Anda di halaman 1dari 1

PETUNJUK TEKNIS

“AL-MUNJIYA VOLLEY CUP (A.V.C)”

I. SYARAT DAN KETENTUAN PERLOMBAAN


1. Peserta merupakan siswa SMP/ MTs/Sederajat.
2. Peserta mengisi formulir dan membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 150.000,- per tim
3. Peserta wajib melengkapi data administrasi berupa KTS atau fotokopi rapor terakhir
4. Lomba berkategori kelompok (6 pemain inti, 3 cadangan).
5. Setiap sekolah maksimal mengirimkan 2 tim.
6. Lomba ini dikhususkan bagi peserta putra.
7. Peserta wajib memakai celana training panjang (se-mata kaki) atau celana pendek dengan
memakai legging didalam.
8. Peserta wajib memakai sepatu olahraga dan kaus kaki.
9. Peserta wajib memakai seragam olahraga masing-masing (seragam tim atau baju training
sekolah).

II. PERATURAN PERLOMBAAN.


1. Peraturan dan keputusan saat pertandingan berlangsung dipegang mutlak oleh wasit.
2. Peserta dilarang menghina, mengejek, berkata kotor, memprovokasi, dan memicu amarah
tim lawan.
3. Peserta dilarang membawa atau memakai aksesoris berbahaya.
4. Peserta dilarang memakai pakaian yang ketat.
5. Urutan pertandingan akan ditentukan dari hasil undian pada technical meeting.
6. Jika tim belum hadir saat pertandingan di mulai, maka tim tersebut akan dipindahkan ke
pertandingan terakhir.
7. Peserta yang akhirnya tidak hadir maka akan di diskualifikasi.

III. TEKNIK PELAKSANAAN


1. Technical meeting dilakukan untuk memutuskan dan memberi informasi yang tidak
tersampaikan didalam juknis.
2. Pertandingan menggunakan sistem gugur.
3. Pertandingan berlangsung dengan 2 babak, jika kemenangan imbang, maka akan di
tambah 1 babak.
4. Peserta wajib memenuhi syarat dan ketentuan perlombaan, jika tidak memenuhi maka
akan dianggap gugur.
5. Segala bentuk keputusan yang telah ditetapkan tidak bisa di ganggu-gugat

Anda mungkin juga menyukai