemak meningkatkan penyerapan zidovudin
D zidovudin baik digunakan bersama makanan tinggi lemak
E tidak terjadi efek interaksi antara zidovudin dengan makanan
KUNCI

59 PERTANYAAN Seorang Perempuan berusia 40 tahunn di diagnosis dokter menderita


infeksi saluran pernafasan atas dan sedang mengkonsumsi antibiotic
golongan quinolon,dan mengkonsumsi sucralfat secara bersamaan karna
mengeluhkan nyeri ulu hati, bagaimana cara penggunaan sucralfat yang
benar?
A setengah jam sebelum makan
B 2 jam setelah antibiotic quinolon
C 6 jam setelah antibiotic quinolon
D 6 jam sebelum antibiotic quinolon
E 2 jam sebelum antibiotik quinolon
KUNCI

60 PERTANYAAN seorang laki laki berumur 45 tahun di diagnosis DM dengan kadar gula
darah puasa 250g/dl dengan terapi metformin, dan pasien mengeluhkan
radang tenggorokan batuk pilek, kemudian mengkonsumsi amoxcillin,
parasetamol,dexametason,ambroxol dan vitamin C. kadar gula darah pasien
tidak stabil setelah mengkonsumsi metformin, interaksi obat apa yang
menyebabkan kadar gula darah pasin tidak stabil?
A Parasetamol
B Amoxcillin
C Dexametason
D Ambroxol
E Vitamin C
KUNCI

61 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 23 tahun mendapat terapi bersamaan yaitu sodium
polystyrene sulfonat dan antasida pada pasien dengan gangguan ginjal. Interaksi
apa yang mungkin terjadi dari penggunaan kedua obat tersebut?
A Alkalosis metabolic
B Acidosis metabolic
C Respiratory acidosis
D Acute kidney
E Chronic kidney disease
KUNCI

62 PERTANYAAN Pasien laki-laki umur 23 tahun mendapat terapi sodium poliystyrne sulfonat untuk
mengatasi keluhannya pada saluran pencernaan, obat apakah yang tidak
berinteraksi dengan sodium poliystyrne sulfonat?
A Magnesium hidroksida
B Aluminium hidroksida
C Magnesium karbonat
D Paracetamol
E Antasida doen
KUNCI

63 PERTANYAAN seorang pasien ( perempuan berusia 25 tahun) datang ke suatu rumah


sakit tiba-tiba mengalami kesulitan bernfas setelah disuntik antibiotik secra
i.v pada fisik diperoleh sianosis TD 70/40, nadi tak teraba . apakah
diagnosis yang paling mungkin terjadi?
A syok krdiogenik
B syok hipovelemik
C syok septik
D syok anafilaktik
E syok neurogenik
KUNCI

64 PERTANYAAN seorang pasien perempuan 28 tahun datang kesuatu rumh sakit


mengeluhkan infeksi berat pada pada suatu organ tertentu yang tidak
ditangani dengan tepat seperti infeksi disaluran pencernaan dan sudah
mendpatkan oksigen dan alt bantu pernapasan dari dokter. golongan obat
apakah yang dapat mengtaasi infeksi ?
A obat golongan antihistmin
B obat golongan antibiotik
C obat golongn NASID
D obat golongan koagulan
E obat golongan diuretik
KUNCI

65 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki post pemasangan catheter diberikan antibiotik


golongan Quinolon. karena pasien tsb mempunyai gangguan lambung,
pasien diberikan juga obat lambung antasida. setelah meminum obat tsb
pasien mengeluhkan nyeri buang air kecil kembali. kemungkinan nyeri
kencing tsb ditimbulkan dari efek samping kombinasi quinolon-antasid.
Quinolon jenis apa yang dimaksud?
A Amoxicillin
B Ciprofloxacin
C Trimethropin-sulfametoxsazol
D Cefixime
E Omeprazol
KUNCI

66 PERTANYAAN pasien Ny. D post operasi caesar diberikan terapi antibiotik cefadroxil,
karena pasien memiliki gangguan lambung dokter juga meresepkan obat
lambung ranitidin. setelah beberapa kali pemakaian pasien tetap
mengeluhkan perih perut dan sedikit nyeri. apa yang harus dilakukan
apoteker?
A penambahan kombinasi natrium bicarbonat
B penambahan kombinasi dengan antasida
C mengganti obat lambung ke golongan PPI
D menaikan dosis ranitidin
E menaikan dosis cefadroxil
KUNCI

67 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berusia 30 tahun datang keapotik dengan


membeli pil KB kontrasepsi seperti levonorgestrel. setelah 1 bulan kemudian
pasien tersebut datang lagi mengeluhkan telat datang bulan lalu positif
hamil. ternyata selama ini pasien mengkonsumsi obat TBC seperti obat
rifampisin. mengapa demikian ?
A karena rifampicin meningkatkan kadar levonogestrel
B karena rifampicin menetralkan kadar levonogestrel dalam usus
C karena rifampicin dapat meningkatkan kadar levonogetsrel dalam usus
D kadar levonogestrel meningkat apabila digunakan bersama dengan
rifampicin
E karena rifampicin menurunkan kadar levonogestrel oral dengan
mempengaruhi metabolisme enzim CYP3A4 hati atau usus
KUNCI

68 PERTANYAAN Seorang perempuan berusia 55 tahun datang ke klinik dengan keluhan


gatal-gatal, dan didiagnosa terkena alergi disaat sesudah memakan ikan
laut. lalu pasien diberikan resep loratadine oleh dokter. pasien memiliki
riwayat TBC dan sedang mengkonsumsi rifampicin dengan rutin. apa
interaksi pbat loratadine dan rifampicin jika digunakan bersamaan ?
A rifampicin akan menurunkan kadar atau efek loratadine dengan
mempengaruhi metabolisme enzim hati atau usus
B rifampicin akan menetralkan kadar loratadine dalam darah
C rifampicin akan menyeimbangkan kadar loratadine dalam hati
D loratadine akan menaikkan kadar rifampicin dalam darah
E rifampicin akan menaikkan kadar loratadine dalam hati
KUNCI

69 PERTANYAAN Seorang perempuan usia 35 tahun datang ke dokter mengeluhkan nyeri


pada perut bagian bawah,dokter mendiagnosa pasien tersebut mengalami
ISK,Dokter meresepkan antibiotik ciprofloxain.Sedangkan pasien tersebut
sedang mengkonsumsi obat hipertensi metoprolo,interaksi apa yang terjadi
jika cprofloxacin dan metoprolol diberikan bersamaan?
A ciprofloxacin dapat menurunkan metoprolol
B metoprolo dapat menaikan ciprofloxacin
C levofloxacin dapat menaikan metoprolol
D metoprolo dapat menaikan levofloxacin
E ciprofloxacin dapat menaikan propanol
KUNCI

70 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki menderita ISK,pasien diberikan antibiotik


ciprofloxacin untuk mengobati infeksinya,pasien terbiasa mengkonsumsi
kopi setiap hari,apa yang bisa apoteker lakukan untuk memberikan
informasi obat kepada pasien?
A minum ciprofloxacin setelah minum kopi
B minum ciprofloxacin bebarengan dengan kopi
C minum ciprofloxacin tidak bebarengan dengan minum kopi
D tidak minum ciprofloxacin
E minum ciprofloxacin sebelum minum kopi
KUNCI

71 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 70 tahun datang ke RS mengeluhkan


ingatannya menurun secara cepat. Dokter mendiagnosa pasien memiliki
Alzhaimer dan diberi obat Donepezil. Pasien saat ini sedang mengkonsumsi
obat antijamur yaitu Ketokonazole, Interaksi apakah yang akan terjadi
apabila obat Donepezil diminum bersamaan dengan ketokonazole?
A Meningkatkan konsentrasi plasma Donepezil
B menurunkan konsentrasi plasma Donepezil
C meningkatkan konsentrasi Ketokonazoel
D menurunkan konsentrasi ketokonazole
E menururunkan absorpsi Donezepil
KUNCI

72 PERTANYAAN seorang pasien perempuan berusia 68 tahun datang ke klinik dengan


keluhan gatal-gatal, dan didiagnosa terdapat infeksi jamur pada tangan
pasien. pasien memiliki riwayat Alzhaimer dan sedang mengkonsumsi obat
Donepezil. obat antijamur manakah yang memiliki interkasi obat dengan
Donepezil?
A clotrinazole
B nystatin
C terbinafine
D fluconazole
E Anidulafungin
KUNCI

73 PERTANYAAN Seorang pasien berusia 30 tahun yang mempunyai gangguan epilepsi


selama 5 tahun mendapatkan terapi obat phenytoin, namun beberapa hari
ini mengalami gangguan lambung kemudian meminum antasida, namun
belakangan sering mengalami kejang, interaksi apa yang terjadi?
A Antasida menghambat absorpsi Phenytoin
B Efek antasida berkurang
C Efek phenytoin berkurang
D Antasida tidak berpengaruh terhadap phenytoin
E Phenytoin menghambat absorpsi antasida
KUNCI

74 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berusia 30 tahun yang mempunyai gangguan


epilepsi selama 5 tahun mendapatkan terapi obat phenytoin, tetapi saat ini
pasien ingin menggunakan pil kontrasepsi oral untuk menunda
kehamilannya. Interaksi apa yang terjadi jika obat phenytoin diberikan
bersamaan dengan obat kontrasepsi oral?
A Menurunkan efek kontraepsi oral / gagal kontrasepsi
B Menaikkan efek kontrasepsi oral
C Tidak ada interaksi
D Menghambat efek kontrasepsi oral/ gagal kontrasepsi
E absorpsi obat phenytoin berkurang
KUNCI

75 PERTANYAAN Seorang wanita berusia 38 tahun didiagnosis menderita migrain akut dan
diberikan terapi Aspilet. Selama penggunaan obat tersebut, pasien juga
mengalami diare. Setelah beberapa hari kemudian, pasien datang ke apotek
mengeluhkan pusing dan sakit kepala yang tak kunjung sembuh padahal
sudah minum obat dengan teratur. Obat apakah yang menyebabkan efek
aspilets tidak dapat menyembuhkan migren pasien tersebut?
A Allopuinol
B Kaolin-pectin
C Loperamid
D Oralit
E Zinc
KUNCI
76 PERTANYAAN Seorang pria berusia 25 tahun datang ke apotek mengeluhkan perut sakit,
perih dan mual karena mengkonsumsi Diclofenac Sodium. Pasien
didiagnosis menderita migrain. obat apakah yang paling aman yang dapat
dikonsumsi agar tidak timbul gejala tersebut?
A antalgin
B betahistin
C paracetamol
D papaverin
E ranitidin
KUNCI

77 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 45 tahun mengalami keluhan nyeri, dokter
mendiagnosa pasien tersebut menderita Paint Management skala sedang.
Obat apa yang tepat untuk pasien tersebut ?
A Parasetamol
B Ibuprofen
C Morfin
D Patidin
E Fentanyl
KUNCI

78 PERTANYAAN Seorang pasien usia 35 tahun datang ke RS mengeluhkan berat badannya


yang berlebih, dokter meresepkan orlistat untuk mengurangi berat badanya,
diketahui pasien sedang menjalani terapi siklosporin.
bagaimana sikap apoteker terhadap interaksi obat tersebut ?
A melanjutkan terapi, karena tidak ada interaksi
B menjeda terapi, karena siklosporin meningkatkan metabolisme orlistat
C menjeda terapi karena orlistat meningkatkan metabolisme siklosporin
D menghentikan terapi siklosporin karena dapat menurunkan konsentrasi
orlistat
E menghentikan terapi orlistat karena dapat menurunkan konsentrasi
siklosporin
KUNCI

79 PERTANYAAN pasien wanita 35 tahun mengalami obesitas dan sedang menjalani terapi
penurunan berat badan dengan phentermin. karena obesitasnya pasien
mengalami depresi dan diresepkan oleh dokter fluexetin tanpa diketahui
penggunaan obat sebelumnya. bagaimana interaksi yang akan terjadi ?
A phentamin akan memperbaik gejala psikosik
B phentamin akan memperburuk gejala psikotik
C kadar fluexetin dalam darah akan meningkat
D kadar phentamin dalam darah akan menurun
E fluexetin dan phentamin tidak saling berinteraksi
KUNCI
80 PERTANYAAN Seorang pasien mengalami diare dan diberikan antibiotik ciprofloxacin untuk
menangani diarenya. setiap pagi pasien rutin mengkonsusmsi susu 1
gelas.hal apakah yang perlu diantisipasi untuk diberikan PIO?
A tidak apa-apa mengkonsumsi susu karena sudah rutin dilakukan
B tidak boleh mengkonsumsi susu sampai pengobatan selesai
C susu diminum dengan selang waktu 4 jam dari pemberian obat
D susu diminum satu jam setelah memakan obat
E

81 PERTANYAAN pasien laki-laki berusia 60 tahun didiagnosa menderita HAIs (Healthcare


Associated Infection). pasien alergi penisilin sehingga diberikan antibiotik
ciprofloxacin, apoteker memberikan saran agar pasien menghindari
mengkonsumsi obat atau makanan yang dapat mengganggu absorbsi obat
tersebut, obat atau makanan apakah yang di maksud?
A makanan kaya lemak
B makanan kaya protein
C vitamin c dosis tinggi
D vitamin neurotropic
E suplemen makanan
KUNCI

82 PERTANYAAN Seorang wanita berusia 55 tahun sedang menjalani pengobatan tuberculosis


dan sedang mengkonsumsi obat rifampisin, isoniazid,
pyrazinamid,ethambutol dan vitamin B6 . Dokter mendiagnosa bahwa
kanker payudara yang di derita pasien harus segera di obati. Dokter
meresepkan tamoxifen yang bekerja untuk menghambat efek dari esterogen
di payudara. Obat apa yang bekerja menurunkan metabolisme tamoxifen
dengan menginduksi CYP3A4?
A Ethambutol
B Isoniazid
C Pyrazinamid
D Rifampisin
E Vitamin B6
KUNCI

83 PERTANYAAN Seorang pasien wanita menderita kanker payudara dan sedang menjalani
pengobatan tuberculosis. Dokter meresepkan tamoxifen untuk pengobatan
kanker payudara pasien. tamoxifen berinteraksi dengan obat tuberculosis
yang di konsumsi pasien salah satunya dengan rifampisin. Dokter meminta
saran kepada apoteker apa yang harus di lakukan agar pengobatan tersebut
bisa berjalan dengan baik?
A Tamoxifen di tingkatkan dosis obatnya
B Tamoxifen di turunkan dosis obatnya
C Rifampisin diturunkan dosis obatnya
D Rifampisin di tingkatkan dosis obatnya
E Tamoxifen dan rifampisin sama sama harus di tingkatkan dosis nya
KUNCI

84 PERTANYAAN seorang pasien kanker kolon mendapatkan pengobatan kemoterapi


capecitabine. secara literatur, capecitabine beresiko menyebabkan efek
samping berupa mual muntah. pasien perlu diberikan premedikasi sebelum
pemberian capecitabine. apakah obat yang sesuai untuk mencegah efek
samping tersebut?
A Aprepitant
B Ondansetron
C Domperidone
D Dexamethason
E Olanzapine
KUNCI

85 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan berusia 32 tahun baru saja menjalani operasi
kanker kolon. Dokter kemudian memberikan analgetik kepada pasien
tersebut setelah operasi. Analgetik yang sesuai adalah ?
A Celecoxib
B Meloxicam
C Piroxicam
D Ketorolac
E Opium
KUNCI

86 PERTANYAAN seorang pasien perempuan (usia 40 thn) penderita kanker paru yang
sedang menjalnkan kemoterapi mendapatkan resep obat yang berisi
Cipstalin, Ondansetron , vit B 12, paracetamol, setelah 2 hari kemudian
pasien datang lagi ke rumah sakit mengeluhkan mual dan muntah yang
belum bisa teratasi walaupun sudah minum obat mual tersebut, interaksi
dari obat manakah yang menyebabkan mual dan muntahnya tidak
berkurang ?
A ondansetron dan paracetamol
B cipstalin dan paracetamol
C cipstalin dan ondansetron
D cipstalin dan vit B12
E ondansetron dan vit B12
KUNCI

87 PERTANYAAN seorang pria berusia 35 thn datang ke rumah sakit mengeluhkan batuk
berdahak dan berdarah, napas tersenggal, rasa nyeri dan sesak pada dada,
kelelahan ekstrim. diketahui pasien adalah seorang perokok aktif,setelah
dilkukan pengecekan laboratoium dokter mendignos pasien tersebut
menderita kanker paru-paru. dokter berdiskusi dengan apoteker untuk
pemilihan terapi first line unuk pasien tersebut. apa yang anda akan
rekomendasikan kepada dokter terkait pengobatan pasien tersebut ?
A sitarabin
B metrotexat
C docetaxel
D carboplatin
E dacarbazin
KUNCI

88 PERTANYAAN seorang pasien yang mengalami glaukoma dan mengalami kenaikan asam
lambung, kemudian dokter memberikan obat cimetidin.apakah interaksi
yang terjadi dari kedua obat tersebut?
A menurunkan metabolisme timolol
B meningkatkan metabolisme timolol
C menurunkan absorpsi cimetidin
D meningkatkan absorpsi timolol
E menurunkan ekresi timolol
KUNCI

89 PERTANYAAN Seorang pasien perempuan 29 tahun mengalami gangguan kecemasan


datang ke apotek dengan membawa resep berupa obat Duloxetine dan
Cimetidine. Selanjutnya dilakukan skrining dan analisa oleh apoteker dan
diketahui adanya interaksi. Interaksi yang terjadi pada kedua obat tersebut
adalah…
A Efek Duloxetine meningkat dengan adanya Cimetidine
B Efek kedua obat tersebut meningkat
C Efek Duloxetine menurun dengan adanya Cimetidine
D Efek kedua obat tersebut menurun
E Tidak ada efek yang dihasilkan dari interaksi tersebut
KUNCI

90 PERTANYAAN Seorang pasien umur 43 tahun penderita gagal ginjal akut mendapatkan
terapi spironolactone dan salicylat. Apa efek dari interaksi kedua obat
tersebut ...
A Spironolactone akan menurunkan efek Salicylat
B Salicylat memblokir natriuresis yang diinduksi spironolactone
C Spironolactone akan meningkatkan efek Salicylat
D Salicylat akan mengingkatkan cara kerja Spironolactone
E Salicylat akan menurunkan cara kerja Spironolactone
KUNCI

91 PERTANYAAN Seorang pasien umur 37 tahun didiagnosa mengalami gagal ginjal akut
sehingga diberikan terapi obat yaitu obat spironolactone dan salicylat.
Bagaimana penatalaksanaannya ...
A Pantau tekanan darah dan natrium serum
B monitoring tekanan oksigen pasien
C monitoring gula darah pasien
D pengawasan tekanan darah pasien
E pengawasan ketepatan waktu minum obat pasien
KUNCI

92 PERTANYAAN seorang pria usia 30 tahun dengan riwayat hipertensi, CKD, kreatinin
serumnya 2,1 mg/dl mendapat terapi lisinopri, digoxin, furosemid,
spironolacton dan eritroprotein. kemudian mengalami malaise, anoreksia,
dan lain-lain serta peningkatan kreatinin menjadi 4,1 mg/dl. efek samping
tersebut merupakan efek samping dari….
A lisinopril
B digoxin
C spironolacton

D furosemid
E eritroprotein
KUNCI

93 PERTANYAAN Seorang ibu pekerja kantoran mengalami alergi karena memakan udang
sebagai sarapanya. ibu tersebut datang ke apotek untuk membeli obat alergi
yang tidak menyebabkan kantuk. sebagai apoteker obat apakah yang
disarankan ?
A chlorpeniramine maleat
B cetirizine
C loratadine
D dipenhidramine
E methylprednisolone
KUNCI

94 PERTANYAAN Eritromicin menghambat metabolisme terfenadine bila digunakan bersama.


pasien memiliki riwayat alergi terhadap obat golongan penisilin, sebagai
apoteker apa yang harus anda lakukan ?
A menurunkan dosis eritromicin
B penggunaan eritromicin 2 jam setelah terfenadine
C tefenadine di ganti dengan cetirizine
D eritromycin diganti dengan amoxicilin
E menghentikan pengobatan eritromycin
KUNCI

95 PERTANYAAN seorang pasien asma menderita asma dan jantung mendapatkan resep dari
dokter berisi salbutamol dan digoxin. Setelah melakukan pengkajian resep,
apoteker menemukan interaksi antara kedua obat tersebut. efek samping
obat apa yang dapat terjadi pada pemakaian obat-obat tersebut?
A salbutamol dapat menaikkan kadar digoxin serum
B salbutamol dapat menurunkan kadar digoxin serum
C terjadi penurunan otot rangka digoxin
D terjadi penurunan terapeutik salbutamol
E terhambatnya absorbsi digoxin
KUNCI

96 PERTANYAAN seorang pasien menderita asma diberikan teofilin. Setelah dilakukan


penggalian informasi pasien rutin menggunakan allopurinol untuk mengatasi
asam urat. Apoteker mengidentifikasi adanya resiko terjadinya interaksi
obat, apa interaksi yang terjadi pada penggunaan obat-obatan yang
digunakan pasien?
A meningkatkan kadar teofilin dan toksisitas
B meningkatkan kadar allopurinol dan toksisitas
C menurunkan absorpsi teofilin
D terjadi perubahan farmakologis teofilin
E terjadi perubahan farmakologis allopurinol
KUNCI

97 PERTANYAAN tuan x 55 tahun dilarikan ke IGD memiliki riwayat PPOK, mengalami


eksaserbasi akut karena infeksi saluran nafas. dokter memberikan injeksi
teofilin, pasien juga mengalami tekanan darah tinggi yaitu 190/100 mmhg.
diketahui beberapa antihipertensi berinteraksi dengan obat teofilin. manakah
obat yang paling aman digunakan secara bersamaan ?
A captopril
B furosemid
C propanolol
D nivedipin
E verapamil
KUNCI

98 PERTANYAAN Seorang pasien menderita PPOK dan penyakit jantung mendapatkan obat
dari dokter theophylin dan propanolol. bagaimana saran apoteker kepada
dokter?
A mengganti theophylin dengan aminopilin
B mengganti propanolol dengan atenolol
C mengganti theophylin dengan bronkodilator lain
D mengganti propanolol dengan carteolol
E mengganti theophylin dengan oxtriphylin
KUNCI

99 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 56 tahun didiagnosa menderita BPH


(Benign Prostatic Hyperlapsia) pasien tersebut diberikan resep obat oleh
dokter yaitu tadalafil 5 mg dengan aturan pakai 1 kali sehari pada malam
hari dan terazosin 5 mg 1kali sehari pada malam hari, ketika masuk jadwal
kontrol kedua pasien mengeluhkan kepada dokter bahwa kepala pasien
tersebut sering pusing dan mudah lelah apakah yang menyebabkan pasien
mengalami pusing dan dan mudah lelah setelah mengkonsumsi kedua obat
tersebut ?
A Pemberian dosis obat berlebih
B Efek samping dari interaksi pemberian tadalafil dan terazosin
C Dosis obat perlu ditambah
D Pemberian obat yang kurang tepat
E Kesalahan pemberian obat ada indikasi tidak ada obat
KUNCI

10 PERTANYAAN Seorang pasien laki-laki berusia 56 tahun di diagnosa BPH ( Benign


0 Prostatic Hyperlapsia) pasien tersebut diberikan resep obat oleh dokter yaitu
tadalafil 5mg 1 kali sehari dan Terazosin 5mg 1kali sehari bagaimanakah
waktu konsumsi obat tersebut agar tidak terjadi interaksi ?
A Tadalafil diminum 30 menit sebelum berhubungan seksual dan terazosin
diminum sesudah makan menjelang tidur
B Tadalafil diminum bersamaan dengan terazosin pada malam hari sesudah
makan
C Tadalafil diminum sebelum makan dan terazosin diminum sesudah makan
D Terazosin diminum pagi dan tadalafil diminum malam hari
E

INTERAKSI OBAT DENGAN HERBAL

101 PERTANYAAN Pasien laki-laki 46 tahun sedang menggunakan obat yang mengandung
Kafein, pasien juga senang mengkonsumsi jeruk pahit. Penggunaan kafein
dengan jeruk pahit memungkinkan timbulnya interaksi walaupun jeruk pahit
tidak mempengaruhi metabolisme kafein. Interaksi apa yang mungkin terjadi
….
A Dapat terjadi penurunan tekanan darah
B Dapat menyebabkan penyakit jantung yang parah dampak buruk.
C Menekan system SSP
D Menyebabkan hipotensi
E Interaksi dapat ditoleransi
KUNCI

102 PERTANYAAN Pasien 45 tahun dengan penyakit hipertensi dan odema sedang
mengkonsumsi obat Furosemid, karena kebiasaan pasien yang gemar
mengkonsumsi minuman ginseng, apoteker menyarankan untuk tidak
mengkonsumsi ginseng terlebih dahulu karena sedang menggunakan obat
Diuretik, interaksi dari keduanya yang mungkin terjadi adalah ….
A Tekanan darah meningkat
B Tekanan darah menurun
C Menurunkan efek diuretik
D Meningkatkan efek diuretik
E Menyebabkan efek additif
KUNCI

103 PERTANYAAN Seorang pasien 40 tahun senang mengkonsumsi lidah buaya, namun paisen
tersebut saat ini sedang sakit dan menggunakan kortokosteroid. Secara teori,
keduanya memiliki interaksi yang disebabkan oleh zat yang mengandung
antrakuinon dan kortikosteroid sistemik, maka interaksi keduanya dapat
menyebabkan ….

A Hipotensi
B Hipokalemia
C Hipertensi
D Takikardi
E Hiperkalemia
KUNCI

104 PERTANYAAN Seorang pasien sedang mengkonsumsi makanan yang mengandung Aloes
dan sedang minum obat Digoksin. Mekanisme keduanya kemungkinan terjadi
interaksi farmakodinamik. Resiko yang mungkin terjadi dari interaksi tersebut
adalah …

A Aritmia jantung
B Hiperkalemia
C Hipertensi
D Hiperlipidemia
E Sembelit
KUNCI

105 PERTANYAAN Seorang pasien sedang mengkonsumsi obat antidepressan untuk mengatasi
keluhannya, pasien juga menggunakan st John Wort sebagai tambahan obat
herbal untuk menjaga kondisi tubuhnya, namun apoteker menyarankan untuk
berhati-hati dalam pemberian kombinasi antara herbal tersebut dengan obat
antidepresan karena mungkin akan terjadi interaksi farmakodinamik. Interaksi
yang mungkin terjadi adalah ….
A Pasien menjadi additif
B Gangguan pencernaan
C Tekanan darah pasien meningkat
D Gangguan pernapasan
E Ruam kulit
KUNCI

106 PERTANYAAN Seorang pasien mengkonsumsi sambiloto untuk mengatasi keluhan bersin-
bersin selama beberapa hari ini atas inisiatifnya sendiri, namun pasien juga
mengkonsumsi Antikoagulan dalam pemulihan sakitnya pasca stroke, setelah
dikonsultasikan, apoteker menyarankan sebaiknya berhenti mengkonsumsi
sambiloto. Interaksi apakah yang mungkin terjadi antara sambiloto dan
Warfarin….

A Sambiloto tidak memiliki efek antikoagulan


B Menghambat resiko pendarahan
C Meningkatkan resiko pendarahan
D Memiliki mekanisme kerja yang sama
E Mekanisme kerjanya berbeda
KUNCI

107 PERTANYAAN Pasien 54 tahun mengkonsumsi Asparagus, pasien juga sedang minum obat
indanedion. Apoteker menyarankan pasien yang menggunakan indanedion ini
harus mempertahankan jumlah vitamin K secara teratur dari makanan. Oleh
karena itu pasien harus menghindari konsumsi asparagus dalam jumlah
berlebihan. Apakah mekanisme kerja dari Asparagus ……
A Menambah efek antikoagulan indanedion
B Menambah jumlah VItamin K
C Tidak memiliki interaksi yang cukup kuat
D Mengurangi efek antikoagulan
E Interaksi dapat dieliminasi
KUNCI

108 PERTANYAAN Seorang pasien mengkonsumsi buah nanas dalam jumlah banyak, pasien
juga sedang menggunakan Amoksisilin sejak 2 hari yang lalu untuk infeksi
saluran pernapasan yang dia alami. Bromelain yang terkandung didalam buah
nanas tampaknya cukup berinteraksi dengan obat karena dikonsumsi dalam
jumlah banyak. Interaksi apakah yang mungkin terjadi antara Bromelain dan
Amoksisilin …..
A Meningkatkan kadar amoksisilin
B Menurunkan penyerapan amoksisilin ke dalam jaringan
C Interaksi mungkin tidak ditemukan
D Menurunkan kadar amoksisilin
E Meningkatkan penyerapan amoksisilin ke dalam jaringan
KUNCI

109 PERTANYAAN Kafein berfungsi vasopresor dan stimulant, dari efek tersebut maka dapat
melawan efek obat yang lainnya atau disebut antagonis. Kafein juga dapat
menyebabkan efek samping yang serius jika digunakan dengan obat lain atau
herbal dengan efek serupa, seperti: fenilpropanolamin, jeruk pahit. Efek kafein
tersebut antagonis dengan golongan obat, diantaranya adalah …..
A Antiasma
B Antialergi
C Antihipertensi dan benzodiazepin
D Antihistamin dan hipotensi
E Antidiabet dan antifungi
KUNCI

110 PERTANYAAN Seorang pasien diare membuat minuman daun teh dicampur dengan daun
senna, setelah 2 hari mengkonsumsi, diare pasien tak kunjung Sembuh,
kemungkinan keduanya memilki interaksi antar obat herbal, interaksi apakah
yang mungkin terjadi ….
A Efek sinergis
B Efek antagonis
C Efek additif
D Efek sedatif
E Keduanya tidak memilki efek untuk diare
KUNCI

Anda mungkin juga menyukai