Anda di halaman 1dari 1

Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh,

Salam sejahtera bagi kita sekalian Yang Saya Hormati:

Yang Saya Hormati:

 .
 .

Puji syukur marilah senantiasa kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang atas limpahan Berkah,
Rahmat dan Hidayah-Nya, sehingga kita dapat dipertemukan dan hadir pada kesempatan yang baik ini,
dalam kondisi sehat wal’afiat tidak kurang suatu apapun.

Mengawali sambutan ini selaku ketua Tim Penggerak PKK Desa Tanjung Agung, yang pertama sekali
saya ucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap jajaran Tim Penggerak PKK
Desa Tanjung Agung, yang telah berupaya menerapkan 10 Progam Pokok PKK di setiap lini
kehidupan, semoga Pembinaan 10 Progam Pokok PKK yang akan dilaksanakan hari ini, bisa berjalan
dengan lancar, dan membawa kebaikan bagi pengembangan PKK, pada khususnya dan masyarakat
secara umum ke depan.

Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa data Penduduk Desa Tanjung Agung terdiri dari Laki-laki
berjumlah 810 Orang, Perempuan berjumlah 764 Orang, KK berjumlah 476 KK dan Jumlah Rumah
berjumlah 408.

Sebagai unsur dasar dalam upaya pemberdayaan masyarakat tidak akan lepas dari pemberdayaan
keluarga. Karena keluarga, merupakan unit terkecil dalam kehidupan masyarakat. Keluarga juga
merupakan unsur pokok dan penopang dalam pemberdayaan keluarga yang bermuara pada
pemberdayaan masyarakat.

Kami selaku perwakilan pengurus dan sebagai Ketua Tim Penggerak PKK berupaya untuk fokus dan
melakukan inovasi inovasi yang terbaik terhadap upaya 10 Progam Pokok PKK di setiap lini
kehidupan serta mengikuti arahan-arahan yang diberikan oleh tim Pembina PKK.

Kegiatan hari ini, saya harapkan juga bisa memberikan motivasi dan semangat bagi kader PKK, agar
tetap terus giat melaksanakan tugas serta fungsi utamanya, memberdayakan dan mewujudkan
kesejahteraan keluarga.

Bapak dan Ibu yang Saya Hormati,

Demikian yang dapat saya sampaikan, Lebih dan kurang saya memohon maaf

Sekian dan terima kasih,

Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai