Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK TEKNIS DAN KETENTUAN

LOMBA STAND TERBAIK


DALAM ACARA SEMARANG AGRO EXPO
DINAS PERTANIAN KOTA SEMARANG
TAHUN 2023

1. TUJUAN KEGIATAN
a. Memperkenalkan dan mempromosikan hasil pertanian, guna meningkatkan
minat masyarakat untuk konsumsi hasil pertanian dari Kota Semarang
b. Mengembangkan kegiatan agrobisnis seperti produksi, pengolahan dan
pemasaran hasil pertanian di Kota Semarang
c. Sarana menjalin kerja sama antar pelaku agrobisnis di Kota Semarang

2. PETUNJUK DAN KETENTUAN UMUM


a. Target Peserta meliputi :
 Perwakilan dari 16 Kecamatan se-Kota Semarang (WAJIB MENGIKUTI)
 Akademisi di wilayah Kota Semarang (WAJIB MENGIKUTI)
 Sarana dan Prasarana (Alsintan, Pupuk)
 Hortikultura (Urban Farming, Buah, Sayur dan lain – lain)
b. Peserta wajib menampilkan produk jasa atau barang sesuai dengan Tema
Kegiatan (Pertanian Perkotaan)
c. Pendaftaran tidak dipungut biaya atau GRATIS
d. Stand berukuran 3 x 3 meter
e. Fasilitas yang disediakan oleh panitia berupa 1 (satu) meja, 2 (dua) kursi dan
listrik 2 (dua) Ampere
f. Lokasi stand ditentukan oleh Panitia
g. Peserta diperbolehkan membawa meja dan kursi tambahan, dengan
ketentuan tidak melebihi batasan ukuran stand
h. Peserta diwajibkan membawa : Identitas Nama Stand, Nama dan/atau Harga
Produk
i. Peserta tidak diperbolehkan menggunakan MMT dan X-banner sebagai
Identitas Nama Stand. Ukuran Identitas Nama Stand dibebaskan
j. Peserta dihimbau untuk melakukan loading in dan dekorasi mulai hari Kamis,
16 November 2023 pukul 22.00 WIB. Maksimal loading in dan dekorasi hari
Jumat, 17 November 2023 pukul 07.00 WIB
k. Setiap peserta mendekor stand dengan se-kreatif dan se-menarik mungkin
l. Stand wajib dijaga minimal 1 (satu) orang selama jam operasional acara dan
tidak diperbolehkan meninggalkan stand dalam keadaan kosong
m. Jam operasional acara dimulai dari pukul 10.00 – 21.00 WIB, Peserta
diharapkan hadir di lokasi 1 (satu) jam sebelumnya
n. Peserta diwajibkan ikut serta menjaga kebersihan dan kerapihan stand
masing – masing
o. Peserta tidak diperbolehkan membongkar stand sebelum rangkaian acara
selesai
p. Keputusan Dewan Juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

3. PELAKSANAAN
a. Tempat : Taman Indonesia Kaya Semarang
b. Hari, Tanggal : Jumat – Minggu, 17 – 19 November 2023
c. Waktu : Jumat – Sabtu, 17 – 18 November 2023 | 10.00 –
Pelaksanaan 21.00 WIB
Minggu, 19 November 2023 | 05.00 – 21.00 WIB
d. Registrasi Ulang : 11 – 13 November 2023
4. KRITERIA PENILAIAN
a. Tampilan stand, meliputi : Kerapihan, Kebersihan, Estetika
b. Kreativitas, meliputi : Layout Display Barang atau Jasa sesuai dengan Tema,
Variasi Produk
c. Kesesuaian dengan Tema Kegiatan
d. Pelayanan kepada Pengunjung atau Konsumen
e. Product Knowledge
Catatan : range nilai untuk masing – masing kriteria adalah 60 – 100

5. INFORMASI DAN PENDAFTARAN


Pendaftaran dilakukan tanggal 2 – 10 November 2023 melalui link Google Form
https://forms.gle/LFBM9oNFxWtqU9c5A. Untuk informasi lebih lanjut, dapat
menghubungi Contact Person di bawah ini :
Laila Zulfadhianti – 0821 2454 8851
Putri Desparanie – 0888 0686 6535

6. HADIAH LOMBA
a. Juara I – Piala, Sertifikat dan Uang Pembinaan
b. Juara II – Piala, Sertifikat dan Uang Pembinaan
c. Juara III – Piala, Sertifikat dan Uang Pembinaan

Anda mungkin juga menyukai