Anda di halaman 1dari 5

Membuat Presentasi dari Business Model Canvas

Tugas
Membuat presentasi dari Business Model Canvas berdasarkan studi kasus yang
diberikan.

Tujuan
1. Peserta mampu membuat Business Model Canvas sesuai studi kasus yang
diberikan.
2. Peserta mampu membuat materi presentasi dari Business Model Canvas yang
telah dibuat.
3. Peserta mampu mempresentasikan Business Model Canvas yang telah dibuat.

Peralatan
1. Laptop/komputer
2. Microsoft PowerPoint
3. Smartphone
4. Wifi/kuota internet

Petunjuk
1. Baca dan pahami studi kasus di halaman 2 dengan cermat.
2. Buatlah model bisnis menggunakan Business Model Canvas berdasarkan studi
kasus yang diberikan. Kerjakan tugas pada lembar kerja 1 di halaman 4.
3. Selanjutnya, buat materi presentasi Business Model Canvas menggunakan
Microsoft PowerPoint. Perhatikan ketentuan pembuatan materi presentasi yang
terdapat pada studi kasus.
4. Buat rekaman video roleplay presentasi menggunakan kamera smartphone
dengan durasi maksimal 10 menit.
5. Simpan materi presentasi dan video rekaman roleplay presentasi dengan nama
file: Presentasi Business Model Canvas-(nama peserta).

1
6. Unggah dua file tersebut dalam folder Google Drive milikmu. Ubah akses file
menjadi “Siapa saja yang memiliki link” dapat melihat.
7. Salin link dua file tersebut pada lembar kerja 2 di halaman 5.
8. Simpan lembar kerja dalam format PDF dengan ukuran maksimal 10 MB dan
diberikan nama Tugas BMC-(nama peserta).
9. Tugas dikumpulkan paling lambat 3x24 jam setelah pengerjaan Post Test.

2
Soal/Kasus
Anda adalah seorang pengusaha di bidang tekstil yang sedang mengembangkan
bisnis dengan membuat produk kain menggunakan teknik pewarnaan ecoprint. Anda
akan menjalin kerjasama dengan pengrajin lokal, penjahit, vendor pemasok bahan
baku, dan pedagang retail lainnya untuk menunjang perkembangan bisnis. Anda hanya
berfokus pada produk kain dengan brand ecoprint.id. Produk tersebut dinilai memiliki
segmentasi pasar yang luas dan value proposition yang tinggi.
Dalam pengembangan bisnis tersebut, anda membutuhkan modal yang cukup
besar, tetapi aset yang anda punya tidak dapat memenuhinya. Di saat yang
bersamaan, anda mengetahui program pendanaan dari pemerintah untuk sektor
bisnis tekstil. Oleh karena itu, Anda perlu membuat model bisnis menggunakan
Business Model Canvas (BMC) untuk mendapatkan pendanaan tersebut. Ketentuan
model bisnis yang perlu anda buat adalah sebagai berikut.
➢ Segmentasi pasar (customer segments) sesuai dengan value produk.
➢ Keunikan atau keunggulan bisnis (value propositions) ecoprint.id yang berbeda
dengan produk tekstil lainnya.
➢ Customer relationships harus realistis dan dapat diterapkan.
➢ Channels penjualan berbasis konvensional hingga memanfaatkan teknologi yang
bersifat realistis.
➢ Sumber pendapatan (revenue streams) yang direncanakan dapat menjamin
kelangsungan bisnis.
➢ Kegiatan utama (key activities) bisnis yang berhubungan dengan kelangsungan
usaha.
➢ Daftar sumber daya (key resources) yang direncanakan dan dimiliki ecoprint.id
untuk mewujudkan value propositions.
➢ Mitra (key partnerships) yang membantu kelancaran bisnis ecoprint.id.
➢ Konsep pemetaan biaya yang keluar dan pengelolaan biaya (cost structure) yang
efisien agar meminimalisir kerugian.
Setelah itu, anda perlu membuat materi presentasi Business Model Canvas
menggunakan Microsoft PowerPoint dengan ketentuan sebagai berikut.
➢ Materi presentasi menggunakan huruf Times New Roman dengan ukuran 18
untuk judul dan 14 untuk isi materi.
➢ Menggunakan background slide berwarna putih dan warna huruf hitam.
➢ Menggunakan gambar free to use for commercial untuk foto produk dan
diberikan penjelasan singkat.
➢ Materi presentasi bersifat to the point dan memiliki call to action.
➢ Menampilkan highlight poin dengan menambahkan bold pada kata/kalimat
tertentu.
Selanjutnya, anda melakukan roleplay presentasi model bisnis tersebut dalam bentuk
rekaman video kepada calon investor. Dalam melakukan roleplay, perhatikan
penguasaan materi presentasi, artikulasi, intonasi, dan bahasa tubuh.

3
Lembar Kerja 1

Nama Lengkap :
Nomor Kartu Prakerja :

Business Model Canvas (BMC) ecoprint.id

Key Key Activities Value Customer Customer


Partnerships Propositions Relationships Segments

Key Resources Channels

Cost Structure Revenue Streams

4
Lembar Kerja 2

Link file materi presentasi dan rekaman video roleplay presentasi

Materi Presentasi

Rekaman Video Presentasi

Anda mungkin juga menyukai