Anda di halaman 1dari 2

Nama : Jesiska

Nim : 21010511
Mata Kuliah : E-Commerce
Jurusan : Sistem Informasi
Semester : 5 (V)
Tema : Memaksimalkan Penggunaan Teknologi dan Sosial Media Dalam Hal
Membantu Mahasiswa Mendapatkan Income
Pembicara : Dedy Ong
Acara : 15 November 2023
 Rangkuman Materi
 Untuk menjalankan suatu usaha online ataupun digital perlu adanya Branding.
Karena branding sangat penting dijalankan Ketika kita menjalankan suatu
bisnis. Saat melakukan branding kita perlu adanya tawaran rekomendasi, lalu
saling mengenal secara perlahan, lalu terbentuklah hubungan, dan akan
terjadinya transaksi atau saling membayar.

 Tahapan sederhana dalam suatu bisnis perlu adanya paling penting adalah
produk atau jasa apa yang kita tawarkan atau jual, tanpa adanya tersebut kita
tidak bisa melakukan suatu bisnis atau usaha apapun karna tidak ada yang di
tawarkan. Lalu bagaimanba cara nya kita menawarkan jasa atau produk yang
kita punya kepada pelanggan dengan taktik atau strategi yang harus kita susun
agar orang kain atau calon pembeli ingin membeli. Lalu Ketika pembeli sudah
tertarik dengan cara penawaran kita maka barulah terbentuk transaksi yang
dapat menghasilkan keuntungan.
 Cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan bagi mahasiswa atau siapapun
itu sangatlah mudah asal ada niat untuk melakukannya. Tanpa ada niat maka
percuma saja.
Cara untuk mendapatkan uang bisa dengan melakukan usaha bisnis online yang
sangat marak dilakukan saat ini ataupun era yang sekarang semua serba digital,
semua orang membeli barang ataupun melakukan penawaran jasa secara online.
Bisa saja dengan menjual barang orang lain lalu kita naikkan Kembali harga nya
sedikit atau beberapa persen untuk mendapatkan keuntungan atau yang biasa
disebut reseller atau sejenisnya. Lalu menjual jasa orang lain atau kita sebagai
pihak ketiga. Produksi barang sendiri atau menciptakan barang yang bis akita
buat atau ide diri sendiri untuk membuat atau merakit suatu usaha agar dapat
mendapatkan keuntungan dengan hasil karya sendiri. Jual diri disini berarti ide
atau ilmu maupun skill apa yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan
penghasilan seperti sebagai pembawa acara, tukang foto, dan sejenisnya. Kerja
di Perusahaan saat berkuliah juga bisa, seperti pagi sampai sore kerja lalu malam
nya kuliah. Dan contoh terakhir adalah pakai aplikasi yang dapat menghasilkan
uang seperti shopee affiliate atau tiktok live yang bisa kita tawarkan melalui
contohnya kita nyanyi di tik tok saat live, kalau kita ada bakat nyanyi kitab isa
dapat gift yang bisa di uangkan Ketika penonton online memberikan gift, dan
sejenisnya seperti endorse di Instagram atau paid promote.

 Pada era sekarang banyak sekali digital marketing yang mulai berkembang dan
banyak anak muda termasuk mahasiswa menggeluti dunia digital marketing,
karna kalau kita tidak bisa menggeluti atau mendalami marketing saat kitya
menjalankan usaha bisnis online tentu akan sangat sulit untuk mendapatkan
keuntungan maupun pendapatan. Kita harus menggunakan media sosial yang
tepat juga saat berjualan online dan mencari media sosial mana yang paling di
minati saat ini.
 Perlu adanya Analisa bisnis Ketika kita akan menjalankan suatu bisnis karna
kita perlu tau trend pasar saat ini dan keperluan maupun target konsumen

Sekian dari saya pak, terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai