Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH PROVINSI JAMBI

DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 5 MERANGIN
Kelompok: *Bisnis Manajemen *Teknologi Informasi dan Komunikasi *Agribisnis dan Agroteknologi
Jalan Perintis No.6 Bukit Bungkul Kec. Renah Pemenang Kab. Merangin Prov. Jambi Kode Pos 37352
Telp/HP. 082178183255 Pos-el: smk5nmerangin@gmail.com http://smkn5merangin.sch.id
NPSN. 10505061

LEMBAR SOAL
PENILAIAN AKHIR SEMESTER GENAP
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : Desain Grafis Percetakan


Kelas/Jurusan : XI/Multimedia
Guru Pengampu : Gumilang Sunu P., S.Kom

OBJEKTIF
1. Secara etimologi fotografi bermakna proses melukis/menulis dengan
media cahaya yang mana fotografi diambil dari kata photos dan
graphos yang berasal dari bahasa…
A. Ibrani
B. Yunani
C. Spanyol
D. Italia
E. Belanda
2. Jenis fotografi yang diambil dari udara dengan menggunakan
pesawat, balon udara, parasut atau diambil dari atas gedung
pencakar langit. Foto-foto ini memberikan tampilan yang lebih besar
dari subjek dan latar belakang disebut…
A. Fotografi Landscape
B. Fotografi Aerial
C. Fotografi Arsitektur
D. Fotografi Portrait
E. Fotografi Macro
3. Seiring perkembangan jaman, evolusi teknologi yang terdapat pada
kamera analog (SLR) semakin disempurnakan dengan terciptanya
kamera digital (DSLR). Dengan demikian terdapat kelebihan yang
menjadikan kamera digital masa kini lebih efisien untuk digunakan.
Berikut ini yang bukan kelebihan dari kamera DSLR adalah...
A. Bisa menghasilkan foto yang banyak serta cepat
B. Untuk mencetak hasil perlu dilakukan di ruang gelap
C. Menggunakan SD Card untuk penyimpanan
D. Efisien dalam penggunaan media penyimpanan
E. Sensor kamera yang menghasilkan gambar yang tajam
4. Banyak fotografer pemula yang bertanya-tanya mengenai kamera apa
yang dapat menghasilkan komposisi gambar yang bagus. Mereka
membandingkan hasil gambar berdasarkan merk, besar pixel hingga
harga kamera. Hal ini menyebabkan perselisihan pendapat antar
fotografer pemula itu sendiri. Sebenarnya kamera yang dapat
menghasilkan komposisi foto yang baik adalah...
A. Kamera Mirrorless
B. Kamera DSLR
C. Kamera yang paling mahal
D. Kamera yang paling dikuasai
E. Kamera yang paling besar jumah Pixelnya
5. Apa yang dimaksud dengan ISO....
A. Cahaya yang terlalu terang
B. Temperatur warna yang selalu berubahrubah
C. Sebagai tingkat sensitifitas terhadap cahaya
D. Sumber cahaya yang diukur jarak dan satuannya
E. Penambah cahaya agar foto terlihat terang
6. Fotografi berarti proses untuk menghasilkan gambar atau foto dari
suatu obyek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai obyek
tersebut pada media yang peka cahaya. Tanpa cahaya, tidak ada foto
yang bisa dibuat. Hal ini bisa diatasi dengan tambahan alat bantu
fotografi dan mengatur exposure pada kamera. Bagaimana hasilnya
jika seorang fotografer menggunakan ISO tinggi pada kamera ketika
memotret dikondisi yang minim cahaya...
A. Foto akan blur
B. Foto akan terang dan blur
C. Foto akan terang dan tajam
D. Foto akan terang dan bintik-bintik
E. Foto akan tajam
7. Perhatikan gambar!

Dari gambar tersebut jenis fotografi yang digunakan adalah...


A. Fotografi Landscape
B. Fotografi Aerial
C. Fotografi Arsitektur
D. Fotografi Portrait
E. Fotografi Macro
8. Fotografi yang menampilkan ekspresi dan karakter manusia dalam
kesehariannya. Tantangan dalam membuat foto ini adalah dapat
menangkap ekspresi obyek (mimic, tatapan, kerut wajah) yang
mampu memberikan kesan emosional dan menciptakan karakter
seseorang. Dari penjabaran diatas, jenis fotografi apakah yang
dimaksud?
A. Fotografi Macro
B. Fotografi Fauna
C. Fotografi Potrait
D. Fotografi Landscape
E. Fotografi Candid
9. Jenis foto ini merupakan foto bentangan alam yang terdiri dari unsur
langit, daratan dan air, sedangkan manusia, hewan, dan tumbuhan
hanya sebagai unsur pendukung dalam foto ini. Ekspresi alam serta
cuaca menjadi moment utama dalam menilai keberhasilan membuat
foto ini. Dari penajabaran diatas, jenis fotografi apakah yang
dimaksud??
A. Fotografi Macro
B. Fotografi Fauna
C. Fotografi Potrait
D. Fotografi Landscape
E. Fotografi Candid
10.

Bagian kamera yang berfungsi untuk memilih mode foto atau mode
video ditunjukkan pada nomor…
A. 3
B. 5
C. 9
D. 7
E. 4
11. Seorang fotografer harus paham dalam mengatur exposure
pada kamera agar hasil foto lebih bagus. Manakah pernyataan yang
salah dari pengaturan exposure berikut...
A. Semakin kecil nilai ISO maka foto akan semakin gelap
B. Semakin besar nilai Apperture maka foto akan semakin terang
C. Semakin kecil nilai Shutter speed maka objek foto akan
semakin blur
D. Semakin besar nilai ISO maka foto akan semakin noise
E. Semakin kecil nilai Appreture maka foto semakin terang
12.

Yang merupakan komposisi Depth of Field ditunjukkan pada


nomor…
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
13.

Yang merupakan komposisi Framing ditunjukkan pada nomor…


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
14.

Dari pernyataan diatas, manakah yang tidak mempengaruhi terhadap


hasil karya fotografi yang baik…
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
15. Seorang fotografer memerlukan alat bantu fotografi untuk hasil
karya fotografi yang menarik. Alat bantu fotografi yang berfungsi
untuk menyaring cahaya yang masuk pada lensa kamera sehingga
menghasilkan foto yang diinginkan pada karya fotografinya disebut...
A. Lensa
B. Filter
C. Tudung Lensa (Lens Hood)
D. Grip
E. Reflektor
16. Untuk melakukan pemotretan outdoor dimalam hari, seorang
fotografer membutuhkan alat bantu fotografi untuk menstabilkan
kamera yang menggunakan nilai shutter speed kecil. Alat bantu
yang dimaksud adalah...
A. Lensa Tele
B. Filter
C. Lens Hood
D. Tripod
E. Lampu Flash
17. Perhatikan gambar.

Dari berbagai macam jenis filter kamera, manakah filter yang


berfungsi mengurangi masuknya sinar ultra violet pada sensor
kamera...
A. Filter UV
B. Filter CPL
C. Filter ND
D. Filter Expose
E. Filter Diffuser
18. Lensa yang tidak dapat di zoom in ataupun di zoom out, tetapi
memiliki diafragma atau bukaan besar seperti f/1.2 , f/1.4 , f/1.8 dan
biasa digunakan untuk fotografi landscape dan portrait adalah
lensa…
A. Lensa tele
B. Lensa kit
C. Lensa fix
D. Lensa makro
E. Lensa mikro
19. Ketika melakukan pemotretan pada studio, diperlukan bermacam
properti yang diatur sesuai dengan tema pemotretan yang diinginkan.
Salah satu dari properti tersebut adalah kain latar belakang. Kain
latar belakang yang digunakan untuk pemotretan dengan berbagai
macam gambar, pola dan warna disebut...
A. Latar
B. Setting
C. Backdrop
D. Green Screen
E. Keying
20. Perhatikan gambar!

Untuk menghasilkan gambar dengan background yang blur seperti


pada gambar, lensa yang dibutuhkan adalah...
A. Lensa Fix
B. Lensa Wide
C. Lensa Fisheye
D. Lensa Macro
E. Lensa Kit

21. Perhatikan gambar!

Untuk memotret sebuah landscape pemandangan seperti pada


gambar sebaiknya menggunakan lensa jenis...
A. Lensa Fix
B. Lensa Wide
C. Lensa Fisheye
D. Lensa Tele
E. Lensa Macro
22. Salah satu aliran fotografi yang banyak diminati para fotografer
adalah memotret obyek atau benda-benda kecil dengan detail yang
sangat jelas. Untuk itu diperlukan lensa khusus yang sesuai dengan
keinginan fotografer tersebut. Lensa khusus yang berfungsi untuk
memotret objek kecil seperti serangga atau benda kecil lainnya
adalah...
A. Lensa Fix
B. Lensa Wide
C. Lensa Fisheye
D. Lensa Tele
E. Lensa Macro
23. Setelah menyesuaikan letak objek sesuai komposisi yang diinginkan,
seorang fotografer akan menekan tombol untuk mengambil gambar
objek tersebut. Bagian kamera yang berupa tombol dan berfungsi
untuk mengambil gambar adalah...
A. Tombol Display
B. Tombol Menu
C. Tombol Shutter
D. Tombol Speed
E. Tombol AV
24. Untuk mengambil gambar dengan teknik panning, diperlukan
pengaturan kecepatan drive dalam menangkap gambar dan titik fokus
lensa tetap mengikuti gerak objek. Pengaturan drive yang dipilih pada
kamera DSLR sehingga memungkinkan fotografer untuk menangkap
gambar secara terus menerus adalah...
A. Shutter Speed
B. Runner Speed
C. Continous Shutter
D. Timer Shutter
E. Low Shutter
25. Dalam fotografi terdapat kedalaman ruang untuk menunjukkan
bahwa objek mempunyai jarak terhadap latar belakangnya. Hal ini
dipengaruhi oleh besar atau kecilnya bukaan lensa (apperture).
Bukaan lensa dibagi atas dua, yaitu bukaan lensa (apperture) besar
yang ditandai dengan nilai F kecil dan bukaan lensa (apperture) kecil
yang ditandai dengan nilai F besar. Hasil dari penggunaan bukaan
lensa (apperture) yang besar adalah...
A. Bokeh
B. Noise
C. Eksposure
D. Motion Blur
E. Motion Freeze
26. Untuk memotret pada kondisi yang kurang cahaya, maka
penggunaan ISO yang tinggi dapat menjadi solusi agar objek dapat
terlihat terang. Namun hal tersebut menghasilkan kekurangan pada
gambar yang diperoleh. Kekurangan dari penggunaan ISO yang
terlalu tinggi adalah...
A. Bokeh
B. Noise
C. Eksposure
D. Motion Blur
E. Motion Freeze
27. Untuk mengambil gambar objek yang bergerak, diperlukan
pengaturan shutter speed yang sesuai dengan kecepatan gerak objek
tersebut. Hasil yang diperoleh dari penggunaan shutter speed yang
sesuai dengan kecepatan gerak objek tersebut adalah...
A. Background Blur
B. Eksposure
C. Objek Blur
D. Objek Freeze
E. Bokeh
28. Ukuran bukaan lensa biasanya ditandai dengan nilai pada huruf F.
Jika nilai F kecil berarti dikatakan bukaan lebar, dan jika nilai F
besar maka dikatakan bukaan sempit. Ukuran bukaan lensa tersebut
dinamakan...
A. Apperture
B. ISO
C. Speed
D. Shutter
E. ASA
29. Fotografer dapat mengatur rentang waktu kamera dalam menangkap
cahaya yang masuk kedalam lensa. Hal ini dapat berpengaruh pada
gelap dan terang pada hasil gambar yang diambil. Rentang waktu
kamera dalam menangkap cahaya yang masuk pada lensa disebut...
A. Apperture
B. ISO
C. Shutter Speed
D. Mode
E. Macro
30. Pada pemotretan outdoor yang memiliki sumber cahaya berasal dari
matahari, seorang fotografer membutuhkan alat bantu fotografi untuk
memantulkan cahaya dan menyamarkan bayangan yang timbul pada
sisi lain objek yang tidak terkena cahaya matahari secara langsung.
Alat bantu fotografi yang dimaksud adalah...
A. Flash
B. Slave
C. Sincro
D. Snoot
E. Reflector
31. Peralatan yang tidak harus dipersiapkan untuk melakukan teknik
zooming adalah berikut…
A. Kamera digital SLR
B. Kamera mirrosless
C. Lensa zoom
D. Tripod
E. Lightmeter
32. Pengaturan exposure yang kurang tepat dapat mengakibatkan Over
Exposure atau Under Exposure pada hasil karya fotografi. Hal ini
sering terjadi pada fotografer pemula yang masih belajar dalam
mengatur komposisi exposure. Berikut ini pernyataan yang benar
mengenai Under-Exposure adalah...
A. Gambar yang terlalu gelap
B. Gambar yang dibawah standar internasional
C. Pengambilan gambar dari sudut bawah
D. Indikasi baterai yang mulai menurun dayanya
E. Indikasi media penyimpanan akan habis
33. Pada kamera digital SLR, pengaturan untuk menampilkan garis
bantu dalam menerapkan prinsip rule of thirds, kita harus mengubah
status… dari Off ke On.
A. Line display
B. Path display
C. Dot display
D. Rule of thirds display
E. Grid display
34. Aturan penempatan objek pada frame dapat dibagi pada 3 bagian,
yaitu pada bagian kanan, kiri atau bagian tengah frame. Hal ini
mempengaruhi estetika komposisi yang akan ditampilkan pada
gambar. Pada fotografi aturan ini biasa disebut...
A. Rule of Head Room
B. Rule of Nose Room
C. Rule of Leg Room
D. Rule of Thirds
E. Rule of Photograph
35. Ketika terdapat objek fotografi yang lebih rendah/pendek daripada
fotografer sedangkan hasil yang diinginkan adalah gambar objek
seolah-olah lebih tinggi dari aslinya dan terkesan dominan. Dari
kasus tersebut, fotografer harus menerapkan sudut pandang yang
tepat. Maka sudut pandang yang harus digunakan adalah…
A. Low Angle
B. High Angle
C. Bird Eye Angle
D. Frog Eye Angle
E. Eye Level/Normal Angle
36. Teknik pengambilan gambar yg bergerak dengan pengaturan shutter
speed lambat yang menghasilkan foto background objek yang
bergerak menjadi blur disebut teknik…..
A. Zooming
B. Panning
C. Blurring
D. Macro
E. Light painting
37.

Urutan langkah pengambilan foto dengan teknik Panning yang benar


adalah…
A. 1-2-3-4-5
B. 1-2-4-3-5
C. 2-1-4-5-3
D. 3-1-2-4-5
E. 4-5-1-2-3
38. Hasil dari pengambilan gambar teknik panning memperlihatkan.
….pada objek dan background blur searah dengan gerakan kamera.
A. Freeze
B. Gerak pada foto
C. Membesar
D. Mengecil
E. Normal
39. Untuk melakukan pengambilan gambar teknik bluring maka setting
mode kamera yang digunakan adalah…
A. Otomatis
B. Program
C. Landscape
D. Aperture Priority
E. Shutter Priority
40. Teknik pengambilan gambar dengan cara memutarkan cincin lensa
zoom saat pencahayaan masuk lensa dengan maksud untuk
menghasilkan objek gambar yang seolah-olah bergerak mendekat
atau menjauh adalah…
A. Teknik zooming
B. Teknik panning
C. Teknik blurring
D. Teknik macro
E. Teknik bulb

URAIAN
41. Saat ini perkembangan teknologi pada kamera telah dapat kita
rasakan dengan nyata. Dimulai dari kamera dengan teknik
pengoperasian manual hingga pengoperasian otomatis. Dengan ini
terciptalah kamera dengan jenis DSLR (digital single lens reflector) dan
Mirrorles. Kedua jenis kamera tersebut memiliki ciri-ciri dan
keunggulannya masing-masing. Tuliskan perbedaan yang sangat
mencolok dari kamera DSLR & Mirrorless!

42. Pada saat memotret kita selalu menginginkan hasil yang maksimal.
Kesalahan fatal yang sering terjadi adalah missed focus atau tidak
fokusnya objek utama yang diinginkan. Tuliskan tata cara memotret
pada kamera dslr agar objek utama terlihat fokus!

43. Fotografi adalah seni melukis menggunakan media cahaya dengan


alat bantu sebuah kamera. Hasil foto yang baik dapat dipastikan
menerapkan komposisi cahaya yang baik pula. Tuliskan beberapa
tata cara pengaturan pada segitiga eksposur ketika memotret pada
kondisi cahaya yang minim!

44. Teknik Zooming sering digunakan oleh fotografer dengan aliran still
object photography. Dengan menggunakan teknik zooming, foto yang
dihasilkan akan merepresentasikan bahwa objek tersebut lebih
dominan dan menonjol atau mencolok serta seolah-olah bergerak
mendekat. Tuliskan prosedur pengambilan gambar dengan teknik
zooming!

45. Untuk menerapkan pengambilan foto dengan teknik bluring,


fotografer harus memahami tentang depth of field (DoF) atau
kedalaman ruang. Terdapat dua jenis kedalaman ruang, yaitu depth
of field (DoF) sempit dan depth of field (DoF) lebar. Depth of field (DoF)
sempit dan depth of field (DoF) lebar menghasilkan kedalaman ruang
dan ketajaman yang berbeda pada hasil foto. Tuliskan prosedur
pengambilan gambar dengan teknik bluring jika fotografer ingin
menghasilkan foto dengan depth of field (DoF) sempit!

Anda mungkin juga menyukai