Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAHAN KABUPATEN BENGKULU TENGAH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SEKOLAH DASAR NEGERI 38 BENGKULU TENGAH
Desa Penembang Kec. Merigi kelindang Kab. Bengkulu tengah

ULANGAN UMUM BERSAMA (UUB)


SEMESTER GANJIL T.A 2022/2023

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)


Kelas/semester : IV (empat) / 1 (Satu)
Alokasi Waktu : 60 Menit
Nama Siswa :…

A. Berilah tanda silang (x) huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang benar !

1. Air yang ada pada bagian permukaan daun lama-kelamaan akan bergerak ke bawah kemudian
jatuh ke tanah. Gaya yang bekerja pada air tersebut yaitu gaya ….
a. gravitasi
b. magnet
c. pegas
d. gesek Jawaban: gravitasi.

2. Di bawah ini yang termasuk gaya gesek adalah gesekan antara ….


a. ban sepeda dan jalan raya ·
b. kelapa jatuh dan tanah
c. kipas angin dan dinding
d. dua magnet yang saling berdekatan

3. Benda akan semakin susah bergerak dan berat untuk di dorong apabila…..
a.lebar dan luas permukaan benda sempit
b.lebar dan luas permukaan benda besar
c.permukaan benda licin
d.permukaan benda rata

4. Daerah-daerah di sekeliling magnet yang masih dipengaruhi gaya magnet dinamakan ….


a. medan magnet
b. arus magnet
c. kutub magnet
d. garis pola magnet

5. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


(1) Menyerap air dan mineral dari dalam tanah
(2) Mengantarkan makanan ke berbagai bagian dalam tumbuhan.
(3) Tempat cadangan makanan pada tumbuhan
(4) Sebagai tempat berkembang biak
Fungsi dari akar ditunjukkan pada nomor ….
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d (3) dan (4)

6. Mila merasa tenggorokannya terasa sakit. Kemudian Ibunya membuatkan minuman yang terbahan
dari jahe, sehingga membuat tenggorokan Mila menjadi lebih enak dan badannya menjadi hangat.
Peristiwa tersebut di atas membuktikan salah satu manfaat tumbuhan sebagai….
a. sumber makanan
b. penghasll okigen
c. bahan kerajina
d obat-obatan
7. Di bawah ini jenis tumbuhan yang menyimpan cadangan pada bagian umbi yaitu ….
a. jeruk
b. apel
c. kedelai
d. bawang merah

8. Imut akan merayakan ulang tahun ibunya. Ia dan kakaknya menyiapkan berbagai peralatan,
misalnya balon. Balon tersebut tadinya kempes dan berbentuk pipih tetapi setelah di pompa,
semua sisi yang ada di balon menjadi menggelembung. Sifat zat yang diperlihatkan dari peristiwa
tersebut di atas adalah …
a. terdapat di segala tempat.
b. menekan ke segala arah
c. mengisi seluruh ruang yang ditempati
d. bentuknya tidak menentu

9. Berikut ini jenis benda cair yang dapat dikonsumsi yaitu ….


a. bensin
b. minyak goreng
c. air raksa
d. solar

10. Naila bersama teman temannya sedang membuat agar agar untuk para tamu. Ketika dimasukkan
dalam wadah, agar-agar masih berbentuk cairan. Akan tetapi setelah beberapa saat agar-agar
tersebut berubah menjadi kaku dan memiliki bentuk yang sama seperti wadahnya. Peristiwa yang
terjadi pada pembuatan agar-agar ini disebut ….
a. mencair
b. menguap
c. melebur
d. membeku

11. Peristiwa berubahnya uap menjadi salju merupakan perubahan wujud zat ….
a. membeku
b. menguap
c. mengkristal
d. menyublim

12. Berikut ini yang bukan termasuk sumber panas adalah…


a. Air
b. Matahari
c. Api unggun
d. Kompor listrik

13. Perpindahan panas secara radiasi terjadi dalam peristiwa …


a. Menyetrika pakaian agar rapi
b. Menjemur padi di terik matahari
c. Menggunakan sudip untuk menggoreng
d. Angin darat dan angin laut

14. Generator yang digerakkan turbin menghasilkan energi …


a. Panas
b. Gerak
c. Kinetic
d. Listrik

15. Dani berteriak di depan tebing yang cukup jauh jaraknya. Setelah dani berteriak, terdengar bunyi
pantul. Pernyataan yang benar berdasarkan informasi tersebut adalah …
a. Bunyi pantul bercampur dengan bunyi aslinya
b. Terdengar sangat mengganggu indra pendengaran
c. Bunyi pantul tersebut terdengar jelas seperti bunyi aslinya
d. Bunyi pantul terdengar sebagian bersamaan dengan bunyi aslinya
B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar !

1. Zat hijau yang ada pada tumbuhan sering disebut …. (klorofil)


2. Bunga memiliki bagian yang berfungsi sebagai alat kelamin jantan yaitu … (benang sari)
3. Magnet yang ditemukan ada dua jenis, yaitu … ( alam dan buatan)
4. Sebutkan tiga contoh benda padat …
5. Gaya yang digunakan tukang bakso untuk mendorong gerobak adalah …

C. ESSAY

1. Apa saja faktor yang dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangbiakan tumbuhan
……………………………………………………………………………………………….
2. Jelaskan perbedaan antara menyublim dan mengkristal
……………………………………………………………………………………………….
3. Apa yang menyebabkan sepeda dapat berhenti saat di rem?
………………………………………………………………………………………………..
4. Jelaskan manfaat air terjun terkait sumber energi!
………………………………………………………………………………………………..
5. Ukuran kapur barus mengecil karena berubah menjadi
………………………………………………………………………………………………..

Anda mungkin juga menyukai