Anda di halaman 1dari 13

SOAL LATIHAN KELAS XI IPA

1. Sel sebagai satuan terkecil mahkluk hidup mengadung komponen kimiawi . Pernyataan yang
dapat menjelaskan bahwa sel memiliki komponen kimiawi adalah . …
A. Setiap mahkluk hidup membutuhkan senyawa organik dan anorganik, baik dalam bentuk
nutrisi melalui proses pencernaan ataupun melalui proses pernapasan yang sebenarnya
adalah kebutuhan sel.
B. Sel tersusun oleh komponen kimiawi yang berupa senyawa organik dan anorganik karena
kalau selnya mati maka organismenya juga mati.
C. Sebagian sel hanya mengandung protein saja tanpa ada zat organik lainnya terbukti adanya
mahkluk hidup yang banyak mengandung protein
D. Di dalam sel hanya ada zat organik, karena membrane sel hanya tersusun oleh karbohidrat,
lemak dan protein.
E. Komponen kimiawi sel hanya berupa air dan tidak selengkap yang terkadung di dalam
tubuh mahkluk hidup.

2. Berikut ini adalah gambar struktur sel tumbuhan.

Bagian sel tumbuhan yang dapat menghasilkan energy ATP dan menghasilkan oksigen secara
urut ditunjukan oleh nomor … .
A. 1 dan 3
B. 2 dan 4
C. 5 dan 6
D. 6 dan 9
E. 9 dan 10

3. Pernyataan yang tepat bahwa sel merupakan satuan unit (structural) terkecil mahkluk hidup
adalah . …
A. Aktivitas sel adalah awal dari aktivitas organisme, karena kalau ada sel mati aktivitas
organismenya juga mati.
B. Aktivitas sel tidak mempengaruhi aktivitas organismenya, karena system organ tidak
bergantung pada sel-selnya
C. Kematian sel sudah pasti merupakan kematian organismennya, karena setiap organisme
tersusun oleh sel.
D. Setiap mahkluk hidup tersusun oleh sel dan setiap sel akan melakukan aktivitas hidup.
E. Mahkluk hidup multiseluler tidak terpengaruh pada kematian sel-sel penyusunya.

4. Pernyataan yang menjelaskan bahwa sel sebagai satuan fungsional terkecil mahkluk hidup
adalah . …
A. Sel mampu beraktivitas persis seperti yang dilakukan organismenya.
B. Zat yang dibutuhkan mahkluk hidup sebenarnya dibutuhkan sel.
C. Semua sel beraktivitas persis seperti aktivitas organismenya.
D. Sel memiliki organel yang berfungsi untuk aktivitas sel.
E. Kemampuan sel dapat menggantikan hidup organismenya.

5. Perhatikan gambar berikut ini!


Apakah keterkaitan antara gambar di atas dengan sel?
A. Salah satu bioproses sel adalah reproduksi terbukti adanya pertumbuhan dan
perkembangan, karena pertumbuhan berarti bertambahnya jumlah sel dan perkembangan
berarti proses kedewasaan yang ditandai terbentuknya sel gamet.
B. Pertumbuhan dan perkembangbiakan disebabkan oleh sel-sel yang telah mengalami
pendewasaan setelah melakukan aktivitas sel secara terpisah dari individunya.
C. Pertumbuhan dan perkembangan merupakan bukti bahwa semua sel telah membelah
secara terus menerus sampai organismenya mati.
D. Seluruh sel melakukan bioproses yang dapat menyebabkan mahkluk hidup melakukan
system organ
E. Setiap sel dapat berkembangbiak untuk membentuk organisme baru.

6. Nutrisi dan oksigen yang dibutuhkan organisme sebenarnya adalah kebutuhan sel untuk
melakukan aktivitas atau metabolisme sel. Bagaimanakah proses masuknya oksigen, sari
makanan dan air ke dalam setiap sel?
A. Oksigen yang dihirup pada system pernapasan dari paru-paru langsung mengalir ke dalam
darah dan sel.
B. Zat-zat yang dibutuhkan sel masuk ke dalam sel secara difusi dan osmosis melalui
membrane.
C. Darah menstransfer energy ke setiap sel untuk setelah mendapat makanan dan oksigen
D. Sari makanan dan oksigen hanya berada di dalam darah tanpa masuk ke dalam sel.
E. Sari makanan dan oksigen memiliki energy yang dapat menembus sel.

7. Perhatikan gambar di bawah ini!

x y
Proses perubahan yang terjadi pada gambar x menjadi gambar y disebabkan. ...
A. osmosis karena air dari larutan A masuk ke dalam bagian B dan sebelumnya B bersifat
isotonik terhadap A
B. osmosis karena air dari larutan A masuk ke dalam bagian B, dan B bersifat hipertonik
terhadap A.
C. osmosis karena air dari larutan A masuk ke dalam bagian B dan B bersifat hipotonik
terhadap A
D. osmosis karena air dari larutan B masuk ke dalam bagian A dan B bersifat plasmolisis
terhadap A
E. osmosis karena larutan B masuk ke dalam bagian A karena A bersifat homogen
terhadap

8. Perhatikan gambar berikut ini.


Proses hemodialisa seperti gambar di atas menerapkan sistem kerja membran sel yang
disebut. …
A. Difusi
B. Osmosis
C. transport aktif.
D. Difusi dan osmosis
E. Transport aktif dan difusi.

9. Perhatikan struktur membran sel di bawah ini!

Bagian yang bersifat hidropilik dan hidropobik secara urut ditunjukan oleh nomor. ….
A. 9 dan 8
B. 9 dan 6
C. 7 dan 6
D. 6 dan 5
E. 5 dan 7

10. Perhatikan gambar berikut ini!

Jaringan yang berfungsi sebagai pengangkut hasil fotosintesis, pengangkut air dan pelindung
secara urut ditunjukan oleh nomor. ...
A. 1,2 dan 6
B. 1,3 dan 6
C. 1,4 dan 6
D. 2,4 dan 6
E. 3,4 dan 6

11. Perhatikan gambar kain berikut ini!

Kain pada gambar tersebut dinamakan kain serat nanas. Dari namanya kita tahu bahwa kain
tersebut dibuat dari daun nanas. Jaringan apa yang dapat dibuat menjadi kain tersebut?
A. Sklerenkim sel serabut
B. Sklerenkim sel batu
C. Kolenkim sel yang menebal di sudut
D. Parenkim sel yang mengandung klorofil
E. Klorenkim sel yang mengandung serabut
12. Perhatikan gambar penyadapan getah karet berikut ini!

Jaringan apakah yang mengeluarkan getah karet tersebut?


A. Epidermis
B. Endodermis
C. Meristem
D. Floem
E. Xylem

13. Perhatikan gambar berikut ini!

Kesimpulan dari gambar tersebut adalah … .


A. reproduksi vegetative dengan cara memanfaatkan sifat totipotensi sel yang disebut
kultur jaringan.
B. reproduksi generative dengan cara memanfaatkan sifat totipotensi sel yang disebut
kultur jaringan.
C. deferensiasi sel menjadi jaringan sangat cepat untuk membentuk individu baru yang
tidak identik dengan induknya
D. sifat totipotensi sel yang mampu membentuk jaringan dengan mengubah genetik atau
sifat sel aslinya
E. pertumbuhan sel menjadi jaringan dengan memanfaatkan deferensiasi sel menjadi
tanaman dari zigot hasil fertilisasi (pembuahan)

14. Perhatikan gambar berikut ini!

Bila siang hari dan cuaca sangat panas, maka orang sering melakukan seperti pada gambar
tersebut. Bagimanakah kaitan antara jaringan tumbuhan dengan peristiwa seperti itu?
A. Tanaman memiliki jaringan parenkim palisade dan bunga karang yang menghasilkan
oksigen sehingga dapat menyejukan kondisi cuaca yang panas.
B. Tanaman memiliki jaringan epidermis yang dapat melindungi dari lingkungan luar.
C. Tanaman memiliki jaringan kambium yang mampu menghasilkan lingkaran tahun dan
dapat menyejukan lingkungan
D. Tanaman memiliki endodermis yang berfungsi untuk menyimpan hasil fotosintesis dan
dapat dimanfatkan manusia
E. Kolenkim dan sklerenkim menghasilkan karbondioksida dan air yang dapat
menyejukan lingkungan

15. Perhatikan gambar berbagai jaringan hewan berikut ini!

Fungsi jaringan tersebut adalah . …


A. menyaring darah secara difusi karena terdapat di glomelurus ginjal
B. sebagai alat gerak aktif karena memiliki kemampuan untuk kontraksi dan relaksasi.
C. sebagai alat gerak pasif karena struturnya dapat membantu kontraksi dan relaksasi otot
lurik.
D. Sebagai alat pemompa darah karena karena kemampuan kontraksinya sangat kuat dan
terdapat di jantung.
E. Membantu proses pencernaan makanan dan pernapasan karena kemampuan
kontraksinya dapat membantu makanan dan udara dapat mengalir.

16. Perhatikan gambar sel saraf berikut ini!

Apakah fungsi jaringan tersebut bila dikaitkan dengan kerja organ?


A. Jaringan saraf merupakan bagian dari system koordinanasi, yang berfungsi menerima
dan menberuskan rangsangan ke system organ.
B. Organ dan sistem organ hanya bisa bekerja bila ada jaringan saraf saja. Karena sebagai
system koordinasi.
C. Jaringan saraf hanya mampu bekerja pada otak dan sumsum tulang belakang saja.
D. Jaringan saraf tidak ada kaitannya dengan kerja organ dan system organ.
E. Setiap organ baru bekerja kalau jaringan saraf yang ada di otak saja yang bekerja.

17. Kemampuan usus halus untuk mencerna makanan sampai menyerap makanan tidak
terlepas dari fungsi semua jaringan yang menyusunnya. Berikut ini adalah gambar struktur
usus halus.

Jaringan yang menyebabkan usus halus mampu mencerna dan meneruskan sisa pencernaan
menuju usus besar adalah. …
A. Jaringan otot polos yang ditunjukan oleh nomor 3 dan 5.
B. Jaringan otot lurik yang ditunjukan oleh nomor 4 dan 5.
C. Jaringan epitel yang ditunjukan oleh nomor 7.
D. Jaringan saraf yang ditunjukan oleh nomor 4.
E. Jaringan ikat yang ditunjukan oleh nomor 2

18. Perhatikan gambar rangka berikut ini!


Keterkaitan tulang penyusun rangka yang mampu menyebabkan terjadinya gerakan tubuh
ditunjukan oleh tulang apendikular nomor.…
A. 1,2, 3 dan 4
B. 2, 3,4 dan 6.
C. 2. 5, 6 dan 8
D. 3, 4, 5 dan 7.
E. 5, 6, 7 dan 8.

19. Tidak semua sendi mampu menyebabkan terjadinya gerakan. Sendi yang tidak mampu
menyebabkan terjadinya gerakan disebut . …
A. Sinartrhosis
B. Diarthrosis
C. Amphiarthrosis
D. Sendi peluru
E. Sendi putar

20. Rangka manusia tersusun oleh sambungan ratusan tulang yang terangkai. Pertumbuhan
tulang yang dimulai sejak dalam kandungan masih berlanjut pada manusia sampai masa
pertumbuhan. Bila kebiasaan yang tidak benar terkadang menyebabkan kelainan pada tulang
belakang seperti pada gambar berikut ini.

Kelainan tulang belakang seperti gambar tersebut disebut … .


A. Urai sendi karena sendi bagian tulang belakang ada yang lepas
B. Kifosis disebabkan kebiasaan duduk yang tidak tegak
C. Lordosis disebabkan kebiasaan duduk tidak tegak
D. Skoliosis disebabkan membaca terlalu dekat
E. Rematik karena kekurangan zat kapur
21. Perhatikan gambar berikut ini!

Pernyataan yang tepat tentang kelainan otot atlit bina raga seperti gambar tersebut adalah .

A. sel otot lurik atlit bina raga sering aktif kontraksi dan terus mengalami pertumbuhan
yang disebut atropi.
B. adaptasi otot yang sering berkontraksi akan menyebabkan pembesaran otot yang
disebut hipertropi.
C. pembesaran otot menyebabkan otot kontraksi terus menerus yang disebut kram.
D. mitokondria otot binaraga sangat banyak sehingga otot terus berkontraksi.
E. otot memebesar yang disebut hipertropi karena kelebihan ATP.

22. Perhatikan pernyataan perberikut ini!


1. Ada rangsangan yang diteruskan oleh asetilkolin.
2. Kepala troponin mengikat aktin.
3. ATP terurai manjadi ADP.
4. Ion Ca masuk ke dalam sarkoplasma.
5. Aktin tertarik akan tertarik oleh troponin menuju kearah zona H.
Urutan mekanime kontraksi otot yang benar adalah. …
A. 1, 2, 3, 4 dan 5.
B. 1, 3, 2, 4 dan 5
C. 1, 4, 2, 3 dan 5
D. 1, 5, 4, 2 dan 3
E. 1, 5, 2, 3 dan 4

23. Perhatikan gambar berikut ini!.

Perubahan gerak tersebuat adalah … .


A. ekstensi – fleksi merupakan gerak antogonis
B. pronasi – supinasi merupakan gerak antagonis
C. pronasi – supinasi merupakan gerak sinergis
D. abduksi – adduksi merupakan gerak sinergis
E. supinasi – pronasi merupakan gerak sinergis

24. Perhatikan gambar berikut !

Seseorang yang tangannya seperti gambar Y mengalami penyakit . …


A. Dislokasi sendi ditandai terlepasnya tulang dari persendian.
B. Asam urat ditandai dengan pegal, bengkak dan susah digerakan.
C. Rheumatoid gout ditandai pembengkaan dan pengecilan persendian.
D. Osteoporosis ditandai pengapuran tulang keras dan susah digerakkan.
E. Rheumatoid arthritis yang ditandai rasa kaku, kemerahan, bengkak, terasa hangat, dan
nyeri.

25. Perhatikan gambar kartu tes golongn darah beikut!

Dari kartu tersebut disimpulkan bahwa golongan darah Rino adalah … .


A. AB positif
B. A positif
C. B positif
D. B negative
E. AB negative

26. Perhatikan gambar berikut ini!

Bila kita terluka dan terjadi pendarahan, maka dalam beberapa menit pendarahan tersebut
akan terhenti. Lengkapilah proses terhentinya pendarahan pada skema te/ebut
Nomor 1, 2 dan 3 secara urut adalah … .
A. benang fibrin, trombokinase dan fibrinogen
B. thrombin, Benang fibrin dan trombokinase
C. tromboplastin, trombin dan antihemofilia
D. tromboplastin, antihemofilia dan trombin
E. tromboplastin, fibrinogen dan trombin

27. Di rumah sakit terjadi kasus tabrak lari, dan korban membutuhkan trasnfusi darah. Setelah di
cek darah korban bergolongan darah A. Saat itu di rumah sakit ada Reni memiliki golongan
darah A, Rahmat memiliki golongan darah B, Yuli memiliki golongan darah O dan Arief
memiliki golongan darah AB. Darah siapakah diantara mereka yang dapat didonorkan kepada
korban?
A. Yuli dan Reni
B. Reni dan Arief
C. Yuli dan Arief
D. Rahmat dan Reni
E. Ke empat orang

28. Pola hidup yang tidak sehat akan menyebabkan gangguan kesehatan. Hal dialami oleh salah
satu peserta pendaftar AKMIL. Hasil tes kesehatan dari panitia menunjukan adanya varises,
sehingga gagal untuk maju seleksi tahap berikutnya. Bagaimanakah tanda yang dialami
penderita varises?
A. bagian kaki tampak pembuluh darah yang kelihatan menonjol dan membiru karena
adanya pelebaran pembuluh vena.
B. bagian kaki tampak adanya tonjolan pembuluh darah arteri yang membiru karena
adanya penumpukan lemak
C. adanya gumpalan darah dalam kulit yang berwarna hitam kebiruan karena kapiler
pecah
D. pembuluh darah arteri bagian telapak kaki yang melebar karena tidak pernah olah raga
E. bagian anus terdapat tonjolan seperti daging karena pelebaran pembuluh darah vena

29. Perhatikan gambar berikut!

Tindakan yang dilakukan pada penderita penyakit jantung diatas adalah. ….


A. angioplasty dengan membuka aliran darah pada pembuluh darah yang tersumbat oleh
plak
(timbunan lemak) dengan memasang balon
B. angioplasty dengan memotong pembuluh darah yang tersumbat oleh plak (lemak) dan
mengganti dengan balon
C. operasi bay pass pemasangan ring untuk menggantikan pembuluh arteri jantung yang
tersumbat dengan vena dari bagian tubuh lain
D. disuntik dengan bahan radioaktif yang tidak berbahaya, bagian jantung diperiksa
dengan
detektor sinar gamma.
E. mendiagnosa penvakit dan gangguan pada katup jantung, penyakit jantung bawaan,
gagal jantung

30. Berikut ini adalah sifat sel-sel darah.


1) Bentuk sel bikonkaf
2) Tidak memiliki inti sel
3) Bentuk sel amuboid
4) Diapedesis
5) Mengandung enzim trombokinase
6) Umur 120 hari
7) Sebagai pertahanan tubuh
8) Mengangkut O2 dan CO2
Yang merupakan sifat sel eritrosit adalah nomor. …
A. 1, 2, 3 dan 4
B. 1, 3, 4 dan 5
C. 1, 2, 6 dan 8
D. 3, 4, 6 dan 7
E. 5, 6, 7 dan 8

31. Perhatikan gambar struktur jantung di berikut!


Bagian yang ditunjuk nomor 1merupakan bagian jantung yang sangat berperan dalam proses
transportasi darah dalam tubuh. Pernyataan yang benar berkaitan dengan bagian nomor
tersebut adalah … .
A. otot jantung pada ventrikel kiri bila berkontraksi dapat memompa darah ke sulur tubuh
B. organ jantung dilengkapi otot yang bersifat volunteer sehingga bekerja diluar kesadaran
C. otot jantung ventrikel kanan berkontraksi dan relaksasi dapat memompa darah ke paru-
paru
D. otot polos pada ventrikel kiri bila relaksasi dan kontraksi dapat memompa darah ke
seluruh tubuh
E. ventrikel jantung tersusun oleh otot lurik bila berkontraksi darah akan mengalir ke
bagian ruang jantung lainnya

32. Pada pemeriksaan fisik seorang pasien, dokter menemukan tanda-tanda penyakit sebagai
berikut :
1) kulit pucat
2) pembengkakan limfonoid
3) hati dan limpa yang membesar.
4) Hasil tes hematologi menunjukan jumlah sel darah putih 25.000 ml/dl.
Kesimpulan sementara dari dokter tentang penyakit pasien adalah … .
A. infeksi cacing parasit harus dilengkapi lab feses
B. infeksi bakteri pathogen harus dilengkapi lab urin
C. leukemia dan harus dilengkapi biopsi sumsum tulang
D. anemia karena kekurangan hemoglobin dan dilengkapi kemoterapi
E. leukemia limfotik kronis dan harus dilengkapi dengan hemodialisa

33. Perhatikan gambar sistem peredaran darah pada manusia berikut!

Bagian yang ditunjuk oleh nomor 1, 7 dan 9 secara urut adalah. …


A. vena cava superior, arteri pulmonalis, vena pulmonalis
B. arteri pulmonalis, vena porta hepatica, arteri superior
C. vena mesentris, arteri superior, arteri pulmonalis
D. vena pulmonalis, vena renalis, arteri superior
E. arteri inferior, aorta, vena cava superior

34. Perhatikan gambar system pencernaan berikut.

Organ yang berfungsi untuk mencerna protein menjadi pepton dan disakarida menjadi
monosakarida ditunjukan oleh nomor. …
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 3 dan 5
E. 4 dan 5

35. Perhatikan gambar berikut!

Pada tabung reaksi tersebut masing-masing ada makanan yang berbeda.


Setelah melakukan praktikum uji makanan dengan beberapa indicator, hasil akhir dari ke
empat zat makanan tersebut dibuat tabel berikut.
Nomor 1 2 3 4
benedict + ungu hijau tetap orange
dipanaskan
biuret putih Tidak Biru toska Tidak berubah
berubah
lugol putih Hitam hijau ungu

Dari data tersebut, disimpulkan bahwa zat makanan yang mengadung glukosa adalah nomor.

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 3
E. 2 dan 4

36. Seorang mahasiswa laki-laki bernama Deka, berusia 20 tahun, tinggi badan 180 cm, berat
badan 70 kg, dengan aktivitas sedang (kuliah dan mengikuti 1 kegiatan organisasi
mahasiswa). Berapakah kebutuhan energinya dalam 1 hari? ( aktivitas sedang =1,3)
A. 2.375,8 kkal
B. 2.325,7 kkal
C. 2.235,5 kkal
D. 2.135,7 kkal
E. 2.105,7 kkal

37. Tidak semua alat pencernaan terlibat langsung dalam proses pencernaan makanan, salah
satunya adalah organ pankreas. Akan tetapi keberadaan organ ini sangat penting dalam
proses pencernaan makanan dan penghasil salah satu hormon. Struktur pancreas dapat
dilihat pada gambar berikut!

Bila bagian nomor 2 mengalami gannguan, maka kemungkinan yang akan terjadi adalah
….
A. pencernaan lemak, karbohidrat dan protein akan terganngu
B. hanya pencernaan lemak dan kolesterol yang akan terganggu
C. suasana asam makanan dari lambung tidak bisa menjadi netral
D. kadar gula dalam darah akan tinngi karena insulin tidak terbentuk
E. pengaturan kadar air di dalam usus halus dan usus besar akan terganggu

38. Wildan konsultaasi ke dokter karena merasa sakit. Sakit yang dirasakan antara lain nyeri
dekat pusar atau perut bagian atas yang menjadi semakin tajam ketika bergerak ke perut
kanan bawah. Beberapa hari kehilangan selera makan, mual dan muntah yang berlanjut
adanya pembengkakan perut, demam dan ketidakmampuan untuk flatus (kentut). Dari gejala
yang dirasakan, dokter mendiagnosa penyakit Wildan adalah … .
A. tipes karena demam dan mual
B. ulkus karena luka lambung menyebabkan mual
C. GERD dengan asam lambung yang tinggi menyebabkan mual dan muntah
D. gastristis karena infeksi kuman menyebabkan demam dan kehilangan selera makan
E. apendiksitis disebabkan radang pada apendiks menyebabkan demam dan sakit peru
bagian kanan

39. Perhatikan gambar berikut ini!

Organ yang ditunjuk nomor 4 terjadi proses … .


A. perubahan suasana makanan menjadi asam dan pencernaan protein menjadi pepton
B. pencernaan mekanik dan pencernaan polisakarida menjadi disakarida oleh sukrase
C. pencernaan lemak menjadi asam lemak oleh lipase dan penyerapan sari makanan
D. menghasilkan asam amino dan pengaturan kadar air
E. pembentukan vit. K dan penyerapan sari makanan

40. Bila kita makan singkong, maka organ pencernaan yang membantu menghasilkan enzim
untuk mencerna sampai terserap oleh usus halus adalah ….
A. mulut, lambung, pancreas
B. mulut, pancreas, usus halus
C. mulut, lambung, usus halus
D. mulut, lambung, usus besar
E. mulut, hati, pancreas

41. Setiap mahkluk hidup tersusun oleh sel. Ada mahkluk hidup uniseluler dan mahkluk hidup
multiseluler. Orang yang baru saja meninggal terkadang masih bisa diambil organnya untuk
didonorkan ke orang lain. Tetapi waktu pengambilan organ yang akan didonorkan tidak lebih
dari 4 jam. Alasan yang memungkinkan dari pernyataan tersebut adalah. …
A. bila seseorang meninggal maka semua selnya juga langsung ikut mati tetapi sistem organ
tidak mati
B. sel akan mati bila tidak ada oksigen dan makanan yang akan digunakan untuk melakukan
metabolima
C. sel-sel penyusun tubuh mahkluk hidup tidak terkait dengan kerja sistem organ meskipun
organnya mati tapi selnya tetap hidup.
D. sel-sel yang menyusun organ masih hidup karena sel masih mampu melakukan
metabolisma dari bahan-bahan yang masih ada dalam sel.
E. kematian organisme multiseluler di sebabkan oleh kematian semua sel penyusunnya
sehingga menyebabkan kematian sistem organ

42. Perhatikan gambar percobaan transport pada membran berikut ini!


Setelah 20 menit apa yang akan terjadi pada percobaan tersebut?
A. Permukaan cairan dalam kentang makin rendah karena terjadi osmosis cairan dari luar.
B. Permukaan cairan dalam kentang makin tinggi karena terjadi osmosis cairan dari luar.
C. Permukaan cairan dalam kentang makin tinggi karena terjadi difusi cairan dari luar.
D. Permukaan cairan dalam kentang makin rendah karena terjadi difusi cairan dari luar.
E. Permukaan cairan dalam kentang tetap karena cairan di luar maupun di dalam kentang
isotonis.

43. Perbedaan sel prokariotik dan sel eukariotik terutama terletak pada ....
A.membran inti sel
B.DNA
C.besar sel
D.tempat hidup sel
E.membran sel

44. Sel-sel yang berada di antara jari tangan sering mengalami kematian, bahkan terkadang ada
darah.yang membeku di dalam tubuh. Organel yang berperan dalam proses kematian sel
tersebut adalah ....
A. Mitokondria
B. inti sel
C. lisosom
D. mikrofilamen
E. sentriol

45. Peristiwa difusi terjadi pada hal-hal berikut, kecuali ...

A. potongan umbi kentang dalam air


B. parfum yang disemprotkan dalam ruangan
C. tinta yang diteteskan dalam air
D. teh celup dalam air panas
E. asap rokok dalam ruangan

Anda mungkin juga menyukai