Anda di halaman 1dari 22

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET, DAN TEKNOLOGI


UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
Jalan Brigjend H. Hasan Basri, Kotak Pos 219 Banjarmasin 70123
Telp./Fax. (0511) 3306603, 3304177, 3306694, 3305195
Laman : www.ulm.ac.id

Nomor : 2766/UN8/KM.01.02/2023 1 Agustus 2023


Lampiran : Satu Berkas
Hal : Pelaksanaan MTQ Mahasiswa Tingkat ULM Tahun 2023

Yth.
Dekan
u.p. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni
Universitas Lambung Mangkurat
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Tingkat
Nasional (MTQMN) tahun 2023 di Universitas Brawijaya pada bulan November 2023, dengan
ini kami mengundang mahasiswa/i terbaik di bidang Musabaqah Tilawatil Qur’an yang ada di
Fakultas Bapak/Ibu untuk mengikuti seleksi tingkat Universitas (buku panduan terlampir).
Penyampaian peserta MTQ Mahasiswa tingkat Universitas Lambung Mangkurat dilakukan
oleh bagian kemahasiswaan Fakultas melalui email kemahasiswaan@ulm.ac.id paling lambat
sampai dengan tanggal 31 Agustus 2023.
Rangkaian Kegiatan Pekan Seni Mahasiswa ULM tahun 2023 adalah sebagai berikut.
No Kegiatan Tanggal Keterangan
1 Pendaftaran Peserta 2 s.d. 31 Agustus 2023 Disampaikan melalui email
kemahasiswaan@ulm.ac.id
Sampai dengan pukul 15.00
WITA
2 Technical Meeting (TM) 1 September 2023 Zoom meeting
3 Pembukaan 4 September 2023 ULM Banjarmasin
4 Pelaksanaan MTQM ULM 4–6 September 2023 ULM Banjarmasin
5 Penutupan / Pengumuman 6 September 2023 ULM Banjarmasin
Pemenang MTQM Tk. ULM
2023
6 Pendaftaran peserta MTQMN 7 – 13 September 2023 -
oleh operator PT melalui situs
BPTI Kemdikbudristek
Informasi terkait kegiatan dapat menghubungi Saudara M. Firdiansyah, A.Md. (WA. 0896-
7587-0783).
Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

a.n. Rektor
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni,

Dr. Muhamad Rusmin Nuryadin, S.E., M.Si.


NIP 19700518 199702 1 001

Tembusan :
- Rektor (sebagai laporan)
PEDOMAN
MUSABAQAH TILAWATIL QUR’AN (MTQ) MAHASISWA
TINGKAT UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT


TAHUN 2023
SAMBUTAN WAKIL REKTOR
BIDANG KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI

Alhamdulillah, segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam yang telah memimbing kita
dari kegelapan menuju alam terang benderang dengan cahaya Al-Qur’an. Shalawat dan salam
semoga juga tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW, sebagai role model ajaran Al-Qur’an,
beserta keluarga, sahabat dan umatnya hingga akhir zaman.

Pimpinan Universitas Lambung Mangkurat menyambut baik dengan terselenggaranya


kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Mahasiswa. Saya berharap seluruh civitas akademik
ULM juga dapat mendukung kegiatan ini secara penuh. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini
adalah untuk menggali potensi, bakat dan minat mahasiswa dalam cabang-caang MTQ, yang
kelak akan dikirim ke event MTQ Mahasiswa tingkat Nasional. Tentunya kita berharap akan
munculnya bibit-bibit unggul yang mampu bersaing di MTQ Mahasiswa di tingkat nasional bahkan
internasional

Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Mahasiswa yang telah menjadi tradisi umat Islam
sejak lama, tidak hanya sebatas suatu kegiatan seremonial rutin dan adu ketangkasan membaca
Al-Qur’an di kalangan mahasiswa, melainkan juga tuntutan untuk mengamalkan isi
kandungannya dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga pada akhirnya akan melahirkan mahasiswa
yang memiliki kematangan intelektual sekaligus juga berjiwa qur’ani.

Saya mengucapkan selamat bermusabaqah bagi mahasiswa ULM. Semoga sukses dan
berkah untuk kita semua. Amin.

Banjarmasin, 1 Agustus 2023


Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni,

Dr. Muhamad Rusmin Nuryadin, S.E., M.Si.


NIP 19700518 199702 1 001

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT, atas karunia-Nya pedoman Musabaqah Tilawatil Qur’an
(MTQ) Mahasiswa Tingkat Universitas Lambung Mangkurat ini dapat disusun. Shalawat dan salam
semoga selalu tercurahkan kepada Nabi Besar Muhamamd SAW, sebagai panutan ( uswah) kita
dalam menjalani kehidupan.

Buku pedoman MTQM ini disusun untuk memberikan informasi dan kemudahan bagi panitia,
dewan hakim, peserta, pelatih dan segenap yang berkepentingan demi suksesnya
penyelenggaraan MTQ Mahasiswa ULM Tahun 2023. Mahasiswa sebagai subjek kegiatan ini, perlu
memperhatikan dengan seksama sesuai dengan bidang lomba yang diikuti.

MTQ Mahasiswa ULM Tahun 2023 ini akan memperlombakan beberapa cabang lomba
sebagai motivasi bagi mahasiswa dalam mengembangkan potensi-potensinya di bidang
membaca, menulis, menghafal, mensyarahakan memahami Al-Qur’an. Berpatokan pada
ketentuan MTQM Mahasiswa Tingkat Nasional yang biasanya dilaksanakan oleh pemerintah.
Selain itu ada pula tambahan cabang lomba Adzan dan Hafalan 1 Juz sebagai eksebisi dalam
meningkatkan kemampuan mahasiswa lebih mencintai Al-Qur’an.

Kami mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Bapak Rektor ULM, Wakil
Rektor, Dekan, Dosen, panitia, dewan hakim dan seluruh mahasiswa yang telah mendukung
kegiatan ini hingga sukses terlaksana.

Semoga Allah senantiasa meridhai usaha kita untuk mensyiarkan dan melahirkan
mahasiswa yang berintelektual dan berjiwa qurani.

Banjarmasin, 1 Agustus 2023


PIC MTQ ULM 2023,

Prof. Dr. Ahmad Yunani, SE.,M.Si


NIP. 197302071999031003

ii
DAFTAR ISI
SAMBUTAN WAKIL REKTOR ............................................................................................................ i
KATA PENGANTAR .......................................................................................................................... ii
I. PENDAHULUAN ......................................................................................................................... 1
A. Latar Belakang ...................................................................................................................... 1
B. Dasar Hukum ........................................................................................................................ 2
C. Tema .................................................................................................................................... 3
D. Tujuan ................................................................................................................................... 3
E. Target ................................................................................................................................... 4
F. Sasaran ................................................................................................................................. 4
II. KETENTUAN UMUM .................................................................................................................... 5
A. Cabang Musabaqah .............................................................................................................. 5
B. Sistem Musabaqah ................................................................................................................ 5
C. Waktu Dan Tempat .............................................................................................................. 5
D. Kepesertaan dan Pendaftaran .............................................................................................. 6
E. Syarat Peserta ...................................................................................................................... 6
F. Panitia ................................................................................................................................... 6
III. KETENTUAN MUSABAQAH ................................................................................................... 8
A. Musabaqah Tilawatil Qur’an (TQ) ........................................................................................ 8
B. Musabaqah Tartilil Qur’an (TL) ............................................................................................. 8
C. Musabaqah Hifdzil Qur’an (1, 5, 10 Juz).............................................................................. 9
D. Musabaqah Syarhil Qur’an.................................................................................................... 9
E. Musabaqah Fahmil Qur’an...................................................................................................10
F. Musabaqah Khaththil Qur’an (Dekorasi dan Kontemporer) ................................................ 11
G. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an ............................................................................ 11
H. Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur’an ................................................................ 12
I. Musabaqah Ilmiah Debat Kandungan Al-Qur’an Dalam Bahasa Inggris ............................ 13
J. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW. ........................................... 13
K. Musabaqah Kumandang Adzan ........................................................................................... 14
IV. MATERI/TOPIK LOMBA ....................................................................................................... 15
A. Musabaqah Syarhil Qur’an .................................................................................................. 15
B. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an ............................................................................ 15
C. Musabaqah Tilawah dan Tartil Al-Qur’an ............................................................................ 16
D. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW ............................................. 16
E. Musabaqah Kumandang Adzan ........................................................................................... 17

iii
I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Al-Qur’an merupakan pedoman hidup yang dapat menuntun ke jalan yang lurus
menuju kebahagiaan dunia dan akhirat. Ia juga merupakan sumber utama dan pertama
ajaran dalam Islam. Al Qur’an adalah sebaik-baik bacaan bagi orang mukmin, baik dikala
senang maupun susah, dikala gembira maupun sedih. Bahkan membaca Al Qur’an bukan
saja menjadi amal dan ibadah, tetapi juga menjadi obat dan penawar bagi orang yang gelisah
jiwanya.
Salah satu tujuan Pendidikan Nasional, sebagaimana diamanatkan dalam Undang-
Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas), adalah untuk
mencetak manusia Indonesia yang berilmu pengetahuan, beriman, bertakwa kepada Allah
SWT, berbudi pekerti luhur, berkepribadian, disiplin, serta sehat jasmani dan ruhani.
Pembangunan manusia Indonesia seutuhnya, termasuk bina mental-spiritualnya, hanya
dapat diwujudkan melalui metode, strategi, dan kegiatan yang tepat dan bernilai manfaat.
MTQ sebagai bagian dari kegiatan yang populer di kalangan masyarakat Islam sejak lama,
dianggap memiliki peran yang signifikan dalam membina mental-spiritual masyarakat
Indonesia.
Mahasiswa, sebagai generasi penerus masa depan bangsa, merupakan sumber daya
manusia yang perlu ditempa dengan baik dan serius, tidak hanya sebatas penguasaan ilmu
pengetahuan dan teknologinya, akan tetapi juga pengembangan karakter dan
kepribadiannya. Salah satu kegiatan yang dipandang strategis untuk mewujudkan prinsip-
prinsip yang terkandung dalam tujuan Pendidikan Nasional di atas adalah penyelenggaraan
Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Mahasiswa Tingkat Nasional.
Dalam konteks ini, Universitas Lambung Mangkurat (ULM) sebagai sebuah PTU tertua
di Kalimantan Selatan, memfasilitasi mahasiswanya agar mampu membaca, menghafal,
memahami, mensyarahkan Al-Quran. Hal ini perlu dilakukan agar ULM bisa membentuk
mahasiswa dengan kepribadian dan akhlak berlandaskan nilai-nilai ajaran Al-Quran. Salah
satu upaya tersebut adalah melalui Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Mahasiswa tahun
2023.

1
B. Dasar Hukum
1. Undang- Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2015 tentang
Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar
Nasional Pendidikan
4. Peraturan Pemerintah Repubik Indonesia Nomor 4 Tahun 2014 tentang penyelenggaraan
Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.
5. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2021
tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
6. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 45 Tahun
2019 tetang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 46 Tahun
2019 tetang Rincian Tugas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
8. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 03 Tahun
2020 Tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi
9. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
754/P/2020 Tentang Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi Negeri (IKU-PTN)
10. Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI Nomor 42 Tahun 2015
tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Lambung Mangkurat (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 2078) yang telah diubah dan ditambah dengan
Peraturan Menteri Riset, TeONologi, dan Pendidikan Tinggi RI Nomor 11 Tahun 2018
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 474);
11. Peraturan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi RI Nomor 47 Tahun 2018
tentang Statuta Universitas Lambung Mangkurat (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2018 Nomor 1385);
12. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2020
tentang Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2020-2024
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 555);
13. Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan TeONologi Nomor
58843/MPK.A/KP.06.02/2022, tanggal 9 September 2022 tentang Pengangkatan Rektor
Universitas Lambung Mangkurat Periode Tahun 2022-2026.

2
C. Tema
1. Tema kegiatan ini adalah:
INTERNALISASI NILAI-NILAI AL-QUR’AN DALAM MEWUJUDKAN
MAHASISWA ULM YANG BERINTELEKTUAL DAN BERJIWA QUR’ANI

2. Sub. Tema:
✓ MTQ Mahasiswa sebagai sarana membentuk insan qurani sebagai pelopor kejayaan
bangsa dan agama.
✓ MTQ Mahasiswa sebagai upaya menggali potensi dan bakat generasi qurani masyarakat
Indonesia.
✓ MTQ Mahasiwa sebagai wadah membangun karakter qurani di kalangan mahasiswa.

D. Tujuan
1. Meningkatkan semangat dan kecintaan masyarakat Indonesia untuk membaca,
menghafal, memahami dan mengamalkan Al-Qur’an.
2. Untuk menggali potensi, minat dan bakat mahasiswa di bidang Al-Qur’an.
3. Untuk melahirkan mahasiswa yang berprestasi di bidang MTQ, yang dapat
mengharumkan ULM di tingkat nasional dan internasional.
4. Untuk menyeleksi mahasiswa ULM yang akan dikirim ke MTQ Mahasiswa tingkat nasional.

i
E. Target
1. Tergalinya potensi, minat dan bakat mahasiswa di bidang Al-Qur’an.
2. Munculnya mahasiswa yang berprestasi di bidang MTQ, yang dapat mengharumkan ULM
di tingkat nasional dan internasional.
3. Terseleksinya mahasiswa ULM yang akan dikirim ke MTQ Mahasiswa tingkat nasional.
4. Terselenggaranya kegiatan MTQ Mahasiswa ULM Tahun 2023 ini dengan sukses dan
lancar.

F. Sasaran

1. Memberikan kesempatan bagi mahasiswa mengembangkan potensi, minat dan bakatnya


bidang Al- Qur’an.
2. Mengaktualisasikan nilai‐nilai kandungan Al-Qur’an dalam kehidupan mahasiswa.
3. Menanamkan nilai-nilai seni budaya Islami di kalangan mahasiswa

4
II. KETENTUAN UMUM

A. Cabang Musabaqah
Cabang yang diperlombakan adalah:
1. Musabaqah Tilawatil Qur’an
2. Musabaqah Tartilil Qur’an
3. Musabaqah Hifdzil Qur’an (1, 5 dan 10 Juz)
4. Musabaqah Syarhil Qur’an
5. Musabaqah Fahmil Qur’an
6. Musabaqah Khaththil Qur’an
7. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an
8. Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur’an
9. Musabaqah Ilmiah Debat Bahasa Inggris
10. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW
11. Musabaqah Kumandang Adzan

B. Sistem Musabaqah
Sistem musabaqah dilaksanakan dengan satu babak / system gugur. Kecuali cabang lomba
Fahmil Qur’an terdapat babak penyisihan dan babak final.

C. Waktu Dan Tempat


1. Tahapan Kegiatan

NO TAHAPAN KEGIATAN WAKTU KET.


1 Penyusunan panduan Juli 2023
2 Sosialisasi Agustus – September 2023
3 Pelaksanaan di tingkat Fakultas Agustus – September 2023
4 Pendaftaran peserta MTQM ULM 01 - 31 Agustus 2023 Kolektif melalui Fakultas
5 Technical Meeting (TM) 1 September 2023 Online/daring
6 Pembukaan 4 September 2023 Offline
7 Pelaksanaan MTQM ULM 4–6 September 2023 Offline
8 Penutupan / Pengumuman 6 September 2023 Offline
Pemenang MTQM Tk. ULM 2023
9 Pendaftaran MTQN BPTI ke 12 – 13 September 2023
Kemendikbudristek

5
2. Tempat Pelaksanaan: Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin.

D. Kepesertaan dan Pendaftaran


1. Peserta MTQ Mahasiswa Tahun 2023 ini adalah seluruh mahasiswa dan mahasiswi ULM
yang berstatus aktif.
2. Pendaftaran peserta paling lambat tanggal 24 Agustus 2023 Pukul 18.00 Wita (data
peserta)
3. Proses pendaftaran dilakukan secara kolektif (kafilah) yang dikoordinir oleh Bagian
Kemahasiswaan Fakultas. Nama-nama peserta dikirimkan melalui email
kemahasiswaan@ulm.ac.id paling lambat pada tanggal 31 Agustus 2023 pukul 15.00
WITA.
4. Informasi pendaftaran:
M. Firdiansyah: 089675870783 (Bagian Kemahasiswaan Universitas)

E. Syarat Peserta
1. Mahasiswa aktif yang terdaftar pada perguruan tinggi dan terdaftar pada laman PDDIKTI
(hhtps://pddikti.kemdikbud.go.id)
2. Mahasiswa program sarjana dan diploma dengan umur maksimal 23 tahun 11 bulan 29
hari sebelum tanggal 3 november 2023.
3. Lampiran berupa Photo copy Kartu Tanda Mahasiswa.
4. Rekomendasi Dekan/Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan.
5. Memahami dan mematuhi segala tata tertib perlombaan dari panitia.
6. Fakultas boleh mengirimkan peserta maksimal dua orang/group per-bidang lomba.
7. Setiap peserta hanya boleh mengikuti satu cabang musabaqah/lomba.

F. Panitia
1. Panitia terdiri dari Dosen, Mahasiswa dan Karyawan Bagian Kemahasiswaan Universitas
Lambung Mangkurat yang ditetapkan diangkat oleh Rektor ULM melalui Wakil Rektor
Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

6
G. Dewan Hakim / Juri
2. Dewan Hakim/Juri terdiri dari para Ahli dan Dosen baik internal maupun eksternal kampus
yang telah berpengalaman di bidang masing-masing yang diangkat Oleh Rektor ULM
melalui Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.
3. Dewan Hakim/Juri akan memberikan penilaian secara profesional sesuai dengan hasil
penampilan peserta.

H. Kejuaraan Dan Hadiah


1. Kejuaraan MTQ Mahasiswa ini akan ditentukan berdasarkan penampilan PESERTA yang
dinilai oleh Dewan Hakim/Juri, yaitu Juara I, II dan III pada masing-masing cabang
lomba.
2. Panitia menyediakan hadiah sebagai penghargaan kepada para pemenang/juara berupa
tropy dan uang pembinaan yang ketentuannya diatur kemudian.

I. Luaran/Out Put
Mahasiswa yang berhasil meraih juara I pada cabang-cabang lomba akan dikirim pada
event MTQ Mahasiswa tingkat nasional sesuai dengan ketentuan. Khusus cabang lomba yang
beregu, maka Tim Seleksi akan memilih peserta terbaik pada masing-masing bidang lomba
untuk dikirim ke MTQM Nasional. Sedangkan untuk cabang eksibisi Lomba Adzan dan Hifdzil
Qur’an 1 dan 5 Juz tidak diperlombakan di tingkat nasional.

J. Pembinaan
Peserta yang akan dikirim ke event nasional akan mengikuti pembinaan Training Center (TC)
yang ketentuannya diatur kemudian.

K. Seleksi Tingkat Fakultas


Agar dapat menghasilkan peserta yang berkualitas Fakultas dapat melaksanakan MTQ
Mahasiswa di tingkat fakultas masing-masing. Pelaksanaannya dapat disesuaikan dengan
jadwal pada tingkat universitas.

7
III. KETENTUAN MUSABAQAH

A. Musabaqah Tilawatil Qur’an (TQ)


1) Musabaqah Tilawatil Qur’an adalah bidang lomba membaca Al-Qur’an dengan bacaan
mujawwad, yaitu bacaan Al-Qur’an yang mengikuti kaidah-kaidah hukum tajwid,
membaca dengan adab tilawah, serta seni lagu dan suara.
2) Peserta bersifat perorangan terdiri dari putra (Qari) dan putri (Qari’ah).
3) Qiraat (bacaan) yang dibawakan adalah Qira’at Imam ‘Ashim riwayat Hafsh dengan
martabat mujawwad.
4) Maqra’ (ayat yang dibaca) dari juz 1 s.d. juz 30. Dalam babak penyisihan, peserta wajib
membaca Maqra’ yang ditetapkan oleh panitia.
5) Pencabutan maqra dilakukan kurang lebih 14 jam sebelum tampil.
6) Pada babak penyisihan jumlah lagu minimal 4 (empat) macam, dimulai dengan lagu
Bayati.
7) Peserta memulai bacaan dengan membaca ta’awudz, basmalah dan mengakhirinya
dengan tashdiq.
8) Peserta tidak perlu mengucapkan salam pada saat memulai dan mengakhiri bacaan.
9) Lama bacaan sekitar 8 – 9 menit.
10) Penilaian meliputi: Tajwid, Fashahah, Lagu dan Suara.

B. Musabaqah Tartilil Qur’an (TL)


1) Musabaqah Tartilil Qur’an adalah lomba membaca Al-Qur’an secara Murattal / tadarus
dengan menggunakan Qira’at Imam ‘Ashim riwayat Hafs dan martabat murattal.
2) Bacaan Tartil tidak ditentukan oleh jumlah lagu dan banyaknya bacaan, akan tetapi
ditentukan dengan lamanya waktu membaca.
3) Peserta bersifat perorangan terdiri dari putra (Murattil) dan putri (Murattilah).
4) Maqra’ musabaqah ditentukan langsung oleh Panitera Dewan Hakim pada saat peserta
naik mimbar tilawah.
5) Peserta memulai bacaan dengan membaca ta’awudz, basmalah dan mengakhirinya
dengan tashdiq.
6) Peserta tidak perlu mengucapkan salam pada saat memulai dan mengakhiri bacaan.
7) Lama bacaan sekitar 7 – 8 menit.
8) Penilaian meliputi: Tajwid, Fashahah, Irama
8
C. Musabaqah Hifdzil Qur’an (1, 5, 10 Juz)
1) Musabaqah Hifdzhil Qur’an adalah bidang musabaqah menghafal Al-Qur’an dengan
bacaan murattal dan menggunakan Qiraat Imam Ashim riwayat Hafsh serta Mushaf
Bahriah (Al-Qur’an Pojok).
2) Hifdzil Qur’an cabang 1 dan 5 juz merupakan eksibisi.
3) Peserta bersifat perorangan terdiri dari putra (Hafizh) dan putri (Hafizhah).
4) Panjang bacaan ditentukan Dewan Hakim berdasarkan lamanya waktu membaca.
5) Peserta memulai bacaan dengan membaca ta’awudz, basmalah dan mengakhirinya
dengan tashdiq. Sedangkan setiap pergantian soal, tidak perlu membaca
ta’awudz/basmalah.
6) Materi pertanyaan yang diambil:
a) Untuk 1 juz adalah juz 1,
b) Untuk 5 juz adalah juz 1 sampai dengan juz 5,
c) Untuk 10 juz adalah juz 1 sampai dengan juz 10.
6). Penilain meliputi: hafalan, tajwid, fashah dan irama.

D. Musabaqah Syarhil Qur’an


1) Musabaqah Syarhil Qur’an adalah bidang musabaqah yang mengungkapkan isi kandungan
Al-Qur’an dengan cara menampilkan bacaan, puitisasi/terjemah, dan uraian yang
menunjukan kesatuan yang serasi.
2) Peserta beregu 3 (tiga) orang (laki‐laki/perempuan/campuran), dengan pembagian peran:
seorang sebagai pembaca ayat, seorang sebagai pembaca terjemah/puitisasi, dan
seorang sebagai pensyarah isi kandungan Al-Qur’an.
3) Materi musabaqah adalah berbagai topik yang memiliki landasan ayat-ayat AlQur’an yang
terdiri dari akidah, ibadah, akhlak, kemasyarakatan/muamalah, dan lainnya.
4) Tahap ini diawali dengan pendaftaran regu dan penentuan urutan tampil. Adapun
penentuan tema/topik, ditetapkan sehari sebelum tampil.
5) Setiap peserta tampil di panggung secara bersama dalam satu regu, diawali dengan
pensyarah.
6) Ucapan salam disampaikan oleh peserta di awal dan di akhir penampilan.
7) Urutan penyajian adalah pembaca ayat, penerjemah, dan pensyarah. Pensyarah bisa
berfungsi sebagai pengatur teknik panggung

9
8) Tema yang dibawakan dalam lomba syarhil Qur’an dapat dilihat pada lampiran.
9) Penilain meliputi: Kesesuaian antara ayat dan tema, ketepatan bacan dan terjemah, mimic
dan gaya, keseragaman.

E. Musabaqah Fahmil Qur’an


1) Musabaqah Fahmil Qur’an adalah jenis lomba pemahaman atau pendalaman AlQur’an
dengan penekanan pada pengungkapan ilmu Al-Qur’an dan pemahaman kandungan ayat
dalam bentuk cerdas cermat.
2) Jenis lomba berbentuk cerdas cermat.
3) Peserta beregu terdiri dari 3 (tiga) orang (laki‐laki/perempuan/campuran). yang salah
seorang dari anggota regu bertindak sebagai juru bicara.
4) Musabaqah dilakukan dengan menampilkan minimal tiga regu, dengan sistem gugur
dalam babak penyisihan, semifinal, dan final.
5) Materi pokok, yaitu materi kuliah Pendidikan Agama Islam (PAI) di perguruan tinggi yang
meliputi akidah, syariah, akhlak, Ulumul Qur’an, bahasa Arab, dan Inggris,
menerjemahkan Al-Qur’an dan Hadis, kemasyarakatan, lingkungan hidup, kependudukan,
kesejahteraan, kerukunan, ilmu pengetahuan dan teknologi, lain-lain.
6) Materi tambahan meliputi ilmu Tajwid, menjelaskan/mensyarahkan maksud ayat, ilmu
tafsir, kisah‐kisah dalam Al-Qur’an, sejarah Islam (Tarikh), sejarah perkembangan Islam
di Indonesia, seni baca Al-Qur’an dan lain‐lain.
7) Materi disajikan dalam bentuk soal yang terdiri atas dua macam, yaitu soal regu dan soal
lontaran (rebutan). Pelaksanaan secara rinci akan dijelaskan oleh panitia pada pertemuan
teknis.
8) Tahapan Musabaqah; persiapan tahap ini diawali dengan pendaftaran regu dan penentuan
urutan tampil.
9) Penentuan materi setiap regu memperoleh paket soal sebanyak 10 soal, dengan cara
mengambil amplop soal yang telah disediakan. Selain itu, dalam setiap penampilan
diberikan soal lontaran sebanyak 10 soal yang diperebutkan oleh semua regu yang tampil.
10) Penampilan regu; Penampilan regu ditentukan 30 menit sebelum lomba dimulai.
11) Lama penampilan tidak dihitung dengan waktu, melainkan dengan berakhirnya
pertanyaan lontaran terakhir.
12) Babak penyisihan, semifinal, dan final; Semua peserta mengikuti babak penyisihan sesuai
dengan bagan tampil yang telah ditetapkan oleh panitera dan dewan hakim.

10
13) Peserta yang berhak tampil pada babak semifinal adalah peserta yang memperoleh nilai
tertinggi pada babak penyisihan yang pengaturannya disesuaikan dengan jumlah peserta.
14) Peserta yang berhak tampil pada babak final adalah peserta yang memperoleh nilai
tertinggi pada babak semifinal.
15) Babak final akan menentukan peserta juara

F. Musabaqah Khaththil Qur’an (Dekorasi dan Kontemporer)


1) Musabaqah Khaththil Qur’an golongan dekorasi adalah bidang musabaqah menulis indah
Al-Qur’an yang menekankan kebenaran dan keindahan tulisan menurut kaidah khath yang
baku dan dipadukan dalam media yang berornamen seperti dekorasi interior/eksterior
masjid dan bangunan-bangunan yang bernuansa Islam.
2) Musabaqah Khaththil Qur’an golongan kontemporer adalah bidang musabaqah menulis
indah Al-Qur’an yang menekankan kebenaran dan keindahan tulisan menurut kaidah
khath yang baku dan penonjolannya tampak pada gaya khath kontemporer yang
dipadukan dalam bidang lukisan.
3) Peserta bersifat perorangan (putra dan putri)
4) Materi musabaqah (maktub) adalah ayat-ayat tertentu yang akan disampaikan panitia
pada saat pelaksanaan musabaqah dengan menggunakan kombinasi gaya tulisan khath,
seperti: Naskhi, Riq’iy, Tsulutsi, Diwani, Farisi, Kufi, dan Diwani Jali.
5) Tempat lomba merupakan arena antar peserta harus diberikan jarak yang cukup.
6) Ukuran media triplek cabang dekorasi adalah 80 cm x 120 cm, sedangkan cabang
kontemporer 60 cm x 80 cm.
7) Perlengkapan, seperti: tiplek, mistar, cat berwarna, pena gambar, dan perlengkapan
lainnya disiapkan oleh masing‐masing peserta.
8) Waktu yang disediakan adalah 8 jam termasuk istirahat
9) Penilaian meliputi ketepatan kaidah, keindahan, kebersihan.

G. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an


1) Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Kandungan Al-Qur’an adalah lomba menulis karya ilmiah
tentang ilmu pengetahuan dan kehidupan sosial yang dikaitkan dengan isi kandungan Al-
Qur’an.
2) Tulisan tidak mengandung SARA, ujaran kebencian dan hoaks. Akan tetapi mengangkat
tema-tema kekinian dengan menawarkan alternatif solution dan problem solving.
3) Peserta terdiri 1 (satu) regu maksimal 2 (dua) orang dengan 1 (satu) karya tulis ilmiah.
11
4) Tema karya tulis ilmiah dapat dilihat pada lampiran.
5) Sifat dan isi tulisan, pembimbingan, dan pedoman penulisan karya tulis mengacu pada
pedoman umum Program Kreativitas Mahasiswa Gagasan Tertulis (PKM-GT) yang
diterbitkan Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan tahun 2016
(http://simbelmawa.ristekdikti.go.id)
6) Penyerahan naskah dilakukan pada saat Teknikal Meeting.
a. Aspek-aspek yang dinilai meliputi: Karya Tulis (Tema, Metodologi dan Temuan)
b. Presentasi (kemampuan menjawab dengan argumen)

H. Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur’an


1) Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur’an merupakan bidang lomba aplikasi
perangkat lunak tentang karya aplikasi Al-Qur’an, Hadits maupun karya Islam lainnya.
2) Musabaqah ini diikuti oleh peserta beregu dengan maksimal 2 (dua) orang anggota.
3) Tidak ada batasan platform untuk perlombaannya dan dapat berupa aplikasi desktop,
mobile, web, games, dll.
4) Karya dapat berupa pengembangan tugas kuliah yang terkait dengan kegiatan akademik
kurikuler pada program studi yang diikuti anggota regu peserta.
5) Karya belum pernah mendapatkan penghargaan pada kontes lain yang sejenis, baik
dalam skala lokal, nasional, maupun internasional.
6) Setiap regu mengirimkan sebuah proposal dan video yang menjelaskan karya yang
dibuat.
7) Video berdurasi 4-10 menit yang menyajikan profil regu pengembang aplikasi, deskripsi
singkat dari aplikasi yang dibuat, bagaimana aplikasi dimanfaatkan, dan bagaimana
aplikasi tersebut digunakan oleh pengguna.
8) Proposal yang dituliskan dalam 8 -10 halaman ukuran kertas A4 font Times New
Roman12, spasi 1,15 dengan sistematika sebagai berikut: 1. Judul Aplikasi, 2. Latar
Belakang, 3. Tujuan dan Manfaat, 4. Batasan, 5. Metode, Market Analisis, 6. Desain (Use
Case Diagram, Class Diagram, ERD), 7. Implementasi Teknologi, 8. Tampilan
Purwarupa/Screenshot, 9. Dokumentasi. j. Proposal dalam bentuk soft copy dikirim
melalui alamat email panitia/bagian kemahasiswaan.
9) Kriteria umum penilaian terdiri dari aspek inovasi; dampak penggunaan aplikasi terhadap
pengguna/masyarakat; potensi keberlanjutan penggunaan aplikasi oleh pengguna;
antarmuka (interface) dan kemudahan dalam penggunaan; proses pengembangan

i
aplikasi yang mengikuti metode pengembangan perangkat lunak yang baik; kesesuaian
dengan tema MTQM.
10) Peserta mempresentasikan di depan juri, Bobot penilaian desk evaluation adalah 40%.
Hasil desk evaluation diumumkan pada tanggal 30 Juni 2019 melalui laman :
http://www.mtqmn16.unsyiah.ac.id. 2) Tahap final, 50 karya terbaik harus
mempresentasikan karyanya dihadapan majelis hakim dengan durasi presentasi
maksimal 15 (limabelas) menit dan tanya jawab 15 (limabelas) menit. Bobot penilaian
presentasi adalah 60

I. Musabaqah Ilmiah Debat Kandungan Al-Qur’an Dalam Bahasa Inggris


1) Debat Ilmiah Kandungan Al-Qur’an dalam bahasa Inggris adalah kegiatan adu
argumentasi antara tim afirmatif (mendukung topik) dan tim negatif (tidak mendukung
topik) terhadap permasalahan yang dibahas berdasar Al-Qur’an, Hadis Nabi, dan ijtihad
ulama.
2) Setiap fakultas mengirimkan 1 (satu) regu terdiri dari 2 (dua) orang (laki‐laki semua atau
perempuan semua).
3) Topik/motion debat akan diumumkan satu minggu (7 hari) sebelum pelaksanaan lomba.
4) Metode debat menggunakan modifikasi sistem debat NUDC (National University Debating
Championship) yang setiap sesi debat terdapat empat regu. Dua regu mewakili pihak
Government, yang terdiri atas Opening Government (OG) dan Closing Government (CG);
dua regu mewakili pihak Opposition, yang terdiri atas Opening Opposition (OO) dan
Closing Opposition (CO).
5) Ketentuan lebih lanjut dapat akan disampaikan pada teknikal meeting.

J. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW.


1) Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW (MMN) adalah bidang lomba
membaca Kitab Maulid Al-Barzanji dengan bacaan kitab menggunakan lagu dan Irama
(langgam) Islami, mengutamakan Seni Islami, keindahan, keserasian, kekompakan,
ukkhuwah.
2) Pembacaan kitab Maaulid diikuti dengan Mahallul Qiyam (berdiri dan bershalawat) yang
boleh diiringi penabuhan music-musik yang Islami.
3) Peserta adalah beregu dengan jumlah anggota antara 3 (tiga) hingga 5 (lima) orang yang
terdiri dari regu putri ataupun regu putra.

i
4) Dalam penampilan peserta wajib membaca minimal tiga shamail (fasal) yang ditetapkan
oleh panitia dan Mahallul Qiyam (berdiri bershalawat).
5) Lama Pembacaan pembacaan Kitab Maulid adalah 5 - 7 menit, dan Mahallul Qiyam (berdiri
dan bershalawat) 5 menit
6) Maulid yang dibawakan adalah Maulid Al-Barzanji.

K. Musabaqah Kumandang Adzan


1) Musabaqah Kumandangn Adzan adalah lomba mengumandakan lafaz adzan yang telah
masyhur dibawakan berdasarkan tuntunan sunnah. Lomba ini merupakan eksbisi bagi
mahasiswa.
2) Peserta terdiri satu orang laki-laki.
3) Adzan yang dibawakan adalah adzan biasa (bukan adzan subuh) tanpa iqamat,
dilanjutkan dengan do’a sesudah adzan.
4) Lama adzan sekitar 5 – 6 menit.
5) Penilain meliputi: Bacaan (tajwid), adab sunnah adzan, dan irama.

14
IV. MATERI/TOPIK LOMBA

A. Musabaqah Syarhil Qur’an


Topik/Tema:

a. Al-Qur’an menjawab tantangan zaman Revolusi Industri 4.0.


b. Al Qur’an dan Bela Negara.
c. Peran Al-Qur’an dalam Penanggulangan Penyalahgunaan Narkoba.
d. Pandangan Islam tentang Hoax, Ujaran Kebencian, dan Fiksi.
e. Konsep Ekonomi Islam dalam Pembangunan Nasional.
f. Al-Qur’an Berbicara tentang Bencana dan Pencegahannya.
g. Pembangunan Soft Skills dan Karakter Mahasiswa menurut Al-Qur’an.

B. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an

a. Al-Qur’an dan budaya.


b. Al Qur’an dan Kesehatan
c. Peran Al-Qur’an dalam Penanggulangan Penyalahgunaan Narkoba.
d. Al-Qur’an dan Kemimpinan.
e. Al-Qur’an dan Pengembangan Sumber Daya Alam .
f. Pembangunan Soft Skills dan Karakter Mahasiswa menurut Al-Qur’an.
g. Al_Qur’an Moderasi Beragama

15
‫‪C. Musabaqah Tilawah dan Tartil Al-Qur’an‬‬

‫‪NO‬‬ ‫‪SURAH‬‬ ‫‪AYAT‬‬ ‫‪HALAMAN‬‬ ‫‪AWAL AYAT‬‬


‫‪1‬‬ ‫‪AL-MAIDAH‬‬ ‫‪20 DST‬‬ ‫‪111‬‬ ‫سى ِل َق ْوم ِٖه‬ ‫ل ُم ْو ٰ‬ ‫َواِ ْذ َقا َ‬
‫‪2‬‬ ‫‪AL-MAIDAH‬‬ ‫‪34 DST‬‬ ‫‪115‬‬ ‫ه ًدى َّونُ ْور‬ ‫ة فِ ْيهَا ُ‬ ‫اِنَّا اَ ْنز َْلنَا ال َّت ْو ٰرى َ‬
‫‪3‬‬ ‫‪AL-MAIDAH‬‬ ‫‪116 DST‬‬ ‫‪127‬‬ ‫م‬‫سى ا ْبنَ َم ْريَ َ‬ ‫ّللا يٰ ِع ْي َ‬ ‫ل ُٰ‬ ‫َواِ ْذ َقا َ‬
‫‪4‬‬ ‫‪AL-AN’AM‬‬ ‫‪21 DST‬‬ ‫‪130‬‬ ‫َ‬
‫ّللا ك ِذبًا‬ ‫ٰ‬
‫على ِ‬ ‫َ‬ ‫ن افت َٰرى َ‬ ‫ْ‬ ‫م ِمم ِ‬ ‫َّ‬ ‫َن اَظل ُ‬ ‫َ‬ ‫ْ‬ ‫َوم ْ‬
‫‪5‬‬ ‫‪AL-AN’AM‬‬ ‫‪62 DST‬‬ ‫‪135‬‬ ‫عبَاد ِٖه‬ ‫ق ِ‬ ‫ه ُر َف ْو َ‬ ‫ه َو ْال َقا ِ‬ ‫َو ُ‬
‫‪6‬‬ ‫‪AL-AN’AM‬‬ ‫‪84 DST‬‬ ‫‪138‬‬ ‫ه ْي َ‬
‫م‬ ‫ك حجتنَا اتَ ْينٰ هَا اِ ْب ٰر ِ‬ ‫ٰ‬ ‫ُ‬ ‫َّ‬ ‫ُ‬ ‫َوتِل َ‬ ‫ْ‬
‫‪7‬‬ ‫‪AL-A’RAAF‬‬ ‫‪26 DST‬‬ ‫‪153‬‬ ‫م لِب ً‬
‫َاسا‬ ‫علَ ْي ُك ْ‬ ‫م َق ْد اَ ْنز َْلنَا َ‬ ‫ِي ٰا َد َ‬ ‫يٰ بَن ْ‬
‫‪8‬‬ ‫‪AL-A’RAAF‬‬ ‫‪48 DST‬‬ ‫‪156‬‬ ‫ف‬ ‫ب ْاْلَ ْعرَا ِ‬ ‫ص ٰح ُ‬ ‫َونَادٰ ى اَ ْ‬
‫‪9‬‬ ‫‪AL-A’RAAF‬‬ ‫‪109 DST‬‬ ‫‪164‬‬ ‫ن‬‫ع ْو َ‬ ‫ِن ق ْو ِم فِ ْر َ‬ ‫َ‬ ‫ل ْالم َََلُ م ْ‬ ‫َقا َ‬
‫‪10‬‬ ‫‪AL-ANFAAL‬‬ ‫‪20 DST‬‬ ‫‪179‬‬ ‫َس ْولَ ٗه‬ ‫ّللا َور ُ‬ ‫ط ْي ُعوا ٰ َ‬ ‫يٰ اَيُّهَا ال ِذ ْينَ ٰا َم ُن ْوا اَ ِ‬ ‫َّ‬
‫‪11‬‬ ‫‪AL-ANFAAL‬‬ ‫‪65 DST‬‬ ‫‪185‬‬ ‫مؤ ِمنِ ْينَ‬ ‫ْ‬ ‫ض ال ُ‬‫ْ‬ ‫ي ح َِر ِ‬ ‫يٰ اَيُّهَا ال َّنبِ ُّ‬
‫‪12‬‬ ‫‪AT-TAUBAH‬‬ ‫‪25 DST‬‬ ‫‪190‬‬ ‫ِي َموَاطِنَ َكثِ ْير ٍَۙة‬ ‫ّللا ف ْ‬ ‫م ُٰ‬ ‫صر َُك ُ‬ ‫لَ َق ْد نَ َ‬
‫‪13‬‬ ‫‪AT-TAUBAH‬‬ ‫‪100 DST‬‬ ‫‪203‬‬ ‫م ٰهجِرِ ْينَ‬ ‫ْ‬
‫َالسبِق ْون اْلول ْون مِنَ ال ُ‬ ‫َ‬ ‫ُ‬ ‫َّ‬ ‫َ‬ ‫ْ‬ ‫َ‬ ‫ُ‬ ‫و ٰ‬
‫‪14‬‬ ‫‪YUNUS‬‬ ‫‪71 DST‬‬ ‫‪217‬‬ ‫م نَبَاَ نُ ْو ٍۘح‬ ‫علَ ْي ِه ْ‬ ‫ل َ‬ ‫وَا ْت ُ‬
‫‪15‬‬ ‫‪HUD‬‬ ‫‪9 DST‬‬ ‫‪222‬‬ ‫مةً‬ ‫َح َ‬ ‫سان ِمنا ر ْ‬ ‫َّ‬ ‫َ‬ ‫اْلن َ‬ ‫ْ‬ ‫ِٕن اذقنَا ِ‬ ‫ْ‬ ‫ْ‬ ‫َ‬ ‫َ‬ ‫وَلَى ْ‬
‫‪16‬‬ ‫‪HUD‬‬ ‫‪50 DST‬‬ ‫‪227‬‬ ‫ه ْو ًدا‬ ‫م ُ‬ ‫ه ْ‬ ‫خا ُ‬ ‫عاد اَ َ‬ ‫َوا ِٰلى َ‬
‫‪17‬‬ ‫‪HUD‬‬ ‫‪84 DST‬‬ ‫‪231‬‬ ‫َوا ِٰلى مَديَنَ اخاهم شعيبًا‬
‫ْ‬ ‫َ‬ ‫ُ‬ ‫ْ‬ ‫ُ‬ ‫َ‬ ‫َ‬ ‫ْ‬
‫‪18‬‬ ‫‪YUSUF‬‬ ‫‪7 DST‬‬ ‫‪236‬‬ ‫ِخ َوت ِٖه‬ ‫ف َوا ْ‬ ‫س َ‬ ‫ِي ُي ْو ُ‬ ‫ان ف ْ‬ ‫لَ َق ْد َك َ‬
‫‪19‬‬ ‫‪YUSUF‬‬ ‫‪80 DST‬‬ ‫‪245‬‬ ‫ص ْوا نَجِيًّا‬ ‫خلَ ُ‬ ‫س ْوا ِم ْن ُه َ‬ ‫اس َت ْيـَٔ ُ‬ ‫ما ْ‬ ‫َفلَ َّ‬
‫‪20‬‬ ‫‪AR-RA’D‬‬ ‫‪8 DST‬‬ ‫‪250‬‬ ‫ل كل ا ْن ٰثى‬ ‫ُ‬ ‫ُّ‬ ‫ُ‬ ‫م ُ‬ ‫ح ِ‬ ‫م مَا تَ ْ‬ ‫ّللا يَ ْعل ُ‬ ‫َ‬ ‫َ ُٰ‬
‫‪21‬‬ ‫‪AR-RA’D‬‬ ‫‪27 DST‬‬ ‫‪252‬‬ ‫ل ال ِذ ْينَ َك َف ُر ْوا‬ ‫َّ‬ ‫َوي َُق ْو ُ‬
‫‪22‬‬ ‫‪IBRAHIM‬‬ ‫‪28 DST‬‬ ‫‪259‬‬ ‫ُ‬ ‫َّ‬
‫م تَ َر اِلى ال ِذ ْينَ بَدل ْوا‬ ‫َّ‬ ‫َ‬ ‫اَلَ ْ‬
‫‪23‬‬ ‫‪IBRAHIM‬‬ ‫‪35 DST‬‬ ‫‪260‬‬ ‫م‬‫ه ْي ُ‬ ‫ل اِ ْب ٰر ِ‬ ‫َواِ ْذ َقا َ‬

‫‪D. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW‬‬

‫‪16‬‬
E. Musabaqah Kumandang Adzan

17

Anda mungkin juga menyukai